Anda di halaman 1dari 13

Resep: Mie Gulung Sayuran

Published on: Monday, September 14, 2015 by rani irsan - No comments

Bahan:
100 gr mie telur, rebus, tiriskan
1 sdm margarin
2 siung bawang putih, cincang halus
3 buah buncis, iris kecil
1/2 buah wortel, potong kecil-kecil
4 butir telur
2 sdm kecap manis
garam dan merica secukupnya

Cara Membuat Mie Gulung:


1. Kocok lepas 2 butir telur, beri garam merica secukupnya dan buat dadar tipis. Sisihkan.
2. Panaskan margarin lalu tumis bawang putih hingga harum.
3. Masukkan Mie, beri kecap, garam dan merica.
4. Kocok lepas telur, masukan ke adonan mie. Tambahkan wortel dan buncis, aduk rata.
5. Siapkan telur dadar beri adonan mie, gulung padat. Gunakan alumunium foil atau plastik tahan panas.
6. Kukus selama 20 menit hingga matang.
7. Angkat lalu potong-potong sesuai selera.

Notes:
Cara cepat bisa menggunakan Mie Goreng Instant, tinggal tambahkan sayur dan telur.

Colorful Life
Life is too colorful to be just black and white
Resep: Nasi Gulung Telur Isi Sosis
Published on: Thursday, August 20, 2015 by rani irsan - No comments
Hari ini rencana nya pengen bikin sesuatu yang pake kulit lumpia, sayang nya blom nemu kulit lumpia nya. Banting setir deh
bikin nasi gulung. Simple tapi klo dilihat2 cantik juga tampilan akhir nya heuheu...

Bahan
4 sdm nasi hangat
2 buah sosis sapi
2 butir telur
garam merica secukupnya
2 sdm margarin untuk membuat dadar telur
minyak untuk menggoreng sosis.

Cara membuat:
1. Goreng sosis sampai matang, tiriskan.
2. Buat 2 buah dadar telur di pan segi empat
3. Simpan telur dadar diatas talenan, beri 2 sendok nasi diatasnya memanjang di ujung satu sisi.
4. Beri sosis diatas nasi, kemudian tutup lagi dengan 2 sendok nasi.
5. Gulung sambil dipadatkan.
6. Potong-potong melintang.

Teddy Bear Omurice Bento

Bahan:

2 butir telur
Sedikit mentega
sdt maizena dicampur sedikit air
2 potong brokoli rebus
1 lembar selada
2 potong tomat
Udang rebus

Cara membuat:

1. Pisahkan putih telur dari satu telur. Tambahkan larutan maizena dan aduk rata. Saring
untuk menghilangkan bagian putih telur yang lengket. Sisihkan.
2. Untuk sisa telur, kocok dan saring untuk menghilangkan gelembung. Panaskan wajan
dan masak adonan ini pada suhu rendah. Saat menjelang matang, matikan api dan
diamkan selama 30 detik.
3. Keluarkan dari wajan dan letakkan di atas talenan. Potong bentuk yang diinginkan
dengan cetakan. Letakkan lagi ke dalam panci, tuang campuran putih telur ke dalam
rongga telur yang dipotong sebelumnya. Masak hingga matang.

Onigiri

Bahan:

1 gelas nasi
3 buah nugget stik matang
Sosis ayam
Tumis kol
Saus tomat
Nori

Cara membuat:

1. Bentuk nasi hingga membentuk segitiga, letakkan ke dalam tempat bento.


2. Goreng nugget stik dan juga sosis ayam. Tata pada tempat bekal bersama dengan
saus tomat dan tumis kol.
3. Gunakan nori untuk melengkapi karakter anda di menu ini.

Ragout Sayuran
Published on: Wednesday, August 12, 2015 by rani irsan - No comments

Ragout biasanya jadi isian risoles, tapi ga cuman bisa dipake buat risoles loh. Kita bisa mengkreasikan sendiri makanan yang
diisi dengan Ragout, karena itu resep Ragout ditulis di halaman tersendiri.

Bahan:
200 gr kentang kukus, haluskan
1 buah wortel, iris kotak kecil
50 gr buncis diiris kecil
5 bh sosis, potong kotak kecil (optional)
1 buah bawang bombay ukuran kecil, cincang halus
1 sdm gula pasir
garam secukupnya
1/4 sdt merica bubuk
2 sdm terigu
50 ml susu cair
100 ml air
margarin/minyak untuk menumis

Bumbu halus :
1 siung bawang putih
2 butir bawang merah

Cara Membuat:
1. Tumis bawang bombay dan bumbu halus sampai harum.
2. Masukkan sosis, wortel dan buncis, aduk rata.
3. Masukkan terigu, aduk hingga berbutir.
4. Tuang air dan susu, aduk rata.
5. Masukan kentang dan bumbu2 lain. Kecilkan api.
6. Aduk rata, sampai adonan ragout terasa licin dan matang.

