Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN PEMALANG

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS SARWODADI
KEPUTUSAN Plt. KEPALA UPT PUSKESMAS SARWODADI
NOMOR /2017
TENTANG
KEBIJAKAN MUTU

Plt. KEPALA UPT PUSKESMAS SARWODADI,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka meningkatkan pelayanan dan mutu


manajemen di UPT Puskesmas Sarwodadi maka perlu kebijakan
mutu;
b. bahwa untuk memenuhi maksud dari huruf a perlu ditetapkan
Kebijakan Mutu dalam Keputusan Plt. Kepala UPT Puskesmas;

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;


2. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik;
3. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 425 tentang Kebijakan
Dasar Balai Kesehatan Masyarakat;
4. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 128 tentang Kebijakan
Dasar Pusat Kesehatan Masyarakat;
5. Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 741 Tahun 2008 tentang
Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan di Kabupaten/Kota;
6. Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 75 Tahun 2014 tentang
UPT Puskesmas;
7. Keputusan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pemalang Nomor:
005/775/2016. Tentang Penunjukan Penggalangan komitmen
Akreditasi Puskesmas Tahun 2017;
8. Keputusan Plt. Kepala UPT Puskesmas Nomor /2017
Tentang Pembentukan Tim Akreditasi dan Uraian Tugas Tim
Akreditasi UPT Puskesmas Sarwodadi
MEMUTUSKAN:

Menetapkan : KEPUTUSAN Plt. KEPALA UPT PUSKESMAS SARWODADI


TENTANG KEBIJAKAN MUTU

KESATU : Pimpinan UPT Puskesmas, penanggung jawab program, dan


pelaksana kegiatan UPT Puskesmas Sarwodadi berkomitmen untuk
meningkatkan mutu dan kinerja secara konsisten dan
berkesinambungan.

KEDUA : Kebijakan mutu UPT Puskesmas Sarwodadi adalah sebagai berikut:


1. Berorientasi pada kepuasan pelanggan.
2. Memberikan pelayanan yang berkualitas dan professional.
3. Mengadakan perbaikan mutu dan peningkatan pelayanan secara
berkelanjutan.
4. Mematuhi standar dan peraturan yang berlaku.
5. Menetapkan sasaran mutu dan mengevaluasi hasil pencapaian.

KETIGA : Hal-hal lain yang belum diatur dalam surat keputusan ini akan
ditetapkan kemudian.

KEEMPAT : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Sarwodadi
Pada tanggal : 2017

Plt. KEPALA UPT PUSKESMAS


SARWODADI

MEGY YATNI LAKSMANASARI

Anda mungkin juga menyukai