Anda di halaman 1dari 15

LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN

KEMENTERIAN KESEJAHTERAAN MAHASISWA


BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA
FMIPA UNTAN
PERIODE 2016/2017

PEMBUKAAN
Assalamualaikum Wr.Wb
Salam dan Hidup Mahasiswa !!!
Alhamdulillahirabbil alamin. Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang
Maha Esa yang senantiasa melimpahkan rahmat, taufik, serta hidayah-Nya sehingga kami
dapat melaksanakan tugas dan amanah sebagai Menteri Kesejahteraan Mahasiswa dan
memimpin Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa dalam kepengurusan BEM FMIPA Untan
Periode 2016/2017. Laporan pertanggungjawaban ini merupakan bentuk evaluasi kinerja
kementerian kami selama mengemban amanah pada kepengurusan yang dimulai dari Mei
2016 hingga Mei 2017. Kami menyadari bahwa selama satu periode kepengurusan program
kerja kami belum terlaksana dengan baik. Meskipun demikian semoga evaluasi selama satu
periode ini dapat menjadi bahan pembelajaran bagi kepengurusan selanjutnya.
KONDISI OBJEKTIF
Internal
Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa BEM FMIPA Untan Periode 2016/ 2017 terdiri
dari:
Menteri Kesejahteraan Mahasiswa : Maya Safitri (H1041131068)
Rekan Kerja : Marsita Ulfa (H1071141019)
Nurul Fitryana (H1041141058)
Sintia Miranti (H1031141028)
Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa terdiri dari 1 orang menteri dan 3 orang rekan
kerja. Sampai berakhirnya kepengurusan anggota Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa
tetap kompak dan berjumlah 4 orang. Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa dibantu oleh
anggota magang yang terdiri dari 2 anggota magang yaitu Delvy Yulanda (H1031151070),
dan Desi Indah Purnama (H1071151037). Komunikasi yang terjadi lancar dan kerja sama
dalam pelaksanaan tugas cukup baik. Kendala yang kami hadapi ketika kepengurusan adalah
susahnya mencari waktu karena padatnya kuliah serta amanah lain yang juga tidak kalah
pentingnya. Menteri dan rekan kerja tidak ada lagi batas, hal ini dapat dibuktikan ketika
kami bekerja, dapat dilihat dari hasil program kerja yang direncanakan saat rapat kerja
bersama pihak DPM, HMJ, dan UKM dilingkungan FMIPA Untan. Tujuh program kerja
yang kami rencanakan yaitu Bincang Beasiswa, To Be A Mawapres, Semarak Menuju
Pimnas, Kelas Prestasi, Kejar Beasiswa, Science Library dan Suara Mipa. Ada beberapa
program kerja yang tidak terealisasi yaitu, kelas prestasi yang tidak dapat terlaksanakan
karena ada berbagai masalah dan hambatan, program kerja Science Library yang kurang
optimal serta Bincang Beasiswa yang tidak terlaksana 1 kali karena ada masalah dan
hambatan terkait tempat pelaksanaannya.
Eksternal
Hubungan Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa dengan anggota BEM FMIPA Untan
periode 2016/2017 baik. Dimana kami saling membantu untuk menyukseskan program kerja
dari masing-masing Kementerian lain dan mereka juga membantu kami dalam
menyukseskan program kerja kami yang telah dirancang saat rapat kerja.
Hubungan Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa dengan HMJ cukup baik. Disaat
kami mengadakan kegiatan, HMJ sangat antusias mengikuti kegiatan dan disaat kami
meminta HMJ untuk mengirim perwakilannya agar dapat berpartisipasi dalam program kerja
kami pihak HMJ pun sangat baik dalam merespon. Hubungan Kementerian Kesejahteraan
Mahasiswa dengan Birokrat cukup baik. Kami saling membantu dalam mensukseskan
penyampaian aspirasi mahasiswa kepada pihak birokrat dan adanya follow up yang nyata
dengan diadakannya Diskusi Dekanat Mahasiswa yang dalam hal ini bekerjasama dengan
Kementerian Dalam Negeri dan DPM FMIPA Untan.
