Anda di halaman 1dari 7

Pengaruh Nutrisi / Jenis Tanah (tanah subur & tanah kurang

subur) Terhadap Pertumbuhan Tumbuhan

Rumusan Masalah :

Apakah nutrisi/jenis tanah (tanah subur & tanah kurang subur) berpengaruh
terhadap pertumbuhan batang kecambah kacang hijau?

Kerangka Pikiran :

Seperti yang kita semua ketahui, makanan adalah sumber energi dan sumber
materi untuk menyintesis berbagai komponen sel bagi makhluk hidup. Nutrisi
yang dibutuhkan oleh tumbuhan bukan hanya karbondioksida dan air, tetapi juga
unsur-unsur lainnya, dimana karbondioksida diabsosorpsi oleh daun, sedangkan
air dan mineral diserap oleh akar. Unsur mineral yang diperlukan oleh tumbuhan
terbagi atas 2 kelompok, yaitu :

Makroelemen: Unsur mineral yang dibutuhkan tumbuhan dalam jumlah banyak.


Terdiri atas 9 makroelemen, yaitu karbon, oksigen, hidrogen, nitrogen, sulfur,
fosfor, kalsium, kalium, dan magnesium.

Mikroelemen : Unsur mineral yang dibutuhkan tumbuhan dalam jumlah sedikit.


Terdiri atas 8 mikroelemen, yaitu zat besi (Fe), klorin, tembaga, magnesium,
seng, molibdenum, boron, dan nikel.

Jika suatu tumbuhan kekurangan sebagian nutrisi, maka tumbuhan itu disebut
mengalami defisiensi. Defisiensi mengakibatkan pertumbuhan terganggu dan jika
berkelanjutan akan menyebabkan kematian. Dari itu nutrisi yang didapatkan
dalam makanan sangat dibutuhkan oleh tumbuhan, tidak hanya untuk
pertumbuhan dan perkembangan tumbuhan, tapi juga untuk kelangsungan hidup
tumbuhan. Suatu tumbuhan dikatakan telah memenuhi kebutuhan nutrisinya,
apabila tumbuhan tersebut tumbuh panjang, kokoh , dan daunnya berwarna hijau
cerah. Kebanyakkan tumbuhan yang tumbuh seperti itu, tumbuh pada tempat /
lingkungan yang tanahnya subur, karena tanah subur banyak mengandung zat-zat
yang dibutuhkan oleh tumbuhan, baik itu makroelemen maupun mikroelemen.
Variabel :

Variabel bebas : Ditempatkan pada tempat yang terang & kering


Variabel terikat : Pengukuran panjang tumbuhan (dalam cm) selama 7
hari
Variabel control : Jenis tanah (tanah subur & kurang subur), cahaya,
air,suhu.

Hipotesis :

Tanah subur : Tumbuhan tumbuh lebih panjang, daun berwarna hijau


cerah, dan lebih kokoh.
Tanah kurang subur : Tumbuhan tumbuh lebih lambat, daun berwarna
hijau pucat.

Lembar Kerja Siswa (LKS) :

A. Alat dan Bahan :


Wadah / pot 2 buah
Penggaris 1 buah
Biji kecambah (biji kacang hijau) 20 butir
Lidi 2 batang
B. Cara Kerja :
Masukkan tanah subur dan tanah kurang subur, masing-masing
kedalam wadah / pot!
Masukkan biji kecambah (biji kacang hijau) kedalam wadah /
pot, masing-masing sebanyak 10 butir!
Tancapkan lidi yang telah dipotong menjadi 5 bagian dengan
panjang yang berbeda-beda kedalam ke-2 wadah / pot,lidi ini
berfungsi sebagai pembeda biji yang satu dengan biji yang
lainnya!
Siram ke-2 tumbuhan tersebut dengan air secara teratur!
Perhatikan perubahan (pertambahan panjang) yang terjadi
pada ke-5 tumbuhan yang ditancapkan lidi setiap harinya,
kemudian catat perubahannya!
Hasil Pengamatan :

Tabel Pengamatan :

Tabel Pengamatan Kacang Hijau dengan Tanah Subur

Hari Pertambahan Panjang Tumbuhan (Kacang Hijau)cm


ke Biji ke-1 Biji ke-2 Biji ke-3 Biji ke-4 Biji ke-5
Rata2
A B A B A B A B A B
1 0.5 - 0.5 - 0.1 - 0 - 0 - -
2 2 1.5 2 1.5 1.2 1.1 1 1 1 1 1.22
3 4.5 2.5 7 5 5 3.8 6 5 4 3 3.86
4 9.5 5 10.5 3.5 8 3 9 3 7.5 3.5 3.6
5 12.5 3 12 1.5 10 2 11 2 10 2.5 2.2
6 14 1.5 13 1 11 1 13 2 12 2 1.5
7 15 1 13.5 0.5 12 1 15 2 14 2 1.3
Rata2 8.3 2.4 8.4 2.2 6.8 2.0 7.9 2.5 6.9 2.3 2.28

