Anda di halaman 1dari 6

Hmmmm....

Sebenernya saya bingung mau ngasih judul postingan ini apa, karena saya gak
menemukan judul yang pas buat postingan ini. Tapi ya sudah lah apalah arti dari sebuah
judul Hehehe
Back to post, mungkin postingan ini lebih saya khususkan untuk teman-teman sekolah saya,
tapi umumnya buat semuanya, karena tutorial ini merupakan salah satu materi ujian praktek
pelajaran software.

Jadi isi dari postingan ini adalah, kita akan membuat sebuah project di Visual Basic, yaitu
membuat sebuah form login dan data siswa, yang mana sumber dari login dan data siswa ini
adalah dari database microsoft access. Oke, karena postingan ini agak sedikit panjang,
mending langsung kita mulai.

Tapi sebelum mulai, saya ingin memberitahu sedikit, bahwa isi tutorial ini mungkin sedikit di
persingkat karena supaya load blog ini tidak berat.
Ikuti langkah-langkah di bawah ini:
-= MEMBUAT DATABASE ACCESS =-

Buka Microsoft Access seperti biasa, lalu buat 2 Buah Tabel. Yaitu tabel login
dan datasiswa. Lebih jelasnya lihat gambar dibawah

(gambar tabel login)


Gambar diatas adalah gambar tabel login. Ada beberapa point yang saya tandai dalam
gambar tsb, yaitu nama tabel (login) record nama dan record sandi, sengaja saya tandai
karena nama tabel dan record tersebut akan kita pakai dalam pengkodingan di vb. Dan seperti
yang kita lihat, bahwa di record nama saya isikan dengan kata irfan dan sandi 12345. Itu
berarti nanti, jika kita akan melakukan login, maka harus memasukan nama irfan dan sandi
12345 agar bisa login.
(gambar tabel datasiswa)
Nah, dan yang diatas adalah tabel datasiswa. Disini juga ada 3 point yang harus di
perhatikan, sama seperti tabel login. Saya rasa tidak usah di jelaskan karena saya yakin pasti
semuanya sudah mengerti.

Jangan lupa untuk menympannya dalam folder yang kosong.

Ok next step, kita tutup ms access lalu buka program visual basic.

Tambahkan Component Microsoft ADO Data Control 6.0 (OLEDB) dan Microsoft
DataGrid Control 6.0 (OLEDB). Dengan cara Klik Project > Components lalu cari
dan Ceklis kedua komponen tersebut lalu klik OK. Lihat gambar dibawah

(gambar penambahan components)

Tambahkan juga References Microsoft ActiveX Data Object 6.0 Library. Dengan
cara Klik Project > References scroll ke bawah dan cari kata Microsoft ActiveX
Data Object 6.0 Library, lalu ceklis dan OK! Jika tidak ada Microsoft ActiveX Data
Object 6.0 Library, kita bisa menambahkan versi di bawahnya, seperti Microsoft
ActiveX Data Object 2.8 Library.

(gambar penambahan references)

Tambahkan Juga Form2 Dengan cara Klik Project > Add Form > Open

Setelah itu tambahkan Module, dengan cara Klik Project > Add Module > Open.
Lalu Masukan Codding:

Public koneksi As New ADODB.Connection


Public rslogin As ADODB.Recordset
Public rsdatasiswa As ADODB.Recordset

Public Sub bukadb()


Set koneksi = New ADODB.Connection
Set rslogin = New ADODB.Recordset
Set rsdatasiswa = New ADODB.Recordset
koneksi.Open "provider=microsoft.jet.oledb.4.0; data source=" & App.Path & "\db.mdb"
End Sub
*Catatan : db.mdb adalah nama file database Ms. Access, jadi tergantung
pada nama file database yang kita simpan.

Untuk lebih jelasnya bisa lihat gambar dibawah ini

(gambar penambahan module)

-= MEMBUAT FORM LOGIN =-

Jika Sudah sekarang saatnya mendesign form1. Tambahkan 2 buah textbox dan 2
buah command. Atur seperti gambar di bawah ini, atau sesuai selera

(gambar design form1 / login)

Double klik pada button Login, lalu masukan coding

Call bukadb
rslogin.Open "select*from login where nama='" & Text1.Text & "' and sandi='" & Text2.Text
& "'", koneksi
If rslogin.EOF Then
MsgBox "Login Gagal"
Text1.text = " "
Text2.text = " "
Text1.SetFocus
Else
Form2.Show
End If

*Catatan:loginadalah namatabeldi Ms. Access.namadansandiadalahrecordyang ada


ditabel login.Sedangkan kataLogin Gagaladalah kata yang akan muncul jika login gagal, jadi
boleh di ganti.

(gambar coding login)

Lalu double klik pada button Batal, masukkan coding

Text1.Text = " "


Text2.Text = " "
Untuk pembuatan form1 (form login) telah selesai selanjutnya kita akan membuat form2
(form data siswa)
-= MEMBUAT FORM DATA SISWA =-

Buka form2 yang tadi telah kita buat. Lalu tambahkan Component ADODC,
Datagrid, 2 buah textbox dan 1 command button. Atur seperti gambar dibawah
(gambar design form2 / data siswa)

Double klik pada form 2, lalu rubah declaration (lihat gambar) yang tadinya Load
menjadi Activate. Dan masukkan coding (lihat gambar dibawah coding)

Call bukadb
Adodc1.ConnectionString = "provider=microsoft.jet.oledb.4.0; data source=" & App.Path &
"\db.mdb"
Adodc1.RecordSource = "datasiswa"
Adodc1.Refresh
Set DataGrid1.DataSource = Adodc1
DataGrid1.Refresh

*Catatan : datasiswa adalah nama tabel yang ada di Ms. Access.

(gambar coding form2/data siswa)

Jika sudah, maka inilah step terakhir, double klik pada command simpan, lalu
masukan codding

Call bukadb
Dim simpan As String
simpan = "insert into datasiswa(nama,kelas) values ('" & Text1.Text & "','" & Text2.Text &
"')"
koneksi.Execute simpan
Form_Activate
*Catatan : datasiswa adalah nama tabel yang ada pada Ms. Access. nama dan kelas adalah
record yang ada pada tabel datasiswa.

(gambar coding command simpan)

Jangan lupa untuk menyimpan project di folder yang sama seperti saat menyimpan
database Ms. Access

Alhamdulillah.... project kita sudah selesai tinggal tekan tombol play, maka akan muncul
form1, lalu isi textbox nama dengan irfan dan sandi 12345, lalu klik login, jika berhasil maka
akan muncul form2 yang berisi data siswa, lalu coba untuk meng input satu data siswa.

Sekian postingan kali ini, gak usah panjang lebar lagi, karena tangan saya juga sudah
kriting.... Hehehe. Semoga postingan ini bermanfaat dan dapat dimengerti, mohon maaf bila
ada salah-salah kata, jika ada yang tidak dimengerti silakan untuk berkomentar. *SELAMAT
MENCOBA DAN SUKSES*

Anda mungkin juga menyukai