Anda di halaman 1dari 267

PENGEMBANGAN E-LEARNING BERBASIS

MOODLE SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN


SISTEM GERAK DI SMA

Skripsi
disusun sebagai salah satu syarat
untuk memperoleh gelar Sarjana Pendidikan Biologi

Oleh
Desinta Dwi Nuriyanti
4401409073

JURUSAN BIOLOGI
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG
2013

i
ii

ii
iii

iii
iv

ABSTRAK

Nuriyanti, Desinta Dwi. 2013. Pengembangan e-learning Berbasis Moodle


sebagai Media Pembelajaran Sistem Gerak di SMA. Skripsi, Jurusan Biologi
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri
Semarang. Ir. Nur Rahayu Utami, M.Si. dan Drs. Supriyanto, M.Si.

Berdasarkan hasil observasi, sekolah yang diobservasi telah memiliki


fasilitas wifi dan SDM yang memadai untuk dikembangkannya e-learning. Selain
itu, arus globalisasi yang mengisyaratkan pembelajaran berbasis IT dan beragamnya
karakteristik siswa juga mendukung disusunnya sebuah e-learning yang dapat
mengatasi keterbatasan face to face learning pada materi Sistem Gerak. Materi
Sistem Gerak memiliki karakteristik yaitu prosesnya perlu divisualisasikan.
Penelitian ini bertujuan menunjukkan desain produk e-learning berbasis Moodle
yang sesuai dan layak dikembangkan untuk materi Sistem Gerak. Alhabahba (2012)
juga mengemukakan salah satu bentuk paradigma baru sistem pendidikan adalah e-
learning. PP No 17 pasal 48 dan pasal 59 juga menyatakan pengelolaan dan
penyelenggaraan sistem pendidikan memanfaatkan teknologi dan informasi
Penelitian ini menggunakan desain penelitian dan pengembangan (Research
and Development) menurut Sugiyono (2010). Subyek penelitian yaitu siswa kelas
XI IPA 1 serta 2 kelas X SMA N 1 Purbalingga yang ditentukan secara convenience
sampling. Data yang diambil adalah kelayakan dari segi materi dan media melalui
angket, hasil belajar melalui pre test dan post test, serta tangggapan siswa dan guru
melalui angket.
Tanggapan ahli menunjukkan e-learning berbasis Moodle sangat layak dari
segi media dan layak dari segi materi. Hasil belajar pada uji coba skala besar
menunjukkan bahwa seluruh siswa kelas X A dan X B persentase ketuntasan kelas
klasikal berada diatas 80%. Hasil angket tanggapan siswa pada uji coba skala
kecil dan skala besar menunjukkan bahwa mayoritas siswa memberikan
tanggapan positif terhadap kegiatan pembelajaran menggunakan media e-learning
berbasis Moodle. Tanggapan guru berdasarkan hasil angket menunjukkan guru
tertarik dengan pembelajaran menggunakan media pembelajaran e-learning
berbasis Moodle yang telah diterapkan. Produk final e-learning berbasis Moodle
berisi modul, video, ppt, games, atlas, artikel seputar Sistem Gerak, chat dan
forum diskusi. Berbagai konten dan fasilitas yang dimiliki e-learning yang
dikembangkan membuat pembelajaran Sistem Gerak menjadi lebih menarik.
Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa e-
learning berbasis Moodle layak dan efektif diterapkan pada materi Sistem Gerak.

Kata kunci: e-learning berbasis Moodle, hasil belajar, media pembelajaran,


Sistem Gerak.

