Anda di halaman 1dari 2

Nama : Arief Jodie Ghaffirin

NIM : 061115702
Jawaban Soal Etnobotani
1. Etnobotani secara terminologi merupakan sebagai hubungan antara botani (tumbuhan)
yang terkait dengan etnik (kelompok masyarakat) di bagian kawasan dan masyarakat
umum. Dimulai dari penggunaan tumbuhan oleh masyarakat lokal. Fungsi nya adalah
untuk mempertahankan jenis jenis tumbuhan yang tumbuh di wilayah tertentu.

2. Narrol mengungkapkan bahwa kelompok etnis merupakan kelompok orang yang


mampu berkembang biak dan bertahan di wilayah sekitar dan mempunyai nilai-nilai
budaya yang sama dan sadar akan rasa kebersamaan dalam suatu bentuk budaya .
Masyarakat juga membentuk jaringan komunikasi dan interaksi sendiri dan
menentukan kelompoknya yang diterima oleh dan dpat dibedakan dari kelompok lain.
Etnis dapat berbeda dari perbedaan ras. Jika pengertian ras lebih didasarkan pada
persamaan ciri-ciri fisik yang dimiliki oleh seseorang individu, maka pengertian etnis
didasarkan kepada adanya persamaan kebudayaan dalam kelompok masyarakat
tersebut.

3. Studi etnobotani bermanfaat ganda karena selain bermanfaat bagi manusia dan
lingkungan, dan p perlindungan jenis jenis tumbuhan yang digunakan. Etnobotani juga
memberi manfaat dalam menemukan jenis tumbuhan obat obatan yang belum dikenal
luas oleh masyarakat lokal.

4. Kolaborasi etnobotani bertujuan untuk mengembangkan nilai pengetahuan dan


masyarakat tradisional dalam pengobatan tradisionalnya. Selain itu kolaborasi juga
memberikan sumbangan bagi penelitian penelitian kelompok
masyarakat, antrophologi, botani dan mempelajari teknik teknik ekologis agar
masyarakat
tradisional dapat terlibat dalam bidang penelitian. Berupaya mengembangkan kekuatan
masyarakat untuk pengembangan aspek sosial ekonomi dan lingkungannya.

5. Indigeneus Knowledge merupakan suatu keunikan dari kulturisasi masyarakat baik itu
pengetahuan lokal , pengetahuan asli dan nilai secara tradisional.

6.
A. Kekayaan dan keanekaragaman bentuk-bentuk kehidupan di alam mempunyai
sumbangan bagi perwujudan nilai-nilai tersebut. Eksitensi sumberdaya tumbuhan
baik sebagai individu maupun formasinya merupakan bagian dari proses mejaga
eksistensi nilai nilai bersangkutan sebagai turunannya. Misalnya hilangnya salah
satu sumberdaya makanan hewan yang berasal dari tumbuhan akan mendorong
hilangnya sumberdaya hewan yang menggunakan sebagai sumber makannya.

B. Eksistensi dan perkembangan kehidupan manusia maupun bukan manusia di bumi,


memiliki nilai-nilai sendiri baginya dirinya . Eksistensi tumbuhan di bumi juga
memiliki nilai bagi dirinya sendiri dan bila dimanfaatkan oleh manusia harus
memiliki kaidah konservasi untuk menjaga kelangsungannya.

C. Manusia tidak mendapat mandat untuk mereduksi kekayaan dan keanekaragaman,


kecuali untuk jaminan kebutuhan dasarnya. Manusia tidak mendapat mandat untuk
mengurangi kekayaan keanekaragaman tumbuhan, sehingga dibutuhkan pandangan
dan cara dalam pemanfaatan seperti yang telah dibangun oleh berbagai etnik,
sebagai bagian dari kajian etnobotani

7. Penelitian Etnobotani dibutuhkan kerjasama antara keahlian para etnobotani, peminat,


pemerhati, dan telah para ahli kunci pemilik pengetahuan bersangkutan. Data
etnobotani yang diperoleh adalah data tentang persepsi dan konsepsi budaya kelompok
masyarakat dalam mengatur sistem pengetahuan anggotanya dalam menghadapi
tetumbuhan yang ada dalam lingkup hidupnya. Tercakup didalamnya data cara
memperoleh, dimana lokasi tumbuhnya, kapan waktu panen dan ciri ciri lain yang
dapat digunakan sebagai indikator.

8. 1. Menetapkan obyek yang akan diwawancarai


2.Menyiapkan pokok pokok masalah yang akan menjadi bahan pembicaraan
3. Membuka alur wawancara
4. Menulis isi dari wawancara ke dalam catatan lapangan
5. Mengidentifikasi tindak lebih lanjut dari hasil wawancara yang diperoleh

9. Rumus Penentuan Jumlah : n = N n


1 + N(e)2
Ket : n = Sampel yang ditentukan
N = Jumlah populasi di daerah penelitian
e = Nilai kritis yang diinginkan

Jawaban : n = 187 .
2
1 + 187 ( 0,14)
= 40 sampel

10. Indonesia dapat mengalami perkembangan penelitian etnobotani karena Indonesia


memiliki keanekaragaman biodiversitas terbesar kedua setelah Brasil memiliki
keunggulan komparatif dalam menumbuhkan ilmu pengetahuan tersebut.
Keanekaragaman kultur Indonesia yang tersebar dalam ribuan pulau akan membentuk
mosaik kehidupan yang tidak ada duanya di dunia. Realitas dan kombinasi keduanya
memungkinkan bangsa Indonesia meningkatan perbaikan dalam paparan ekonomi,
kesehatan, ekowisata. Penelitian Etnobotani terus meningkat di Indonesia supaya
proses impor bahan baku makanan dapat dikurangi seperti padi dsb. Penelitian
Etnobotani juga meningkatkan kualitas pangan di Indonesia dan berpotensi untuk
ekspor kepada negara negara lain.

Anda mungkin juga menyukai