Anda di halaman 1dari 2

KULIAH KERJA NYATA No : 40/SOP/KKN

PEMBELAJARAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT Tanggal : 25-07-2016


KKN PPM dan TEMATIK UNIVERSITAS ANDALAS Mengganti No : -
Tanggal : -

DOK M.6
RENCANA KERJA(RENJA)

A. IDENTITAS
Nama Alles Firmansyah Nagari Surau Gadang
No. BP/No. Reg 1210312035 Kab/kota Padang
Fakultas Kedokteran DPL Dra. Eliza Anas, M.S

B. UMUM
Jenis Kegiatan B.1
Judul Program Konsultasi Kesehatan, Pemeriksaan Tekanan Darah dan Glukosa Darah Warga, serta
Hemoglobin Ibu Hamil

C. TOR ATAU KERANGKA ACUAN KEGIATAN


1 LATAR BELAKANG
Skrining kesehatan adalah bentuk deteksi dini untuk penyakit yang berpotensi menimbulkan
biaya besar. Salah satu jenis skrining kesehatan ialah skrining untuk preventif primer atau
skrining riwayat kesehatan, seperti diabetes melitus dan hipertensi bagi masyarakat dewasa,
serta anemia bagi ibu hamil.

Diabetes melitus dan hipertensi menjadi fokus utama karena kedua penyakit tersebut adalah
jenis penyakit yang paling banyak diderita masyarakat Indonesia. Dari data Diabetes Care (2004),
diperkirakan tahun 2030 mendatang, prevalensi diabetes melitus di Indonesia mencapai 21,3 juta
orang. Sementara itu, data Perhimpunan Dokter Hipertensi Indonesia menyebutkan bahwa
hipertensi berada pada peringkat teratas penyebab kematian sekitar 7 juta penduduk Indonesia.
Sebanyak 76% kasus hipertensi tidak terdiagnosis sejak awal. Penanganan yang terlambat
menyebabkan kerusakan organ, seperti: stroke, kebutaan, penyakit jantung, ginjal, dan gangguan
fungsi pembuluh darah.
Angka anemia kehamilan Indonesia berkisar antara 20-80% (WHO). Pemeriksaan kadar
hemoglobin sangat dianjurkan untuk ibu hamil agar komplikasi seperti terhambatnya
pertumbuhan dan perkembangan janin dapat dicegah.

Melalui konsultasi selama skirining kesehatan, kita dapat melakukan pencegahan dan
penanganan lebih dini terhadap penyakit diabetes melitus dan hipertensi bagi masyarakat
dewasa, serta anemia bagi ibu hamil., sehingga angka penderita jenis penyakit ini di Indonesia
dapat diturunkan.

2 TUJUAN
Mengetahui hasil pengukuran tekanan darah dan gula darah
Menilai risiko untuk hipertensi dan diabetes melitus
Memberikan edukasi mengenai kedua penyakit tersebut
3 SASARAN/PESERTA KEGIATAN
Warga RW 19 Kelurahan Surau Gadang
4 MATERI/AGENDA KEGIATAN DAN NARASUMBER
Skrining berupa pemeriksaan tekanan darah dan gula darah gratis
Pelaksana : Alles Firmansyah,Putri Pratiwi, Sonya Vieska, Mira Mustika, Dita Sari
5 JADWAL/VOLUME KEGIATAN
Dilaksanakan 1 kali
6 PERLENGKAPAN
sphygmomanometer
Glucocheck
Strip glukosa
Strip hemoglobin
Stetoskop
Kapas alcohol
Lanset
7 KEPANITIAAN
Penanggungjawab acara: Alles Firmansyah,Putri Pratiwi, Sonya Vieska, Mira Mustika, Dita Sari
Anggota : Niko Dwinanta Barus, Lucresia Ridilla A, Meylia Vivi Putri

8 RENCANA ANGGARAN BIAYA (RAB)


Strip glukosa : Rp 170.000
Kapas alcohol : Rp 27.500
Total biaya= Rp 197.500
9 PROSEDUR KEGIATAN
Jelaskan secara ringkas prosedur kegiatan dengan 3 tahap urutan sebagai berikut:
a. Tahap persiapan
Mempersiapkan kegiatan dengan mensurvei lokasi pelaksanaan kegiatan,
Meminta izin ke pihak posyandu dan masjid nurul ihsan untuk melaksanakan kegiatan
Mempersiapkan alat-alat dan perlengkapan untuk kegiatan
b. Tahap pelaksanaan
Kegiatan dilaksanakan di dalam masjid yang dihadari oleh warga berjumlah 30 orang
Selama kegiatan di ambil dokumentasi kegiatannya
c. Tahap evaluasi
Evaluasi dilakukan setelah pelaksanaan kegiatan selesai dilakukan, di evaluasi apa-apa saja
kekurangan yang di lakukan selama kegiatan yang nanti nya dijadikan bahan pembelajaran

Anda mungkin juga menyukai