Anda di halaman 1dari 1

PERBUP PEDOMAN PENGADAAN BARANG JASA PADA BADAN LAYANAN UMUM

DAERAH RUMAH SAKIT UMUM DAERAH LAHAT


2017
PERATURAN BUPATI LAHAT NO. 12, BD. 2017/NO. 12, HLM 1-8.
PERATURAN BUPATI LAHAT NOMOR 12 TAHUN 2017 TENTANG PEDOMAN
PENGADAAN BARANG JASA PADA BADAN LAYANAN UMUM DAERAH RUMAH SAKIT
UMUM DAERAH LAHAT

ABSTRAK : - Bahwa dalam rangka pelaksanaan pengadaan barang/jasa pada Rumah Sakit
Umum Daerah Lahat yang menerapkan Pola Pengelolaan Keuangan Badan
Layanan Umum Daerah (PPK-BLUD) secara penuh dapat dilaksanakan
secara fleksibel dengan prinsip efektif dan efesien untuk menjamin
ketersediaan barang/ jasa yang lebih bermutu, lebih murah dengan proses
pengadaan yang sederhana dan cepat sesuai kebutuhan untuk mendukung
kelancaraan pelayanan. Selain itu berdasarkan rapat tim, Peraturan Bupati
Lahat Nomor 16 Tahun 2014 tentang Pedoman Pengadaan Barang/Jasa pada
Badan Badan Layanan Umum Daerah Rumah Sakit Umum Daerah Lahat
sudah tidak sesuai, oleh karena itu perlu ditinjau kembali. Berdasarkan
pertimbangan sebagaimana dimaksud di atas, maka perlu ditetapkan
peraturan Bupati tentang Pedoman Pengadaan Barang/Jasa Pada Badan
Layanan Umum Daerah Rumah Sakit Umum Daerah Lahat.

- Dasar Hukum Peraturan Bupati ini diatur dalam : UU No. 28 Tahun 1959;
UU No. 28 Tahun 1999; UU No. 17 Tahun 2003; UU No. 1 Tahun 2004;
UU No. 15 Tahun 2004; UU No. 33 Tahun 2004; UU No. 36 Tahun 2009;
UU No. 44 Tahun 2009; UU No. 23 Tahun 2014; PP No. 23 Tahun 2005;
PP No. 58 Tahun 2005; PP No. 27 Tahun 2014;
Perpres No. 54 Tahun 2010; Permenkeu No. 08/PMK.02/2006; Permendagri
No. 13 Tahun 2006 sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan
Permendagri No. 21 Tahun 2011 ; Permendagri No. 61 Tahun 2007;
Keputusan Menteri Kesehatan No. 703/MENKES/SK/IX/2006; Perda
Kabupaten Lahat No. 04 Tahun 2016; dan Peraturan Bupati Lahat No. 36
Tahun 2013.

- Dalam Peraturan Bupati ini diatur tentang : Ketentuan Umum, Maksud dan
Tujuan Pengadaan Barang dan Jasa, Prinsip-Prinsip Pengadaan, Pengelola
Pengadaan (Pengguna Anggaran (PA), Pejabat Pembuat Komitmen (PPK),
dan Pelaksana Pengadaan), Perencanaan Pengadaan Barang/Jasa, Pelaksanaan
Pengadaan Barang/Jasa (bisa Swakelola atau Pemilihan Penyedia
Barang/Jasa), Pelaksanaan Anggaran, Ketentuan lain-Lain, dan Ketentuan
Penutup.

CATATAN : - Peraturan Bupati ini mulai berlaku sejak tanggal diundangkan, 02 Maret 2017
dan berlaku surut terhitung mulai tanggal 1 Januari 2017.
- Dengan berlakunya Peraturan Bupati ini maka Peraturan Bupati Lahat Nomor
16 Tahun 2014 tentang Pedoman Pengadaan Barang/Jasa pada Badan
Layanan Umum Daerah Rumah Sakit Umum Daerah Lahat (Berita Daerah
Kabupaten Lahat Tahun 2014 Nomor 16), dicabut dan dinyatakan tidak
berlaku.
- Hal-hal yang belum diatur dalam Peraturan Bupati ini sepanjang mengenai
teknis pelaksanaan, akan diatur lebih lanjut dengan Peraturan Direktur.

Anda mungkin juga menyukai