Anda di halaman 1dari 25

CLIPPING APLIKASI MOBILE DI ANDROID

Oleh :
Oktariani Laoly
140810015

PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI


FAKULTAS ILMU KOMPUTER
UNIKA ST.THOMAS S.U
MEDAN
2017
APLIKASI YANG ADA PADA MOBILE ANDROID

1. WhatsApp Plus

WhatsApp adalah aplikasi pesan untuk smartphone dengan basic mirip BlackBerry
Messenger. WhatsApp Messenger merupakan aplikasi pesan lintas platform yang
memungkinkan kita bertukar pesan tanpa biaya SMS, karena WhatsApp Messenger
menggunakan paket data internet yang sama untuk email, browsing web, dan lain-lain.
Aplikasi WhatsApp Messenger menggunakan koneksi 3G atau WiFi untuk komunikasi data.
Dengan menggunakan WhatsApp, kita dapat melakukan obrolan online, berbagi file, bertukar
foto dan lain-lain.
2. Grab
Grab (sebelumnya dikenal sebagai GrabTaxi) adalah sebuah perusahaan asal Singapura yang
melayani aplikasi penyedia transportasi dan tersedia di enam negara di Asia Tenggara, yakni
Malaysia, Singapura, Thailand, Vietnam, Indonesia, dan Filipina. Grab memiliki visi untuk
merevolusi industri pertaksian di Asia Tenggara, sehingga dapat memberikan keamanan serta
kenyamanan bagi pengguna kendaraan seantero Asia Tenggara. Hingga bulan Maret 2015, jumlah
pengguna Grab mencapai 3,8 juta pengguna. Grab tersedia untuk sistem operasi Android,
iOS, dan BlackBerry.

3. Aplikasi Android CliponYu

Aplikasi Android CliponYu adalah aplikasi android terbaru hasil karya anak bangsa
yang dapat anda jadikan untuk hiburan. Dengan aplikasi android Cliponyu, Anda bisa
menikmati beberapa hiburan seperti acara musik , talk show , video interaktif, dan berbagai
acara hiburan lainnya.
4. Aplikasi Traveloka

Traveloka adalah perusahaan yang menyediakan layanan pemesanan tiket pesawat dan
hotel secara daring dengan fokus perjalanan domestik di Indonesia. Traveloka memiliki basis
operasional di Jakarta. Pada awal konsepnya Traveloka berfungsi sebagai mesin pencari
untuk membandingkan harga tiket pesawat dari berbagai situs lainnya. Pada pertengahan
tahun 2013 Traveloka kemudian berubah menjadi situs reservasi tiket pesawat di mana
pengguna dapat melakukan pemesanan di situs resminya. Pada bulan Maret 2014, Ferry
Unardi menyatakan bahwa Traveloka akan segera masuk ke bisnis reservasi kamar hotel.
Pada bulan Juli 2014, jasa pemesanan hotel telah tersedia di situs Traveloka.

5. Aplikasi Bukalapak
Bukalapak merupakan salah satu pasar daring (online marketplace) terkemuka di
Indonesia (biasa dikenal juga dengan jaringan toko daring) yang dimiliki dan dijalankan oleh
PT. Bukalapak. Seperti halnya situs layanan jual - beli daring (online) dengan model bisnis
consumer-to-consumer (C2C), Bukalapak menyediakan sarana penjualan dari konsumen-ke-
konsumen di mana pun. Siapa pun bisa membuka toko daring untuk kemudian melayani
calon pembeli dari seluruh Indonesia baik satuan ataupun dalam jumlah banyak. Pengguna
perorangan ataupun perusahaan dapat membeli dan menjual produk, baik baru maupun bekas,
seperti sepeda, ponsel, perlengkapan bayi, gawai (gadget), aksesori gawai, komputer, sabak
(tablet), perlengkapan rumah tangga, busana, elektronik, dan lain-lain.

