Anda di halaman 1dari 17

Pengantar

Bismillahirrahmanirrahim ..
Syukur Alhamdulillah saya panjatkan kehadirat Allah SWT berkat taufiq, hidayah serta
inayah-Nya saya bisa menulis kembali tentang Pemrograman Android. Ebook ini merupakan
tulisan saya yang kedua setelah ebook pertama yang berisi tentang Belajar Layout Di Pemrograman
Android. Pada ebook kedua ini akan dibahas tentang Dialog Box yang disertakan dengan contoh
programnya sehinnga anda bisa langsung mempraktekannya.
Semoga ebook ini bermanfaat dan bisa dijadikan referensi oleh teman-teman KSL
Pamekasan dan oleh khalayak ramai yang sedang memulai menapaki pemrograman android. Amin

Pamekasan, 06 Februari 2014

Penulis

Isi Ebook
Mengenal Dialog Box
Toast Dialog Box
List Dialog Box
Alert Dialog Box
Mengenal Dialog Box
Disini saya tidak memberikan definisi dialog box secara eksplisit. Nanti anda bisa
definisikan sendiri apa itu dialog box. Yang pasti anda sudah sering ketemu dengan yang namanya
dialog box ini diberbagai applikasi. Coba perhatikan gambar dibawah ini :

Kotak yang bertuliskan Anda yakin ingin keluar? itulah yang dinamakan dengan dialog
box. Sekarang anda bisa definisikan sendiri apa itu dialog box. Terserah anda mau didefinisikan
kayak gimana. Yang penting nanti setelah anda mempelajari isi ebook ini, anda bisa membuat
dialog box seperti yang ditampilkan pada gambar diatas pada pemrograman android. Dialog box
yang akan kita pelajari pada pemrogrman android sekarang ini ada tiga jenis yaitu Alert Dialog,
Toast Dialog dan List Dialog. Seperti apa ketiga jenis dialog box tersebut, mari kita pelajari satu
persatu biar anda tidak hanya penasaran.
Silahkan jalankan persenjataan anda. Yang menggunakan eclipse, silahkan jalankan
eclipsenya. Yang menggunakan android studio, silahkan jalankan android studionya. Jangan lupa
mainkan lagu favorit anda, Siapkan minuman favorit, makanan favorit dan sebungkus rokok bagi
yang ngerokok agar tetap terasa santai. Asalkan jangan siapkan cewek anda disamping anda.
Karena itu akan sangat mengganggu konsentrasi anda dalam belajar :D :D. Ok. Biar gak lama-lama
kita langsung mulai saja. Cekidooott .. :D
Toast Dialog
Pada bagian pertama ini kita akan belajar tentang toast dialog. Anda sudah tahu seperti apa
tampilan toast dialog?. Bagi yang belum tahu silahkan perhatikan gambar dibawah ini :

Saya jelaskan dulu mengenai contoh program sederhana pada gambar diatas. Pada gambar
terdapat dua buah button yaitu button Yes dan No. Nah, ketika anda mengklik tombol Yes atau No,
maka pada bagian bawah nanti akan tampil pemberitahuan tombol apa yang anda klik.
Pemberitahuan itulah yang dinamakan dengan Toast Dialog. Sudah bisa dimengerti? Kalau sudah
mari kita lanjut pada langkah-langkah pembuatannya.

Langkah-Langkah Membuat Toast Dialog

1. Buatlah project baru dieditor yang anda gunakan dan silahkan isi Application name dan yang
lainnya sesuai dengan yang anda inginkan. Saya anggap anda sudah bisa membuat project baru,
sehingga saya tidak perlu menjelaskan secara detail.
2. Buka dan edit file string.xml yang berada di folder /res/values/string.xml. Perhatikan gambar
berikut :
Silahkan anda edit menjadi seperti berikut :

3. Selanjutnya edit layoutnya. Buka file XML yang berada di /res/layout/. Perhatikan gambar
berikut :

Silahkan anda edit menjadi seperti berikut :


4. Setelah itu, silahkan edit file javanya yang berada di folder /src. Perhatikan gambar berikut :

Silahkan anda edit menjadi seperti berikut :


5. Setelah proses pengeditan selesai, silahkan anda jalankan dan lihat hasilnya. Mudah-mudah
gak terjadi error. Kalau ada error, perhatikan kembali source codenya.

Penjelasan

Code Button btnYes dan Button btnNo merupakan pendeklarasian objek Button.

Potongan code berikut :


Merupakan sonkronisasi objek button yang telah dideklarasikan dengan widget button
yang ada pada layout berdasarkan id widget button.

