Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Seiring dengan perkembangan teknologi dan ilmu pengetahuan, akhi-akhir ini bidang
elektronika mengalami kemajuan yang pesat. Dengan kemajuan tersebut, membuat manusia
selalu berusaha memanfaatkan teknologi yang ada untuk mempermuda kehidupannya.

Misalnya dalam ruangan, tentunya setiap orang mengiginkan penerangan yang maksimal
dan irit dalam ruangan masing-masing demi kenyamanan disaat mengerjakan sesuatu, Disini
saya akan membuat alat pengontrol intensitas cahaya dalam ruangan menggunakan arduino uno
berbasis logika fuzzy, dengan alat ini, kita dapat mengatur kestabilan cahaya secara otomatis.

Fuzzy Logic adalah metodologi pemecahan masalah dengan beribu ribu aplikasi dalam
pengendali yang tersimpan dan pemrosesan informasi. Fuzzy Logic menyediakan cara sederhana
untuk menggambarkan kesimpulan pasti dari informasi yang ambigu, samar samar, atau tidak
tepat. Sedikit banyak, fuzzy logic menyerupai pembuatan keputusan pada manusia dengan
kemampuannya untuk bekerja dari data yang ditafsirkan dan mencari solusi yang tepat.

Fuzzy logic pada dasarnya merupakan logika bernilai banyak (multivalued logic) yang
dapat mendefinisikan nilai diantara keadaan konvensional seperti ya atau tidak, benar atau salah,
hitam atau putih, dan sebagainya. Penalaran fuzzy menyediakan cara untuk memahami kinerja
dari sistem dengan cara menilai input dan output sistem dari hasil pengamatan.

Mikrokontroler pertama kali dikenalkan oleh Texas Instrumet dengan seri TMS 1000 pada
tahun 1974 yang merupakan mikrokontroler 4 bit pertama. Mikrokontroler ini mulai dibuat sejak
1971. Merupakan mikrokomputer dalam sebuah chip, lengkap dengan RAM dan ROM.
Kemudian, pada tahun 1976 Intel mengeluarkan mikrokontroler yang kelak menjadi populer
dengan nama 8748 yang merupakan mikrokontroler 8 bit, yang merupakan mikrokontroler dari
keluarga MCS 48. Sekarang dipasaran banyak sekali ditemui mikrokontroler mulai dari 8 bit
sampai dengan 64 bit, sehimgga perbedan antara mikrokontroler dan mikroprosesor sangat tipis.
Masing-masing vendor mengeluarkan mikrokontroler dengan dilengkapi fasilitas yang
cenderung memudahkan user untuk merancang sebuah sistem dengan komponen luar yang relatif
lebih sedikit.

Saat ini mikrokontroler yang banyak beredar di pasaran adalah mikrokontroler 8 bit varian
keluarga MCS51 (CISC) yang dikeluarkan oleh Atmel dengan seri AT89Sxx, dan
mikrokontroler AVR yang merupakan mikrokontroler RISC dengan seri ATMEGA8535
(walaupun varian dari mikrokontroler AVR sangatlah banyak, dengan masing-masing memiliki
fitur yang berbeda-beda). Dengan mikrokontroler tersebut pengguna (pemula) sudah bisa
membuat sebuah sistem untuk keperluan sehari-hari, seperti pengendali peralatan rumah tangga
jarak jauh yang menggunakan remote control televisi, radio frekuensi, maupun menggunakan
ponsel, membuat jam digital, termometer digital, dan sebagainya.

Anda mungkin juga menyukai