6. Aplikasi GO-JEK
GO-JEK merupakan sebuah perusahaan teknologi asal Indonesia yang melayani
angkutan melalui jasa ojek. Perusahaan ini didirikan pada tahun 2010 di Jakarta oleh Nadiem
Makarim. Layanan GO-JEK tersedia di beberapa kota besar di Indonesia diantaranya :
Jabodetabek, Bali, Bandung, Surabaya, Makassar, Medan, Palembang, Semarang, Solo,
Malang, Yogyakarta, Balikpapan, Manado, Bandar Lampung, Padang, Pekanbaru dan Batam.
Hingga bulan Juni 2016, aplikasi GO-JEK sudah diunduh sebanyak hampir 10 juta kali di
Google Play pada sistem operasi Android. Saat ini juga ada untuk iOS, di App Store.
7. Aplikasi Game Age Of Warring Empire
Sebuah game yang ber genre Strategy RPG Adventure, bangun populasi dengan
memanfaatkan kekuatan ekonomi, untuk kemudian upgrade kekuatan hero, town dll.
Mungkin bagi sebagian orang game ini sedikit membosankan dan membingungkan sebab
semua full bahasa inggris, bagi anda yang pas-pasan bahasa inggrisnya pasti akan sedikit
kebingungan, namun bila terus dipelajari saya yakin kamu pun pasti bisa memainkannya.
perlu taktik dan strategi tak hanya strategi berperang namun strategi membangun kekayaan
ekonomi dengan memanfaatkan bahan-bahan bangunan, makanan yang disediakan. Untuk
kemudian secara bertahap maju melawan musuh satu per satu untuk memenangkan
pertempuran. Game ini merupakan game android terbaik karena sudah memiliki rating 4,3
dan termasuk yang populer karena sudah di download hampir 50 juta pengguna android,
dengan ukuran file yang cukup sedang hanya 47 MB dan bisa di instal di android versi 2,3
dan lebih tinggi lagi.

8. Aplikasi Game Clash Of Clans

Clash of Clans adalah permainan video game strategi premium pada perangkat
bergerak yang dikembangkan oleh Supercell, Sebuah perusahaan video game yang berbasis
di Helsinki, Finlandia.
Sebuah game dengan terlebih dahulu membangun desa dengan benteng yang kuat dan
melatih para pasukan untuk bertempur melawan jutaan pemain lainnya secara online. Butuh
perencanaan yang matang dan bertahap meng-upgrade tentara Dragons, barbar, Wizard dll
membuat clans anda semakin kokoh dan kuat. Merupakan game terbaik dengan rating 4,6 dan
sudah di download hampir 100 juta pengguna, WoW sungguh angka yang sangat fantastis.
Dengan ukuran file 49 MB dan hanya bisa di instal di android dengan versi yang cukup tinggi
4.0.3 dan lebih tinggi. Game ini gratis namun ada beberapa item yang mesti di bayar dengan
uang cash jika anda menginginkan kekuatan yang lebih dahsyat. Kerennya game ini selalu di
update oleh developernya dan terakhir sudah di update tanggal 5 November 2014.

9. Aplikasi Game Zombie Defense


Sebuah game perpaduan yang sempurna antara strategi, taktik serta micromagement.
Mengalahkan musuh dengan serangan darat dan udara menggunakan senjata dahsyat yang
telah disediakan. Terdiri dari 40 misi, 4 mode kesulitan, 18 tipe rekrut serta upgrade 144
permanen antara misi satu dengan misi lainnya. Kumpulkan poin dan menangkan misi demi
misi untuk kemudian melawan BOS yang lebih kuat dan dapatkan poin tambahan. Pokoknya
di jamin seru. Game ini cukup populer karena sudah di instal hampir 5 juta pengguna dan
memiliki rating 4.2, Dengan ukuran file 33 MB anda bisa menginstalnya di android versi 2.3
dan lebih tinggi. Game besutan Home Net Games Strategy ini akan terus di update fiture -
fiture terbarunya, terkahir update 8 November 2014.
10. Aplikasi Game Nemo's Reef

