Anda di halaman 1dari 10

PROPOSAL

RENCANA KEGIATAN PKL

Penerapan Sistem Hidroponik NFT (Nutrient Film Technique) terhadap


Produktivitas Tanaman Selada Jenis Green Butterhead di PT. Momenta
Agrikultura (Amazing Farm), Lembang, Jawa Barat

Disusun oleh :
Nama : Feby Febryani Santana
NPM : 240110130102

PROGRAM STUDI TEKNIK PERTANIAN


DEPARTEMEN TEKNIK PERTANIAN DAN BIOSISTEM
FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIAN
UNIVERSITAS PADJADJARAN
2016
Lembar Pengesahan

Nama : Feby Febryani Santana


NPM : 240110130102
Program Studi : Teknik Pertanian
Departemen : Teknik Pertanian dan Biosistem
Fakultas : Teknologi Industri Pertanian
Tempat Praktek : PT. Momenta Agrikultura (Amazing Farm)
Tanggal Praktek : 11 Juli s/d selesai (25 hari kerja)
Judul PKL : Pengaruh Penerapan Sistem Hidroponik NFT (Nutrient
Film Technique) terhadap Produktivitas Tanaman
Selada Jenis Green Butterhead di PT. Momenta
Agrikultura (Amazing Farm), Lembang, Jawa Barat

Jatinangor, 21 Juni 2016


Dosen Pembimbing PKL Pelaksana PKL

Ir. Chay Asdak, M.Sc., Ph.D Feby Febryani Santana


NIP. 19560218 198403 1 002 NPM. 240110130102

Mengetahui,
Koordinator PKL

Asri Widyasanti, STP., M.Eng.


NIP. 19830725 200604 2 001
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Selama mengikuti perkuliahan di Fakultas Teknologi Industri Pertanian,
kita mendapatkan pengetahuan mengenai keteknikan dalam bidang pertanian.
Namun untuk menghadapi dunia kerja, kemampuan teoritis tersebut perlu
ditunjang dengan kemapuan praktis yang memadai. Hal ini diperlukan untuk
mengantisipasi dan menangani apabila terjadi permasalahan di lapangan.
Pengetahuan praktis ini bisa didapatkan dengan mengikuti kegiatan praktikum.
Akan tetapi untuk lebih memperdalam mengenai aplikasi lebih lanjut dari teori
yang dipelajari, maka dilaksanakan pula kegiatan Praktek Kerja Lapang (PKL).
Kegiatan PKL ini diharapkan dapat memberikan gambaran secara jelas
mengenai korelasi antara ilmu yang dipelajari dengan aplikasinya dalam dunia
kerja. Dengan mengikuti kegiatan PKL ini, selain dapat menambah wawasan pan
pengetahuan praktis, mahasiswa juga dilatih untuk lebih kritis dalam
mengidentifikasi suatu masalah yang terjadi di lapangan serta dapat menentukan
solusi yang sesuai untuk menyelesaikan permasalahan tersebut. Keseimbangan
antara pengetahuan teoritis dan praktis ini dapat menjadi bekal saat kita lulus dan
bergabung dengan suatu instansi atau perusahaan tertentu.
Salah satu tempat PKL yang berhubungan dengan keteknikan pertanian
yaitu adalah PT. Momenta Agrikultura (Amazing Farm) yang terletak di
Lembang, Jawa Barat. PT. Momenta Agrikultura (Amazing Farm) merupakan
suatu perusahaan yang bergerak di bidang agribisnis yang berbasis pertanian
organik. Komoditas yang ada di PT. Momenta Agrikultura (Amazing Farm) ini
dibudidayakan di dalam greenhouse dengan teknologi aeroponik, hidoponik NFT
dan menggunakan media sekam. PT. Momenta Agrikultura (Amazing Farm)
merupakan tempat PKL yang sesuai dengan keilmuan yang dipelajari di Fakultas
Teknologi Industri Pertanian. Oleh karena itu dapat dimanfaatkan untuk
memperdalam pengetahuan kita mengenai aplikasi teknik pertanian dalam
kehidupas sehari-hari, salah satunya yaitu mengenai penerapan sistem hidroponik
NFT pada tanaman selada jenis green butterhead.
1.2 Maksud dan Tujuan PKL
1.2.1 Tujuan Umum
1. Memperoleh pengalaman bekerja yang sesuai dalam bidang teknik
pertanian.
2. Meningkatkan kemampuan praktis di lapangan
3. Memperdalam pemahaman mengenai aplikasi ilmu yang telah dipelajari
dalam perkuliahan.
4. Melatih kemampuan mengidentifikasi suatu masalah yang terjadi di
lapangan serta dapat menentukan solusi yang sesuai untuk menyelesaikan
permasalahan tersebut.