iv
v

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang senantiasa memberikan nikmat dan
karunia-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan penyusunan skripsi yang
berjudul Pengembangan e-learning Berbasis Moodle sebagai Media
Pembelajaran Sistem Gerak di SMA.
Penulis menyadari bahwa skripsi ini tidak mungkin tersusun dengan baik
tanpa adanya bantuan dari berbagai pihak yang dengan ikhlas telah merelakan
sebagian waktu dan tenaga demi membantu penulis dalam menyusun skripsi ini.
Oleh karena itu, pada kesempatan ini penulis menyampaikan terima kasih setulus
hati kepada:
1. Rektor Universitas Negeri Semarang yang telah memberikan kesempatan
kepada penulis untuk menyelesaikan studi di UNNES.
2. Dekan FMIPA Universitas Negeri Semarang yang telah memberi ijin untuk
melaksanakan penelitian.
3. Ketua Jurusan Biologi FMIPA UNNES yang telah memberikan kemudahan
dan kelancaran dalam penyusunan skripsi.
4. Ibu Ir. Nur Rahayu Utami, M.Si. dosen pembimbing I yang penuh kesabaran
dalam membimbing, memberi arahan dan motivasi kepada penulis sehingga
skripsi ini dapat selesai.
5. Bapak Drs. Supriyanto, M.Si. dosen pembimbing II yang penuh kesabaran
dalam membimbing dan memberi arahan sehingga skripsi ini dapat selesai.
6. Bapak Dr. Saiful Ridlo, M.Si dosen penguji yang telah memberikan masukan
kepada penulis demi kesempurnaan penyusunan skripsi ini.
7. Bapak Isa Akhlis, S.Si. M.Si dan Ibu Dr.Lisdiana, M.Si. validator yang telah
memberikan saran demi kesempurnaan produk.
8. Bapak Drs. Sumadi, M.S. dosen wali yang telah memberi motivasi kepada
penulis.
9. Mas Asep, Mba Catur, dan Purwanto yang telah membantu penyusunan e-
learning Berbasis Moodle.
10. Bapak Heriyanto, S.Pd., Kepala Sekolah serta M.Si, Ibu Tunjung Anggarini,
SP dan Ibu Dra. Sudewi, S.Pd. guru Biologi SMA Negeri 1 Purbalingga yang

v
vi

telah berkenan membantu dan bekerjasama dengan penulis dalam


melaksanakan penelitian.
11. Bapak dan Ibu tercinta, adikku tersayang Ririn, Mas Aris sekeluarga yang
dengan tulus memberikan kasih sayang, cinta, semangat dan doa serta dukungan
yang tiada henti-hentinya.
12. Semua pihak yang telah berkenan membantu penulis selama penelitian dan
penyusunan skripsi ini, yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu.
Akhirnya penulis berharap semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi
semua pihak yang terkait pada umumnya dan bagi penulis pada khususnya.
Semarang, Juli 2013

Penulis

vi
vii

DAFTAR ISI
Halaman
PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI..................................................... ii
PENGESAHAN .......................................................................................... iii
ABSTRAK .................................................................................................. iv
KATA PENGANTAR ................................................................................ v
DAFTAR ISI ............................................................................................... vii
DAFTAR TABEL ....................................................................................... viii
DAFTAR GAMBAR .................................................................................. ix
DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................... xi
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang .................................................................... 1
B. Identifikasi Masalah ............................................................ 3
C. Pembatasan Masalah ........................................................... 4
D. Rumusan Masalah ............................................................... 4
E. Penegasan Istilah ................................................................. 4
F. Tujuan Penelitian ................................................................. 6
G. Manfaat Penelitian............................................................... 6
H. Spesifikasi Produk............................................................... 7
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
A. Tinjauan Pustaka ................................................................ 8
B. Kerangka Berfikirdan ......................................................... 20
C. Pertanyaan Penelitian ......................................................... 21
BAB III METODE PENELITIAN
A. Lokasi dan Waktu Penelitian .............................................. 22
B. Subyek Penelitian ................................................................ 22
C. Rancangan Penelitian .......................................................... 22
D. Prosedur Penelitian.............................................................. 23
E. Sumber Data dan Metode Pengumpulan Data .................... 27
F. Metode Analisis Data .......................................................... 28
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
A. Hasil Penelitian .................................................................... 33
B. Pembahasan ......................................................................... 70
BAB V SIMPULAN DAN SARAN
A. Simpulan ............................................................................. 82
B. Saran .................................................................................... 82

DAFTAR PUSTAKA ................................................................................. 83


LAMPIRAN-LAMPIRAN

vii
viii

DAFTAR TABEL
Tabel Halaman
1. Perbandingan karakteristik berbagai jenis e-learning ................................. 14

