Anda di halaman 1dari 8

O PEMERINTAH KABUPATEN SITUBONDO

DINAS KESEHATAN
UPTD. PUSKESMAS JANGKAR
Jl. Pelabuhan Jangkar No. 1 Telp. 0338-452334
JANGKAR 68372

KEPUTUSAN
KEPALA UPTD PUSKESMAS JANGKAR
NOMOR: 440/ /431.201.7.1.15/2015

TENTANG

JENIS PELAYANAN DI PUSKESMAS JANGKAR

Menimbang : a. bahwa Puskesmas Jangkar sebagai Unit Pelaksana


Teknis Dinas Kesehatan mempunyai tugas pokok
melaksanakan sebagian kegiatan teknis operasional
dan atau kegiatan teknis penunjang Dinas Kesehatan;
b. bahwa dalam mewujudkan tugas tersebut diatas
kepala Puskesmas membagi tugas kepada bawahan
sesuai dengan bidang tugasnya masing-masing;
c. bahwa untuk mewujudkan kepastian tentang hak,
tanggung jawab, kewajiban dan kewenangan seluruh
pihak terkait dalam penyelenggaraan pelayanan publik
pada UPTD Puskesmas dan dalam rangka
mewujudkan sistem penyelenggaraan pemerintah
sesuai asas-asas umum penyelenggaraan pemerintah
yang baik, terpenuhinya hak-hak massyarakat dalam
memperoleh pelayanan publik secara maksimal serta
mewujudkan partisipasi dan ketaatan masyarakat
dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik, maka
perlu ditetapkan standar pelayanan publik.
Mengingat : 1. Undang-undang Kesehatan Nomor 36 Tahun 2009
tentang Kesehatan;
2. Undang-undang No 25 tahun 2009 Tentang Pelayanan
Publik;
3. Peraturan Pemerintah Nomor 65/ 2005 tentang
Pedoman Penyusunan dan Penerapan STANDART
PELAYANAN MINIMAL;
4. Keputusan Menteri Kesehtan 1457/MENKES/ SK/ IX/
2003 tentang STANDART PELAYANAN MINIMAL
BIDANG KESEHATAN DI KABUPATEN/ KOTA
MENTERI KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA;
5. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 128/ MENKES/
SK/ II/ 2004 tentang Kebijakan Dasar Pusat
Kesehatan Masyarakat;
6. Perda Propinsi Jawa Timur No 11 Tahun 2005
tenatang Pelayanan Publik di Propinsi Jawa Timur;
7. Perda No 21 Tahun 2011 tentang Retribusi Pelayanan
Puskesmas.

MEMUTUSKAN :

Menetapkan : SURAT KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS JANGKAR


TENTANG JENIS PELAYANAN DI PUSKESMAS JANGKAR
KESATU : Jenis Pelayanan di Puskesmas Jangkar Kabupaten
Situbondo sebagaimana disebut dalam Lampiran Keputusan
ini.
KEDUA : Jenis Pelayanan sebagaimana dimaksud dalam diktum
KESATU dipergunakan sebagai acuan yang harus
dilaksanakan oleh petugas Puskesmas Jangkar Kabupaten
Situbondo
KETIGA : Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan
dengan ketentuan apabila dikemudian hari terdapat
kekeliruan dalam penetapan ini akan diadakan perbaikan
sebagaimana mestinya

Ditetapkan di : Jangkar
Pada tanggal :

KEPALA UPTD PUSKESMAS


JANGKAR

ABDUL FATAH AHADI


Lampiran 1 : Surat Keputusan Kepala UPTD Puskemas Jangkar
Nomor : 440/ /431.201.7.1.15/2015
Tanggal :

JENIS PELAYANAN DI UPTD PUSKESMAS JANGKAR


Jenis-jenis pelayanan yang dilaksanakan di Puskesmas Jangkar
1. Pelayanan dalam gedung :
1.1. Poli Umum
1.2. Poli Gigi
1.3. Unit Gawat Darurat / UGD
1.4. Poli KIA-KB
1.5. Imunisasi
1.6. Persalinan
1.7. Instalasi Obat
1.8. Labolatorium
1.9. Pojok Gizi
1.10. Klinik Sanitasi
1.11. Pelayanan Ambulan
1.12. Rawat Inap
2. Pelayanan luar Gedung :
2.1. UKS / UKGS
2.2. Posyandu
2.3. Posyandu Lansia

1. STATUS PUSKESMAS JANGKAR


Puskesmas Jangkar adalah UPTD milik Pemerintah Kabupaten
Situbondo

2. PENGERTIAN & FUNGSI PUSKESMAS


2.1. PENGERTIAN :
Puskesmas adalah suatu kesatuan organisasi
kesehatan fungsional yang merupakan pusat
pengembangan kesehatan masyarakat yang juga
membina peran serta masyarakat disamping
memberikan pelayanan secara menyeluruh dan
terpadu kepada masyarakat di wilayah kerjanya
dalam bentuk kegiatan pokok.
2.2. FUNGSI PUSKESMAS :
2.2.1. Penyelenggaraan pelayanan kesehatan primer
2.2.2. Penyelenggaraan pelayanan medis rawat jalan dan
rawat inap
2.2.3. Penyelenggaraan pelayanan penunjang medis &
non medis
2.2.4. Penyelenggaraan pelayanan asuhan Keperawatan &
Kebidanan
2.2.5. Penyelenggaraan pelayanan rujukan
2.2.6. Penyelenggaraan kegiatan ketata usahaan
2.2.7. Penyelenggaraan tata kelola keuangan
2.2.8. Penyelenggaraan administrasi pendukung lainnya

3. VISI PUSKESMAS JANGKAR


UPTD Kesehatan Puskesmas Jangkar sebagai Unit Pelayanan
Publik memiliki kebijakan mutu berdasarkan visi Puskesmas Jangkar,
yaitu Masyarakat Jangkar yang mandiri untuk hidup sehat

4. MISI PUSKESMAS JANGKAR


4.1 Mendorong terwujudnya kemandirian masyarakat untuk
hidup sehat dan kemitraan dalam pelayanan kesehatan
masyarakat
4.2 Mewujudkan, memelihara dan meningkatkan pelayanan
kesehatan yang bermutu, merata dan terjangkau.
4.3 Menggerakkan pembangunan berwawasan kesehatan dan
meningkatkan upaya pengendalian penyakit serta
penanggulangan masalah kesehatan.

5. MOTTO PUSKESMAS JANGKAR


SERGAP (Senyum, Ramah, Gesit, Amanah, Profesional )

6. JANJI LAYANAN
Melayani Sepenuh Hati dengan Penuh Tanggung Jawab
3. ALUR PELAYANAN

PASIEN

EMERGENCY/ DARURAT LOKET

PELAYANAN RAWAT JALAN

Poli Gigi
Poli Umum
Poli KIA / KB

UGD LABORAT Konsultasi


Klinik Sanitasi
GIZI

Rawat Inap INSTALASI OBAT

KASIR

PULANG / DIRUJUK

Anda mungkin juga menyukai