Anda di halaman 1dari 10

1.

Perhatikan ciri-ciri mahkluk hidup berikut ini :


hifa bercabang-cabang dan tidak bersekat/septa
perkembangbiakan terjadi secara seksual maupun aseksual
membentuk spora berdinding tebal yang disebut zigospora
Mahkluk hidup yang memiliki ciri-ciri tersebut termasuk dalam kingdom
fungi yang bernama
a. Rhizopus stolonifera
b. Aurelia aurita
c. Volvariella volvacea
d. Aspergillus oryzae
e. Penicillium notatum
Pembahasan :
a. Rhizopus stolonifera
merupakan zygomicota dengan ciri khas adanya zigospora

2. Perhatikan gambar berikut!

Jenis-jenis mahkluk hidup di atas merupakan anggota kingdom Protista yang


berguna dalam
a. bahan kosmetik
b. makanan ternak
c. bahan pupuk kompos
d. bahan campuran semen
e. bahan pembuat agar-agar
Pembahasan :
d. Bahan campuran semen
gambar adalah beberapa jenis alga diatome yang membentuk endapan
tanah diatom ketika mereka mati. tanah diatom banyak dimanfaatkan
dalam industri , seperti semen, dinamit, penggosok sebagai bahan
campuran
3. Mr.Y mengamati sekelompok organisme dengan ciri-ciri berikut!
berakar tunggang
organ reproduksi vegetatif berupa strobilus
batang berkayu
biji tidak dibungkus daun buah
Berdasarkan ciri-cirinya, organisme tersebut termasuk kingdom plantae dari
kelompok ...
a. bryophyte
b. pteridophyte
c. thallophyte
d. gymnospermae
e. angiospermae
Pembahasan :
d. Gymnospermae
organ reproduksi, biji telanjang merupakan khas gymnospermae =
tumbuhan berbiji terbuka

4. Kompetisi antara populasi dua species dengan relung / nisia / niche yang
sama, pada akhirnya dapat mengakibatkan terjadinya ...
a. interaksi yang saling menguntungkan
b. kehidupan harmonis antara ke dua species
c. penyingkiran / eliminasi populasi yang kalah bersaing
d. pembagian sumber daya melalui seleksi alam
e. kepunahan sumber daya alam yang dimanfaatkan kedua populasi
Pembahasan :
c. Penyingkiran / eliminasi populasi yang kalah bersaing
nisia / niche yang sama menyebabkan terjadinya kompetisi dalam
memperoleh makanan / nutrisi. individu yang kalah dalam persaingan akan
tersisih/tersingkir bahkan punah

5. Ikan hiu termasuk kelas Chondrichthyes , sedangkan ikan mas


dikelompokkan dalam kelas Osteichthyes. Perbedaan pengelompokkan
tersebut karena alasan ...
a. perbedaan habitat kedua jenis ikan tersebut
b. jenis tulang yang menyusun kedua jenis ikan
c. ada tidaknya operkulum / tutup insang
d. fertilisasi internal dan eksternal
e. cara berkembang biak
Pembahasan :
b. Jenis tulang yang menyusun kedua jenis ikan
Chondrichthyes = ikan bertulang rawan
Osteichthyes = ikan bertulang keras

6. Kelapa hijau, kelapa merah, kelapa bali, kelapa gading, kelapa kopyor
merupakan keanekaragaman tingkat ...
a. genetik
b. jenis
c. populasi
d. ekosistem
e. komunitas
Pembahasan :
a. genetik
Kelapa hijau, kelapa merah, kelapa bali, kelapa gading, kelapa kopyor
merupakan varietas kelapa yang dibedakan berdasarkan warna, bentuk dan
ukuran buah sehingga merupakan keanekaragaman tingkat genetik

