Anda di halaman 1dari 8

BAB I.

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Penyelenggaraan upaya kesehatan yang bermutu dan mengikuti perkembangan IPTEK,
harus lebih mengutamakan pendekatan promosi, pemeliharaan, peningkatan kesehatan, dan
pencegahan penyekit. Upaya kesehatan diarahkan agar memberikan manfaat yang sebesar-
besarnya bagi peningkatan derajat kesehatan masyarakat, serta dilaksanakan dengan penuh
tanggung jawab, maka Puskesmas Buko menetapkan Visi, Yaitu Mewujudkan Masyarakat
Yang Mandiri Untuk Hidup Sehat .
Dalam rangka mewujudkan Visi tersebut, maka Puskesmas Buko menetapkan Misi
sebagai berikut :
1. Meningkatkan Kemitraan dan Pemberdayaan Masyarakat;
2. Meningkatkan Profesionalitas Provider;
3. Meningkatkan dan Memelihara Upaya Pelayanan Kesehatan yang Bermutu Prima;
4. Menurunkan Resiko Kesakitan dan Kematian.
Untuk dapat menggambarkan keberhasilan pembangunan kesehatan serta pencapaian
hasil kegiatan program yang ditetapkan di bidang kesehatan, maka disusunlah Profil
Kesehatan Kabupaten Bolaang Mongondow Utara Tahun 2016. Diharapkan dengan adanya
Profil Kesehatan ini dapat dimanfaatkan sebagai :
1. Acuan dan bahan rujukan perencanaan dan evaluasi pembangunan kesehatan di
Kabupaten Bolaang Mongondow Utara khususnya Kecamatan Pinogaluman
2. Acuan dan bahan rujukan dalam rangka pengolahan dan analisis data serta
pengemasan informasi kesehatan di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara.
3. Gambaran Pencapaian SPM (Standar Pelayanan Minimal).
Data yang digunakan dalam penyusunan Profil Kesehatan Puskesmas Buko,
Kec.Pinogaluman tahun 2016 berasal dari :
1. Laporan Pemegang Program
2. Hasil Pendataan / Survei
Acuan penyusunan profil kesehatan ini didasarkan pada Petunjuk Teknis Penyusunan
Profil Kesehatan Kabupaten/Kota Tahun 2014 Edisi Revisi 2014, yang diterbitkan oleh Pusat
Data dan Informasi Kesehatan Departemen Kesehatan RI Tahun 2010.

Profil Kesehatan Puskesmas Buko,Kec.Pinogaluman Tahun 2016| 1


B. MAKSUD DAN TUJUAN PROFIL KESEHATAN
1. Untuk melihat Sejauh mana program dan kegiatan kesehatan sudah berjalan
khususnya di wilayah kerja Puskesmas Buko, Kec. Pinogaluman.
2. Sebagai bahan evaluasi untuk proses perencanaan, pengambilan keputusan dan
kebijakan dalam upaya penyelenggaraan program-program pembangunan kesehatan
di tahun yang akan datang.
3. Sebagai bahan laporan hasil pemantauan terhadap pencapaian program di Wilayah
Puskesmas Buko serta Pelayanan Kesehatan Kepada Masyarakat Sesuai dengan
Standar Pelayanan Minimal.
4. Sebagai data/informasi dan indikator gambaran tingkat pencapaian dan
penyelenggaraan pelayanan kesehatan sesuai dengan standar pelayanan minimal
bidang kesehatan.

