Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN KEGIATAN UKM-UPAYA PENGOBATAN

PEMERIKSAAN DAN PENGOBATAN PADA BALAI PENGOBATAN UMUM

Latar belakang
Puskesmas adalah pelayanan kesehatan tingkat pertama yang berperan penting dalam upaya
pencegahan, pengobatan, dan pemeliharaan kesehatan masyarakat. Adapun salah satu upaya
yang dilakukan adalah melakukan pemeriksaan dan pengobatan di Balai Pengobatan.
Balai pengobatan (BP) di Puskesmas Sukra terbagi dua, yaitu umum dan lansia. BP umum
melayani pelayanan kesehatan untuk masyarakat usia 5-45 tahun. Untuk yang berusia dibawah 5
tahun, ditangani oleh MTBS (Manajemen Terpadu Balita Sehat) dalam cakupan KIA (kesehatan
ibu dan anak). Adapun yang berusia lebih dari 45 tahun, ditangani dalam pelayanan BP lansia.
Kegiatan pada BP tidak terbatas hanya kuratif saja, namun juga preventif dan promotif.
Permasalahan di Masyarakat
1. Kesadaran masyarakat tentang hidup sehat masih kurang.
2. Keinginan untuk berobat masih kurang. Pasien biasanya datang berobat jika kondisinya
sudah berat.
3. Pengetahuan masyarakat tentang pencegahan penyakit masih banyak yang belum
memahami.
4. Akses kesehatan (mencakup akses lokasi dan pembiayaan) masih belum dapat dijangkau
oeh semua masyarakat.
5. Masyarakat masih banyak yang belum mengetahui adanya program jaminan kesehatan
gratis dari pemerintah, hal itu membuat masyarakat malas untuk berobat.
Perencanaan dan Pemilihan Intervensi
Dalam upaya kegiatan BP ini, yang saya lakukan adalah :
1. Melakukan amnesis pasien sesuai dengan keluhannya
2. Melakukan pemeriksaan fisik sederhana
3. Menyarankan pemeriksaan penunjang (tes lab, rontgen, dll)
4. Menentukan diagnosis dan terapi
5. Merujuk pasien yang tidak bisa ditangani sendiri di Puskesmas
6. Melakukan edukasi dan promosi kesehatan yang berhubungan dengan pencegahan
penyakit
Pelaksanaan Kegiatan
Jenis kegiatan : Balai Pengobatan umum dan lansia
Tujuan kegiatan : preventif, promotif, dan kuratif
Pelaksana : dr. Ria Ramadhanti
Pembimbing lapangan : dr. Rosyid
Waktu : Senin Sabtu (18-23 Juli 2016)
Lokasi : ruang BP umum
Jumlah peserta (pasien) : sekitar 40/hari
Alur kegiatan :
1. Menganamnesis pasien terkait dengan keluhannya
2. Melakukan pemeriksaan fisik sederhana
3. Menyarankan pemeriksaan penunjang (tes lab, rontgen, dll)
4. Menentukan diagnosis dan terapi
5. Merujuk pasien yang tidak bisa ditangani sendiri di Puskesmas
6. Melakukan edukasi dan promosi kesehatan yang berhubungan dengan pencegahan
penyakit
Monitoring dan Evaluasi
Kasus terbanyak yang ditemukan pada kegiatan BP umum adalah ISPA. Ada beberapa
kasus lain yang cukup sering ditemukan seperti; Gastritis, infeksi menular seksual. Adapun kasus
herpes zoster, Psoriasis, ditemukan juga beberapa kasus.
Penulis juga menilai akan perlunya diadakan sosialisasi JKN kepada masyarakat dan
memotivasi masyarakat untuk menjadi anggota JKN. Hal ini dilakukan untuk mempermudah
akses pembiayaan kesehatan bagi masyarakat Kecamatan Sukra.
Saran
Ketersediaan obat yang dilengkapi, terutama jenis antibiotik.
Berhubung masih cukup banyak kasus IMS; perlu diadakan penyuluhan, screening,
pengobatan yang memadai, dan konseling
Fasilitas ruang pemeriksaan di perbaiki dan di bersihkan, karena ruang udara terlalu
pengap.

Mengetahui,
Pendamping

dr. Rosyid M. Noor, MMRS

Anda mungkin juga menyukai