Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN BONDOWOSO

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS KLABANG
Jl. Raya Situbondo No. 02Klabang Telp 0332 56108
Email : puskesmasklabang2016@gmail.com

KECAMATAN KLABANG

BONDOWOSO

KERANGKA ACUAN KERJA


PEMERIKSAAN KUALITAS AIR (SAB)

I. PENDAHULUAN
Penyehatan lingkungan adalah upaya untuk meningkatkan kualitas lingkungan dan
pencegahan terhadap penurunan kualitas lingkungan melalui upaya promotif, prefentif,
penyelidikan, pemantauan terhadap tempat umum, lingkungan pemukiman, lingkungan
kerja, angkutan umum, lingkungan lainnya terhadap substansi yaitu air, udara, tanah, limba
padat, cair, gas, kebisingan, pencahayaan, habitat vektor penyakit, radiasi, kecelakaan,
makanan, minuman dan bahan berbahaya.
Dan air merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia sehingga perlu dijaga
kualitasnya agar tidak menjadi penyebab terjadinya peningkatan kasus kasus penyakit yang
berhubungan dengan air. Selain itu karena air dan sanitasi merupakan salah satu penggerak
utama kesehatan masyarakat, maka apabila kita dapat menjamin penyediaan air bersih dan
sanitasi yang memadai untuk setiap orang maka berbagai jenis penyakit akibat air dan
sanitasi serta perilaku hidup bersih dan sehat dapat dikurangi bahkan mungkin dapat
dihilangkan.
Oleh karena itu, perlu diadakannya pemeriksaan kualitas air (SAB). Kegiatan ini
merupakan salah satu cara agar dapat diketahui layak tidaknya air tersebut sebelum
digunakan oleh masyarakat. Adanya pemeriksaan kualitas air ini diharapkan akan
meningkatkan pemenuhan kualitas air bersih, sanitasi dan perilaku hidup bersih dan sehat.

II. TUJUAN
II.1. Tujuan Umum
Mewujudkan kualitas lingkungan yang sehat di wilayah kecamatan Klabang

II.2. Tujuan Khusus


1. Kesehatan lingkungan dilaksanakan terhadap sumber air bersih
2. Kesehatan lingkungan meliputi penyehatan air dan udara

III. SASARAN / PESERTA


Sumber air bersih di wilayah Kecamatan Klabang

IV. NARASUMBER
-

V. METODE
Pengamatan dan pengiriman sampel

VI. MEDIA
Blanko pemeriksaan kualitas air

VII. TEMPAT DAN WAKTU PELAKSANAAN


Dilaksanakan di sumber air bersih di wilayah kecamatan Klabang pada bulan Mei
2017

VIII. PENYELENGGARA
- Koordinator Program Kesehatan Lingkungan Puskesmas Klabang
- Perawat desa

IX. PEMBIAYAAN
Dana BOK tahun 2017 yang terdiri dari :
- Transport Petugas gol II : 2 orang X 2 kali X Rp 10.000,- = Rp 40.000,-
- Transport Petugas (pengiriman) : 1 orang X 1 kali X Rp 30.000,- =
Rp 30.000,-
Jumlah Total = Rp 70.000,-

X. LUARAN
Terciptanya kualitas air yang bersih dan sehat di sumber air bersih di wilayah kecamatan
Klabang

Plt. KEPALA PUSKESMAS KLABANG PELAKSANA

drg. Lesa Lolita, M.MKes. Slamet Kasiadi


NIP. 19700518 200604 2 003 NIP. 19720419 199203 1 003
FORMULIR PERSETUJUAN

PELAKSANAAN KEGIATAN BOK TAHUN 2017

NAMA KEGIATAN : Pemeriksaan Kualitas Air (SAB)

NAMA PUSKESMAS : Puskesmas Klabang

NAMA BULAN : bulan Mei 2017

NO KEGIATAN WAKTU SASARAN TEMPAT PERSETUJUAN

1 Pemeriksaan Kualitas Air (SAB) bulan Mei 2017 Sumber air bersih di Desa Besuk dan
wilayah kecamatan Sumbersuko Kecamatan
Klabang Klabang

Bondowoso, 26 Januari 2017


Pemegang Program Promkes
Dinas Kesehatan Bondowoso

TITIT PRAMIASIH, ST
NIP. 19720910 199503 2 001

Anda mungkin juga menyukai