Anda di halaman 1dari 4

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian dan pengujian untuk permodelan struktur jembatan rangka kayu

tipe Parker ini dilakukan di laboratorium gedung Pascasarjana Unuversitas

Bandar Lampung.

3.2 Studi Literatur

Mempelajari dan mencari data yang berhubungan dengan struktur jembatan

rangka kayu khususnya jembatan rangka kayu tipe Parker.

3.3 Pengumpulan Data

Pengumpulan data dilakukan dengan cara, antara lain :

a. Menggambar model struktur jembatan yang akan diteliti.


b. Menentukan ukuran kayu yang digunakan.

3.4 Pembuatan Model Jembatan

Membuat pemodelan struktur jembatan rangka kayu berdasarkan gambar yang

sudah didesain dengan ukuran-ukuran yang sudah ditentukan. Gambar dari

pemodelan jembatan ini diperlukan sebagai acuan dalam memnuat pemodelan


jembatannya, gambar desain juga digunakan sebagai dasar untuk menganalisa

secara teoritis.

3.5 Analisis Pemodelan Jembatan

3.5.1. Menghitung gaya luar dan menentukan reaksi-reaksinya.

3.5.2. Menghitung gaya dalam dengan metode analistis dan grafis.

3.5.3. Menghitung lendutan.

3.6 Pengujian Lendutan

Untuk pengujian lendutan pada pemodelan jembatan rangka kayu tipe Parker ini,

diuji dengan beban terpusat pada titik buhul.

3.7 Menganalisa Hasil Perhitungan dan Pengujian

Analisa hasil perhitungan secara teoritis, yaitu metode unit load method dan

membandingkannya dengan hasil pengujian dari model jembatan yang sudah

dibuat model atau maket. Analisa tersebut dilakukan dengan cara mengamati

selisih antara lendutan yang terjadi dengan pembebanan pada titik buhul secara

teori dengan hasil pengujian dengan penunjukan pada Dial Indicator pada model

jembatan.

3.8 Kesimpulan

Kesimpulan dibuat untuk mengetahui bentuk jembatan yang paling memiliki

lendutan terkecil dari antara ketiga jembatan, baik secara teorotis maupun secara

simulasi model jembatan


3.9 Diagram Alur Penelitian

Analisa Pemodelan Struktur Jembatan Tipe Warren

Mulai

Studi Literatur

PENGUMPULAN DATA
1. Menggambar struktur permodelan.

2. Menentukan ukuran dan kayu.

3. Menentukan jenis buhul.

Membuat Permodelan Jembatan

ANALISIS PEMODELAN JEMBATAN


1. Menghitung gaya luar dan penentu reaksi-reaksi.

2. Menghitung gaya dalam dengan metode titik simpul dan cremona.

3. Menghitung lendutan.

Pengujian Lendutan dengan beban bervariasi

Menganalisa perhitungan dan hasil pengujian lendutan

Kesimpulan

Selesai

Gambar 3.1 Flowchart Analisa Permodelan Struktur Jembatan

Anda mungkin juga menyukai