Keterangan : Pertambahan panjang tumbuhan lambat


: Daun berwarna hijau cerah & lebih kokoh

Tabel Pengamatan Kacang Hijau dengan Tanah Kurang Subur

Pertambahan Panjang Tumbuhan (Kacang Hijau) cm


Hari
Biji ke-1 Biji ke-2 Biji ke-3 Biji ke-4 Biji ke-5
ke Rata2
A B A B A B A B A B
1 1 - 1 - 0.8 - O.5 - 0 - -
2 3 2 3 2 2.5 1.7 2 1.5 1 1 1.64
3 10 7 9 6 9.5 7 8.5 6.5 6.5 5.5 6.4
4 11.5 1.5 11.5 2.5 12 2.5 10.5 2 9 2.5 2.2
5 12.5 1 13 1.5 13.5 1.5 11.5 1 11 2 1.4
6 13 0.5 13.5 0.5 14 0.5 12 0.5 12 1 0.6
7 13.25 0.25 14 0.5 14.5 0.5 12.5 0.5 12.5 0.5 0.45
Rata2 9.2 2.0 9.3 2.2 9.5 2.3 9.5 2.0 7.4 2.1 2.1

Keterangan : Pertambahan panjang pada tumbuhan cepat


: Daun berwarna hijau pucat
Catatan :
A:Panjang biji
B:Pertambahan panjang
Grafik Pengamatan :

Grafik Pertambahan Panjang


7

6
Pertambahan Tinggi (cm)

3 Tanah Subur

2 Tanah Kurang Subur

0
1 2 3 4 5 6 7
Hari ke-

Berikut,gambar pertumbuhan (pertambahan panjang) biji kecambah


Hari ke Biji pada Tanah Subur Biji pada Tanah Kurang Subur
1

3
4

7
Pertanyaan:

1. Apakah pertumbuhan kecambah tiap-tiap kecambah sama ? Jelaskan!


Tidak, terjadi perbedaan pertambahan panjang pada tiap-tiap kecambah
dikarenakan yang satu ditempatkan pada tanah yang subur, sedangkan
yang lainnya ditempatkan pada tanah yang kurang subur. Dimana, kondisi
tanah yang berbeda akan berbeda pula kandungan nutrisi yang dimiliki oleh
tanah tersebut.

2. Apakah pertumbuhan kecambah baik dengan tanah subur maupun tanah


yang kurang subur kecepatan tumbuhnya sama ? 3 hari pertama, 3 hari
kedua, dan hari terakhir ?
3 hari pertama : Tanah subur Rata-ratanya 1,69 cm
Tanah kurang subur Rata-ratanya 2,68 cm
3 hari kedua : Tanah subur Rata-ratanya 2,43 cm
Tanah kurang subur Rata-ratanya 1,4 cm
Hari terakhir : Tanah subur Rata-ratanya 1,3 cm
Tanah kurang subur Rata-ratanya 0,45 cm
Jadi, dari hari kehari pertumbuhan kecambah baik dengan tanah subur,
maupun dengan tanah kurang subur tidaklah sama.

3. Manakah yang lebih cepat tumbuh kacang hijau dengan tanah yang subur
atau dengan tanah yang kurang subur ?
Kacang hijau dengan tanah yang kurang subur

4. Apakah sama pertumbuhan kecambah kacang hijau dengan kacang yang


lainnya ?
Setelah dilakukan percobaan penanaman terhadap kacang polong, dan
dibandingkan dengan kecambah biji kacang hijau, ternyata pertumbuhan
kacang hijau lebih cepat dibandingkan dengan kacang hijau.

5. Jelaskan apakah itu pertumbuhan dan perkembangan ! Jelaskan factor-


faktor yang mempengaruhinya !
Pertumbuhan : Proses pertambahan ukuran (volume, massa, tinggi, atau
panjang) yang bersifat kuantitatif, artinya dapat dinyatakan dengan
satuan bilangan dan irreversible (tidak dapat kembali)
Perkembangan : Proses menuju kedewasaan pada makhluk hidup yang
bersifat kualitatif, artinya tidak dapat dinyatakan dengan satuan bilangan.
Temperatur : Mempengaruhi proses fotosintesis respirasi dan
transpirasi pada tumbuhan
Cahaya: Tumbuhan mempengaruhi tumbuhan berdaun hijau untuk
menentukan proses fotosintesis tumbuhan
Air: Sebagai penentu laju fotosintesis, mengedarkan hasil fotosintesis
dan menentukan proses transportasi nutrisi
pH: Menentukan pertumbuhan dan perkembangan tumbuhan terutama
pH tanah
Oksigen : Faktor pembatas bagi setiap organisme juga berlaku untuk
pertumbuhan dan perkembangan
Nutrisi: Berperan penting dalam kelangsungan hidup tumbuhan

Kesimpulan :
Berdasarkan percobaan :
1. Tanaman dengan tanah subur Tumbuh lebih lambat daripada
tumbuhan dengan tanah kurang subur, daun berwarna hijau cerah,
serta batangnya lebih kokoh dan kuat
2. Tanaman dengan tanah kurang subur Tumbuh lebih cepat daripada
tumbuhan dengan tanah subur, dan daun berwarna hijau pucat.
Nutrisi sangat dibituhkan dalam kelangsungan hidup tumbuhan

Anda mungkin juga menyukai

  • Balok Komposit
    Balok Komposit
    Dokumen13 halaman
    Balok Komposit
    Annisa Prita Melinda
    Belum ada peringkat
  • Tune Mass Damper
    Tune Mass Damper
    Dokumen13 halaman
    Tune Mass Damper
    Annisa Prita Melinda
    100% (1)
  • ISBD
    ISBD
    Dokumen9 halaman
    ISBD
    Annisa Prita Melinda
    Belum ada peringkat
  • ISBD
    ISBD
    Dokumen9 halaman
    ISBD
    Annisa Prita Melinda
    Belum ada peringkat