Anda di halaman 1dari 14

MACAM-MACAM ALAT UKUR TANAH

1. Waterpas
Waterpas adalah alat ukur menyipat datar dengan teropong dengan dilengkapi
nivo dan sumbu mekanis tegak sehingga teropong dapat berputar ka arah
horizontal. Alat ini tergolong alat penyipat datar kaki tiga atau Tripod level,
karena alat ini bila digunakan harus dipasang diatas kaki tiga atau statif.
a. Kegunaan Alat
1) Memperoleh pandangan mendatar atau mendapat garis bidikan yang sama
tinggi, sehingga titik titik yang tepat garis bidikan/ bidik memiliki ketinggian
yang sama.
2) Dengan pandangan mendatar ini dan diketahui jarak dari garis bidik yang
dapat dinyatakan sebagai ketinggian garis bidik terhadap titik titik tertentu,
maka akan diketahui atau ditentukan beda tinggi atau ketinggian dari titik
titik tersebut.
b. Bagian-Bagian Alat

1) Lensa pembacaan sudut horisontal, berfungsi untuk memperbesar dan


memperjelas bacaan sudut horisontal.
2) Sekrup A,B,C, berfungsi untuk mengatur kedataran pesawat (sumbu I
vertikal).
3) Sekrup pengatur fokus teropong, berfungsi untuk memperjelas obyek yang
dibidik.
4) Teropong, berfungsi untuk menempatkan lensa serta peralatan yang berfungsi
untuk meneropong atau membidik obyek pengukuran.
5) Pelindung lensa obyektif, berfungsi untuk melindungi lensa obyektif dari
sinar matahari secara langsung.
6) Lensa obyektif, berfungsi untuk menerima obyek yang dibidik.
7) Klem aldehide horisontal, berfungsi untuk mengunci perputaran pesawat arah
horisontal.
8) Sekrup penggerak halus aldehide horisontal, berfungsi untuk menggerakkan
pesawat arah horisontal secara halus setelah klem aldehide horisontal dikunci
agar kedudukan benang pada pesawat tepat pada obyek yang dibidik.
9) Sekrup pengatur sudut, berfungsi untuk mengatur landasan sudut datar.
10) Visier, berfungsi sebagai alat bantu bidikan kasar untuk mempercepat
pembidikan obyek.
11) Plat dasar Waterpass, berfungsi sebagai landasan pesawat.
12) Lensa okuler (pengamat), berfungsi untuk mengamati obyek yang dibidik.
13) Cermin, berfungsi untuk memudahkan pembacaan nivo kotak
14) Nivo Kotak, berfungsi untuk mengetahui kedataran pesawat.
15) Sekrup Okuler pengatur ketajaman diafragma,berfungsi mengatur ketajaman
benang diafragma(benang silang).

c. Syarat Syarat Penggunaan Alat


Adapun syarat-syarat pemakaian alat waterpass pada umumnya adalah:
a) Syarat dinamis: sumbu I vertical
b) Syarat statis, antara lain :
1. Garis bidik teropong sejajar dengan garis arah nivo
2. Garis arah nivo tegak lurus sumbu I
3. Garis mendatar diafragma tegak lurus sumbu I

