Anda di halaman 1dari 2

Faktor yang Mempengaruhi Berat Isi (BI)

a. Struktur Tanah
Tanah yang mempunyai struktur yang baik mempunyai (BI) yang
lebih tinggi daripada tanah yang mempunyai struktur yang kurang
baik
b. Pengolahan Tanah
Jika suatu tanah sering diolah tanah tersebut memiliki berat isi yang
tinggi daripada tanah yang dibiarkan saja, dan didalam pengolahan
tanah yang baik akan meanghasilkan tanah yang baik pula.
c. Bahan Organik
Jika didalam tanah tersebut banyak ditemukan bahan organik tanah
tersebut memiliki Berat Isi lebih banyak disbanding tanah yang tidak
terdapat bahan organik . jadi bahan organik sebanding lurus
dengan bobot isi.
d. Agregasi Tanah
Agregasi merupakan proses pembentukan agregrat-agregrat tanah
dengan terbentuknya agregat-agregat itu, tanah menjadi berpori-
pori, sehingga tanah menjadi gembur, dapat menyimpan dan
mengalirkan udara dan air. Agregat tanah memiliki ukuran yang
lebih besar daripada partikel-partikel tanah.
(Hakim, 1986)

Faktor faktor yang mempengaruhi BI dan BJ


Struktur Tanah, struktur tanah sangat mempengaruhi
berat isi dan berat jenis, apabila tanah tersebut
memiliki struktur yang lempeng atau padat maka berat
isi dan berat jenisnya semakin
besar. (Hardjowigeno,1989)
Tekstur tanah, tekstur tanah juga dipengaruhi pada
berat isi dan berat jenis suatu tanah. Bila semakin lepas
tekstur suatu tanah, maka berat isi dan berat jenis
tanah tersebut semakin rendah.(Soeparmadi, 1995)
Ruang pori, apabila volume yang di duduki ruangan
pori lebih banyak, maka akan mengakibatkan
kecepatan bobot isinya lebih besar. (Foth,1984)
Bahan organik, bahan organik tanah mempengaruhi
berat isi dan berat jenis tanah. Bahan organic berperan
dalam merekatkan tanah, bila semakin banyak
kandungan bahan organiknya maka berat isi dan berat
jenis semakin rendah. (Hardjowigeno,1989)
Bahan induk, bahan induk merupakan lapisan yang
paling padat, karena adanya pembentukan struktur
selama perkembangan tanah yang menyebabkan
horizon horizon yang ada dibagian atas mempunyai
kerapatan induk lebih rendah disbanding bahan induk
aslinya.(Foth, 1984).
Pengolahan tanah, apabila tanah diolah
menggunakan alat alat berat dalam jangka panjang
akan dapat mengakibatkan penurunan terhadap
agregasi tanah dan tanah akan menjadi padat.(Foth,
1984)

Anda mungkin juga menyukai