Dan potongan code berikut :

Merupakan method/aksi ketika tombol Yes dan No diklik.

Silahkan anda modifikasi contoh


program diatas atau anda buat sendiri
dengan kreasi anda dan jangan lupa
buat dokumentasinya

Keep Share and Keep Spirit!


List Dialog
Pada bagian sebelumnya kita sudah belajar tentang Toast Dialog. Selanjutnya kita akan
belajar tentang List Dialog. Seperti apa tampilan dari List Dialog ini? Silahkan perhatikan gambar
berikut :

Pada contoh program diatas terdapat satu button yang ketika diklik akan tampil dialog yang
berisi beberapa daftar olahraga. Dialog itulah yang desebut dengan List Dialog. Ok, sudah bisa
dimengerti kan? Selanjutnya kita langsung ke langkah-langkah cara membuat List Dialog seperti
gambar diatas.

Langkah-Langkah Membuat List Dialog

1. Buatlah project baru seperti biasa


2. Buka dan edit file string.xml yang berada di /res/values/string.xml. Edit menjadi sbb :
3. Buka dan edit file XML layoutnya yang berada di /res/layout. Edit menjadi sbb :

4. Kalau sudah diedit, lanjutkan dengan mengedit file javanya yang berada di /src. Edit Menjadi
sbb :
5. Setelah semuanya selesai, silahkan run programnya dan lihat hasilnya.
Silahkan anda modifikasi contoh
program diatas atau anda buat sendiri
dengan kreasi anda dan jangan lupa
buat dokumentasinya

Keep Share and Keep Spirit!

Alert Dialog
Toast Dialog dan List Dialog sudah kita lewati. Pada bagian ini kita akan bermain-main
dengan alert dialog. Tampilan alert dialog yaitu seperti pada gambar halaman Mengenal Dialog
Box. Biar anda tidak usah scroll ke atas lagi, saya kasih lagi deh tampilan alert dialog. Ini dia :D
Pada contoh program diatas, kita akan membuat dua buat button yaitu button Login dan
Keluar. Ketika button keluar diklik, maka akan tampil sebuah dialog yang menanyakan Anda
yakin ingin keluar? Nah, dilaog itulah yang disebut dengan alert dialog. Untuk membuat contoh
program seperti gambar, ikuti langkah-langkahnya!

Langkah-Langkah Membuat Alert Dialog

1. Langkah pertama seperti biasa, anda buat project baru lagi


2. Edit string.xml menjadi seperti berikut :

3. Setelah itu edit layoutnya menjadi seperti berikut :


4. Selanjutnya edit file javanya menjadi seperti berikut :
5. Setelah itu jalankan programnya dan lihat hasilnya.
Penjelasan :
Code public void onClick (View clicked) merupakan method yang mengatur aksi ketika
tombol diklik. Jika tombol Login diklik maka yang akan dijalankan adalah method
tampilDialog(). Yang mana method tampilDialog() akan menampilkan sebuah alert dialog.
Jika anda mengklik tombol keluar, maka yang akan dijalankan adalah method exit(). Yang
mana method exit() akan menampilkan dialog seperti yang ada pada gambar. Ketika anda
mengklik Ya maka yang akan dijalankan adalah code DemoAlert2.this.finish() yang
akan menutup program. Dan jika anda mengklik tombol tidak, maka yang akan dijalankan
adalah code show() yang akan menampilkan kembali programnya alias tidak keluar dari
program.

Catatan : DemoAlert2 adalah nama class java. Jadi, anda bisa ubah sesuai dengan nama class yang
anda punya.

Silahkan anda modifikasi contoh


program diatas atau anda buat sendiri
dengan kreasi anda dan jangan lupa
buat dokumentasinya

Keep Share and Keep Spirit!


Penutup
Alhamdulillah ebook yang kedua ini dapat saya selesaikan. Mudah-mudahan bisa jadi
bahan tambahan referensi bagi kita semua. Jika para pembaca menemukan keslahan dalam ebook
ini saya mohon diinformasikan agar bisa saya revisi. Atau mungkin ada kritik, saran ataupun
testimoni mengenai ebook ini silahkan kirim melalui contact saya.
Sekian dari saya kurang lebihnya saya mohon maaf. Terima Kasih

My Contact :
Email : Rhosy.18@gmail.com
Facebook : http://facebook.com/rhosytux
Twitter : http://twitter.com/rhosytux
Blog : http://rhosy18.blogspot.com/
HP : 081939398271

Anda mungkin juga menyukai