d. Cara Penggunaan Alat


Pada dasarnya, prinsip kerja Waterpass yaitu garis bidik kesemua arah harus
mendatar, sehingga membentuk bidang datar atau horizontal dimana titik titik
pada bidang tersebut akan menunjukkan ketinggian yang sama.
Adapun caranya adalah sebagai berikut
1) Injak sepatu statip agar melesak dalam tanah (jika di atas tanah), tinggi
statip disesuaikan dengan orang yang akan membidik dan permukaan
kepala statip diusahakan relatif datar.
2) Ambil pesawat dan letakkan pada landasan pesawat kemudian dikunci.
3) Mengatur unting-unting agar posisi sumbu I tepat di atas patok.
4) Mengatur ketiga buah sekrup A, B, C, kira-kira setengah panjang as.
5) Sejajarkan teropong dengan dua buah sekrup A dan B (kadudukan I),
kemudian sekrup diputar searah (jika masuk, masuk semua; jika keluar,
keluar semua) sambil dilihat kedudukan gelembung nivo tabung agar tepat
di tengah-tengah skala nivo.
6) Putar teropong searah jarum jam hingga kedudukannya tegak lurus
terhadap dua sekrup A, B (kedudukan II), kemudian putar sekrup C (tanpa
memutar sekrup A, B) masuk atau keluar sambil dilihat kedudukan
gelembung nivo kotak agar tepat di tengah-tengah skala nivo.
Pada penggunaan alat ukur waterpass selalu harus disertai dengan rambu ukur
(baak). Yangterpenting dari rambu ukur ini adalah pembagian skalanya harus
betul-betul teliti untuk dapatmenghasilkan pengukuran yang baik. Di samping itu
cara memegangnya pun harus betul-betultegak (vertikal). Agar letak rambu ukur berdiri
dengan tegak, maka dapat digunakan nivo rambu. Jika nivo rambu ini tidak tersedia,
dapat pula dengan cara menggoyangkan rambu ukur secaraperlahan-lahan ke depan,
kemudian ke belakang, kemudian pengamat mencatat hasil pembacaanrambu ukur yang
minimum. Cara ini tidak cocok bila rambu ukur yang digunakan
beralasberbentuk persegi.Pada saat pembacaan rambu ukur harus selalu diperhatikan bahwa :
2BT = BA + BB
Adapun :
BT = Bacaan benang tengah waterpass
BA = Bacaan benang atas waterpass BB= Bacaan benang bawah waterpas

e. Kesalahan- Kesalahan dalam Pengukuran Waterpass


Walaupun sebelum pengukuran peralatan telah dikoreksi dan syarat-syarat lain
telah terpenuhi, namun karena hal-hal yang tak terduga sebelumnya, kesalahan-
kesalahan yang lain tetap dapat terjadi, yaitu:
1) Bersumber dari alat ukur, antara lain:
a. Garis bidik tidak sejajar arah nivo
Pada pengukuran dengan alat ukur waterpas, garis bidik harus dibuat sejajar
dengan garis arah nivo agar hasil yang didapatkan teliti. Adapun jika garis
bidik tidak sejajar dengan garis arah nivo, kesalahan dapat dihilangkan dengan
membuat jarak alat ukur ke rambu muka sama dengan jarak alat ukur ke
rambu belakang
c. Kesalahan Titik Nol Rambu
Kesalahan ini bisa terjadi dari pabrik, namun bisa pula terjadi karena alas
rambu yang aus dimakan usia atau sebab yang lain. Pengaruh dari kesalahan
ini apabila jumlah slag dibuat genap.
d. Kesalahan Karena Rambu yang tidak Betul-Betul Vertikal
Untuk menghindari kesalahan ini maka rambu harus betul-betul vertikal
dengan cara menggunakan nivo rambu atau unting-unting yang digantungkan
padanya.
e. Kesalahan Karena Penyinaran yang Tidak Merata
Sinar matahari yang jatuh tidak merata pada alat ukur waterpas akan
menyebabkan panas dan pemuaian pada alat waterpas yang tidak merata pula,
khususnya nivo teropong, sehingga pada saat gelembung seimbang, garis arah
nivo tidak mendatar dan garis bidik juga tidak mendatar. Untuk menghindari
keadaan semacam ini sebaiknya alat ukur dipayungi agar tidak langsung
terkena sinar matahari.

2) Bersumber dari si pengukur, antara lain:


a. Kurang paham tentang pembacaan rambu
Untuk menghindari kesalahan ini, pembacaan dikontrol dengan koreksi
2BT=BA+BB
b. Kesalahan karena mata cacat atau lelah
Untuk menghindari kesalahan ini sebaiknya mata yang cacat menggunakan
kacamata dan pengamatan dilakukan dengan mata secara bergantian. Mata
yang sedang tidak digunakan untuk membidik juga tidak perlu dipejamkan
atau dipicingkan.
c. Kondisi fisik yang lemah
Untuk menghindari keadaan yang demikian, surveyor perlu istirahat di
tengah hari, makan teratur dan selalu menjaga kondisi tubuh
d. Pendengaran yang kurang

