Anda di halaman 1dari 2

Computer Assisted Instruction (CAI)

1. Pengertian

Seiring dengan semakin majunya teknologi komunikasi dan


informasi telah mengubah model dan pola pembelajaran pada dunia
pendidikan pada saat ini. Ada banyak sistem pengajaran dan pembelajaran
yang menggunakan alat bentu komputer, salah satunya yaitu aplikasi
pengajaran yang mengacu pada teknologi berbasis multimedia. Pengajaran
berbantuan komputer atau CAI adalah suatu sistem pengajaran dan
pembelajaran yang menggunakan peralatan komputer sebagai alat
bantunya, bersama-sama dengan dasar pengetahuannya. CAI ini
merupakan pengembangan daripada teknologi informasi terpadu seperti
komunikasi, audio, video, dan penampilan yang dikemas sedemkian rupa
sehingga dapat membantu sesuai dengan keinginan pengguna.

Pada saat ini para pendidik sudah mulai mendapatkan akses untuk
menggunakan berbagai macam teknologi guna meningkatkan efektifitas
proses belajar dan mengajar. Komputer sebagai salah satu produk
teknologi dinilai tepat digunakan sebagai alat bantu pengajaran dizaman
yang sudah berkembang ini. Berbagai macam pendekatan instruksional
yang dikemas dalam bentuk program pengajaran berbantuan komputer
(CAI) seperti : drill dan practice, simulasi, tutorial dan permainan bisa
diperoleh lewat komputer

2. Tipe-tipe Media Pembelajaran berbasis CAI


Aplikasi CAI apabila dilihat dari cara penyajian dan tujuan yang
ingin dicapai meliputi tutorial (penyajian materi pelajaran secara
bertahap), drills and practice (latihan untuk membantu siswa menguasai
materi yang telah dipelajari sebelumnya), game, dan simulation (latihan
mengaplikasikan pengetahuan dan keterampilan yang baru dipelajari).
Menurut Deni Darmawan dalam Bayu, tentang tipe-tipe media
pembelajaran berbasis computer (CAI) (2015, h :16-18) :
1) Model Drills and Practice
Model drills dalam pembelajaran berbasis komputer adalah
suatu model dalam pembelajaran dengan metode melatih siswa
terhadap bahan pelajaran yang sudah diberikan.
2) Model Tutorial
Model tutorial merupakan program pembelajaran yang
digunakan dalam proses pembelajaran dengan menggunakan
perangkat lunak berupa program komputer yang berisi materi
pelajaran. Respon siswa di analisi oleh komputer dan umpan
baliknya yang benar diberikan.program ini juga menuntut siswa
untuk mengaplikasikan ide pengetahuan yang dimilikinya
secara lansung dalam kegiatan pembelajaran.
3) Game (Permainan)
Model ini dikembangkan berdasarkan ata pembelajaran
yang menyenangkan, peserta didik akan dihadapkan pada
beberapa petunjuk dan aturan permainan.
4) Simulasi
Model simulasi pada dasarnya merupakan salah satu
strategi pembelajaran yang bertujuan untuk memberikan
pengalaman belajar yang lebih konkret melalui penciptaan
tiruan-tiruan bentuk pengalaman belajar yang mendekati
suasana yang sebenarnya.

Anda mungkin juga menyukai