Resep: Bola-bola Ragout


Published on: Monday, October 05, 2015 by rani irsan - No comments
Variasi menu lainnya dari ragout buat bekel anak sekolah TK yaitu bola-bola ragout ^_^
Seperti biasa cara bikin ragout nya ada disini yah readers....

Bahan:
1 Resep Ragout --> click disini
100 gr terigu
100 gr tepung roti
1 butir telur, kocok lepas
Minyak untuk menggoreng

Cara membuat:
1. Ambil 1 sdm ragout sayuran, bentuk bulat dengan 2 buah sendok.
2. Gulingkan ke atas tepung terigu sampai seluruh permukaan terlapisi terigu.
3. Masukan ke dalam kocokan telur, baluri permukaan dengan telur.
4. Gulingkan kembali ke tepung roti.
5. Goreng dalam minyak panas hingga kuning keemasan.

Tips: Supaya tidak mudah hancur saat digoreng, setelah digulingkan dalam tepung roti bisa disimpan dulu di freezer sekitar
15 menit
Colorful Life
Life is too colorful to be just black and white
Resep: Roti Goreng Isi Kornet
Published on: Wednesday, September 16, 2015 by rani irsan - No comments

Ada roti, ada kornet, ada telur... mari kita bikin roti goreng!!! Sedap sekejap buat bekal ke sekolah TK Alfian.

Bahan:
3 lembar roti tawar
5 sdm kornet sapi
1/2 buah bawang bombay, cincang kasar
1 buah bawang putih, cincang
1 butir telur ayam
Sedikit garam dan merica
Margarin untuk menumis
Minyak untuk menggoreng

Cara Membuat:
1. Panaskan margarin, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
2. Masukan kornet masak sampai matang (kornet sudah asin tidak perlu tambah garam).
3. Siapkan 1 lembar roti tawar masukan 1 sdm lebih kornet, tutup/gulung roti.
4. Tekan-tekan pinggiran roti biar tidak mudah lepas.
5. Kocok lepas telur, beri sedikit garam dan merica.
6. Celup roti dalam telur hingga seluruh permukaan tertutup telur.
7. Goreng dalam minyak panas dengan api kecil.
8. Setelah kecoklatan angkat, potong sesuai selera.
Colorful Life
Life is too colorful to be just black and white
Resep: Bola-bola Macaroni
Published on: Thursday, October 01, 2015 by rani irsan - No comments

Bikin bekal sekolah berbahan dasar makaroni lagi nih ^_^, kali ini makaroni nya dibentuk bola-bola. Jadi gampang
dimakannya sama Alfian...

Bahan:
100 gr Macaroni
3 buah sosis atau 3 lembar daging asap, potong2 kecil
1 buah bawang bombay, iris
2 sdm terigu
150 ml susu cair plain
30 g keju cheddar parut
4 sdm margarin untuk menumis
Garam dan merica secukupnya
Minyak untuk menggoreng

Bahan Pelapis:
100 gr tepung roti
1 butir telur, kocok lepas.

Cara Membuat:
1. Rebus makaroni, tiriskan
2. Tumis bawang bombay sampai harum, masukan sosis/daging asap.
3. Masukan tepung terigu, aduk hingga berbulir.
4. Tambahkan susu, aduk sampai licin.
5. Masukkan makaroni, merica, garam, dan keju parut.
6. Aduk rata, kemudian matikan kompor
7. Bentuk bulat padat makaroni, kemudian gulingkan ke tepung roti.
8. Masukan ke telur hingga permukaan terolesi telur semua.
9. Gulingkan lagi ke tepung roti hingga seluruh permukaan tertutupi.
10. Goreng dalam minyak panas hingga kuning keemasan.

Colorful Life
Life is too colorful to be just black and white
Resep: Pancake Kismis
Published on: Tuesday, September 08, 2015 by rani irsan - No comments

Kismis masih jadi favotir anak TK kesayanganku. Jadi mari kreasikan pancake sederhana pakai toping kismis. Masih variant
dari pancake sederhana yang topping madu nih.
Bahan:
250 gr tepung terigu
2 butir telur
4 sdt margarin
4 sdm gula pasir
1 gelas susu cair ( 120ml)
1 gelas air putih ( 120ml)
sdt baking powder
1 bungkus vanili bubuk

Topping:
Madu secukupnya

Cara Membuat:
1. Kocok telur sampai sedikit berbusa.
2. Lelehkan margarin, kemudian masukan ke kocokan telur.
3. Masukan susu, gula, vanili, dan baking powder. Aduk rata.
4. Masukan terigu sedikit demi sedikit sambil disaring, aduk.
5. Beri air dan aduk rata hingga menjadi adonan cair tanpa gumpalan.
6. Panaskan pan anti lengket, olesi margarin.
7. Masak 1 sendok sayur adonan tabur kismis di atasnya.
8. Masak hingga memadat dan sisi bawah kecoklatan. Angkat.
Colorful Life
Life is too colorful to be just black and white
Resep: Sandwich Gandum Isi Telur Dadar
Published on: Thursday, August 20, 2015 by rani irsan - No comments

Menu bekal yang satu ini sebener nya salah satu menu favorit sarapan Alfian waktu masih di PAUD (waktu di paud ga mesti
bawa bekel soal nya cuman 1 jam). Cuman bisa juga nih buat referensi bekal ke TK.