C. SISTEMATIKA PENYAJIAN PROFIL KESEHATAN


Adapun sistematika penyusunan Profil Kesehatan tahun 2016 sebagai berikut :
1. Bab I : Pendahuluan
Berisi penjelasan tentang maksud dan tujuan profil kesehatan dan sistematika dari
penyajian.
2. Bab II : Gambaran Umum
Bab ini menyajikan tentang gambaran umum Kec. Pinogaluman. Selain uraian
tentang letak geografis, administratif, dan informasi umum lainnya. Bab ini mengulas
faktor-faktor yang berpengaruh terhadap kesehatan dan faktor-faktor
lainnya,misal:kependudukan, ekonomi, sosial budaya dan lingkungan, transportasi.
3. Bab III : Situasi Derajat Kesehatan
Berisi tentang indikator mengenai angka kematian,angka kesakitan,dan angka status
gizi masyarakat Kecamatan Pinogaluman
4. Bab IV : Situasi Upaya Kesehatan
Bab ini menguraikan tentang pelayanan kesehatan dasar,pelayanan kesehatan rujukan
dan penunjang,pemberantasan penyakit menular,penyakit tidak menular, pembinaan
kesehatan lingkungan sanitasi dasar, perbaikan gizi masyarakat, capaian imunisasi.
5. Bab V : Situasi Sumber Daya Kesehatan
Bab ini menguraikan tentang sarana kesehatan, tenaga kesehatan, pembiayaan
kesehatan dan sumber daya kesehatan lainnya yang berada di lingkungan Puskesmas
Buko.
Profil Kesehatan Puskesmas Buko,Kec.Pinogaluman Tahun 2016| 2
6. Bab VI : Kesimpulan
Bab ini menyajikan tentang hal-hal penting yang perlu disimak dan perlu ditindak
lebih lanjut dari profil kesehatan Puskesmas Buko. Selain keberhasilan-keberhasilan,
bab ini mengemukakan hal-hal yang dianggap masih kurang dalam rangka
penyelenggaraan pembangunan kesehatan yang lebih baik.
7. Lampiran :
Pada lampiran berisikan berisi table resume/angka pencapaian Puskesmas/Kecamatan
dan 81 tabel data kesehatan dan yang terkait kesehatan yang responsive gender.
Berikut ini adalah penjabaran secara terperinci dari Profil Kesehatan Puskesmas Buko Tahun
2016.

Profil Kesehatan Puskesmas Buko,Kec.Pinogaluman Tahun 2016| 3


BAB II. GAMBARAN UMUM

2.1 Keadaan Geografis


Puskesmas Buko Kecamatan Pinogaluman terletak 50 M dari jalan Trans

Sulawesi. Wilayah kerja Puskesmas Buko terdiri dari 15 desa. Puskesmas Buko

terletak di wilayah Bagian Barat Kecamatan Kaidipang dan Bagian Timur Kecamatan

Atinggola Kabupaten Gorontalo Utara Provinsi Gorontalo.

Batas batas wilayah kerja Puskesmas Buko adalah :

Sebelah Utara berbatasan dengan Laut Sulawesi

Sebelah Timur berbatasan dengan Desa Batu Tajam

Sebelah Selatan berbatasan dengan Kabupaten Bolaang Mongondow

Sebelah Barat berbatasan dengan Kabupaten Gorontalo Utara Provinsi Gorontalo

2.2.Luas Wilayah
Luas Wilayah kerja Puskesmas Buko yaitu 8946,1 Ha. Yang terdiri dari 15

desa dengan luas wilayah masing masing :

1. Busato : 5000 Ha

2. Kayuogu : 375 Ha

3. Padango : 375 Ha

4. Batu Bantayo : 302 Ha

5. Tontulow : 450 Ha

6. Tontulow Utara : 233 Ha

7. Tombulang : 192 Ha

8. Tombulang Pantai : 109 Ha

9. Tombulang Timur : 186 Ha

Profil Kesehatan Puskesmas Buko,Kec.Pinogaluman Tahun 2016| 4


10. Buko : 220 Ha

11. Buko Selatan : 170 Ha

12. Buko Utara : 110 Ha

13. Dalapuli : 19.05 Ha

14. Dalapuli Timur : 605 Ha

15. Dalapuli Barat : 600 Ha

Keseluruhan Luas wilayah tersebut terdiri dari daratan yang terletak diantara

pegunungan dan pantai.

2.3. Topografi
Gambaran umum topografi bagian terbesar daratan Kabupaten Bolaang

Mongondow Utara khususnya Kecamatan Pinogaluman sebagian besar terdiri dari

dataran rendah, lautan dan lepas pantai

2.4. Iklim
Pada umumnya iklim yang ada di wilayah Kabupaten Bolaang Mongondow

Utara

Beriklim tropis dengan siklus peralihan musim hujan, peralihan musim kemarau,

musim kemarau dan peralihan musim kemarau ke musim hujan dapat dirinci sebagai

berikut :

Musim Hujan : Oktober, November, Desember dan

Februari

Peralihan musim hujan kemusim kemarau: Maret

Musim kemarau : April, Mei, Juni dan Juli

Peralihan musim kemarau kemusim hujan: Agustus dan September

Profil Kesehatan Puskesmas Buko,Kec.Pinogaluman Tahun 2016| 5


2.5. Transportasi
Transportasi antar kecamatan ke ibukota Kabupaten dapat dicapai melalui

jalan darat dan transportasi dari ibukota Kecamatan ke Desa desa wilayah kerja

Puskesmas Buko sudah dapat dicapai melalui jalan darat.

