Anda di halaman 1dari 1

Ekstraksi

Maserasi dan ekstraksi sinambung merupakan dua metode ekstraksi yang lazim
digunakan. Maserasi adalah proses penyaringan dengan cara perendaman serbuk dalam air atau
pelarut organik sampai meresap yang akan melunakkan susunan sel, sehingga zat-zat yang
terkandung di dalamnya akan terlarut (Ansel, 1989). Ekstraksi sinambung adalah ekstrasi dengan
cara panas yang umumnya menggunakan soxhlet, sehingga terjadi ekstraksi berkesinambung
dengan jumlah pelarut relatif konstan dengan adanya pendingin balik.
Ekstraksi dengan menggunakan pelarut seperti etanol, metanol, etil asetat, heksana dan
air mampu memisahkan senyawa-senyawa yang penting dalam suatu bahan. Pemilihan pelarut
yang akan dipakai dalam proses ekstraksi harus memperhatikan sifat kandungan senyawa yang
akan diisolasi. Sifat yang penting adalah polaritas dan gugus polar dari suatu senyawa. Pada
prinsipnya suatu bahan akan mudah larut dalam pelarut yang sama polaritasnya (Sudarmadji et
al., 1989) sehingga akan mempengaruhi sifat fisikokimia ekstrak yang dihasilkan.
Metode ekstraksi yang digunakan diduga juga mempengaruhi sifat fisikokimia dari
ekstrak tersebut. Ekstraksi dapat dilakukan dengan satu tahap ekstraksi maupun bertingkat. Pada
ekstraksi satu tahap hanya digunakan satu pelarut untuk ekstraksi, sedang pada ekstraksi
bertingkat digunakan dua atau lebih pelarut.

Cara Kerja

Bahan segar yang didapat dibuat melalui pengeringan dengan cara diangin-anginkan. Serbuk
simpliasia dibuat dengan mesin penggiling. Serbuk simplisia dianalisis kandungannya dengan
penapisan fitokimia.

1. Maserasi
Serbuk simpliasia daun biji sebanyak 500 gram diekstrak dengan menggunakan 3,5 liter
etanol 70% dalam maserator selama 3 hari dengan sesekali dikocok dan dua kali
remaserasi.

2. Ekstraksi Sinambung
3. Serbuk simpliasia daun biji sebanyak 500 gram diekstrak dengan menggunakan 3,5 liter
etanol 70% melalui lima tahap dalam soxhlet pada suhu 50-70 hingga larutan menjadi
jernih, yang menandakan simplisia telah terekstrak sempurna.

Anda mungkin juga menyukai