Anda di halaman 1dari 1

1.

Salah satu syarat yang perlu dipenuhi agar truck dapat digunakan dengan baik dan
efektif adalah jalan angkut yang rata dan cukup kuat atau keras. Beberapa hal yang
membedakan macam truck adalah : ukuran dan bahan bakar yang digunakan,
banyaknya gigi persneling (gear), banyaknya roda gerak, misalnya dua, empat dan
enam, susunan roda-roda dan banyaknya sumbu (gandar), kemampuan angkut, dalam
ton atau m3, serta cara membuang muatan (dumping), mislanya rear dump, side dump
dan bottom dump.
Pada umumnya untuk pekerjaan tambang digunakan truck yang dapat membuang
muatan dari bak secara otomatis. Truck semacam ini disebut dengan dumptruck atau
tipping truck. Penumpahan muatan (dumping) dilakukan dengan cara hidrolis yang
menyebabkan bak terangkat pada satu sisi, sedang sisi lain yang berhadapan berputar
sebagai engsel. Dengan membedakan arah muatan ditumpahkan dump truck dibedakan
dalam tiga macam yaitu : rear dump truck yang membuang muatan ke belakang, side
dump truck yang membuang muatan ke samping dan bottom dump truck yang
membuang muatan melalui bawah bak
Pemilihan tergantung dari tempat kerja, artinya tergantung dari keadaan dan letak
tempat pembuangan material (dump site). Dumptruck yang ada terdiri dari berbagai
ukuran dengan kapasitas angkut yang bervariasi, yang pemilihanya dapat disesuaikan
dengan kondisi pekerjaan. Truck yang digunakan sebagai alat angkut tambang yang
biasanya dapat mengangkut material berupa lapisan tanah penutup atau bahan galian
yang ada di tambang. (Wigroho dan Suryadharma, 1993 : 117-118).

Anda mungkin juga menyukai