1.2.2 Tujuan Khusus


Mempelajari penerapan sistem hidroponik NFT (Nutrient Film Technique)
terhadap produktivitas tanaman selada jenis green butterhead di PT. Momenta
Agrikultura (Amazing Farm), Lembang, Jawa Barat.

1.3 Gambaran Singkat Institusi PKL


PT. Momenta Agrikultura (Amazing Farm) yang berdiri pada 28 Agustus
1998 merupakan perusahaan yang bergerak di bidang agribisnis, khususnya
budidaya sayuran organik. PT. Momenta Agrikultura (Amazing Farm) memiliki
kebun yang cukup luas di Desa Cikahuripan, Lembang, yaitu seluas 8 ha. Selain
berasal dari kebun sendiri, PT. Momenta Agrikultura (Amazing Farm) juga
meiliki mitra produksi dengan beberapa petani untuk mendukung produktivitas
dan menjaga suplai rutin.
PT. Momenta Agrikultura (Amazing Farm) menggunakan greenhouse
sebagai tempat budidaya sayuran dan komoditas lainnya. Penggunaan greenhouse
dimaksudkan untuk menjaga produktiitas dan kualitas dari komoditas yang
ditanam. Pertanian dalam greenhouse dengan menggunakan sistem hidoponik ini
dilakukan karena melihat potensi pertanian modern yang terus berkembang dari
waktu ke waktu. Sistem penanaman yang dilakukan di PT. Momenta Agrikultura
(Amazing Farm) yaitu adalah sistem aeroponik, hidroponik NFT dan
menggunakan media sekam. Gagasan mengenai pertanian organik sendiri muncul
karena gaya hidup sehat saat ini sudah semakin popular di masyarakat.
Pemasaran hasil produksi dari PT. Momenta Agrikultura (Amazing Farm)
yaitu dilakukan ke supermarket-supermarket besar dan di impor ke luar negeri.
Produk-produk yang dipasarkan oleh PT. Momenta Agrikultura (Amazing Farm)
yaitu berupa sayuran segar dan produk olahan yang berbasis sayuran dan buah-
buahan organik.

1.4 Sasaran Kegiatan


Sasaran kegiatan PKL di PT. Momenta Agrikultura (Amazing Farm) yaitu
adalah mempelajari penerapan sistem hidroponik NFT (Nutrient Film Technique)
terhadap produktivitas tanaman selada jenis green butterhead.
BAB II
PELAKSANAAN

2.1 Pesonalia
Personalia adalah pihak yang terlibat dalam kegiatan praktik kerja
lapangan
1. Pelaksana kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) merupakan mahasiswa
semester 6, bidang kajian Teknik Tanah dan Air, Program Studi Teknik
Pertanian, Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem, FTIP Unpad.
2. Pembimbing Akademis merupakan dosen pembimbing yang telah ditunjuk
oleh koordinator PKL, yaitu Ir. Chay Asdak, M.Sc., Ph.D.
3. Pembimbing Lapangan ditentukan kemudian oleh pihak PT. Momenta
Agrikultura (Amazing Farm), Lembang, Jawa Barat.

2.2 Waktu dan Tempat


2.2.1 Waktu
Kegiatan Praktek Kerja Lapangan dilaksanakan selama 25 hari kerja
terhitung mulai dari tanggal 11 Juli 2016 sampai dengan selesai atau sesuai
dengan kesepakatan kerja.

2.2.2 Tempat
Kegiatan peraktek kerja lapangan (PKL) akan dilaksanan di PT. Momenta
Agrikultura (Amazing Farm), Kebun Cikahuripan-2, Lembang, Jawa Barat.

2.3 Metodologi
Adapun metodologi yang akan di lakukan dalam menjalankan peraktek
kerja lapangan (PKL) adalah :
1. Metode Obsevasi
Suatu cara pengumpulan data dengan cara pengamatan langsung pada
tempat kerja. Pengamatan langsung dilakukan ditempat di dalam rumah kaca pada
tanaman tomat mengenai suhu, kelembaban, dan pencahayaan.
2. Praktek Kerja
Praktek kerja ini dilaksanakan dalam bentuk pelatihan kerja pada rumah
kaca (greenhouse) di PT Momenta Agrikultura (Amazing Farm).