2. Langkah penelitian pengembangan e-learning berbasis Moodle


sebagai media pembelajaran sistem gerak di SMA .................................... 23
3. Rekapitulasi hasil validasi e-learning berbasis Moodle dari ahli
media ............................................................................................................ 39
4. Rekapitulasi hasil validasi e-learning berbasis Moodle dari ahli
materi ........................................................................................................... 40
5. Hasil tanggapan siswa terhadap pengembangan e-learning
berbasis Moodle pada pembelajaran sistem gerak ....................................... 52
6. Hasil analisis validitas butir soal uji coba materi sistem gerak
di kelas XI IPA 1 SMA N 1 Purbalingga ..................................................... 55
7. Hasil analisis tingkat kesukaran soal uji coba materi sistem gerak
di kelas XI IPA 1 SMA N 1 Purbalingga ..................................................... 56
8. Hasil analisis daya pembeda soal uji coba materi sistem gerak
di kelas XI IPA 1 SMA N 1 Purbalingga ..................................................... 56
9. Soal yang digunakan untuk evaluasi pada pembelajaran materi
sistem gerak dengan media e-learning berbasis Moodle di kelas
X A dan X B................................................................................................. 57
10. Rekapitulasi hasil belajar siswa kelas X A dan X B pada materi
sistem gerak dengan media pembelajaran e-learning berbasis
Moodle di SMA N 1 Purbalingga ................................................................ 57
11. Rekapitulasi hasil pengukuran Normalitas Gain.......................................... 58

12. Hasil tanggapan siswa terhadap pengembangan e-learning


berbasis Moodle pada pembelajaran sistem gerak kelas X A ...................... 59
13. Hasil tanggapan siswa terhadap pengembangan e-learning berbasis
Moodle pada pembelajaran sistem gerak kelas X B .................................... 60

viii
ix

DAFTAR GAMBAR
Gambar Halaman
1. Tampilan Learning Management System berbasis Moodle
di SMA N 1 Ungaran ................................................................................ 16
2. Tampilan Learning Management System berbasis Moodle
di SMP N 1 Purbalingga ........................................................................... 16
3. Tampilan Learning Management System berbasis Moodle
di SMA N 1 Kebumen .............................................................................. 17
4. Kerangka Berfikir ..................................................................................... 20
5. Langkah-Langkah Penggunaan Metode Research and Development
(R&D) modifikasi dari Sugiyono (2010) .................................................. 22
6. Desain eksperimen (before-after) menurut Sugiyono (2010) ................... 26
7. Tampilan isi materi modul sistem gerak ................................................... 34
8. Tampilan salah satu slide power point pada sub materi gangguan
sistem gerak .............................................................................................. 34

9. Tampilan salah satu materi tambahan dengan format pdf ........................ 35


10. Tampilan awal file atlas sistem gerak ....................................................... 35
11. Pilihan tugas pengayaan ............................................................................ 36
12. Tampilan fasilitas obrolan/chat ................................................................. 36
13. Tampilan fasilitas forum ........................................................................... 37
14. Isi menu glossaries .................................................................................... 38
15. Tampilan awal kuis ................................................................................... 38
16. Narasi bagian home pada web .................................................................. 41
17. Isi bagian profil web ................................................................................. 42
18. Tampilan bagian artikel ............................................................................ 42
19. Tampilan halaman awal e-learning .......................................................... 43
20. Tampilan heading sebelum diperbaiki ...................................................... 43
21. Tampilan heading setelah diperbaiki ........................................................ 44
22. Pilihan e-learning sebelum diberi narasi pengantar.................................. 44
23. Pilihan e-learning setelah diberi narasi pengantar .................................... 45
24. Materi sistem gerak sebelum dipecah per sub materi ............................... 45
25. Materi sistem gerak setelah dipecah per sub materi ................................. 46
26. Tampilan course sebelum isi BSE dan blog dihapus ................................ 46
27. Tampilan course setelah isi BSE dan blog dihapus .................................. 47

ix
x

28. Susunan materi sebelum materi pengayaan dibuat topik tersendiri .......... 47
29. Susunan materi setelah materi pengayaan dibuat topik tersendiri ............ 48
30. Tampilan course sebelum penyusunan tujuan pembelajaran per
pertemuan................................................................................................. 48
31. Tampilan course setelah penyusunan tujuan pembelajaran
per pertemuan............................................................................................ 49
32. Fasilitas forum diskusi diperuntukkan semua sub materi ......................... 49
33. Fasilitas forum obrolan diperuntukkan semua sub materi ........................ 50
34. Tampilan fasilitas forum dan chat yang telah dibuat per sub materi ........ 50
35. Tampilan judul tiap sub materi sebelum diperbaiki.................................. 51
36. Tampilan judul tiap sub materi setelah diperbaiki .................................... 51
37. Tampilan awal forum sebelum diberi narasi pengantar ............................ 53
38. Tampilan awal forum setelah diberi narasi pengantar .............................. 54
39. Tambahan games pada sub materi otot ..................................................... 54
40. Tampilan setelah pemberian file dengan format .ppt untuk diunduh........ 62
41. Tampilan hasil akhir menu home pada web pengantar ............................. 63
42. Tampilan hasil akhir menu profile pada web pengantar ........................... 63
43. Tampilan hasil akhir menu artikel pada web pengantar ........................... 64
44. Tampilan hasil akhir menu e-learning pada web pengantar ..................... 65
45. Narasi pengantar e-learning Moodle ........................................................ 65
46. Tampilan video pada e-learning ............................................................... 66
47. Isi menu glossaries ................................................................................... 66
48. Contoh tampilan kuis sub materi tulang ................................................... 67
49. Contoh tampilan assignment sub materi sendi.......................................... 68
50. Tampilan materi pengayaan ...................................................................... 69
51. Hasil akhir tampilan forum ....................................................................... 69
52. Tampilan cPanel setelah login .................................................................. 71
53. Tampilan awal e-learning berbasis Moodle.............................................. 72

