Anda di halaman 1dari 10

USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

JUDUL PROGRAM

RANCANG PROGRAM APLIKASI KEY MOBILE CONTROLLED BY


ANDROID DEVICE WITH WIFI FUNCTION UNTUK MEMPERMUDAH
PENGGUNA LAPTOP DALAM MELAKUKAN AKTIVITAS

BIDANG KEGIATAN :

PKM-KC

DISUSULKAN OLEH :

HANAN OCTIANA (1610112171) ANGKATAN 2016


TRI SARTIKA (1610112184) ANGKATAN 2016
KARINA MEVIAWAN (1610112162) ANGKATAN 2016
NURFITRI AYU WIDIYASWARI (1610112172) ANGKATAN 2016
NUR CHANIFAH (1510112092) ANGAKATAN 2015

UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL VETERAN JAKARTA

2016
PENGESAHAN USULAN PKM KARYA CIPTA

1. Judul Kegiatan : RANCANG APLIKASI KEY MOBILE CONTROLED BY


ANDROID DEVICE WITH WIFI FUNCTION UNTUK MEMPERMUDAH
PENGGUNA LAPTOP DALAM MELAKUKAN AKTIVITAS
2. Bidang Kegiatan : PKM-KC
3. Ketua Pelaksana Kegiatan
a. Nama Lengkap :
b. NIM :
c. Jurusan :
d. Univervesitas : Universitas Pembangunan Nasional
Veteran Jakarta
e. Alamat Rumah dan No Tel./HP :
f. Alamat Email :
4. Anggota Pelaksana Kegiatan/Penulis : 4 orang
5. Dosen Pendamping
a. Nama Lengkap :
b. NIDN :
c. Alamat Rumah dan No.Tel./HP :
6. Biaya Kegiatan Total
a. Dikti :
b. Sumber Lain (sebutkan) :
7. Jangka Waktu Pelaksanaan : bulan
Jakarta, 29-April-2017
Menyetujui ,
Wakil Dekan Ketua Pelaksana Kegiatan
Bidang Pembelajaran dan
Kemahasiswa/Pembantu Dekan III

( ) ( )
NIP NIM

Wakil Rektor Dosen Pendamping


Bidang Pembelajaran dan Kemahasiswan

( ) ( )
NIP
DAFTAR ISI

COVER ................................................................................................................
LEMBAR PENGESAHAAN ...............................................................................
DAFTAR ISI .........................................................................................................
DAFTAR TABEL .................................................................................................
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................
A. Latar Belakang Masalah ...................................................................................
B. Perumusan Masalah ..........................................................................................
C. Tujuan Program ................................................................................................
D. Luar yang Diharapkan ......................................................................................
E. Kegunaan Program ...........................................................................................
F. Timbangan Pustaka ..........................................................................................
F.1 Android ......................................................................................................
F.2 WIFI ...........................................................................................................
G. Metode Pelaksanaan .........................................................................................
H. Jadwal Kegiatan Program .................................................................................
I. Rancangan Biaya ..............................................................................................
J. Daftar Pustaka ..................................................................................................
K. Lampiran ..........................................................................................................
K.1. Biodata Singkat Kelompok.......................................................................
K.2. Gambar Teknologi yang akan Diterapkembangkan .................................

DAFTAR TABEL

Tabel 1. Jadwal kegiatan .......................................................................................


Tabel 2. Rancangan Biaya.....................................................................................

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Flowchart Aplikasi Android ................................................................


Gambar 2. Flowchart KEY MOBILE
Gambar 3. Diagram Alir Pelaksanaan Program ....................................................
Gambar 4. Desain Alat ..........................................................................................
RINGKASAN
Pada era globalisasi ini banyak masyarakat yang sudah unggul dalam
menggunakan berbagai macam teknologi terutama teknologi laptop. Laptop sudah
menjadi bagian terpenting bagi para pekerja maupun para pelajar, dengan
menggunakan laptop masyarakat tidak lagi merasa terbebani karena sudah banyak
laptop yang didesain seringan mungkin. Laptop merupakan salah satu media
dalam dunia kerja maupun dalam dunia pendidikan seperti kegiatan belajar
mengajar, seorang dosen ataupun guru sekarang ini sudah dituntut harus
menggunakan laptop sebagai mediasi pengajaran dengan demikian penggunaan
laptop sangatlah penting untuk era globalisasi ini.
Dalam menggunakan laptop terkadang terdapat berbagai kendala, kendala
yang paling utama adalah sering terjadi tidak berfungsinya salah satu tombol
keyboard serta lambannya pergerakan kursor pada trackpad yang membuat para
pengguna kesulitan dalam melakukan aktivitasnya. Key Mobile merupakan
aplikasi yang dapat digunakan oleh para pengguna laptop yang mengalami
kesulitan dalam mengetik dan menggerakkan trackpad. Key Mobile bertujuan
untuk mempermudah para pengguna laptop yang kesulitan dalam melakukan
aktivitasnya tanpa memerlukan biaya yang cukup besar. Key Mobile merupakan
salah satu aplikasi yang dapat diakses melalui Android Device.
Aplikasi Key Mobile dapat diakses oleh siapapun terutama dikhususkan
bagi para pekerja maupun para pelajar yang sering mengalami kesulitan dalam
penggunaan keyboard dan trackpad pada laptop.
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG MASALAH