2.4 Hasil yang Diharapkan


Hasil yang diharapkan setelah kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini
selesai adalah :
1. Mendapatkan pengetahuan mengetahui lingkungan organisasi di PT.
Momenta Agrikultura (Amazing Farm), Lembang, Jawa Barat.
2. Memperoleh pengalaman kerja dan aplikasi bidang ilmu yang digeluti di
dunia kerja.
3. Memahami penerapan sistem hidroponik NFT (Nutrient Film Technique)
terhadap produktivitas tanaman selada jenis green butterhead di PT.
Momenta Agrikultura (Amazing Farm), Lembang, Jawa Barat.

2.5 Rencana Pokok Kegiatan


Kegiatan yang akan dilaksanakan selama Praktek Kerja Lapangan (PKL)
ini diantaranya:
1. Pengenalan profil dan lingkungan kerja PT. Momenta Agrikultura
(Amazing Farm), Lembang, Jawa Barat.
2. Mengetahui struktur organisasi kerja di PT. Momenta Agrikultura
(Amazing Farm), Lembang, Jawa Barat.
3. Mempelajari penerapan sistem hidroponik NFT (Nutrient Film Technique)
terhadap produktivitas tanaman selada jenis green butterhead di PT.
Momenta Agrikultura (Amazing Farm), Lembang, Jawa Barat.
4. Pengamatan dan pengambilan data yang berkenaan dengan sistem
hidroponik NFT (Nutrient Film Technique) terhadap produktivitas
tanaman selada jenis green butterhead untuk kebutuhan penyusunan
laporan PKL.
BAB III
PENUTUP

Proposal Praktek Kerja Lapang ini merupakan acuan dalam melaksanakan


kegiatan praktek kerja lapang (PKL) di PT. Momenta Agrikultura (Amazing
Farm), Lembang, Jawa Barat. Masih memungkinkan terjadi perubahan-perubahan
selama pelaksanaannya dan disesuaikan dengan kebijaksanaan dari pihak PT.
Momenta Agrikultura (Amazing Farm).
Demikian proposal rencana kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini
dibuat. Melaui proposal ini diharapkan dapat membantu dalam pelaksanaan
kegiatan PKL yang akan dilakukan oleh mahasiswa pada instansi yang menjadi
tempat PKL serta menjadi sarana kerja sama antara pihak-pihak terkait dalam
kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL).
Mahasiswa berharap praktek kerja lapangan (PKL) dapat dilaksanakan
sesuai dengan rencana. Atas perhatian Bapak saya mengucapkan terima kasih.
Lampiran 1

BIODATA PESERTA KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

Nama Lengkap : Feby Febryani Santana


Jenis Kelamin : Perempuan
Tempat, Tanggal Lahir : Kuningan, 28 Februari1995
Agama : Islam
Alamat Rumah : Dusun wage RT 03/RW 07 Desa
Luragunglandeuh, Kecamatan Luragung,
Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.
Telepon : 085860067090
Status : Mahasiswa Program Studi Teknik Pertanian,
Fakultas Teknologi Industri Pertanian
Universitas : Padjadjaran
Lampiran 2

Tabel Rencana Pokok Kegiatan


Minggu
No Kegiatan
1 2 3 4 5
1 Pengenalan profil dan lingkungan kerja PT.
Momenta Agrikultura (Amazing Farm), Lembang,
Jawa Barat.
2 Mengetahui struktur organisasi kerja di PT.
Momenta Agrikultura (Amazing Farm), Lembang,
Jawa Barat.
3 Mempelajari penerapan sistem hidroponik NFT
(Nutrient Film Technique) terhadap produktivitas
tanaman selada jenis green butterhead di PT.
Momenta Agrikultura (Amazing Farm), Lembang,
Jawa Barat.
4 Pengamatan dan pengambilan data yang berkenaan
dengan sistem hidroponik NFT (Nutrient Film
Technique) terhadap produktivitas tanaman selada
jenis green butterhead untuk kebutuhan
penyusunan laporan PKL.

Anda mungkin juga menyukai