2.6. Kependudukan
Jumlah Penduduk wilayah kerja Puskesmas Buko tahun 2014 berjumlah 7416

jiwa, terdiri dari 3716 jiwa jumlah penduduk laki laki dan 3700 jiwa jumlah

penduduk perempuan. Sedangkan jumlah kepala keluarga yang ada di Kecamatan

Pinogaluman berjumlah 1899 KK.

2.7. Sosial Ekonomi


Untuk mata pencaharian masyarakat Kecamatan Pinogaluman terdiri dari

petani, nelayan, tukang, buruh dan pegawai negeri sipil. Hasil pertanian masyarakat

adalah padi yang didapat sebagian dijual dan sebagian dikonsumsi sendiri sedangkan

untuk kopra pada umumnya diolah kemudian dijual.

2.8. Lingkungan Fisik dam Biologi

Keadaan kesehatan lingkungan dan perilaku penduduk terhadap

kesehatan masih perlu ditingkatkan, karena keberhasilan upaya peningkatan kesehatan

khususnya di bidang kesehatan lingkungan lebih banyak ditentukan oleh kebiasaan,

perilaku, cara hidup masyarakat yang hygienis. Hal ini dapat diuraikan dalam cakupan

kepemilikan dan pemanfaatan sarana kesehatan yang menunjang antara lain :

1. Cakupan penduduk yang memakai sarana air minum dan jamban keluarga.

Upaya peningkatan derajat kesehatan antara lain dapat dilihat dari jumlah

penduduk yang sudah mempunyai sarana air bersih dan jamban keluarga serta

mau memeliharanya dengan baik kemudian mau menggunakannya dengan teratur.

a. Sarana Air Bersih

Profil Kesehatan Puskesmas Buko,Kec.Pinogaluman Tahun 2016| 6


Sarana air bersih yang digunakan oleh masyarakat pada umumnya adalah

Sumur Gali Beton yaitu sejumlah 975 dan Sarana perpipaan yaitu sejumlah

322

b. Jamban keluarga

Dari jumlah KK yang ada di Puskesmas Buko yaitu 1899 KK, dilakukan

pemeriksaan sarana sanitasi, dimana hasil yang diperoleh adalah KK yang

memiliki jamban komunal yaitu 270 dan leher angsa 568

Melihat hasil-hasil cakupan air bersih maupun jamban keluarga yang rata-rata

belum memenuhi target nasional permasalahannya adalah :

Tingkat partisipasi masyarakat dalam pembangunan air bersih

dan jamban keluarga yang memenuhi syarat masih kurang

Tingkat pengetahuan masyarakat sebenarnya sudah baik namun

kesadaran dalam hal memelihara dan menggunakannya masih

kurang.

Kebiasaan penduduk untuk membuang kotoran disembarangan

tempat (Kebun, pantai, dan lain-lain) masih tinggi

presentasenya.

2. Penyehatan Perumahan

Berdasarkan hasil kegiatan penyehatan perumahan hasilnya sebagai berikut:

Jumlah rumah diwilayah kerja Puskesmas Buko adalah 1.842 rumah

Jumlah rumah yang disurvey adalah 1.842 rumah

Dari jumlah rumah yang disurvey diperoleh hasil rumah yang

memenuhi syarat 1.500 rumah atau 81,43 %

Profil Kesehatan Puskesmas Buko,Kec.Pinogaluman Tahun 2016| 7


Pelaksanaan kegiatan penyehatan perumahan dilaksanakan untuk melihat

keadaan perumahan penduduk serta melihat langsung keadaan sanitasi yang

ada dimasyarakat.

Profil Kesehatan Puskesmas Buko,Kec.Pinogaluman Tahun 2016| 8

Anda mungkin juga menyukai