3) Bersumber dari alam, antara lain:


a. Kesalahan karena kelengkungan permukaan bumi
Kesalahan ini dapat diabaikan dengan membuat jarak rambu muka sama
dengan jarak rambu belakang
b. Kesalahan karena refraksi sinar
Permukaan bumi diselimuti dengan lapisan-lapisan udara yang
ketebalannya tidak sama karena suhu dan tekanan yang tidak sama. Hal ini akan
mengakibatkan sinar yang sampai pada teropong dari obyek yang dibidik akan
menjadi melengkung ke atas sehingga yang terbaca menjadi terlalu besar
c. Kesalahan Karena Undulasi
Pada tengah hari yang panas antara pukul 11 sampai pukul 14 sering terjadi
undulasi, yaitu udara di permukaan bumi yang bergerak naik karena panas
(fatamorgana). Jika rambu ukur didirikan di tempat yang demikian, maka
apabila dibidik dengan teropong akan kelihatan seolah-olah rambu tersebut
bergerak bergelombang-gelombang, sehingga sukar sekali untuk menentukan
angka mana yang berimpit dengan garis bidik atau benang silang. Sehingga
apabila terjadi undulasi sebaiknya pengukuran dihentikan.
d. Kesalahan karena kondisi tanah tidak stabil
Akibat kondisi tanah tempat berdiri alat atau rambu tidak stabil, maka
setelah pembidikan ke rambu belakang, pengamat pindah posisi untuk
mengamat ke rambu muka ketinggian alat atau statif akan mengalami
perubahan sehingga beda tinggi yang didapat akan mengalami kesalahan. Untuk
itu, hendaknya tempat berdiri alat dan rambu harus betul-betul stabil atau rambu
rambu diberi alas rambu.

2. Theodolite

Theodolite adalah instrument / alat yang dirancang untuk pengukuran sudut yaitu
sudut mendatar yang dinamakan dengan sudut horizontal dan sudut tegak yang
dinamakan dengan sudut vertical. Dimana sudut sudut tersebut berperan dalam
penentuan jarak mendatar dan jarak tegak diantara dua buah titik lapangan.
a. Kegunaan Alat
Di dalam pekerjaan pekerjaan yang berhubungan dengan ukur tanah,
theodolit sering digunakan dalam bentuk pengukuran polygon, pemetaan situasi,
maupun pengamatan matahari. Theodolit juga bisa berubah fungsinya menjadi
seperti Pesawat Penyipat Datar bila sudut verticalnya dibuat 90. Dengan adanya
teropong pada theodolit, maka theodolit dapat dibidikkan kesegala arah. Di dalam
pekerjaan bangunan gedung, theodolit sering digunakan untuk menentukan sudut
siku-siku pada perencanaan / pekerjaan pondasi, theodolit juga dapat digunakan
untuk mengukur ketinggian suatu bangunan bertingkat.

b. Bagian-Bagian Alat
Instrument theodolite secara mendasar dibagimenjadi 3 bagian, lihat gambar di
bawah ini :

1. Bagian Bawah, terdiri dari pelat dasar dengan tiga sekrup penyetel yang
menyanggah suatu tabung sumbu dan pelat mendatar berbentuk lingkaran.
Pada tepi lingkaran ini dibuat pengunci limbus.
2. Bagian Tengah, terdiri dari suatu sumbu yang dimasukkan ke dalam tabung
dan diletakkan pada bagian bawah. Sumbu ini adalah sumbu tegak lurus
kesatu. Diatas sumbu kesatu diletakkan lagi suatu plat yang berbentuk
lingkaran yang berbentuk lingkaran yang mempunyai jari jari plat pada
bagian bawah. Pada dua tempat di tepi lingkaran dibuat alat pembaca nonius.
Di atas plat nonius ini ditempatkan 2 kaki yang menjadi penyanggah sumbu
mendatar atau sumbu kedua dan sutu nivo tabung diletakkan untuk membuat
sumbu kesatu tegak lurus.
Lingkaran dibuat dari kaca dengan garis garis pembagian skala dan angka
digoreskan di permukaannya. Garis garis tersebut sangat tipis dan lebih jelas
tajam bila dibandingkan hasil goresan pada logam. Lingkaran dibagi dalam
derajat sexagesimal yaitu suatu lingkaran penuh dibagi dalam 360 atau dalam
grades senticimal yaitu satu lingkaran penuh dibagi dalam 400 g.
3. Bagian Atas, terdiri dari sumbu kedua yang diletakkan diatas kaki penyanggah
sumbu kedua. Pada sumbu kedua diletakkan suatu teropong yang mempunyai
diafragma dan dengan demikian mempunyai garis bidik. Pada sumbu ini pula
diletakkan plat yang berbentuk lingkaran tegak sama seperti plat lingkaran
mendatar.
Secara rinci bagian alat Theodolite adalah sebagai berikut:
BAGIAN ATAS,
a. Teropong / teleskope
b. Lingkaran skala tegak
c. Nivo tabung
d. Sekrup okuler dan obyektif
e. Sumbu mendatar ( sb. II )
f. Sekrup gerak vertikal
g. Teropong bacaan sudut