PROGRAM KERJA YANG TELAH TEREALISASI
1. Semarak Menuju Pimnas
Deskripsi Kegiatan Mengadakan talkshow terkait Program Kreativitas Mahasiswa
(PKM) serta adanya follow up pembentukan tim PKM dari
peserta talkshow tersebut
Tujuan - Meningkatkan pengetahuan mahasiswa terkait PKM
- Mempersiapkan mahasiswa agar lebih aktif dalam
pembuatan PKM
Penanggung Jawab Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa
Parameter - Dilaksanakan minimal 1 kali dalam periode
kepengurusan BEM
- Diikuti minimal 35 orang
- Dibentuknya minimal 3 tim PKM
Sasaran Mahasiswa Aktif FMIPA Untan
KONDISI OBJEKTIF
Internal
Kegiatan Semarak Menuju Pimnas dilaksanakan oleh Kementerian Kesejahteraan
Mahasiswa dibantu dengan pengurus BEM FMIPA Untan.
Eksternal
Koordinasi dengan pihak Birokrat, DPM dan HMJ berjalan dengan sangat baik, dengan
berkolaborasi bersama pengurus BEM FMIPA Untan, birokrat, DPM dan HMJ, kegiatan
semarak menuju pimnas yang berupa pelatihan dan expo terkait Program Kreativitas
Mahasiswa (PKM) berjalan lancar. Pelatihan ini mendapat dukungan dari Kepala Bidang
(Kabid) akademik setiap HMJ yang membantu mengarahkan massa nya untuk menghadiri
pelatihan dan keikutsertaan sebagai panitia lapangan dalam penyelanggaraan pelatihan dan
expo Program Kreativitas Mahasiswa.
HASIL
Berkat koordinasi dan birokrasi yang baik kegiatan semarak menuju pimnas yang berupa
pelatihan dan expo Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) lancar dilaksanakan pada hari
Sabtu, 15 Oktober 2016 di Gedung Baru FMIPA Untan lantai 3. Pelatihan dan expo PKM ini
terbuka bagi seluruh mahasiswa aktif FMIPA Untan. Berdasarkan absensi terdapat 175 orang
yang menjadi peserta yang terdiri dari berbagai angkatan dan program studi di FMIPA Untan,
namun dalam hal ini didominasi oleh angkatan 2016 dari setiap program studi.
Adapun kegiatan yang diselenggarakan yaitu pengenalan Program Kreativitas
Mahasiswa (PKM) yang disampaikan oleh kak Maysarah sebagai pemateri dari pukul 08.00
sampai 10.00 WIB, setelah itu pelatihan terkait tata cara penulisan Program Kreativitas
Mahasiswa (PKM) yang benar berdasarkan pedoman yang disampaikan oleh Mas Inda
Putrinesia setelah itu dilanjutkan dengan sesi coaching yang dipimpin oleh Mas Inda
Putrinesia dan Yoga sebagai pemandu dalam menemukan ide dalam pembuatan Program
Kreativitas Mahasiswa (PKM), terakhir yaitu kunjungan stand expo PKM dimana terdapat 6
stand yaitu :
1. Tim Minuman Probiotik Murbei (Monus indica L) Sebagai Terapi Alternatif bagi
Penderita Diabetes di Kal-bar
2. Tim Ketoasidosis Test Pack dari Kembang Sepatu- Asam Sulfosalisilat Alat Deteksi
Dini Ketoasidosis bagi penderita Diabetes Melitus
3. Tim Sintesis dan Karakteristik Zeolit ANA menggunakan Prekursor Silika dari
Limbah Kaca
4. Tim Romeisa Show ( Role Model Education Sains- Islami)
5. Tim TMNT Project (Reversible totebag)
6. Tim Moskuitrap Limbah Putung Rokok dengan Absorten Kitosan dari Keong Mas
(Pumalea canaliculata)sebagai Penanganan Vektor Borneo Disease di Daerah
Tropis
Merupakan kebanggaan yang besar dari kami karena dengan adanya pelatihan dan expo
Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) ini mahasiswa merasa bertambah pengetahuannya
terkait PKM dan meningkatkan rasa keinginan mahasiswa untuk membuat proposal PKM.
