Anda di halaman 1dari 8

PEMERINTAH KOTA BANJAR

UPTD PUSKESMAS PURWAHARJA I


Jl.Brigjend M Isha SH No. 131 Telp. 0265-743587
Banjar

KERANGKA ACUAN
KEGIATAN PROGRAM PROMOSI KESEHATAN

A. PENDAHULUAN
Kesehatan adalah hak azasi, dan sekaligus merupakan investasi sumber daya
manusia, serta memiliki kontribusi yang besar untuk meningkatkan Indeks Pembangunan
Manusia (IPM). Oleh karena itu menjadi suatu keharusan bagi semua pihak untuk
memelihara, meningkatkan dan melindungi kesehatan demi kesejahteraan seluruh
masyarakat Indonesia.
Promosi Kesehatan mempunyai peran yang sangat penting dalam proses
pemberdayaan masyarakat, yaitu melalui proses pembelajaran dari, oleh, untuk dan
bersama masyarakat, sesuai dengan lingkungan social budaya setempat, agar
masyarakat dapat menolong dirinya sendiri di bidang kesehatan. Promosi kesehatan juga
berperan dalam proses peningkatan kualitas tenaga kesehatan agar lebih responsive dan
mampu memberdayakan kliennya, sehingga akan tercapai pelayanan kesehatan yang
bermutu, adil serta merata, dengan demikian dapat dikatakan bahwa promosi kesehatan
merupakan pembangunan pilar utama dari Visi Indonesia Sehat 2025, yaitu pilar Perilaku
Sehat. Disebut pilar utama oleh karena dengan berdirinya pilar ini, maka pilar kedua
yaitu Lingkungan sehat, dan pilar ketiga yaitu Pelayanan kesehatan, akan ikut
berkembang menuju tercapainya derajat kesehatan masyarakat yang optimal.
Kegiatan promosi kesehatan dalam rangka mewujudkan visi Puskesmas Purwaharja I
yaitu Terwujudnya masyarakat sehat dalam wilayah kerja Puskesmas Purwaharja I dan Misi
yaitu Menggalang kemitraan dengan lintas sector dalam upaya kesehatan.Dalam
pelaksanaan mengamalkan tata nilai Puskesmas Purwaharja I yaitu SANTUN.
B. LATAR BELAKANG
Untuk mencapai tujuan pembangunan kesehatan nasional yaitu Warga yang
sehat, mandiri dan berkeadilan. Dan salah satu strateginya adalah pemberdayaan Warga
dan swasta, melalui kerja sama nasional dan global merupakan Visi Kementerian
Kesehatan yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Bidang
Kesehatan (2005-2025)
Promosi Kesehatan menurut WHO adalah upaya untuk meningkatkan
kemampuan masyarakat melalui pembelajaran dari, oleh, untuk, dan bersama
masyarakat agar mereka dapat menolong dirinya sendiri, serta mengembangkan
kegiatan yang bersumber daya masyarakat, sesuai sosial budaya setempat dan didukung
oleh kebijakan publik yang berwawasan kesehatan.
Setiap masalah kesehatan pada umumnya disebabkan tiga faktor yang timbul
secara bersamaan, yaitu (1) adanya bibit penyakit atau pengganggu lainnya, (2) adanya
lingkungan yang memungkinkan berkembangbiaknya bibit penyakit, dan (3) adanya
perilaku hidup Manusia yang tidak peduli terhadap bibit penyakit dan lingkungannya. Oleh
sebab itu sehat dan sakitnya seseorang sangat ditentukan oleh perilaku hidup manusia
itu sendiri, karena masalah perubahan perilaku sangat terkait dengan promosi kesehatan,
maka peran promosi kesehatan sangat diperlukan dalam meningkatkan perilaku
masyarakat agar terbebas dari masalah-masalah kesehatan.