x
xi

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran Halaman
1. Modul Penggunaan dan Pengembangan Moodle ......................................... 88
2. Alur Pengembangan Moodle........................................................................ 108
3. Angket Penilaian e-learning Moodle oleh Ahli Media ................................ 109
4. Pedoman Penilaian e-learning Moodle oleh Ahli Media............................. 110
5. Lembar Revisi Uji Ahli Media..................................................................... 113
6. Rekapitulasi Penilaian e-learning Moodle oleh Ahli Media........................ 117
7. Angket Penilaian e-learning Moodle oleh Ahli Materi ............................... 118
8. Pedoman Penilaian e-learning Moodle oleh Ahli Materi ............................ 119
9. Lembar Revisi Uji Ahli Materi .................................................................... 121
10. Rekapitulasi Penilaian e-learning Moodle oleh Ahli Materi ....................... 122
11. Silabus .......................................................................................................... 123
12. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran ............................................................ 127
13. Materi Ajar ................................................................................................... 144
14. Lembar Kerja Siswa Word Square Tulang .................................................. 159
15. Rubrik Lembar Kerja Siswa Word Square Tulang ...................................... 163
16. Clue Permainan Wait for Yes ...................................................................... 165
17. Lembar Diskusi Siswa Sendi ....................................................................... 166
18. Rubrik Lembar Diskusi Siswa Sendi ........................................................... 167
19. Lembar Kerja Siswa Otot............................................................................. 168
20. Rubrik Lembar Kerja Siswa Otot................................................................. 169
21. Lembar Diskusi Siswa Keterkaitan Tulang Otot dan Saraf ......................... 170
22. Rubrik Lembar Diskusi Siswa Keterkaitan Tulang ..................................... 172
23. Lembar Validasi Silabus .............................................................................. 173
24. Lembar Validasi LDS .................................................................................. 174
25. Lembar Validasi RPP................................................................................... 175
26. Analisis Soal Uji Coba ................................................................................. 176
27. Daftar Nama Peserta Uji Coba Soal............................................................. 190
28. Sampel Angket Tanggapan Siswa Uji Skala Kecil ...................................... 191
29. Analisis Angket Tanggapan Siswa Uji Skala Kecil ..................................... 193

xi
xii

30. Rekapitulasi Angket Tanggapan Siswa Uji Skala Kecil .............................. 194
31. Daftar Peserta Uji Coba Skala Kecil ............................................................ 195
32. Panduan e-learning Moodle bagi Guru ........................................................ 196
33. Panduan e-learning Moodle bagi Siswa....................................................... 206
34. Sampel Angket Tanggapan Siswa Uji Skala Besar ..................................... 213
35. Hasil Angket Tanggapan Siswa Uji Skala Besar ......................................... 215
36. Daftar Nama Peserta Uji Coba Skala Besar ................................................. 217
37. Soal Evaluasi................................................................................................ 219
38. Kunci Jawaban Evaluasi .............................................................................. 228
39. Kisi-Kisi Soal Evaluasi ................................................................................ 229
40. Sampel Lembar Jawab Pretest Siswa ........................................................... 231
41. Sampel Lembar Jawab Soal Post Test Siswa............................................... 232
42. Analisis Hasil Belajar Siswa ........................................................................ 233
43. Analisis Perhitungan N Gain........................................................................ 236
44. Sampel Angket Tanggapan Guru ................................................................. 238
45. Hasil Angket Tanggapan Guru .................................................................... 240
46. Rekapitulasi Perhitungan Angket Tanggapan Guru..................................... 243
47. Surat Usulan Pembimbing ........................................................................... 245
48. Surat Ijin Observasi...................................................................................... 246
49. Surat Ijin Penelitian...................................................................................... 248
50. Surat Keterangan Telah Melaksanakan Penelitian ...................................... 249
51. Dokumentasi Penelitian ............................................................................... 250