Berbeda dengan game strategy sebelumnya, game Nemo's Reef ini bermain dengan
petualangan ikan dengan strategi membangun akuarium dengan batu karang dan beragam
tumbuhan laut untuk kemudian mengisinya dengan ikan - ikan hias yang indah dan eksotis
lainnya. Cari dan tanam bibit-bibit langka untuk menarik ikan - ikan unik dan misterius
lainnya. Temukan lebih dari 50 jenis spesies ikan unik untuk meningkatkan value anda, dan
anda pun bisa berteman dengan para pemain lainnya secara online untuk kemudian melihat
dan membandingkan dengan peliharaan kita. Untuk anda pencinta alam dan hobi dengan
jenis - jenis ikan, pasti akan sangat senang bermain game ini. Game ini sudah di download
hampir 50 juta pengguna dengan rating 4.1 pantas untuk di jadikan game strategy terbaik dan
terpopuler yang tidak kalah dengan game-game di atas, dengan ukuran file 48MB dan bisa di
instal di hp android dengan versi yang cukup rendah minimal 2.2 dan lebih tinggi serta fiture-
fiturenya selalu rutin di update terbaru pada tanggal 28 july 2014.
11. Aplikasi Pengiriman Barang JNE
JNE merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang pengiriman dan logistik yang
bermarkas di Jakarta, Indonesia. Nama resminya adalah Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (Tiki
JNE). Bermula dengan delapan orang dan kapital 100 juta rupiah, JNE memulai kegiatan
usahanya yang terpusat pada penanganan kegiatan kepabeanan, impor kiriman barang,
dokumen serta pengantarannya dari luar negeri ke Indonesia. Pada tahun 1991, JNE
memperluas jaringan internasional dengan bergabung sebagai anggota asosiasi perusahaan-
perusahaan kurir beberapa negara Asia (ACCA) yang bermakas di Hong Kong yang
kemudian memberi kesempatan kepada JNE untuk mengembangkan wilayah antaran sampai
ke seluruh dunia.
12. Aplikasi Tokopedia
Tokopedia.com merupakan salah satu mal online di Indonesia yang mengusung model
bisnis marketplace dan mall online. Tokopedia memungkinkan setiap individu, toko kecil dan
brand untuk membuka dan mengelola toko online. Sejak diluncurkan sampai hingga akhir
2015, layanan dasar Tokopedia bisa digunakan oleh semua orang secara gratis. Dengan visi
untuk "Membangun Indonesia yang Lebih Baik Lewat Internet", Tokopedia memiliki
program untuk mendukung para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan
perorangan untuk mengembangkan usaha mereka dengan memasarkan produk secara online.

13. Aplikasi OLX


OLX Indonesia (sebelumnya bernama tokobagus.com dan berniaga.com) adalah
sebuah situs web iklan baris di Indonesia yang difokuskan untuk membeli dan menjual
produk serta jasa secara daring. OLX Indonesia adalah tempat untuk mencari barang baru
atau bekas berkualitas seperti produk elektronik, otomotif, rumah, peralatan rumah tangga,
aneka jasa, dan juga lowongan kerja. Pada tanggal 14 November 2014, OLX Indonesia
mengumumkan bahwa berniaga.com akan merger dengan OLX Indonesia pada tahun 2015
mendatang. Proses merger sudah selesai pada bulan Januari 2015.

14. Aplikasi Instagram

Instagram adalah sebuah aplikasi berbagi foto yang memungkinkan pengguna


mengambil foto, menerapkan filter digital, dan membagikannya ke berbagai layanan jejaring
sosial, termasuk milik Instagram sendiri. Satu fitur yang unik di Instagram adalah memotong
foto menjadi bentuk persegi, sehingga terlihat seperti hasil kamera Kodak Instamatic dan
polaroid. Hal ini berbeda dengan rasio aspek 4:3 yang umum digunakan oleh kamera pada
peranti bergerak. Instagram dapat digunakan di iPhone, iPad atau iPod Touch versi apapun
dengan sistem operasi iOS 7.0 atau yang terbaru, telepon genggam Android apapun dengan
sistem operasi versi 2.2 (Froyo) ke atas, dan Windows Phone 8. Aplikasi ini dapat diunggah
melalui Apple App Store dan Google Play.
Pada tanggal 9 April 2012, diumumkan bahwa Facebook setuju mengambil alih Instagram
dengan nilai sekitar $1 miliar.
15. Aplikasi Lazada