Kegiatan pelatihan dan expo PKM dilakukan untuk memperkenalkan PKM khususnya
kepada mahasiswa baru 2016 FMIPA Untan dan meningkatkan minat mahasiswa untuk
membuat proposal PKM.
Follow up dari kegiatan ini dikembalikan kepada Bidang Akademik setiap HMJ untuk
membentuk tim PKM di Himpunannya dan mengarahkan adik-adik mahasiswa baru untuk
bergabung menjadi salah satu anggota PKM dengan harapan dapat banyak belajar dari kakak-
kakak nya di himpunan masing-masing. Setelah kegiatan juga ada follow up peserta kedalam
grup WhatsApp Pejuang PKM FMIPA dan adanya pengarahan timeline pengumpulan
berkas administrasi dan proposal PKM. Sesuai dengan data yang terkumpul diketahui
terdapat lebih dari 25 proposal yang terupload dan terdapat 10 proposal yang lolos didanai
tahun 2017, yaitu :
No Nama Ketua PKM Judul Proposal
1. Mas Inda Putrinesia Formulasi dan Uji Aktivitas Krim Pengkelat Merkuri
Berbahan Dasar Ekstak Etanol Alga Coklat
(Sargassum sp.)
2. Auditya Meidianto Penentuan Komponen Bioaktif Minyak Atsiri dari
Kayu Gaharu Buaya (Aetoxylon sympetalum) sebagai
Biotermitisida Ramah Lingkungan
3. Sahri Produksi Minyak Serai Wangi (Cymbopongon
nardus L) dalam Rangka Pemberdayaan Masyarakat
Daerah Tertinggal di Desa Penjalaan, Kabupaten
Kayong Utara, Kalimantan Barat
4. Popon Ratnasari Sintesis Nano Partikel Silika dari Batu Padas
Ketapang sebagai Filler untuk Meningkatkan
Hidropobisitas Cat
5. Rena Ekstraksi Fasa Padat (SFE) Logam Tanah Jarang dari
Tailing Peti Daerah Mandor, Kalimantan Barat
Menggunakan Komposit Kitosan- Karbon
6. Rizky Noviani Ridwan Aktivitas Antimalaria ekstrak Umbi Bawang Dayak
(Eleutherine americana Merr) Terhadap Plasmodium
Faciparum
7. Ahmad Tholibin Potensi Insektisida dari Minyak Atsiri Serai Wangi
(Cymbopongon nardus L) sebagai Antirayap untuk
Membantu Petani Karet
8. Eka Pebri Malinda Tripi : Kombinasi Tiga Inovasi (Alsantri, Tungku
Kerucut, Logo) untuk 3P (Pengumpulan, Perebusan,
dan Pengemasan) sebagai Solusi bagi Nelayan Ikan
Teri dan Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat
Pulau Lemukutan
9. Jerliman Manalu Potensi Bakteri Termofilik Indigenous Sumber Air
Panas Ai Sipatn Lotup, Sanggau, Kalimantan Barat
sebagai Anti Dermatofitositosis pada Manusia
10. Indri Puspa Ningrum Penerapan Teknik Surface Ionik Imprinting pada
Pembuatan Komposit Kitosan-Karbon Aktif sebagai
Adsorben Selektif Logam Krom (III)
Evaluasi
- Konsep acara yang kurang tertata rapi dan persiapannya belum terlalu matang
- Pemateri tiba-tiba tidak bisa mengisi materi ketika sudah mendekati hari pelaksanaan
sehingga membuat acara sedikit kacau.
