Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL KERJA LAPANGAN (KP) LABORATORIUM

PENCEMARAN ORGANIK PUSAT PENELITIAN


OSEANOGRAFI-LIPI

Identifikasi dan Analisis Pencemaran Senyawa Organik di Perairan


Laut dan Pesisir

Proposal ini diajukan sebagai salah satu sarat untuk memenuhi salah satu
mata kuliah di Universitas Padjadjaran Program Studi Analisis Kimia

RENDI NUGGRAHA

140603150032

UNIVERSITAS PADJADJARAN
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
DEPARTEMEN KIMIA
PROGRAM STUDI DIPLOMA III ANALISIS KIMIA
BANDUNG
2017
LEMBAR PENGESAHAN

JUDUL : IDENTIFIKASI DAN ANALISIS PENCEMARAN


SENYAWA ORGANIK DI PERAIRAN LAUT DAN
PESISIR

NAMA : RENDI NUGGRAHA

NPM : 140603150032

Menyetujui,

Dosen Pembimbing

Yati B. Yuliyati, Dra., M.S.


NIP. 19551103 198403 2 002

Menyetujui,
Ketua Prodi

Dr. Dadan Sumiarsa, Drs., M. Si.


NIP. 19620704 198811 1 003
KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahim.

Alhamdulillah dengan mengucapkan rasa syukur ke hadirat Allah Swt atas


rahmat dan karunia Nya, akhirnya penulis telah menyelesaikan Proposal Kerja
Praktek ini yang berjudul Identifikasi Dan Analisis Pencemaran Senyawa
Organik Di Perairan Laut Dan Pesisir di Laboratorium Pencemaran Organik
Pusat Penelitian Oseanografi-LIPI. Proposal Kerja Praktek ini diajukan untuk
menempuh salah satu mata kuliah yang harus dipenuhi oleh seluruh mahasiswa
analisis kimia Universitas Padjadjaran. Pada penyelesaian Proposal Kerja Praktek
ini, penulis telah mendapatkan bantuan yang sangat berharga dari semua pihak,
dalam hal ini ucapan terima kasih penulis sampaikan terutama kepada Ketua Prodi
Analisis Kimia, Orang tua, Teman-teman yang telah membatu.
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Kerja praktek merupakan salah satu kegiatan yang ada dalam
kurikulum Program Studi Analisis Kimia Universitas Padjadjaran. Adapun
yang melatarbelakangi hal ini antara lain adalah untuk menjawab tantangan
dalam pembangunan agar bisa menghasilkan sumber daya manusia yang
handal dan dapat menguasai ilmu serta teknologi terutama dalam bidang
kimia.

Selain itu, latar belakang dilakukannya kerja praktek ini ialah untuk
dapat mendorong mahasiswa memahami teori dan praktek yang telah
diperoleh di bangku kuliah. Di samping itu perlu dilakukan usaha untuk
meningkatkan pemahaman materi yang telah didapat dengan cara melihat
prosesnya secara langsung di industri yang sebenarnya.

1.2 Batasan Masalah

Pelaksanaan Kerja Praktek (KP) diharapkan dapat memberikan


pembelajaran mengenai identifikasi serta perhitungan pencermaran organik
di laut dengan berbagai metode.

1.3 Maksud dan Tujuan

1. Memenuhi salah satu mata kuliah wajib pada program diploma III
Universitas Padjadjaran

2. Memperoleh pengetahuan, keterampilan dan pengalaman kerja yang


tidak didapatkan di bangku kuliah sesuai bidang Analisis Kimia
3. Melakukan pembelajaran dan sosialisasi dengan lingkungan yang
baru.

4. Mampu mengidentifikasi masalah dan memberikan ilmu sesuai


dengan bidang kajian.

1.4 Kemampuan yang Dimiliki untuk Kontribusi Selama Kerja


Praktek (KP)

1. Mampu menggunakan alat-alat laboratorium (untuk tingkat dasar)

2. Mampu mengoperasikan Microsoft Word, Microsoft Excel serta


Microsoft Powerpoint.

3. Telah menerima mata kuliah yang berkaitan dengan kajian ilmu yang
akan diberkan dalam KP.
BAB II
PEMBAHASAN

2.1 Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Waktu pelaksanaan Kerja Praktek ialah 1 November30 November


2017 (1 bulan) dan bertempat di Pusat Penelitian OseanografiLIPI dengan
alamat jalan Pasir Putih Raya No. 1, Pademangan Timur, Kota Jakarta
Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14430.

2.2 Metodologi

Metode kegiatan yang digunakan terdiri atas tiga metode, yaitu:


1. Belajar Teorotik

Belajar ini memungkinkan mahasiswa mendapatkan informasi


selengkapnya mengenai dasar-dasar teori kajian yang akan diambil.

2. Praktik

Praktik adalah suatu kegiatan yang dilaukan setelah mendapat teori


dengan tujuan mengaplikasikan ilmu yang telah didapat. Pada metode ini
dilaksanakan secara langsung dalam kegiatan yang dilakukan sesuai dengan
prosedur, arahan, dan bimbingan.

3. Mengolah data

2.3 Hasil yang diharapkan


Hasil yang diharapkan dengan melaksanakan Kerja Lapangan ini
adalah:
1. Dapat mengidentifikasi pencemaran organik di laut
2. Dapat menambah wawasan dan pengetahuan di bidang cemaran
lingkungan.

2.4 Peserta Kegiatan


Kegiatan Kerja Lapangan di pusat Penelitian Oseanografi-LIPI ini akan
dilakukan oleh:
RENDI NUGRAHA
140603150032
Pelaksanaan topik kerja lapangan untuk selanjutnya dapat dikonsultasikan
dan dibimbing oleh pihak yang terkait
BAB III

PENUTUP

Demikian proposal ini saya ajukan dengan maksud untuk memohon


izin agar dapat melaksanakan kerja lapangan di Pusat Penelitian
Oseanografi-LIPI, juga memohon kerjasama, bimbingan, dan perhatian dari
semu pihak yang terkait. Atas perhtian dan kerjasamanya saya ucapkan
terimakasih. Semoga setiap langkah dan perbuatan kita dapat diridhoi oleh
tuhan yang maha esa.

Anda mungkin juga menyukai