Anda di halaman 1dari 7

ANALISIS KEMANTAPAN LERENG PADA JALAN

MANOKWARI ORANSBARI DISTRIK TANARUBUH


KABUPATEN MANOKWARI
PROVINSI PAPUA BARAT

TUGAS AKHIR

SUPRIYONO

PROGRAM STUDI D3 TEKNIK PERTAMBANGAN


JURUSAN TEKNIK
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS NEGERI PAPUA
MANOKWARI
2014
ANALISIS KEMANTAPAN LERENG PADA JALAN
MANOKWARI ORANSBARI DISTRIK TANARUBUH
KABUPATEN MANOKWARI
PROVINSI PAPUA BARAT

SUPRIYONO

Disusun sebagai salah satu syarat dalam memperoleh gelar


Ahli Madya Teknik dari Universitas Negeri Papua

PROGRAM STUDI D3 TEKNIK PERTAMBANGAN


JURUSAN TEKNIK
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS NEGERI PAPUA
MANOKWARI
2014
ABSTRAK

Supriyono. Analisis Kemantapan Lereng pada Jalan Manokwari-Oransbari Distrik


Tanarubuh Kabupaten Manokwari Provinsi Papua Barat. Dibimbing oleh Jance
M. Supit dan Ricardo O.M. Hutapea.

Analisis kemantapan lereng Jalan Manokwari-Oransbari menjadi faktor


yang sangat penting, karena persoalan longsor kerap terjadi. Penelitian ini
bertujuan untuk menghitung faktor keamanan, menjelaskan tingkat kemantapan
lereng, dan geometri lereng tanah di Jalan Manokwari-Oransbari Distrik
Tanarubuh Kabupaten Manokwari Provinsi Papua Barat. Metode analisis yang
digunakan adalah metode grafis Hoek and Bray. Hasil penelitian ini menunjukkan
bahwa, Faktor keamanan hasil analisis dari data pengujian kuat geser langsung
tidak terkonsolidasi dan tidak terdrainase semua menunjukkan hasil lebih dari satu
atau kondisinya aman. Faktor keamana hasil dari data pengujian kuat geser
langsung terkonsolidasi dan terdrainase untuk jenjang keseluruhan dan jenjang
individu C10-T10 dan C8-T8 menunjukkan hasil kurang dari satu atau dalam
kondisi tidak aman, sedangkan untuk lereng individu C11-T11, C9-T9, dan C7-T7
menunjukkan hasil lebih dari satu atau kondisinya aman Untuk mencapai tingkat
keamanan 1,3, maka perlu dilakukan pengurangan sudut kemiringan lereng tanah
keseluruhan menjadi 16,5116 dan jarak datar lereng tanah keseluruan menjadi
82,2390 meter.

Kata Kunci: Kemantapan lereng, Faktor keamanan, Tingkat kemantapan,


Metode grafis Hoek and Bray.
RIWAYAT HIDUP

Penulis dilahirkan di Pati, Jawa Tengah pada tanggal 15 Mei 1990, dari
ayah yang bernama Ramidjan dan ibu yang bernama Darsih, sebagai anak ketiga
dari tiga bersaudara.
Pada tahun 2006 penulis menempuh pendidikan sekolah menengah atas di
SMA Negeri 1 Jakenan di Kabupaten Pati, Jawa Tengah dan lulus pada tahun
2009. Selama menempuh pendidikan di SMA penulis pernah terdaftar aktif
mengikuti ekstra kulikuler pecinta alam, pramuka, dan beladiri. Sebelum
melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi penulis sempat untuk bekerja terlebih
dahulu di salah satu bengkel tambal ban yang ada di Jl. Drs. Essau Sesa
Manokwari. Setelah itu pada bulan Juli 2010 penulis melanjutkan pendidikan ke
Perguruan Tinggi (PT) dan terdaftar sebagai Mahasiswa di Universitas Negeri
Papua pada Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Jurusan Teknik.
Selama menempuh pendidikan di Universitas Negeri Papua penulis terdaftar
sebagai salah satu anggota Himpunan Mahasiswa Teknik Pertambangan dan
pernah mengikuti diklat Korps Suka Rela UNIPERTI Palang Merah Indonesia
pada tahun 2012, serta tergabung dalam Association of Mining Assistant
(INTANT) UNIPA pada tahun 2013 sampai sekarang. Penulis juga mendapatkan
Beasiswa PPA selama 4 semester.
KATA PENGANTAR

Puji dan Syukur penulis panjatkan ke Hadirat Tuhan Yang Maha Esa atas
segala karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penulisan Tugas Akhir
ini dengan judul Analisis Kemantapan Lereng pada Jalan Manokwari-Oransbari
Distrik Tanarubuh Kabupaten Manokwari Provinsi Papua Barat yang merupakan
salah satu syarat untuk menyelesaikan pendidikan pada Program Studi D3 Teknik
Pertambangan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas
Negeri Papua.
Pada kesempatan kali ini penulis ucapkan terima kasih kepada Bapak Jance
M. Supit, ST., M.Eng. dan Bapak Ricardo O.M. Hutapea, ST., MT. selaku
pembimbing, serta Ibu Juanita R. Horman, ST., MT. dan Bapak Bambang
Triyanto, ST., MT. yang telah memberi saran. Selain itu, ucapan terima kasih
penulis sampaikan kepada Balai Taman Nasional Teluk Cendrawasih yang telah
memberikan fasilitas peminjaman tenda selama penelitian, kepada Bapak
Siswanto beserta keluarga yang telah membiayai serta memberi kesempatan
penulis menempuh pendidikan di Universitas Negeri Papua. Ungkapan terima
kasih juga penulis sampaikan kepada ayah, ibu, seluruh keluarga atas segala doa,
dukungan dan kasih sayangnya. Selain itu, ucapan terima kasih penulis sampaikan
kepada sahabat-sahabat penulis Abang Yakob, Fendi, Mansyur, Kuswanto, Rizzal,
Nofriyanto, Indra, Armelius, Ismail, serta semua teman-teman angkatan 2010
lainnya yang tidak bisa disebutkan satu-persatu yang telah membantu,
memberikan motivasi dan masukan sehingga penulis dapat menyelesaikan Tugas
Akhir ini.
Penulis menyadari bahwa penyusunan Tugas Akhir ini masih jauh dari
kesempurnaan, oleh karena itu penulis masih mengharapkan kritik serta saran
yang sifatnya membangun agar tidak terjadi kesalahan di waktu yang akan datang.
Semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi Mahasiswa Teknik Pertambangan.
Manokwari, Juli 2014

Supriyono

Anda mungkin juga menyukai