Rekomendasi
- Konsep acara dengan rapi dan matang
- Pemateri harus dihubungi jauh-jauh hari sebelum kegiatan dan siapkan plan B jika
pemateri berhalangan hadir
- Publikasi lebih di gencarkan
- Jalur koordinasi harus jelas Antara pihak BEM dan HMJ dalam pengarahan massa
2. Bincang Beasiswa
Deskripsi Kegiatan Mengadakan forum diskusi sebagai wadah mahasiswa
mendapatkan ilmu berupa tips dan trik meraih beasiswa
(sharing)
Tujuan Meningkatkan semangat mahasiswa untuk memperoleh
beasiswa
Penanggung Jawab Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa
Parameter Dilaksanakan minimal 2 kali dalam periode kepengurusan
BEM FMIPA Untan
Diikuti minimal 35 orang
Sasaran Mahasiswa Aktif FMIPA Untan
KONDISI OBJEKTIF
Internal
Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa telah mengkonsep bincang beasiswa. Bincang
beasiswa dilaksanakan dengan panitia inti dari Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa serta
dibantu kepengurusan BEM FMIPA Untan lainnya
Eksternal
Pihak himpunan membantu dengan mengirim perwakilan himpunan untuk menjadi
peserta bincang beasiswa. Hubungan kerjasama yang baik dibuktikan dengan partisipasi
setiap himpunan dalam mengirim perwakilannya dalam mengikuti bincang beasiswa
HASIL
Bincang beasiswa ini diadakan sebagai ajang berbagi ilmu tips dan trik untuk
mendapatkan beasiswa, serta sebagai wadah untuk menyampaikan informasi beasiswa baik
dalam maupun luar negeri. Berbagai beasiswa yang di sharingkan pada bincang beasiswa
yaitu :
1. Beasiswa XL Future Leader
2. Beasiswa Japanese Goverment (Monbugakusho)
3. Beasiswa Japanese Student Service Organitation (Jasso)
4. Dll
Peserta bincang beasiswa diikuti sebanyak 66 orang yang mewakili setiap himpunan
yang ada di FMIPA Untan.
Evaluasi
- Adanya kesalahan pelampiran kontak person pendaftaran, sehinga sedikit peserta
yang mendaftar, namun hal ini tidak membuat parameter peserta yang ingin dicapai
tidak tercapai

Rekomendasi
- Membuka pendaftaran peserta dengan rentang waktu yang lebih lama
- Publikasi lebih di gencarkan

3. To Be A Mawapres
Deskripsi Kegiatan Mengadakan pelatihan atau pembinaan dalam upaya persiapan
menjadi calon Mawapres FMIPA Untan yang siap berkompetisi
Tujuan Menyaring mahasiswa yang berpotensi untuk menjadi delegasi
Mawapres FMIPA Untan ke tingkat universitas
Penanggung Jawab Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa
Parameter - Dilaksanakan minimal 1 kali dalam periode
kepengurusan BEM FMIPA Untan
- Mawapres FMIPA Untan minimal masuk 3 besar di
tingkat Universitas
Sasaran Mahasiswa aktif FMIPA Untan
KONDISI OBJEKTIF
Internal
Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa memfasilitasi dalam memberikan materi
persiapan pemilihan mahasiswa berprestasi berupa pedoman dan pelatihan kepada calon
mahasiswa berprestasi dengan menghadirkan pemateri yang bekompeten untuk mengisi
pelatihan. Pelatihan yang diberikan berupa : tata cara penulisan karya tulis ilmiah,
kemampuan bahasa inggris, dan public speaking. Dimana ketiga point tersebut merupakan
point penilaian pada pemilihan mahasiswa berprestasi
Eksternal
Terjalin hubungan yang baik dengan bagian kemahasiswaan, dosen, dan HMJ dalam
pemilihan mawapres di tingkat Fakultas. Pihak Fakultas juga memfasilitasi tempat dan
konsumsi dalam pelatihan Mawapres yang diselenggarakan secara rutin selama kurang lebih
3 bulan (Februari April) 2017 hingga pemilihan Mawapres tingkat Fakultas.