Bahan:
2 lembar roti gandum
5 sdm margarin
1 butir telur
Garam & merica secukupnya
1/2 buah timun, potong jadi lingkaran
1 buah tomat, potong jadi lingkaran
1 lembar selada
1 sdm saus tomat
1 sdm mayonnaise

Cara Membuat:
1. Olesi Kedua sisi roti gandum dengan margarin.
2. Kemudian panggang (bolak balik) di atas teflon, hingga permukaan nya sedikit kecoklatan. Tiriskan.
3. Kocok lepas telur, beri garam dan merica. Buat telur dadar.
4. Olesi 1 sisi roti lembar pertama dengan saus tomat.
5. Letakan selada, timun, tomat dan telur di atasnya secara berurutan.
6. Olesi 1 sisi roti lembar ke dua dengan mayonnaise, dan tutup tumpukan roti.
7. Potong 4 diagonal sehingga membentuk segitiga.

Label: Aneka Nugget

Omelette Kentang Campur

Bahan :

- 3 butir telur, kocok lepas

- 1 buah kentang rebus, potong kotak kecil

- setengah buah wortel rebus, potong kotak kecil

- 1 batang daun bawang, iris halus

- garam dan merica bubuk secukupnya

Cara Membuat :

- Camput rata semua bahan

- Panaskan wajan anti lengket, beri sedikit mentega/minyak dan masukkan adonan, gunakan api kecil dan beri
tutup wajan, jika permukaan sudah matang segera balik dan lanjutkan hingga sisi satunya dadar matang.

- Matikan api, angkat, potong-potong dan sajikan.


Puding Susu Oreo
Gladhi Vira
Ikuti

Bahan-bahan
1. 1 bungkus agar2 plain
2. 750 ml susu UHT full cream
3. 7 sdm gula pasir
4. 5 keping biscuit oreo
Langkah
1. Satukan gula, susu & agar2
2. Aduk rata dan masak hingga hampir mendidih
3. Masukkan oreo yg sebelumnya sudah dihancurkan
4. Masak kembali hingga mendidih
5. Tuang ke dalam cetakan
6. Dinginkan dalam kulkas & siap dihidangkan
Puding susu saus buah naga
Si kecil susah banget diajak makan buah..salah satu solusi yang lumayan
berhasil setelah eksekusi ...selengkapnya

Amy
Ikuti

Bahan-bahan
3 orang

1. Bahan puding :
2. 1 sachet agar agar plain
3. 750 ml susu cair
4. 5 sdm gula pasir
5. Bahan saus :
6. 1 buah naga merah, lumatkan
7. 200 ml air
8. 3 sdm maizena, larutkan
Langkah
20 menit

1. Siapkan bahan puding, masukan agar-agar dan susu cair tambahkan


gula jika perlu..aduk hingga mendidih, tuangkan dalam cetakan dan
dinginkan hingga puding menjadi padat
2. Siapkan bahan saus, 1 buah naga dipotong kecil, krn sy ga punya
blander saya lumatkan dengan garpu..di lumatkan hingga hancur berair.
Panaskan di wajan, jika tralu kental boleh tambahkan sedikit air dan maizena
yang sudah dilarutkan..aduk hingga tingkat kekentalan sdh sesuai dng selera
momy. Klo saus nya ingin berasa manis tambahkan dng gula, kl saya pure
buah naga krn rasa manis sdh di dapat dr puding

Puding ubi ungu


Ikeu Aarshiya
Ikuti

Bahan-bahan
1. 200 grm ubi ungu
2. agar wallet warna putih
3. gula pasir (sesuai selera)
4. 700 mli susu cair(lebih hmat pke air,saya pke air)
5. 1 sdt panilli
6. 1 sdt garam
7. 1 lembar daun pandan
Langkah
1. Pertama ubi ungu d kupas bersih,cuci dan kukus.setelah matang di hluskan
2. Siapkan wadah cetakan nya
3. Masukan semua bahan ke dlm panci..di aduk sampai mendidih.kemudian
msukan ubi yd d hluskan.aduk blik sampai meletup.
4. Dan tuangkan ke wadah cetakan.tunggu sampai panas nya

Anda mungkin juga menyukai