C. TUJUAN UMUM DAN TUJUAN KHUSUS


1. Tujuan Umum :
a. Terwujudnya keadaan dimana individu-individu dalam rumah
tangga (keluarga), masyarakat Indonesia telah melaksanakan
perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS).
b. Mencegah timbulnya penyakit dan masalah-masalah kesehatan
lainnya.
c. Menanggulangi penyakit dan masalah-masalah kesehatan lain,
dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan.
d. Memanfaatkan pelayanan kesehatan
e. Mengembangkan dan menyelenggarakan upaya kesehatan
bersumber masyarakat
2. Tujuan Khusus :
a. Memberdayakan individu, keluarga dan kelompok-kelompok dalam
masyarakat, baik melalui pendekatan individu dan keluarga, maupun
melalui pengorganisasian dan penggerakan masyarakat.
b. Membina suasana atau lingkungan yang kondusif bagi terciptanya
perilaku hidup bersih dan sehat masyarakat.
c. Mengadvokasi para pengambil keputusan dan penentu kebijakan
serta pihak-pihak lain yang berkepentingan (stakeholders) dalam
rangka :
Mendorong diberlakukannya kebijakan dan peraturan
perundang-undangan yang berwawasan kesehatan.
Mengintegrasikan promosi kesehatan khususnya pemberdayaan
masyarakat dalam program-program kesehatan
Meningkatkan kemitraan sinergis antara pemerintah pusat dan
pemerintah daerah, serta antara pemerintah dengan masyarakat
(termasuk LSM) dan dunia usaha.
Meningkatkan investasi dalam bidang promosi kesehatan pada
khususnya dan bidang kesehatan pada umumnya.

D. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


1. Kegiatan Pokok : Koordinasi dengan Lintas Program dan Lintas Sektor
dalam meningkatkan kemampuan individu, keluarga, kelompok dan
masyarakat untuk hidup sehat dan mengembangkan upaya kesehatan
yang bersumber masyarakat, serta terciptanya lingkungan yang kondusif
untuk mendorong terbentuknya kemampuan tersebut.
2. Rincian Kegiatan :
a. Pokja Upaya Kesehatan Masyarakat membuat perencanaan
pelaksanaan kegiatan
b. Pokja Upaya Kesehatan Masyarakat melaksanakan kegiatan
c. Pokja Upaya Kesehatan Masyarakat membuat analisa data
d. Pokja Upaya Kesehatan Masyarakat memonitoring dan evaluasi
terhadap kegiatan yang telah dilaksanakan.
e. Pokja Upaya Kesehatan Masyarakat membuat pelaporan kepada
Kepala Puskesmas

E. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN

1. Koordinasi dengan Lintas Program dan Lintas Sektor dalam


melaksanakan program Promosi Kesehatan
2. Membentuk Pokja UKM
3. Menentukan kegiatan yang akan dilaksanakan dalam kegiatan
promosi kesehatan
4. .Menentukan jadwal kegiatan dalam pelaksanaan program promosi
kesehatan
5. Memberitahukan jadwal pelaksanaan kegiatan program promosi
kesehatan pada rapat dinamisasi staf.
6. Melaksanakan kegiatan sesuai jadwal pelaksanaan
7. Melaporkan hasil kegiatan dalam rapat bulanan dan rapat lintas
sectoral
8. Melaksanakan monitoring dan evaluasi kegiatan