xii
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Seiring dengan adanya globalisasi, pelaksanaan pembelajaran saat ini perlu
didukung dengan media pembelajaran yang berbasis teknologi. Media berbasis
teknologi dapat membuat siswa beradaptasi dengan arus perkembangan di bidang
IT. Siswa yang terbiasa menggunakan media berbasis IT secara tidak langsung
sedang mengembangkan kemampuannya di bidang tersebut dan dapat
mengembangkan kualitas SDM yang dimiliki. Peraturan Pemerintah No. 17
Tahun 2010 pasal 48 dan 59 juga mengisyaratkan dikembangkannya sistem
informasi pendidikan yang berbasis teknologi dan informasi. Salah satu media
pembelajaran berbasis teknologi yang dapat dijadikan sebagai penujang media yang
sudah ada adalah dalam bentuk e-learning. Terdapat berbagai jenis e- learning
misalnya Moodle, Blackboard, Sakai, dotLRN, Dokeos, dan Claroline. Moodle
adalah program aplikasi yang dapat mengubah sebuah media pembelajaran
kedalam bentuk web. Produk e-learning berbasis Moodle memungkinkan siswa
untuk masuk kedalam ruang kelas digital untuk mengakses materi-materi
pembelajaran. Kelebihan dari Moodle antara lain dapat membuat materi
pembelajaran, kuis, forum diskusi secara online dalam suatu kemasan e-
learning. Siswa diharapkan dapat lebih memahami materi Sistem Gerak dengan
media pembelajaran ini, karena dapat mengakses lebih banyak informasi yang
ada pada e-learning Moodle. Selain itu, inovasi media pembelajaran yang
ditawarkan diharapkan dapat meningkatkan mutu pembelajarannya.
Materi Sistem Gerak merupakan materi Kelas XI Semester Gasal.
Karakteristik materi Sistem Gerak diantaranya materi ini merupakan materi yang
sebenarnya berupa salah satu fenomena yang terjadi pada tubuh kita yang prosesnya
sukar dipahami hanya dengan ceramah. Sistem Gerak terdiri dari Sistem Gerak
aktif dan Sistem Gerak pasif. Materi Sistem Gerak pasif cukup banyak yang
menuntut siswa menghafal karena terdiri dari berbagai nama tulang
penyusun Sistem Gerak pasif, letak, serta bentuk yang terkait fungsinya. Jika

1
2

hanya melihat sekilas pada buku, siswa akan kesulitan memahami esensi materi
ini. Materi Sistem Gerak aktif berupa proses yang cukup sulit dipahami bila hanya
dijelaskan dengan ceramah. Siswa perlu suatu media yang dapat menambah
pemahaman mengenai Sistem Gerak aktif. Mekanisme kontraksi otot misalnya,
akan lebih mudah jika dalam belajar diberi pengayaan dalam bentuk video dan
soal kuis untuk mengecek sejauh mana pemahaman siswa.
Setelah dilakukan observasi awal di SMA N 1 Purbalingga, SMA N 1
Bukateja Kabupaten Purbalingga, SMA Ksatrian 1 Semarang, dan SMA N 1
Magelang diperoleh informasi bahwa pembelajaran berbasis online masih belum
begitu dikembangkan. Sekolah-sekolah tersebut telah memiliki website sekolah.
SMA N 1 Purbalingga telah mengembangkan website yang didalamnya terdapat
materi pelajaran dalam bentuk e-learning yang dapat dikembangkan. Guru hanya
sekadar mengunggah file materi biologi dalam bentuk slide power point saja di
website sekolah SMA N 1 Purbalingga. Mata pelajaran tertentu yang filenya dapat
diunduh siswa hanya mata pelajaran Agama, PKn, Fisika, Biologi, Geografi, TIK.
Kekurangan ini sangat disayangkan karena teknologi dalam pendidikan bila
dikembangkan dengan baik akan dapat meningkatkan mutu dan kualitas
pembelajaran. Pengelolaan file materi biologi yang diunggah juga masih kurang
terorganisir. Website sekolah yang dilengkapi materi dalam bentuk power point
dikelola oleh guru TIK dan tim ICT SMA N 1 Purbalingga. Fasilitas di sekolah
tersebut sebenarnya memungkinkan untuk dikembangkannya e-learning. Selain
itu, siswa dengan karakteristik menyukai bidang teknologi juga akan lebih
merasakan pembelajaran menyenangkan apabila pengembangan media
menggunakan konsep e-learning (media berbasis teknologi). Siswa juga tertarik
dengan konsep pembelajaran dengan memanfaatkan e-learning pada materi
Sistem Gerak. Sebagian besar siswa belum pernah menggunakan e-learning
dalam belajar, khususnya yang berbasis Moodle.
Hasil observasi di sekolah lain memberikan hasil yang hampir serupa.
SMA N 1 Bukateja Kabupaten Purbalingga belum memiliki e-learning khusus.
Website sekolah yang dimiliki SMA Ksatrian 1 juga kurang dimanfaatkan guru.
Content website lebih menekankan informasi berita dan kegiatan di sekolah. Guru
juga tidak memiliki blog dan tidak mengunggah materi di website sekolah. SMA
3