BAGIAN TENGAH,
a. Penyangga bagian atas
b. Sekrup mikrometer
c. Sumbu tegak ( sb. I )
d. Nivo kotak
e. Sekrup gerak horisontal

BAGIAN BAWAH,
a. Lingkaran skala mendatar
b. Sekrup repetisi
c. Tiga sekrup penyetel
d. Tribrach
e. Kiap

c. Syarat-Syarat Penggunaan Alat


Syarat syarat utama yang harus dipenuhi alat theodolite sehingga siap
dipergunakan untuk pengukuran yang benar adalah sbb :

1. Sumbu I harus tegak lurus dengan sumbu II ( dengan menyetel nivo tabung
dan nivo kotaknya ).
2. Garis bidik harus tegak lurus dengan sumbu II.
3. Garis jurusan nivo skala tegak, harus sejajar dengan garis indeks skala
tegak.
4. Garis jurusan nivo skala mendatar, harus tegak lurus dengan sumbu II.
( syarat 2, 3, 4 sudah dipenuhi oleh pabrik pembuatnya )

d. Cara Menggunakan Alat


1. Dirikan statif sesuai dengan prosedur yang telah ditentukan.
o Kendurkan sekrup pengunci perpanjangan
o Tinggikan setinggi dada
o Kencangkan sekrup pengunci perpanjangan
o Buat kaki statif berbentuk segitiga sama sisi
o Kuatkan (injak) pedal kaki statif
o Atur kembali ketinggian statif sehingga tribar plat mendatar
2. Pasang pesawat theodolit di atas kepala statif dengan mengikatkan landasan
pesawat dan sekrup pengunci di kepala statif.
3. Stel nivo kotak dengan cara :
o Putarlah sekrup A, B secara bersama-sama hingga gelembung nivo
bergeser ke arah garis sekrup C. ( lihat gambar a )
o Putarlah sekrup C ke kiri atau ke kanan hingga gelembung nivo bergeser
ke tengah. ( lihat gambar b )

4. Setel nivo tabung dengan sekrup ungkit ( helling ).


Bila penyetelan nivo tabung menggunakan tiga sekrup penyetel (sekrup ABC),
maka caranya adalah :
o Putar teropong dan sejajarkan dengan dua sekrup AB ( lihat gambar a)
o Putarlah sekrup A, B masuk atau keluar secara bersama-sama, hingga
gelembung nivo bergeser ke tengah ( lihat gambar a ).
o Putarlah teropong 900 ke arah garis sekrup C ( lihat gambar b ).
o Putarlah sekrup c ke kiri atau ke kanan hingga gelembung nivo bergeser ke
tengah-tengah.

5. Periksalah kembali kedudukan gelembung nivo kotak dan nivo tabung dengan
cara memutar teropong ke segala arah. Bila ternyata posisi gelembung nivo
bergeser, maka ulangi beberapa kali lagi dengan cara yang sama seperti
langkah sebelumnya. Penyetelan akan dianggap benar apabila gelembung nivo
kotak dan nivo tabung dapat di tengah-tengah, meskipun teropong diputar ke
segala arah.