F. SASARAN.
1. Individu dan keluarga
Memperoleh informasi kesehatan melalui berbagai saluran baik
langsung maupun media massa.
Mempunyai pengetahuan , kemauan dan kemampuan untuk
memelihara, meningkatkan dan melindungi kesehatannya.
Mempraktikkan perilaku hidup bersih, kemauan dan kemampuan
untuk memelihara, meningkatkan dan sehat, kemauan dan
kemampuan untuk memelihara, meningkatkan (PHBS), menuju
keluarga atau rumah tangga sehat.
Mengupayakan paling sedikit salah seorang menjadi kader
kesehatan bagi keluarganya.
Berperan aktif dalam upaya/ kegiatan kesehatan.
2. Tatanan sarana kesehatan, institusi pendidikan, tempat kerja dan tempat-
tempat umum
Masing-masing tatanan mengembangkan kader-kader kesehatan.
Mewujudkan tatanan yang sehat menuju terwujudnya kawasan
sehat.
3. Organisasi kemasyarakatan/ organisasi profesi/ LSM dan media massa
Menggalang potensi untuk mengembangkan perilaku sehat
masyarakat
Bergotong royong untuk mewujudkan lingkungan sehat.
Menciptakan suasana yang kondusif untuk mendukung perubahan
perilaku masyarakat
4. Program/ petugas kesehatan
5. Lembaga pemerintah/politisi/swasta
Peduli dan mendukung upaya kesehatan, minimal dalam
mengembangkan lingkungan dan perilaku sehat.
Membuat kebijakan dan peraturan perundang-undangan dengan
memperhatikan dampaknya di bidang kesehatan.

G. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


PROGRAM PROMOSI KESEHATAN
RINCIAN PENANGGUNG
No SASARAN LOKASI WAKTU PELAKSANA KET
KEGIATAN JAWAB
1 Penyuluhan Masyarakat Puskesmas Setiap hari Lintas Program Pokja UKM
Kesehatan Pengunjung Selasa dan
dalam Puskesmas Kamis
gedung , staf PKM
2 Penyuluhan Masyarakat 2 Kelurahan Jadwal Lintas Program Pokja UKM
kesehatan Posyandu Lintas Sektor
luar gedung
3 Konseling * Pasien Puskesmas Senin- Lintas Program Pokja UKM
KIP/K * Klien Sabtu
4 Kunjungan * Pasien 2 Kelurahan Disesuaikan Lintas Program Pokja UKM
rumah * Klien
5 Pembinaan Kader 12 Posyandu Hari Buka KIA Pokja UKM
Posyandu PKK Posyandu KB
Gizi
Promkes
Kesling
Imunisasi
Diare
P2P
Dan Program
lainnya
6 Pembinaan Rumah Seluruh RT Minggu Promkes Pokja UKM
PHBS tangga Puskesmas pertama Bidan Desa
Institusi . dan ketiga Kesling
kesehatan Poskesdes
TTU TTU
Perkantor Perkantora
an n
Sekolah Sekolah
7 Pembinaan 2 Kelurahan 2 Kelurahan Bulan LintasProgram Pokja UKM
Desa Siaga Januari - : BP, Promkes,
September KIA, Kesling,
Gizi dan P2P
8 Advokasi Camat 2 Kelurahan Jadwal Lintas Program Pokja UKM
tentang Kepala mingguan di Puskesmas
program Desa Kecamatan
kesehatan Kepala atau
Sekolah mingguan
Danramil Desa
Kapolsek

H. MONITORING EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN


1. Koordinator Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM) melakukan monitoring
kegiatan, melakukan evaluasi dan tindak lanjut dari kegiatan tersebut.
2. Hasil kegiatan dilaporkan kepada Kepala Puskesmas Purwaharja I dan
disampaikan pada rapat bulanan Puskesmas serta rapat Lintas Sektoral
yang dilakukan 3 bulan sekali.

I. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN

1. Semua hasil kegiatan didokumentasikan oleh Koordinator Upaya


Kesehatan Masyarakat (UKM)
2. Hasil kegiatan dilaporkan ke Kepala Puskesmas
3. Hasil evaluasi kegiatan ditindaklanjuti dan disampaikan pada rapat
Dinamisasi Staf dan pada rapat lintas sektoral.

Mengetahui Purwaharja , 02 Januari 2017


Kepala Puskesmas Purwaharja I Penanggung jawab Program

Westra Kharisma IB,drg Gumilar


NIP. 19810630 2009 02 2006 NIP. 1983117 200902 2 009

Anda mungkin juga menyukai