7. Nama ilmiah jambu air adalah Eugenia Aquea sedangkan nama ilmiah
jambu bol Eugenia Malacencis. Ini berarti jambu air dengan jambu bol ...
a. spesies sama, genus berbeda
b. spesies berbeda, genus sama
c. genus sama, famili sama
d. spesies sama, famili berbeda
e. famili sama, bangsa berbeda
Pembahasan :
b. spesies berbeda, genus sama
Dalam penulisan ilmiah, kata pertama menunjukkan genus, sedangkan kata
kedua spesies. Eugenia Aquea dan Eugenia Malacencisi berarti spesies
berbeda, genus sama

8. Musa paradisiaca adalah nama ilmiah pisang. Dalam tata nama binomial
nomenklatur, Musa menunjukkan takson ...
a. spesies
b. genus
c. famili
d. ordo
e. kelas
Pembahasan :
b. genus
Dalam tata nama ilmiah (binomial nomenklatur), kata pertama
menunjukkan genus, sehingga kata Musa pada Musa paradisiaca
menunjukkan genus

9. Kelompok penyakit di bawah ini yang disebabkan oleh virus adalah ...
a. influenza, campak, hepatitis
b. influenza, campak, tuberculosis
c. tuberculosis, typhus, disentri
d. tuberculosis, influenza, hepatitis
e. kolera, disentri, typhus
Pembahasan :
a. influenza, campak, hepatitis
Pada option jawaban lainnya : tuberculosis, typhus, disentry, dan kolera
disebabkan oleh bakteri

10. Dibawah ini tahapan pada pergiliran keturunan lumut :


(1) tumbuhan lumut
(2) spora
(3) protonema
(4) sporogonium
(5) zigot
Urutan yang benar daur hidup lumut adalah
a. 3-2-4-1-5
b. 2-3-1-5-4
c. 5-2-3-4-1
d. 4-5-3-1-2
e. 1-3-5-4-2
Pembahasan :
b. 2-3-1-5-4
Pada pergiliran keturunan lumut
berturut-turut : spora (2) protonema (3) tumbuhan lumut (1) zigot (5)
sporogonium (4)
11. Berikut ini ciri-ciri tumbuhan :
(1) akar serabut
(2) tulang daun sejajar
(3) batang berkambium
(4) perhiasan bunga 3 atau kelipatannya
(5) mengalami pertumbuhan sekunder
Yang merupakan ciri dari kelas monokotil adalah ...
a. 1, 2, 3
b. 2, 3, 4
c. 3, 4, 5
d. 1, 2, 4
e. 1, 2, 5
Pembahasan :
d. 1, 2, 4
Ciri-ciri tumbuhan monokotil yakni akar serabut, tulang daun sejajar, dan
perhiasan bunga 3 atau kelipatannya. sedangkan yang lain merupakan ciri
dikotil

12. Bagian porifera berikut yang bernomor 1, 2, 3 berturut-turut adalah


a. spongosoel oskulum ostia
b. ostia oskulum spongosoel
c.oskulum ostia spongosoe
d. spongosoel oskulum ostia
e.ostia spngosoel osculum
Pembahasan :
a. spongosoel oskulum ostia
Bagian porifera yang bernomor 1, 2, 3
berturut-turut adalah spongosoel oskulum
ostia
13. Sumber karbon untuk semua makhluk hidup diperoleh dalam bentuk ...
a. CN
b. CO2
c. CO
d. C
e. CO (NH2)2
Pembahasan :
b. CO2
Sumber karbon untuk semua makhluk hidup diperoleh dalam bentukCO2

14. Perhatikan gambar berikut!


Yang berlabel x berfungsi untuk
a. transportasi molekul intra sel
b. mengendalikan metabolisme
c. sintesis protein
d. pembelahan
e. pernapasan
Pembahasan :
e. pernapasan
Yang berlabel x adalah mitokondria
yang berfungsi untuk pernapasan