HASIL
Hasil perekrutan mahasiswa yang ingin bergabung dalam pelatihan diperoleh sebanyak 12
orang, yaitu:
1. Dewi Putri Arianty Luffia
2. Haris Setiadi
3. Iwan Kuncoro
4. Putra Yudha Pratama
5. Beta Yuliandari
6. Haris Kawarizmi
7. Beti Rianti
8. Harry Pribadi F
9. Zulenda
10. Siti Nur Fatimah
11. Nur Atikah
12. Anton
Mahasiswa yang telah mendaftar di follow-up ke dalam grup WhatsApp untuk sharing
terkait persiapan pemilihan mahasiswa berprestasi dan wadah untuk memudahkan koordinasi
setiap pelatihan yang diadakan. Pelatihan dilaksanakan secara rutin dengan pemateri:
1. Dr. Ari Widiantoro, S.Si., M.Si (Dosen Kimia)
2. Maya Andzela (Mawapres Utama Untan 2016)
3. Fuzi (Mawapres Utama 3 Untan 2016)
Pemilihan mawapres tingkat fakultas dilaksanakan pada hari Sabtu, 1 April 2017 di
Gedung Baru FMIPA Untan. Terdapat 13 peserta, yaitu :
1. Eka Pebri Malinda
2. Sabrina Maulidya Amir
3. Alfian Yulia Rahmat
4. Zulenda
5. Nita
6. M. Rizky Kurniawan
7. M. Iqbal Qeis
8. Haris Setiadi
9. Chici Damayanti
10. Dewi Putri Arianty Luffia
11. Putra Yudha Pratama
12. Nur Atikah
13. Merista
Terpilih 3 besar mawapres tingkat fakultas, yaitu :
1. Dewi Putri Arianty Luffia
2. Haris Setiadi
3. Nur Atikah
Perwakilan Mawapres dari Fakultas mengikuti pemilihan Mawapres tingkat Universitas
pada hari Selasa, 18 April 2017 dan alhamdulillah meraih peringkat pertama tingkat
Universitas, disusul peringkat kedua diraih oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis dan peringkat
ketiga diraih Fakultas Teknik
Evaluasi
- Pengaturan jadwal pelatihan dengan jadwal pemateri harus lebih rapi
Rekomendasi
- Persiapan dan pelatihan sebaiknya dirancang jauh sebelum pemilihan Mawapres
- Muatan materi pelatihan disesuaikan dengan pedoman Mawapres terbaru
- Minimal setiap HMJ mengirim perwakilannya untuk mengikuti pelatihan Mawapres
- Pengenalan apa itu Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) baik nya
disampaikan saat PMB
4. Kejar Beasiswa
Deskripsi Kegiatan Memberikan info beasiswa melalui social media atau majalah
dinding serta mendata mahasiswa yang akan atau sudah
menerima beasiswa
Tujuan Mendorong mahasiswa untuk memperoleh beasiswa
Penanggung Jawab Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa
Parameter Dipublikasikannya info beasiswa minimal 3 kali selama
kepengurusan
Direkapnya data yang akan atau sudah menerima
beasiswa selama periode kepengurusan BEM FMIPA
Untan
Sasaran Mahasiswa aktif FMIPA Untan
KONDISI OBJEKTIF
Internal
Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa memfasilitasi dalam menyampaikan atau
memberikan informasi beasiswa melalui media fanspage facebook Informasi
Kemahasiswaan MIPA dan majalah dinding. Selanjutnya Kementrian Kesejahteraan
Mahasiswa membantu mahasiswa yang ingin mengajukan beasiswa ke bagian
kemahasiswaan dalam hal administrasi. Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa juga
menyediakan jasa call center bagi yang ingin menanyakan info beasiswa ke 0898-4207-557
dan 0896-1340-0854
Eksternal
Terjalin koordinasi yang baik dengan bagian kemahasiswaan dalam penyampaian
informasi dan pendataan mahasiswa yang memperoleh beasiswa
HASIL
Informasi mengenai beasiswa diberikan melalui media sosial fanspage facebook
Informasi Kemahasiswaan MIPA. Informasi Beasiswa yang diberikan antara lain :
1. Info beasiswa Data Print
2. Info beasiswa BCA Finance
3. Info beasiswa VDMS
4. Info beasiswa Bank Indonesia
5. Info beasiswa Peneleh
6. Info beasiswa Bakti Nusa
7. Info beasiswa PPA
8. Info beasiswa XL Future Leader
9. Info beasiswa Djarum
10. Info beasiswa pengganti Bidikmisi
11. Dll
Berikut list mahasiswa yang memperoleh beasiswa selama periode kepengurusan BEM
FMIPA Untan 2016/2017 yang terdata :
a. BNI
Yuni Sarah
b. Djarum
Dea Cita
c. PPA
Desi Lestari
Sumi
Agus gunarso
Yosafat indra
Muhammad yusuf
Muhammad kafilah
Renti octaviani
Tri morti
Hendri
Nur fitri
Faizal. C.Handoko
Yunita
Sujiman
d. Bank Indonesia
Yuni Sarah
Sabrina Maulidya Amir
Nita Tiurlina Br. M.