Laptop merupakan alat bantu untuk mempermudah para pengguna dengan
mobilitas yang tinggi dengan model yang simple serta dapat digunakan
dimanapun dan kapan pun tanpa harus memerlukan ruangan yang luas.
Dengan kemajuan teknologi zaman sekarang laptop merupakan teknologi
yang tepat untuk digunakan bagi siapapun. Dengan mobilitas yang sangat
tinggi sering terjadi kendala dalam laptop itu sendiri seperti terjadi kerusakan
pada keyboard dan trackpad yang sangat menghambat dalam melakukan
pekerjaan, dan banyak produk-produk baru tambahan yang berfungsi untuk
mempermudah dalam mengunakan trackpad seperti mouse wireless maupun
aplikasi keyboard tambahan yang membuat pengguna harus mengetik dengan
mouse/trackpad satu persatu. Namun hal tersebut masih kurang efisien dan
membutuhkan waktu yang cukup lama dalam mengetik maupun
menggerakkan trackpad sehingga pengguna masih merasa kesulitan dalam
melakukan aktivitasnya. Hal ini memberikan pemikiran baru mengenai
aplikasi keyboard dan trackpad yang dapat diakses melalui handphone
android dengan wifi sebagai alat penyambung antara laptop dan handphone.
Android merupakan system operasi milik google pada handphone maupun
tablet yang memungkinkan pengguna untuk mengembangkan system operasi
tersebut dengan cara membuat aplikasi-aplikasi sesuai kebutuhan dari
pengguna dan pengembang aplikasi. Handphone android yang akan
digunakan sebagai pengganti keyboard dan trackpad memiliki interface
berpak aplikasi yang menggunakan fungsi wifi sebagai penyambung dari
handphone ke laptop. Dengan koneksi wifi yang telah terhubung satu sama
lain maka keyboard dan trackpad dapat dikendalikan melalui handphone
android dengan begitu para pengguna laptop tidak perlu membuang-buang
banyak uang untuk memperbaiki laptop yang rusak dan akan memakan waktu
yang cukup lama. Key Mobile dapat diakses di handphone android yang
hanya memerlukan kuota tanpa mengeluarkan banyak uang.
1.2 PERUMUSAN MASALAH
Permasalahan yang akan diselesaikan melalui program kreatifitas karsacipta
ini adalah :
1. Kesulitan para pengguna laptop dalam melakukan aktivitasnya
dikarenakan kerusakan dalam penggunaan keyboard dan trackpad.
2. Penyambung dari laptop ke handphone android mengggunkan fungsi
wifi.
1.3 TUJUAN PROGRAM
Tujuan yang ingin dicapai dari program kreatifitas karsacipta ini adalah :
1. Merancang dan membuat suatu aplikasi yang mampu membantu
akitivitas para pengguna laptop dengan menggunakan aplikasi yang
dapat menggantikan keyboard dan trackpad yang rusak menggunakan
handphone android dengan fungsi wifi.
2. Mempermudah para pengguna laptop dalam mengatasi kesulitan yang
dihadapinya.
1.4 LUARAN YANG DIHARAPKAN
Luaran yang diharapkan dari pelaksanaan program ini adalah terciptanya
aplikasi yang dapat menggantikan keyboard dan trackpad yang russak pada
laptop dengan handphone android melalui mediasi wifi.
1.5 KEGUNAAN PROGRAM
Kegunaan program dari kreatifitas mahasiswa karsacipta ini adalah :
1. Bagi Masyarakat
Program ini dapat mengurangi tingkat kesulitan yang dialami
sehingga masyarakat bisa menggunakannya kapanpun tanpa perlu
khawatir terhambat dalam melakukan aktivitasnya.
2. Bagi Pengguna
Program ini dapat menjadi solusi alternatif bagi para pengguna tanpa
perlu mengeluarkan banyak uang untuk memperbaiki kerusakan
keyboard dan trackpad melainkan dapat diakses melalui handpone
android dan dapat dihubungkan melalui wifi.

3. Bagi Mahasiswa
Program ini dapat mempermudah mahasiswa yang mengalami
kesulitan dalam mengerjakan berbagai tugas dan dapat meningkatkan
kreatifitas para mahasiswa dalam pengembangan teknologi yang dapat
berguna bagi masyarakat sehingga fungsi mahasiswa dalam tri darma
perguruan tinggi dapat tercapai.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

Anda mungkin juga menyukai