Anda di halaman 1dari 3

Inilah 7 Pertanda Manusia Yang Menyia-Nyiakan Hidup

Motivasi Rabu, 18 Februari 2015

Hidup merupakan anugerah yang paling terindah diberikan oleh tuhan kepada manusia dan hanya
terjadi satu kali sehingga kita harus menggunakan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya untuk
melakukan segala kegiatan yang bermanfaat dan tidak menyia-nyiakan hidup dengan perbuatan-
perbuatan yang merugikan diri sendiri karena semua yang kita lakukan didunia ini akan diminta
pertanggung jawaban nantinya.

Namun sayangnya banyak manusia yang tidak menyadari bahwa hidup ini sebenarnya singkat
sehingga jangan di isi dengan hal yang sia-sia jika tidak mau menyesal nantinya. Biasanya seseorang
baru akan menyesal ketika sudah tua dan berpikir betapa bodohnya diri mereka karena tidak
menikmati dan mengisi hidup dengan hal-hal yang positif tetapi apa daya semua itu sudah terlambat
dan tidak bisa terulang kembali.

7 Pertanda Manusia Yang Menyia-Nyiakan Hidup

Nah, bagi para generasi muda silahkan simak tulisan dibawah ini mengenai 7 pertanda manusia yang
menyia-nyiakan hidup mereka.

1. Menghabiskan Waktu Untuk Hal Yang Tak Perlu

Coba kita pikirkan begitu cepatnya waktu berlalu, perasaan baru kemarin kita bayi tetapi sekarang
tau-tau udah dewasa. Tanpa kita sadari dari bayi hingga menjadi dewasa telah begitu banyak waktu
yang kita buang untuk hal-hal yang tidak perlu seperti melakukan hal-hal negatif yang sama sekali
tidak ada untungnya bagi diri kita.

Jika direnungi lagi, waktu yang terbuang sia-sia untuk melakukan hal-hal negatif tersebut sebenarnya
apabila dimanfaatkan dengan benar pasti akan menghasilkan suatu karya yang bisa mengubaht
hidup anda. So, mulai saat ini selagi masih banyak waktu sebaiknya manfaatkanlah dengan sebaik
mungkin agar tidak menyesal dikemudian hari.

2. Banyak Mengeluh

Siapa yang tak pernah mengeluh ? saya rasa semua orang pernah mengeluh namun dalam artian
masih pada batas yang wajar dan tidak kronis. Hidup tak semudah membalikan telapak tangan tetapi
hidup menuntut kita untuk terus berusaha, berdoa, bersyukur dan jangan mudah berputus asa.

Seseorang yang banyak mengeluh didalam hidupnya sudah termasuk menyia-nyiakan hidup
sehingga waktunya hanya habis untuk mengeluh saja dan selalu pesimis. Mengeluh tidak akan
membuat hidup anda berubah menjadi lebih baik tetapi malah sebaliknya sehingga apabila anda
ingin sukses didalam menjalani hidup maka kurangilah mengeluh, mudah-mudahan hidup anda akan
terasa tenang dan damai karena selalu bersyukur.
3. Malas Menambah Pengetahuan Dan Relasi

Hidup itu belajar jangan hanya bermalas-malasan apalagi malas karena merasa udah pintar padahal
ilmu yang dipunya belum seberapa. Seseorang yang malas menambah pengetahuan dan relasi
didalam hidup mereka maka akan menjadi orang-orang yang rugi karena tanpa disadari hal ini hanya
akan membunuh anda pelan-pelan.

Semakin maju zaman maka mau tidak mau kita juga harus dituntut untuk berkembang dan
memperluas serta memperbanyak jaringan dan relasi agar tetap bisa bertahan hidup dan bersaing
didunia. Waktu tidak akan pernah kembali dan kesempatan pun tidak akan datang dua kali jadi
gunakanlah waktu yang ada sebaik mungkin.