Andika Eka Putra
Lingga Permatasari
Tedi Ahmad Kalija
Gristia Aldilla
Laili Izzati
Prakoso Aji Sasmita
e. VDMS
Hilyadi
f. XL Future Leader
Adhe Muthia
Evaluasi
Penanganan beasiswa sebaiknya dilakukan dengan sangat teliti supaya mahasiswa yang
mendapatkan beasiswa tersebut benar-benar adalah mahasiswa yang pantas untuk
mendapatkan beasiswa
Rekomendasi
- Memberikan informasi beasiswa lebih banyak lagi
- Info beasiswa tidak hanya dipublikasi melalui media social tetapi juga dipublikasikan
di setiap mading lembaga yang ada di KM FMIPA Untan
5. Suara Mipa
Deskripsi Kegiatan Mewadahi mahasiswa dalam menyampaikan aspirasi terkait
kebijakan ataupun permasalahan yang ada di Fakultas MIPA
Tujuan Mengetahui dan menindaklanjuti aspirasi kepada pihak yang
terkait
Penanggung Jawab Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa
Parameter Ditindaklanjuti minimal 2 aspirasi hingga di follow-up oleh
pihak terkait
Sasaran Mahasiswa aktif FMIPA Untan
KONDISI OBJEKTIF
Internal
Terjalin hubungan dan komunikasi yang baik antara penanggungjawab kegiatan dan
Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa dalam hal pembagian tugas
Eksternal
Untuk Suara Mipa, berkerjasama dengan Kementrian Dalam Negeri, DPM dan pihak
birokrat
HASIL
Suara Mipa menampung aspirasi mahasiswa melalui kuisioner online maupun ofline dan
himpunan masing-masing yang dalam hal ini penyampaian melalui DPM. Masalah yang
telah diadvokasi yakni tentang biaya daftar ulang, cicilan daftar ulang, perpanjangan daftar
ulang serta fasilitas dan kebijakan kampus. Namun untuk penyampaian aspirasi mahasiswa
melalui kuisioner secara online kurang berjalan optimal. Sesuai data yang diperoleh hanya
terdapat 54 responden yang mengisi kuisioner secara online, namun dalam hal ini responden
tersebut mewakili suara setiap himpunan yang ada di KM FMIPA Untan.
Berikut data responden yang diperoleh berdasarkan jenis kelamin :
a. Cowok 17 orang
b. Cewek 35 orang
c. Tanpa keterangan 2 orang
Berikut data berdasarkan jumlah responden berdasarkan program studi :
a. Sistem Komputer 3 orang
b. Sistem Informasi 2 orang
c. Biologi 10 orang
d. Kimia 11 orang
e. Matematika 9 orang
f. Statistik 12 orang
g. Fisika 3 orang
h. Geofisika 2 orang
i. Ilmu Kelautan 2 orang
Berikut data berdasarkan jumlah responden per angkatan :
a. 2016 19 orang
b. 2015 11 orang
c. 2014 14 orang
d. 2013 7 orang
e. 2012 1 orang
f. 2011 1 orang
g. 2009 1 orang
h. Tanpa keterangan 1 orang
Masalah-masalah yang diterima melalui suara mipa secara garis besar meliputi :
a. Akademik
Biaya daftar ulang reguler B yang kuliah di pagi hari, keringanan membayar daftar
ulang, perpanjangan waktu daftar ulang, dll
b. Keorganisasiaan
Penataan dan tata tertib sekber, harmonisasai KM, Keuangan KM, dll
c. Fasilitas Kampus
Parkiran gedung baru, ruang baca yang tidak berfungsi maksimal, Wifi kampus yang
tidak merata di beberapa spot kampus seperti aula 1, dll
Dari masalah diatas yang berhasil di follow up yakni point akademik dan fasilitas kampus
namun untuk point keorganisasian belum ter follow up secara maksimal
Aspirasi yang telah tersampaikan di follow up pada Diskusi Dekanat Mahasiswa yang
bekerjasama dengan Kementerian Dalam Negeri serta DPM, dan terlaksana sebanyak 2 kali
yaitu :
1. Pada hari Kamis, 4 Agustus 2016 di gedung baru lantai 3 membahas UKT dengan
menghadirkan pak Ishak Jumarang, M.Si sebagai pemateri, menghasilkan adanya
keringanan daftar ulang berupa cicilan dan perpanjangan waktu daftar ulang
2. Pada hari Selasa, 24 Januari 2017 di gedung baru lantai 3 membahas terkait fasilitas
dan kebijakan kampus dengan menghadirkan Dekanat, Kajur, Dosen, Pegawai
FMIPA Untan sebagai pemateri, menghasilkan adanya perbaikkan beberapa fasilitas
kampus seperti, pintu WC, kursi di ruang kelas, lampu WC, penyediaan mading
umum di gedung baru, beroperasinya kembali ruang baca yang telah lama ditutup,
perapian area parkir dengan pembuatan line, jam kerja satpam yang ditingkatkan
menjadi rolling setiap 12 jam demi keamanan kampus, pemasangan spanduk
peringatan akan pencurian motor, perbaikan fasilitas wifi di beberapa spot khususnya
gedung baru, dan sebagainya.