LAZADA Indonesia adalah pusat belanja online yang menawarkan berbagai macam
jenis produk mulai dari elektronik, buku, mainan anak dan perlengkapan bayi, alat kesehatan
dan produk kecantikan, peralatan rumah tangga, dan perlengkapan traveling dan olahraga.
LAZADA Indonesia didirikan pada tahun 2012 dan merupakan salah satu cabang dari
jaringan retail online LAZADA di Asia Tenggara.
Grup LAZADA International di Asia Tenggara terdiri dari LAZADA Indonesia,
LAZADA Malaysia, LAZADA Vietnam, LAZADA Thailand, LAZADA Filipina. Jaringan
LAZADA Asia Tenggara merupakan cabang anak perusahaan jaringan perusahaan internet
Jerman Rocket Internet. Rocket Internet merupakan perusahaan inkubator daring yang sukses
menciptakan perusahaan-perusahaan online inovatif di berbagai belahan dunia. Berkantor
pusat di Berlin, Jerman, proyek yang dimiliki Rocket Internet, antara lain Zalando, TopTarif,
eDarling, Groupon (sebelumnya CityDeal).
16. Aplikasi Mister Aladin
Resmi diluncurkan pada November 2015, Mister Aladin adalah perusahaan travel
online yang berbasis di Indonesia yang bertujuan menginspirasi orang-orang untuk traveling.
Mister Aladin menyediakan beragam pilihan hotel, tiket pesawat dan paket tur.
Pada bulan Oktober 2016, Mister Aladin menggelar Travel Fair offline pertamanya di Kota
Kasablanka. Selain untuk memperingati ulang tahun Mister Aladin yang pertama, acara ini
juga digelar untuk peluncuran resmi mobile application Mister Aladin di mana untuk pertama
kalinya, fitur Personal Travel Assistant diperkenalkan Mister Aladin kepada para traveler
Indonesia. Mister Aladin juga telah berpartisipasi dalam beberapa event promo secara online
seperti Jakarta Great Online Sales (JGOS), Festival Jalan-Jalan (FJJ), dan Harbolnas.
17. Aplikasi Alkitab

Perangkat lunak (software) Alkitab atau program Alkitab adalah sekumpulan


aplikasi komputer yang dirancang untuk melihat dan mempelajari teks-teks dan konsep
Alkitab. Perangkat lunak Alkitab biasanya dirancang untuk memudahkan pencarian kata dan
frasa, untuk mengakses catatan Alkitab pembelajaran dan tafsiran-tafsiran, referensi berbagai
terjemahan modern, referensi silang bagian dan topik serupa, kamus Alkitab, teks bahasa asli
dan alat-alat bahasa, peta, bagan, dan e-book lain yang dianggap relevan untuk memahami
teks-teks dari sebuah pendekatan filologis. Perangkat lunak Alkitab bervariasi dalam
kompleksitasnya tergantung pada kebutuhan pengguna, misalnya hanya untuk penggunaan
dalam pembelajaran pribadi, untuk persiapan khotbah, penyebaran inspirasi atau bahkan
sebagai alat penelitian lebih lanjut. Perangkat lunak Alkitab dasar biasanya ditujukan untuk
ponsel, dan dirancang hanya menampilkan teks dari satu terjemahan Alkitab, dengan
pencarian kata dan frasa sebagai satu-satunya alat yang tersedia.
18. Aplikasi Kamus Besar Bahasa Indonesia versi V

Aplikasi KBBI adalah aplikasi offline resmi dari Badan pengembangan dan Pembinaan
Bahasa, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Kamus ini menjadi
acuan tertinggi bahasa Indonesia yang baku, karena kamus ini merupakan kamus bahasa
Indonesia terlengkap dan yang paling akurat yang pernah diterbitkan. Untuk pencarian kata,
frasa, dan ungkapan dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia Edisi Lima (KBBI V).

19. Aplikasi Blibi


Blibli.com adalah salah satu E-commerce di Indonesia dengan konsep belanja online
ala mall. Dengan konsep tersebut blibli mengharapkan masyarakat Indonesia yang terbiasa
belanja di mall bisa menemukan barang yang mereka cari dengan mudah dan menyenangkan
dimanapun dan kapanpun. Blibli adalah produk pertama PT Global Digital Niaga yang
merupakan anak perusahaan Djarum dibidang digital yang didirikan pada tahun 2010. Blibli
bekerja sama dengan teknologi provider kelas dunia, mitra logistik, banking partner serta
merchant partner dengan standar tertentu untuk menciptakan sistem back-end yang bisa
memenuhi kebutuhan pengguna blibli.Saat ini Djarum Group melalui Global Digital Prima
Ventures (GDP) misalnya, membentuk inkubator bernama Merah Putih Inc, sebuah inkubator
start-up lokal berbasis komunitas dan memberikan bantuan modal bagi start-up lokal yang
inovatif. Kantor pusat Blibli bermarkas di Jakarta Barat dengan biaya infrastruktur seperti
server dan jaringan hampir mencapai Rp 100 miliar.