N 1 Magelang telah memiliki website, namun baru mata pelajaran Kimia yang
telah menggunakan media e-learning.
Berdasarkan karakteristik materi Sistem Gerak dan hasil observasi di
beberapa SMA, maka dibutuhkan e-learning yang cocok. Moodle merupakan
alternatif bentuk e-learning yang dipilih sebagai media pembelajaran. Moodle
sudah pernah diterapkan sebagai e-learning di SMK N 4 Semarang dan dapat
dijadikan sebagai alternatif media pembelajaran agar siswa tidak bosan. Moodle
yang disusun memuat materi, kuis, dan penugasan, yang dilakukan secara online.
Selain itu, dengan didukung model pembelajaran dalam bentuk e-learning,
keterbatasan ruang dan waktu antara guru dan siswa dalam transfer ilmu dapat
terselesaikan.

B. Identifikasi Masalah
Potensi dan masalah dalam penelitian ini diperoleh dari hasil observasi
pada beberapa sekolah. Observasi dilakukan di SMA N 1 Purbalingga, SMA N 1
Bukateja Kabupaten Purbalingga, SMA Ksatrian 1 Semarang, dan SMA N 1
Magelang. Masalah yang dialami sekolah-sekolah tersebut secara umum adalah
belum dioptimalkannya e-learning sebagai media pembelajaran, padahal sekolah
telah memiliki berbagai fasilitas yang memungkinkan pembelajaran berbantu
media e-learning. Sekolah-sekolah tersebut telah memiliki fasilitas seperti wifi di
beberapa titik di wilayah sekolah yang dapat dimanfaatkan untuk kegiatan
pembelajaran. Secara umum sekolah tersebut juga telah memiliki SDM yang baik,
dalam hal ini guru-guru TIK yang umumnya mengelola web sekolah. SDM yang
didukung fasilitas yang ada sebenarnya memiliki kemampuan membuat suatu e-
learning. Hal ini dikarenakan web sekolah yang sudah dikembangkan lebih fokus
pada pemberian informasi tentang berita kegiatan di sekolah dengan sasaran
masyarakat. Siswa juga masih terlalu bergantung pada materi yang diberikan guru
di kelas dan kurang termotivasi mencari materi dari sumber lain. Pengembangan
web yang dikhususkan sebagai e-learning disusun untuk memenuhi kebutuhan
informasi materi pembelajaran yang dapat dipercaya serta menambah waktu
diskusi materi pembelajaran agar tidak lagi terbatas saat di kelas.
4

Materi Sistem Gerak pada manusia merupakan materi yang cukup sulit
dipelajari karena objek yang dipelajari adalah diri sendiri dan proses terjadi di dalam
tubuh. e-learning berbasis Moodle ini memuat materi dalam bentuk tulisan, gambar,
animasi, berbagai penugasan serta sistem penilaian. Siswa memiliki karakteristik
yang bermacam-macam. Siswa ada yang mudah memahami materi dengan
membaca, mendengar, melihat animasi, dan mempraktekkan. Produk e- learning
berbasis Moodle diharapkan dapat dijadikan salah satu media pembelajaran agar
dapat mengatasi permasalahan yang terjadi.

