Anda di halaman 1dari 3

PENGANIAYAAN.

Secara umum tindak pidana terhadap tubuh adalah pada KUHP disebut penganiayaan
dibentuknya kejahatan terhadap tubuh manusia ini ditunjukan bagi kepentingan hukum atas
tubuh dari perbuatan berupa penyerangan atas tubuh atau bagian dari tubuh yang
mengakibatkan rasa sakit atau luka, bahkan karena luka yang sedemikian rupa pada tubuh
dapat menimbulkan kematian. Mengenai penganiaayaan dalam pasal 351 KUHP ada empat
jenis :
1. Penganiayaan bisa dapat menimbulkan luka berat maupun kematian dan dihukum dengan
hukuman penjara selama-lamanya dua tahun delapan bulan atau denda sebanyak-banyaknya
empat ribu lima ratus rupiah
2. Penganiayaan yang mengakibatkan luka berat dan di hukum dengan hukuman penjara
selama-lamanya lima tahun
3. Penganiaayaan yang mengakibatkan kematian di dengan pidana penjara selama-lamanya
tujuh tahun
4. dengan penganiaayaan disamakan sengaja merusak kesehatan
5. Percobaan untuk melakukan kejahatan ini tidak dipidana

Unsur-unsur penganiaayaan yaitu:


adanya kesengajaan
adanya perbuatan
adanya akibat perbuatan (luka dan rasa sakit)

Pasal 351.

(1) (s.d.u. dg. UU N. 18 / Prp / 1960.) Penganiayaan diancam dengan pidana penjara paling
lama dua tahun delapan bulan atau pidana denda paling banyak empat ribu lima ratus rupiah.
(Sv. 7 12; IR. 62; Rbg. 498.)
(2) Bila perbuatan itu mengakibatkan luka berat, maka yang bersalah diancam dengan pidana
penjara paling lama lima tahun. (KUHP 90; Uitlev. 2-2.)
(3) Bila perbuatan itu mengakibatkan kematian, maka yang bersalah diancam dengan pidana
penjara paling lama tujuh tahun. (KUHP 338.)
(4) Dengan sengaja merusak kesehatan orang disamakan dengan penganiayaan.
(5) Percbaan untuk melakukan kejahatan ini tidak dipidana. (KUHP 37-1sub 2, 53, 184 dst.,
302, 353 dst., 356, 488.)

Tindak Pidana Penganiaayaan Ringan

Hal ini di atur dalam pasal 352 KUHP menurut pasal ini :
"dan diancam dengan maksimum hukuman penjara tiga bulan atau denda tiga ratus rupiah
apabila tidak masuk dalam rumusan pasal 353 dan 356 dan tidak menyebabkan sakit atau
halangan untuk menjalankan jabatan atau pekerjaanya, hukuman ini bisa di tambah sepertiga
bagi orang yang melakukan penganiayaan kepada orang yang bekerja padanya atau yang
dibawah perintahnya"
Penganiaayaan yang dimaksud dalam pasal ini yaitu suatu penganiayaan yang tidak
menjadikan sakit atau menjadikan terhalang untuk melakukan jabatan atau pekerjaan sehari-
hari.

R. Soesilo dalam bukunya kitab undang-undang hukum pidana (KUHP) serta komentar-
komentarnya lengkap pasal demi pasal (hal. 246) mengatakan bahwa peristiwa pidana dalam
pasal 352 KUHP disebut penganiayaan ringan dan termasukkejahatan ringan yang termasuk
dalam pasal 352 ini adalah penganiayaan yang tidak menjadikan sakit atau terhalang untuk
melakukan jabatanya atau pekerjaanya sehari-hari.

Pasal 352.

(1) (s.d.u. dg. S. 1927-417; UUN. 18 / Prp / 1960.) Kecuali yang tersebut dalam pasal 353
dan 356, penganiayaan yang tidak menimbulkan penyakit atau halangan untuk menjalankan
jabatan atau pekerjaan, diancam karena penganiayaan ringan,dengan pidana penjara paling
lama tiga bulan atau pidana denda paling banyak empat ribu lima ratus rupiah. Pidana dapat
ditambah sepertiga bagi orang yang melakukan kejahatan itu terhadap orang yang bekerja
padanya, atau menjadi bawahannya.
(2) Percbaan untuk melakukan kejahatan ini tidak dipidana. (R. 95-2, 116.)

Sedangkan penganiayaan berat dijelaskan dalam pasal 354 KUHP


(1) barang siapa sengaja melukai berat orang lain, diancam karena melakukan penganiaayaan
berat dengan pidana penjara paling lama delapan tahun
(2) jika perbuatan itu mengakibatkan kematian. yang bersalah diancam dengan pidana penjara
paling lama sepuluh tahun.

Pasal 353.

(1) Penganiayaan dengan direncanakan terlebih dahulu, diancam dengan pidana penjara
paling lama empat tahun.
(2) Bila perbuatan itu mengakibatkan luka berat, maka yang bersalah diancam dengan pidana
penjara paling lama tujuh tahun. (KUHP 90.)
(3) Bila perbuatan itu mengakibatkan kematian, maka yang bersalah diancam dengan pidana
penjara paling lama sembilan tahun. (KUHP 35, 37-1 sub 2, 338 dst., 340, 352, 355 dst.,
487; Sv. 71; IR. 62; RBg. 498; Uitlev. 2-5.)

Pasal 354
(1) Barangsiapa dengan sengaja melukai berat orang lain, diancam karena melakukan
penganiayaan berat dengan pidana penjara paling lama delapan tahun. (KUHP 90, 3512)
(2) Bila perbuatan itu mengakibatkan kematian, maka yang bersalah diancam dengan pidana
penjara paling lama sepuluh tahun. (KUHP 37-1 sub 2, 90, 338 dst., 356, 487; Uitlev. 2-5.)

Pasal 355.

(1) Penganiayaan berat yang dilakukan dengan direncanakan terlebih dahulu, diancam
dengan pidana penjara paling lama dua belas tahun. (Uitlev. 2 5.)
(2) Bila perbuatan itu mengakibatkan kematian, maka yang bersalah diancam dengan pidana
penjara paling lama lima belas tahun. (KUHP 35, 37-1 sub 2, 336, 340, 3513, 353, 356 dst.,
487.)

Anda mungkin juga menyukai