20. Aplikasi Zalora Indonesia

ZALORA Indonesia adalah situs web belanja yang menyediakan kebutuhan mode
pakaian yang terdiri dari produk berbagai merek, baik lokal maupun internasional. Zalora
Indonesia yang didirikan pada tahun 2012 oleh Catherine Sutjahyo, merupakan bagian dari
Zalora Grup di Asia yang terdiri dari Zalora Singapura, Zalora Malaysia, Zalora Vietnam,
Zalora Taiwan, Zalora Thailand dan Zalora Filipina. Zalora merupakan anak perusahaan dari
situs belanja online Zalando. Zalando merupakan proyek dari Rocket Internet. Di Indonesia
Zalora berada di bawah naungan dan dikelola oleh PT Fashion Eservices Indonesia.
21. Aplikasi Listening And Speaking

Aplikasi belajar bahasa Inggris Android dengan cepat dan terbaik pertama adalah
Listen and Speak. Aplikasi yang satu ini dikhususkan untuk anda yang ingin mahir berbicara
(conversation) dalam bahasa Inggris. Dengan aplikasi ini anda akan belajar mendengarkan
bahasa Inggirs dan bagaimana cara mengucapkan kata dalam bahasa Inggris.

22. Aplikasi Facebook Lite


Facebook adalah sebuah layanan jejaring sosial berkantor pusat di Menlo Park,
California, Amerika Serikat yang diluncurkan pada bulan Februari 2004. Hingga September
2012, Facebook memiliki lebih dari satu miliar pengguna aktif, lebih dari separuhnya
menggunakan telepon genggam. Pengguna harus mendaftar sebelum dapat menggunakan
situs ini. Setelah itu, pengguna dapat membuat profil pribadi, menambahkan pengguna lain
sebagai teman, dan bertukar pesan, termasuk pemberitahuan otomatis ketika mereka
memperbarui profilnya. Selain itu, pengguna dapat bergabung dengan grup pengguna dengan
ketertarikan yang sama, diurutkan berdasarkan tempat kerja, sekolah atau perguruan tinggi,
atau ciri khas lainnya, dan mengelompokkan teman-teman mereka ke dalam daftar seperti
"Rekan Kerja" atau "Teman Dekat".

23. Aplikasi Google Camera

Google Camera adalah aplikasi kamera yang dikembangkan oleh Google untuk
Android. Ini didukung pada Android 4.4 KitKat dan versi Android yang lebih tinggi, namun
sekarang hanya didukung secara resmi di perangkat Nexus dan Pixel Google. Album ini
dirilis di Google Play Store pada tanggal 16 April 2014 dan dihapus pada 17 Februari 2016.
24. Aplikasi UC Browser

UC Browser, UCWeb Inc. (UCWeb) adalah penyedia teknologi software internet


mobile dan layanan applikasi terdepan. Berdiri sejak tahun 2004, Misi UCWeb adalah
memberikan pengalaman internet yang lebih baik untuk milyaran penggunanya di seluruh
dunia. UC Browser, produk unggulan dari UCWeb, tersedia untuk lebih dari 3000 model
ponsel yang berbeda dari 200 lebih produsen ponsel. Selain itu, UC Browser dapat digunakan
di semua sistem operasi seperti Symbian, Android, iOS, Windows Mobile, Win CE, Java,
MTK, dan Blackberry. Pada Juni 2011, UCWeb merilis U3 kernel, produk hak milik
perusahaan (mirip seperti mesin mobil). Browser yang memiliki U3 dapat memberikan user
pengalaman web surfing yang cepat, nyaman dan aman.
25. Aplikasi Google Map

Google Maps adalah layanan pemetaan web yang dikembangkan oleh Google.
Layanan ini memberikan citra satelit, peta jalan, panorama 360, kondisi lalu lintas, dan
perencanaan rute untuk bepergian dengan berjalan kaki, mobil, sepeda (versi beta), atau
angkutan umum. Google Maps dimulai sebagai program desktop C++, dirancang oleh Lars
dan Jens Eilstrup Rasmussen pada Where 2 Technologies. Pada Oktober 2004, perusahaan ini
diakuisisi oleh Google, yang diubah menjadi sebuah aplikasi web. Setelah akuisisi tambahan
dari perusahaan visualisasi data geospasial dan analisis lalu lintas, Google Maps diluncurkan
pada Februari 2005. Layanan ini menggunakan Javascript, XML, dan AJAX. Google Maps
menawarkan API yang memungkinkan peta untuk dimasukkan pada situs web pihak ketiga,
dan menawarkan penunjuk lokasi untuk bisnis perkotaan dan organisasi lainnya di berbagai
negara di seluruh dunia. Google Map Maker memungkinkan pengguna untuk bersama-sama
mengembangkan dan memperbarui pemetaan layanan di seluruh dunia.
26. Aplikasi Twitter