C. Pembatasan Masalah
Berdasarkan hasil observasi, diperoleh data bahwa sekolah-sekolah
tersebut telah dilengkapi fasilitas wifi dan memiliki website. Sekolah memiliki
kemampuan untuk mengembangkan e-learning. Guru TIK di sekolah tersebut
menjadi tim pengembang website. Mereka memiliki potensi mengembangkan e-
learning, namun sampai saat ini belum ada langkah pengembangan website
khusus untuk pembelajaran dalam bentuk e-learning. Arus globalisasi memberi
dampak adanya paradigma baru dalam pendidikan yaitu pembelajaran dengan
memanfaatkan perkembangan teknologi dan informasi. Sebagaimana tertera pada
PP No 17 pasal 48 dan 59 yang isinya bahwa pengelolaan dan penyelenggaraan
sistem pendidikan memanfaatkan teknologi dan informasi. Secara lebih spesifik
Alhabahba (2012) mengungkapkan bahwa salah satu bentuk paradigma baru
dalam sistem pendidikan adalah dalam bentuk e-learning. Selain itu, Sistem
Gerak juga merupakan materi yang prosesnya perlu divisualisasikan agar lebih
mudah dipahami. Ketidaksesuaian antara kenyataan di lapangan dengan teori yang
ada merupakan alasan perlunya pengembangan e-learning. Desain e-learning
hasil pengembangan yang telah divalidasi ahli, selanjutnya diujicobakan di salah
satu sekolah untuk menguji keterterapannya dengan tolok ukur hasil belajar dan
tanggapan.

D. Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian latar belakang, permasalahan yang akan dikaji dalam
penelitian ini adalah
5

1. Bagaimana desain produk e-learning berbasis Moodle yang sesuai untuk


materi Sistem Gerak?
2. Bagaimana kelayakan dan kefektifan e-learning berbasis Moodle pada
pembelajaran materi Sistem Gerak?

E. Penegasan Istilah
Untuk menghindari salah penafsiran yang berkaitan dengan judul
penelitian ini dijelaskan beberapa istilah, yaitu:
1. Produk e-learning berbasis Moodle
Definisi e-learning menurut Effendi (2005) merupakan semua kegiatan
pembelajaran yang menggunakan media elektronik atau teknologi informasi.
Umumnya e-learning menggunakan suatu Learning Management System (LMS)
yang berfungsi sebagai platform pelajaran pada e-learning. Produk e-learning
yang akan dikembangkan dalam penelitian ini adalah Moodle. Surjono (2009)
mendefinisikan Moodle sebagai perangkat lunak open source yang mendukung
implementasi e-learning dengan paradigma terpadu dimana berbagai fitur
penunjang pembelajaran dengan mudah dapat diakomodasi dalam suatu portal e-
learning. Moodle yang akan dikembangkan pada penelitian ini berisi materi
Sistem Gerak. Selain itu, Moodle juga dilengkapi soal-soal kuis dan penugasan yang
berguna mengecek pemahaman siswa akan materi Sistem Gerak. Materi Sistem
Gerak dibagi menjadi Sistem Gerak aktif dan pasif. Materi Sistem Gerak pasif
didukung oleh atlas ,modul dan power point sedangkan Sistem Gerak aktif di
lengkapi dengan animasi yang mendukung materi.
2. Media Pembelajaran
Media pembelajaran adalah segala sesuatu yang dapat digunakan untuk
menyalurkan pesan (bahan pembelajaran), sehingga dapat merangsang perhatian,
minat, pikiran, dan perasaan siswa dalam kegiatan belajar untuk mencapai tujuan
belajar (Santyasa 2007). Media pembelajaran yang dimaksud dalam penelitian ini
adalah e-learning berbasis Moodle untuk materi Sistem Gerak.
3. Sistem Gerak
Sistem Gerak merupakan materi Kelas XI Semester Gasal. Karakteristik
materi ini adalah materi terdiri dari Sistem Gerak aktif dan Sistem Gerak pasif,
6

materi Sistem Gerak pasif cukup banyak yang menuntut siswa menghafal, materi
Sistem Gerak pasif berupa proses yang cukup sukar dipahami bila hanya
dijelaskan dengan ceramah. Adapun standar kompetensinya adalah menjelaskan
struktur dan fungsi organ manusia dan hewan tertentu, kelainan/penyakit yang
mungkin terjadi serta implikasinya pada salingtemas. Kompetensi dasar materi
Sistem Gerak adalah menjelaskan keterkaitan antara struktur, fungsi, dan proses
serta kelainan/penyakit yang dapat terjadi pada Sistem Gerak pada manusia.
4. Kelayakan dan Keefektifan Media Pembelajaran e-learning Berbasis
Moodle
Kelayakan media pembelajaran Moodle dinilai melalui penilaian dari
validator media dan vaidator materi dengan kriteria minimal layak. Keefektifan
media pembelajaran Moodle dinilai dari 2 aspek, yaitu sebanyak 80 % siswa
mencapai nilai hasil belajar > 77 dan tanggapan siswa dan guru minimal baik.