Evaluasi
- Kurangnya minat mahasiswa dalam menyampaikan aspirasi atau masalah yang
dihadapinya selama perkuliahan sehingga tidak banyak aspirasi mahasiswa yang
dapat ditampung sehingga belum terlaksana dengan baik. Hal ini dapat terlihat dari
jumlah mahasiswa yang mengisi kuisioner
Rekomendasi
- Maksimalkan kuisioner untuk menampung aspirasi yang ada di kampus
- Sigap terhadap masalah yang terjadi di internal kampus dan eksternal kampus
khususnya yang berkenaan dengan mahasiswa
PROGRAM KERJA YANG TIDAK TEREALISASI
1. Kelas Prestasi
Deskripsi Kegiatan Mengadakan kelas atau pembinaan dalam upaya persiapan
mahasiswa untuk mengikuti lomba di bidang akademik
Tujuan Meningkatkan prestasi mahasiswa di bidang akademik
Penanggung Jawab Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa
Parameter Dilaksanakan minimal 2 kali dalam periode kepengurusan BEM
FMIPA Untan
Sasaran Mahasiswa aktif FMIPA Untan
2. Science Library
Deskripsi Kegiatan Menyediakan peminjaman buku bacaan dan e-book perkuliahan
Tujuan - Membantu dan menfasilitasi mahasiswa guna menunjang
perkuliahan
- Membantu menambah wawasan mahasiswa
Penanggung Jawab Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa
Parameter - Ditambahnya minimal 10 buku bacaan
- Disediakannya minimal 10 e-book perkuliahan
Sasaran Mahasiswa aktif FMIPA Untan.
PENUTUP
Demikian laporan pertanggungjawaban ini kami buat dengan sebenar-benarnya. Tak ada
gading yang tak retak, tak ada satu pun manusia yang sempurna. Oleh karena itu, saya selaku
Menteri Kesejahteraan Mahasiswa sekaligus mewakili teman-teman yang bernaung di
Kementrian Kesejahteraan Mahasiswa menyampaikan permohonan maaf apabila kinerja
kami dalam mengemban tugas ini masih terdapat banyak kekurangan.
Terima kasih kepada seluruh pihak (DPM, UKM, HMJ serta pihak luar lainnya) yang
telah banyak membantu baik tenaga, dana maupun kritik dan saran selama kami mengemban
amanah ini. Khususnya kepada rekan kerja maupun anggota magang yang ada di Kementrian
Sosial Kemasyarakatan yang telah menjadi rekan kerja sekaligus teman yang luar biasa, yang
masih bisa tersenyum saat terhimpit dan masih tetap bisa optimis disaat kritis. Semoga tetap
berkobar sampai bara terakhir.
Wassalamualaikum Wr. Wb.
Salam dan Hidup Mahasiswa !!!

Pontianak, 4 Mei 2017


Menteri Kesejahteraan Mahasiswa
BEM FMIPA Untan

Maya Safitri
NIM. H1041131068

Anda mungkin juga menyukai