Twitter (/twtr/) adalah layanan jejaring sosial dan mikroblog daring yang
memungkinkan penggunanya untuk mengirim dan membaca pesan berbasis teks hingga 140
karakter, yang dikenal dengan sebutan kicauan (tweet). Twitter didirikan pada bulan Maret
2006 oleh Jack Dorsey, dan situs jejaring sosialnya diluncurkan pada bulan Juli. Sejak
diluncurkan, Twitter telah menjadi salah satu dari sepuluh situs yang paling sering dikunjungi
di Internet, dan dijuluki dengan "pesan singkat dari Internet."Di Twitter, pengguna tak
terdaftar hanya bisa membaca kicauan, sedangkan pengguna terdaftar bisa menulis kicauan
melalui antarmuka situs web, pesan singkat (SMS), atau melalui berbagai aplikasi untuk
perangkat seluler.
27. Aplikasi Kaskus

Kaskus adalah situs forum komunitas maya terbesar dan nomor 1 Indonesia dan
penggunanya disebut dengan Kaskuser. Kaskus lahir pada tanggal 6 November 1999 oleh
tiga pemuda asal Indonesia yaitu Andrew Darwis, Ronald Stephanus, dan Budi Dharmawan,
yang sedang melanjutkan studi di Seattle, Amerika Serikat. Situs ini dikelola oleh PT Darta
Media Indonesia. Kaskus memiliki lebih dari 6 juta pengguna terdaftar. Pengguna Kaskus
umumnya berasal dari kalangan remaja hingga orang dewasa yang berdomisili di Indonesia
maupun di luar Indonesia. Kaskus, yang merupakan singkatan dari Kasak Kusuk, bermula
dari sekadar hobi dari komunitas kecil yang kemudian berkembang hingga saat ini. Kaskus
dikunjungi sedikitnya oleh 900 ribu orang, dengan jumlah page view melebihi 15.000.000
setiap harinya. Hingga bulan Juli 2012, Kaskus sudah mempunyai lebih dari 601 juta posting.

28. Aplikasi Line


LINE adalah sebuah aplikasi pengirim pesan instan gratis yang dapat digunakan pada
berbagai platform seperti telepon cerdas, tablet, dan komputer. LINE difungsikan dengan
menggunakan jaringan internet sehingga pengguna LINE dapat melakukan aktivitas seperti
mengirim pesan teks, mengirim gambar, video, pesan suara, dan lain lain. LINE diklaim
sebagai aplikasi pengirim pesan instan terlaris di 42 negara.
29. Aplikasi Kakaotalk

KakaoTalk adalah sebuah aplikasi messenger lintas platform yang tersedia bagi
pengguna smartphone. KakaoTalk memungkinkan penggunanya untuk mengirim pesan tanpa
membayar karena ia menggunakan jaringan internet untuk mengirimkan pesan tersebut.
KakaoTalk juga dilengkapi dengan fitur file sharing, group chat, dan fitur - fitur lainnya.
30. Aplikasi Sinema Movie

Sinema digital merujuk pada penggunaan teknologi digital untuk mendistribusikan dan
menayangkan gambar bergerak. Sebuah film dapat didistribusikan lewat perangkat keras,
piringan optik atau satelit serta ditayangkan menggunakan proyektor digital alih-alih
proyektor film konvensional. Sinema digital berbeda dari HDTV atau televisi high definition.
Sinema digital tidak bergantung pada penggunaan televisi atau standar HDTV, aspek rasio
atau peringkat bingkai. Proyektor digital yang memiliki resolusi 2K mulai disebarkan pada
tahun 2005, dan sejak tahun 2006 jangkauannya telah diakselerasi. sinema digital dapat
dibuat dengan media video yang untuk penayangannya dilakukan transfer dari format 35
milimeter (mm) ke format high definition (HD). Proses transfer ke format HD melalui proses
cetak yang disebut dengan proses blow up. Setelah menjadi format HD, penayangan film
dilakukan dari satu tempat saja, dan dioperasikan ke bioskop lain dengan menggunakan
satelit, sehingga tidak perlu dilakukan salinan film. Contohnya, dari satu bioskop di Jakarta,
film dapat dioperasikan atau diputar ke bioskop-bioskop di daerah melalui satelit.

Anda mungkin juga menyukai