Perilaku Kesehatan
Menurut (Notoatmodjo, 2003) Perilaku Kesehatan
adalah respons seseorang terhadap stimulus atau objek
yang berkaitan dengan sehat sakit, penyakit dan faktor-
faktor yang mempengaruhi sehat- sakit (kesehatan)
seperti lingkungan, makanan, minuman, dan pelayanan
kesehatan. Dengan perkataan lain perilaku kesehatan
adalah semua aktifitas atau kegiatan seseorang, baik yang
dapat di amati maupun yang tidak dapat di amati, yang
berkaitan dengan pembeliharan dan peningkatan
kesehatan.
Becker (1979) membuat Klasifikasi perilaku kesehatan,
dan membedakanya menjadi tiga, yaitu:
1. Perilaku sehat Perilaku sehat adalah prilaku atau
kegiatan yang berkaitan dengan upaya
mempertahankan dan meningkatkan kesehatan.
Untuk mempertahankan dan meningkatkan
kesehatan harus Mmakan dengan menu seimbang,
kegiatan fisik secara teratur dan cukup, tidak
merokok dan meminum minuman keras atau
menggunakan narkoba, istirahat yang cukup serta
pengendalian atau manajemen stress.
2. Perilaku Sakit Prilaku sakit adalah berkaitan dengan
tindakan atau kegiatan seseorang yang sakit dan
terkena masalah kesehatan pada dirinya atau
keluarganya, untuk mencari penyembuhan, atau
untuk mengatasi masalah kesehatan yang lainnya.
Pada saat orang sakit atau anaknya sakit , ada
beberapa tindakan atau prilaku yang muncul, antara
lain didiamkan saja,mengambil tindakan dengan
melakukan pengobatan sendiri serta mencari
penyembuhan atau pengobatan ke luar
3. Perilaku peran orang sakit Dari segi sosiologi, orang
yang sedang sakit mempunyai peran, yang mencakup
hak- haknya, dan kewajiban sebagai orang sakit.
Menurut Becker, hak dan kewajiban orang yang
sedang sakit adalah merupakn prilaku peran orang
sakit, perilku peran orang sakit antara lain tindakan
untuk memperoleh kesembuhan tindakan untuk
mengenal fasilitas kesehatan yang tepat untuk
memperoleh kesembuhan melakukan kewajibannya
sebagai pasien antara lainmematuhi nasehat- nasehat
dokter atau perawat untuk mempercepat
kesembuhannya tidak melakukan sesuatu yang
merugikan bagi proses penyembuhan melakukan
kewajiban agar tidak kambuh penyakitnya.
Perubahan Perilaku