6. Pesawat diarahkan ke segala arah. Cara pembacaan bak ukur : Pada rambu
ukur akan terlihat huruf E dan beberapa kotak kecil yang berwarna merah dan
hitam yang berada di atas warna dasar putih. Setiap huruf E mempunyai jarak
5 cm dan setiap kotak kecil panjangnya 1 cm.

Langkah Perhitungan
1. PERHITUNGAN JARAK
Jika memakai sudut vertikal (zenith) :
do = (BA-BB) x 100 x sin V , jarak optis
do = (BA-BB) x 100 x sin2 V , jarak datar
Jika memakai sudut vertikal (elevasi) :
do = (BA-BB) x 100 x cos V , jarak optis
do = (BA-BB) x 100 x cos2 V , jarak datar

2. PERHITUNGAN BEDA TINGGI ( H )


Jika memakai sudut vertikal (zenith) :
h = ta + dh - BT tan V
Jika memakai sudut vertikal (elevasi) :
h = ta + (dh x tan V) - BT
3. PERHITUNGAN KETINGGIAN
TPx = TP1 + h , TP1 adalah ketinggian di titik pesawat

e. Macam- Macam Theodolite


Dari konstruksi dan cara pengukuran, dikenal 3 macam theodolite :

1. Theodolite Reiterasi
Pada theodolite reiterasi, plat lingkaran skala (horizontal) menjadi satu dengan
plat lingkaran nonius dan tabung sumbu pada kiap. Sehingga lingkaran
mendatar bersifat tetap. Pada jenis ini terdapat sekrup pengunci plat nonius.

2. Theodolite Repetisi
Pada theodolite repetisi, plat lingkarn skala mendatar ditempatkan sedemikian
rupa, sehingga plat ini dapat berputar sendiri dengan tabung poros sebagai
sumbu putar. Pada jenis ini terdapat sekrup pengunci lingkaran mendatar dan
sekrup nonius.

3. Theodolite Elektro Optis


Dari konstruksi mekanis sistem susunan lingkaran sudutnya antara theodolite
optis dengan theodolite elektro optis sama. Akan tetapi mikroskop pada
pembacaan skala lingkaran tidak menggunakan system lensa dan prisma lagi,
melainkan menggunkan system sensor. Sensor ini bekerja sebagai elektro optis
model (alat penerima gelombang elektromagnetis). Hasil pertama system
analogdan kemudian harus ditransfer ke system angka digital. Proses
penghitungan secara otomatis akan ditampilkan pada layer (LCD) dalam
angka decimal.

MACAM THEODOLIT MENURUT SISTEM PEMBACAANNYA :


1. Theodolit sistem bacaan dengan Index Garis
2. Theodolit sistem bacaan dengan Nonius
3. Theodolit sistem bacaan dengan Micrometer
4. Theodolit sistem bacaan dengan Koinsidensi
5. Theodolit sistem bacaan dengan Digital
MACAM TEODOLIT MENURUT SKALA KETELITIAN :
1. Theodolit Presisi ( Type T3 / Wild )
2. Theodolit Satu Sekon ( Type T2 / Wild )
3. Theodolit Sepuluh Sekon ( Type TM-10C / Sokkisha )
4. Teodolit Satu Menit ( Type To / Wild )
5. Teodolit Sepuluh Menit ( Type DK-1 / Kern )

3. Meteran
Meteran, sering disebut pita ukur atau tape karena umumnya tersaji dalam bentuk
pita dengan panjang tertentu. Sering juga disebut rol meter karena umumnya pita
ukur ini pada keadaan tidak dipakai atau disimpan dalam bentuk gulungan atau rol.
a. Kegunaan
Kegunaan utama atau yang umum dari meteran ini adalah untuk
mengukur jarak atau panjang. Kegunaan lain yang juga pada dasarnya
adalah melakukan pengukuran jarak, antara lain:
1. mengukur sudut baik sudut horizontal maupun sudut vertikal atau lereng,
2. membuat sudut siku-siku, dan
3. membuat lingkaran.