15. Suatu jaringan tumbuhan mempunyai ciri-ciri sebagai berikut:


(1) sel hidup
(2) bentuk bervariasi
(3) dapat bersifat meristematis
(4) berperan dalam proses menyimpan makanan, transportasi dan
fotosintesis
Jaringan yang sesuai dengan ciri diatas adalah
a. parenkim
b. epidermis
c. kolenkim
d. sklerenkim
e. kambium
Pembahasan :
a. parenkim
Berdasarkan ciri-ciri dari jaringan tumbuhan : sel hidup, bentuk bervariasi,
dapat bersifat meristematis, dan berperan dalam proses menyimpan
makanan, transportasi dan fotosintesis, maka dapat dipastikan jaringan
tersebut adalah parenkim

16. Perhatikan jaringan pada manusia atau hewan berikut!


Jaringan pada manusia atau hewan di bawah ini yang berfungsi dalam
proses proteksi, sekresi dan absorbsi adalah
a.

b.

c.

d.
e.

Pembahasan :
Jaringan epitel manusia yang berfungsi dalam proses proteksi, sekresi dan
absorbsi adalah jaringan epitel yang melapisi organ lambung, usus, kelenjar
pencernaan dan kantong empedu. Jaringan epitel tersebut adalah epitel
silindris selapis seperti pada gambar D

17. Jenis gerakan yang diakibatkan oleh kontraksi otot bisep dan trisep
adalah ...
a. pronator - supinator
b. elevator - depressor
c. fleksor - ekstensor
d. abduktor - adduktor
e. depressor - ekstensor
Pembahasan :
c. fleksor - ekstensor
ketika otot bisep berkontraksi menyebabkan gerakan membengkokkan
tangan (fleksor), sedangkan pada saat otot trisep berkontraksi menimbulkan
gerakan meluruskan (ekstensor)

18. Karakteristik yang membedakan DNA dan RNA adalah ...


a. dapat menyebabkan mutasi
b. mengandung gula, basa, dan fosfat
c. mampu mereplikasi dan bertranslasi
d. dapat menerjemahkan kode genetik
e. memiliki basa pirimidin dan purin
Pembahasan :
c. mampu mereplikasi dan bertranslasi
- mutasi dapat terjadi pada DNA maupun RNA
- baik DNA maupun RNA tersusun oleh basa nitrogen, gula pentosa dan
pospat
- hanya hanya mampu melakukan replikasi dan translasi adalah DNA

19. Respirasi merupakan proses pembebasan energi yang tersimpan dalam zat-
zat makanan. Pada proses katabolisme karbohid"rat terjadi tiga tahapan
reaksi, yaitu glikolisis, siklus Krebs dan transpor elektron. Melalui siklus
Krebs akan dihasilkan
a. 8 NADH, 2 FADH2, dan 2 ATP
b. 2 NADH dan 2 ATP
c. 4 NADH, 1 FADH2 dan 1 ATP
d. 2 NADH dan 34 ATP
e. 8 NADH dan 2 FADH2
Pembahasan :
c. 4 NADH, 1 FADH2 dan 1 ATP
Siklus krebs merupakan tahapan respirasi aerob. Tahap ini dihasilkan
sejumlah energi dalam bentuk :
- 6 NADH
- 2 FADH
- 2 ATP
Sebelum masuk pada tahap reaksi siklus krebs, terdapat sklus antara yang
disebut DO asam piruvat. Tahap ini menghasilkan 2 NADH

20. Untuk memperbaiki tingkat kehidupan secara fisik, banyak teknologi yang
digunakan oleh manusia di dalam prosesnya, salah satunya menggunakan
teknologi hibridoma. Pada teknologi hibridoma terjadi peleburan 2 (dua)
jenis sel, yaitu antara ...
a. Sel gamet dan sel ovum
b. Sel penghasil antibodi dan sel kanker
c. Sel gamet dan sel somatis
d. Sel penghasil antibodi dengan sel somatis
e. Sel gamet dan sel kanker
Pembahasan :
b. Sel penghasil antibodi dan sel kanker
Sel yang berfungsi dalam sekresi hormon atau antibodi dihasilkan dalam
jumlah kecil (sedikit), akan tetapi bila sel tersebut dilebur dengan sel kanker
yang tidak dapat dikendalikan secara normal, maka produksi hormon atau
antibodi akan meningkat

Anda mungkin juga menyukai