4. Hanya Melihat Sisi Negatif Diri Sendiri

Tanda-tanda orang yang menyia-nyiakan hidup adalah selalu melihat sisi negative dirinya sendiri dan
memandang dirinya rendah karena berbagai alasan seperti ah aku tidak kaya seperti dia atau aku
nggak sepintar dia dan masih banyak lagi lainya. Tanpa anda sadari perkataan seperti ini hanya akan
merugikan diri anda sendiri karena setiap ucapan adalah doa sehingga hati-hati dengan ucapan
anda.

Jadilah manusia yang cerdas, setiap orang itu memiliki kemampuan yang berbeda-beda dan tidak
sama sehingga kita tidak bisa untuk memaksakan diri untuk ikut-ikutan orang lain. Sadarilah
kemampaun diri anda dan kembangkan hal tersebut maka hal ini bukan mustahil akan menghasilkan
sesuatu yang luar biasa yang akan mengubah hidup anda nantinya.

5. Tidak Merencanakan Masa Depan

Setiap orang tentunya mempunyai rencana sendiri-sendiri tentang masa depannya, hal ini bisa
membuat seseorang lebih terarah hidupnya sekaligus sebagai motivasi agar tetap tegar dalam
menghadapi ujian-ujian didalam hidup sehingga ketika kita mulai menyerah dalam menghadapi
tantangan hidup maka dengan mengingat cita-cita dan target kita dimasa depan akan
membangkitkan semangat kita kembali.

Nah, bagi orang yang tidak pernah merencanakan masa depan mereka maka bisa dikatakan orang
tersebut telah menyia-nyiakan hidup mereka karena hidup tanpa tujuan. Biasanya orang yang tidak
mempunyai rencana di masa depan akan membuat mereka menjadi malas untuk belajar serta
mengembangkan diri sehingga lama-kelamaan mereka akan terpuruk karena kalah bersaing dengan
orang lain.

6. Menghabiskan Waktu Dengan Orang Yang Negatif


Ada pepatah mengatakan bahwa apabila ingin harum maka bergaulah dengan penjual parfum
artinya pergaulan sangat menentukan siapa kita, apabila kita banyak bergaul dengan orang-orang
yang negatif maka tanpa disadari lama kelamaan kitapun akan mengikuti jejak mereka yaitu besar
kemungkinan juga akan melakukan hal-hal negatif.

Namun apabila anda bergaul dengan orang-orang yang memiliki aura positif maka secara tidak
langsung akan berpengaruh pada diri anda sehingga andapun akan terjauh dari sifat-sifat negatif dan
selalu melakukan hal-hal yang positif. So, hati-hatilah dalam bergaul jangan sampai salah memilih
teman karena hal tersebut akan berdampak bagi diri kita sendiri.

7. Tidak Peduli Tubuh Dan Kesehatan

Dan pertanda terakhir mengenai orang yang menyia-nyiakan hidup mereka adalah kurangnya peduli
terhadap tubuh dan kesehatan dirinya, padahal tubuh adalah aset yang sangat penting dan harus
dijaga kesehatannya agar anda tetap bisa beraktivitas sebagimana mestinya.

Bayangkan bila anda kurang perduli dengan kesehatan tubuh anda, jika tubuh sakit maka otomastis
anda tidak akan bisa melakukan kegiatan apa-apa sehingga hal ini akan membuat waktu anda akan
terbuang sia-sia. Mulailah hidup sehat dari sekarang agar ketika tua nanti kita tetap bisa sehat dan
menikmati hasil dari kerja keras yang telah kita lakukan semenjak muda.

Itulah 7 pertanda manusia yang menyia-nyiakan hidup dan baru akan disadari ketika sudah tua nanti.
Tetapi mudah-mudahan dengan membaca tulisan ini anda segera sadar dan mulai menghargai
waktu karena semua orang tahu bahwa hidup ini hanya sebentar sehingga lakukanlah kegiatan-
kegiatan positif yang akan membuat kita menjadi orang-orang yang beruntung dikemudian hari.

Anda mungkin juga menyukai