b. Spesifikasi Alat
Meteran mempunyai spesifikasi antara lain :
1) Satuan ukuran yang digunakan ada 2 satuan ukuran yang biasa
digunakan, yaitu satuan Inggris ( inch, feet, yard) dan satuan metrik
( mm, cm, m)
2) Satuan terkecil yang digunakan mm atau cm , inch atau feet
3) Daya muai, yaitu tingkat pemuaian akibat perubahan suhu udara
4) Daya regang, yaitu perubahan panjang akibat tegangan atau tarikan
5) Penyajian angka nol. Angka atau bacaan nol pada meteran ada yang
dinyatakan tepat di ujung awal meteran dan ada pula yang dinyatakan
pada jarak tertentu dari ujung awal meteran.
c. Cara Menggunakan Alat

Cara menggunakan alat ini relatif sederhana, cukup dengan merentangkan


meteran ini dari ujung satu ke ujung lain dari objek yang diukur. Namun
demikian untuk hasil yang lebih akurat cara menggunkan alat ini sebaiknya
dilakukan sebagai berikut:
1) Lakukan oleh 2 orang
2) Seorang memegang ujung awal dan meletakan angka nol meteran di
titik yang pertama
3) Seorang lagi memegang rol meter menuju ke titik pengukuran lainnya,
tarik meteran selurus mungkin dan letakan meteran di titik yang dituju
dan baca angka meteran yang tepat di titik tersebut.
4. Kompas
Kompas adalah sebuah alat dengan komponen utamanya jarum dan lingkaran
berskala. Salah satu ujung jarumnya dibuat dari besi berani atau magnet yang
ditengahnya terpasang pada suatu sumbu, sehinngga dalam keadaan mendatar
jarum magnit dapat bergerak bebas ke arah horizontal atau mendatar menuju
arah utara atau selatan. Kompas yang lebih baik dilengkapi dengan nivo,
cairan untuk menstabilkan gerakan jarum dan alat pembidik atau visir.
a. Kegunaan
Kegunaan utama adalah untuk menentukan arah mata angin terutama arah
utara atau selatan sesuai dengan magnit yang digunakan. Kegunaan lain
penunjukkan arah utara atau selatan adalah:
1. penentuan arah dari satu titik/tempat lain, yang ditunjukkan oleh
besarnya sudut azimut, yaitu besarnya sudut yang dimulai dari arah
utara atau selatan, bergerak searah jarum jam sampai di arah yang
dimaksud,
2. mengukur sudut horizontal dan
3. membuat sudut siku-siku.
b. Spesifikasi Alat.
Alat ini mempunyai spesifikasi, antara lain:
1. Jarum magnit yang digunakan sebagai patokan mengarah ke utara atau
selatan
2. Satuan skala ukuran sudut yang digunakan derajat atau grid
c. Cara Menggunakan.
Cara menggunakan kompas untuk menentukan arah ke suatu tujuan
dibedakan sesuai dengan jenis kompas yang dipakai, yaitu :
1. Untuk kompas tangan
a. Alat cukup dengan dipegang tangan di atas titik pengamatan
b. Atur agar alat dalam keadaan mendatar agar jarum dapat bergerak
dengan bebas. Kalau alat ini dilengkapi dengan nivo atur
gelembung nivo ada di tengah
c. Baca angka skala lingkaran yang menuju arah/titik yang dimaksud.
2. Untuk kompas statif
a. Kompas yang sudah dipasang di atas statif didirikan diatas titik
awal/pengamatan
b. Atur agar kompas dalam keadaan mendatar agar jarum dapat
bergerak dengan bebas. Kalau alat ini dilengkapi dengan nivo atur
gelembung nivo ada di tengah
c. Arahkan alat bidik/visir ke arah yang dituju. Baca angka skala
lingkaran yang menuju arah tersebut
DAFTAR PUSTAKA

Thamrin, Ade. Pengukuran Waterpass. https://www.academia.edu/17005280


/Pengukuran_Waterpass. Diakses pada tanggal 17 September 2016 Pukul 15.10
WIB

Dila, Ardilla. Pengenalan Alat Ukur. https://www.academia.edu/8636611/


PENGENALAN _ALAT_UKUR. Diakses pada tanggal 17 September 2016
Pukul 15.30 WIB

Dachi, Iqbal. Theodolite. https://www.academia.edu/11661292


/THEODOLITE_COMPLETE. Diakses pada tanggal 17 September 2016 Pukul
16.25 WIB

Anda mungkin juga menyukai