Anda di halaman 1dari 4

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG

Teknologi informasi dan komunikasi saat ini telah mengalami

pekembangan yang cukup pesat, hampir semua aspek kehidupan seperti

aspek ekonomi, hiburan, pendidikan, menerapkan teknologi informasi

sebagai alat bantu dalam menjalankan berbagai aktivitas untuk

meningkatkan produktifitas.
Seiring dengan mobilitas masyarakat yang cukup tinggi,

penggunaan perangkat bergerak atau mobile device cukup pesat. Dari

yang hanya digunakan untuk berkomunikasi, sekarang mobile device

sudah dapat menunjang kebutuhan sehari hari, baik keperluan bekerja

ataupun kebutuhan akan hiburan. Salah satu mobile device yang

berkembang dengan cepat adalah mobile phone atau yang lebih dikenal

dengan sebutan smartphone.


Android merupakan platform smartphone yang terkenal dan banyak

digunakan oleh vendor vendor smartphone dunia. Android banyak

digunakan karena sifatnya yang open source sehingga pengembang lebih

mudah untuk mengembangkan dan menerbitkan aplikasinya. Android juga

memiliki banyak sekali fitur, selain fitur komunikasi dan hiburan antara lain

Compass, Accelerometer dan Global Positioning System (GPS).


Survei lapangan merupakan salah satu cara untuk melakukan

pemantauan progres pekerjaan yang dilakukan di lapangan. Perusahaan

yang bergerak di bidang kontraktor pasti memiliki kegiatan yang selalu

dilakukan lapangan. Terkadang kegiatan yang dilakukan di lapangan sulit

untuk di monitoring, sehingga apa yang dilakukan di lapangan tidak

1
2

teridentifikasi dengan baik. Laporan yang bersifat manual dapat

dimanipulasi sehingga data yang ada tidak sesuai dengan apa yang ada

di lapangan.
Berdasarkan latar belakang di atas, maka penulis ingin

memanfaatkan fitur GPS yang ada pada smartphone Android untuk

membantu memecahkan permasalah pelaporan progres pekerjaan di

lapangan yang ada perusahaan kontraktor melalui penulisan tugas akhir

yang berjudul Survei Lapangan Berbasis Android Dengan

Geolocation. Diharapkan dengan aplikasi ini, nantinya perusahaan

kontraktor dapat lebih mudah untuk memantau progres pekerjaan yang

ada di lapangan.

1.2 RUMUSAN MASALAH

Berdasarkan latar belakang tersebut, maka perumusan masalah

dalam penelitian ini adalah:

a. Bagaimana membangun sebuah aplikasi Android dengan

memanfaatkan fitur GPS yang dapat membantu pekerjaan di

lapangan?

b. Bagaimana membuat laporan pekerjaan di lapangan yang

terdokumentasi dengan baik?

1.3 BATASAN MASALAH

a. Aplikasi memanfaatkan GPS dan kamera dari smartphone Android

untuk mendokumentasikan kegiatan di lapangan.


3

b. Aplikasi berbasis Android dan dibangun menggunakan Ionic

Framework serta memanfaatkan Wordpress sebagai backend.

Aplikasi juga memanfaatkan Zoho Project sebagai managemen

proyek dan Google Drive / Google Spreadsheet sebagai media

dokumentasi serta laporan.

c. Laporan yang ada pada Google Spreadsheet hanya berupa teks

dan link dari gambar atau peta.

d. Mengingat keterbatasan kapasitas server maka pada fitur New

Submission akan di batasi maksimal 4 foto setiap Submission.

Serta pada fitur Online Synchronization di batasi maksimal 5 Offline

Submission yang dapat di Synchronization ke server dalam sekali

Synchronization.

e. Aplikasi dapat berjalan di smartphone yang memiliki minimimum

Android versi 4.0 (ice cream sandwich).

1.4 TUJUAN DAN MANFAAT


1.4.1 Tujuan

a. Menjelaskan proses pembangunan sebuah aplikasi Android

dengan memanfaatkan fitur GPS yang dapat membantu pekerjaan

di lapangan.
b. Menjelaskan pembuatan laporan pekerjaan di lapangan yang

terdokumentasi dengan baik.

1.4.2 Manfaat

Adapun manfaat dari aplikasi ini antara lain:


a. Bagi Perusahaan Kontraktor
1. Membantu memanajemen proyek yang sedang dikerjakan.
4

2. Membantu mendokumentasikan progres progres proyek

dengan baik.
3. Memberi kemudahan dalam mengawasi pekerjaan yang ada di

lapangan
b. Bagi Pekerja Lapangan
1. Memberi kemudahan untuk melaporkan progres pekerjaannya.

Anda mungkin juga menyukai