F. Tujuan Penelitian
Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk menunjukkan:
1. Desain produk e-learning berbasis Moodle yang sesuai dikembangkan untuk
materi Sistem Gerak.
2. Produk e-learning berbasis Moodle layak dikembangkan sebagai media
pembelajaran Sistem Gerak di SMA.

G. Manfaat Penelitian
Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberi manfaat sebagai berikut:
1. Bagi siswa: memberi kemudahan pada siswa untuk memahami materi
Biologi khususnya materi Sistem Gerak.
2. Bagi guru: menambah pengetahuan tentang variasi media pembelajaran
yang berpusat pada siswa khususnya materi Sistem Gerak.
3. Bagi sekolah: memberikan sumbangan yang baik bagi sekolah sebagai
masukan terhadap proses pembelajaran sehingga dapat meningkatkan
kualitas sekolah.
7

H. Spesifikasi Produk
Moodle yang disusun sebagai e-learning merupakan pengembangan
Moodle 2.4. Desain e-learning berbasis Moodle yang dikembangkan memiliki
berbagai fasilitas resources dan activities.
1. Resource
a. Modul materi Sistem Gerak dengan format .doc
b. Power point per sub materi (tulang, sendi, otot, mekanisme kerja otot, dan
gangguan pada Sistem Gerak) dengan format IMS dan .ppt
c. Tambahan materi dari berbagai sumber dalam bahasa Inggris dengan format
pdf
d. Atlas Sistem Gerak dalam bahasa Inggris
2. Activities
a. Assignments yang berisi soal penugasan yang bersifat pengayaan
b. Chats yang berfungsi sebagai sarana komunikasi antar siswa dan antara
siswa dengan guru
c. Forums yang diperuntukkan bagi siswa guna mendiskusikan materi yang
dianggap sukar bersama guru
d. Glossaries yang berisi definisi istilah pada materi Sistem Gerak
e. Quizzes yang berisi soal kuis per sub materi dengan format soal yang
bervariasi.
BAB II TINJAUAN
PUSTAKA

A. Tinjauan Pustaka
1. Paradigma Baru Sistem Pendidikan
Telah disadari bahwa untuk menjawab kebutuhan dan tantangan dunia
global saat ini, paling tidak terdapat dua aspek dalam sistem pendidikan yang
harus berubah sesuai dengan paradigma baru yang berlaku. Pertama adalah dalam
hal metode pembelajaran (menggunakan sumber multiarah) dan yang kedua
adalah dalam hal manajemen institusi (Indrajit 2005). Alhabahba (2012)
mengemukakan salah satu bentuk paradigma baru dalam sistem pendidikan adalah
dalam bentuk e-learning. Siswa memandang e-learning sebagai media yang
bermanfaat apabila desainnya menarik. Hal tersebut tampak pada tingginya sikap
kognitif positif dan sikap afektif positif.
Indrajit (2005) juga menambahkan peranan strategis teknologi informasi,
salah satunya teknologi informasi sebagai gudang ilmu pengetahuan dan sebagai
alat bantu pembelajaran. Teknologi informasi sebagai gudang ilmu pengetahuan
menjadikan kurikulum yang dikembangkan satuan pendidikan perlu memperhatikan
kemajuan ilmu pengetahuan. Atmadi (2004) menganggap, lepas dari soal
kurikulum, untuk menghadapi perubahan sosial yang semakin cepat, sesungguhnya
siswa kita sejak dalam pendidikan dasar perlu sudah diajari bagaimana belajar
secara mandiri. Karena dalam dunia persaingan mendatang, keunggulan daya saing
antara lain sangat ditentukan oleh mampu tidaknya menguasai ilmu dan teknologi
dalam diri siswa sejak dini perlu dipupuk budaya berpikir dan berperilaku ilmiah.
Produk e-learning Moodle ini diharapkan dapat membuat siswa belajar secara
mandiri sekaligus mampu menguasai ilmu dan teknologi yang terus berkembang.
Selain itu, teknologi informasi juga sebagai alat bantu pembelajaran. Kemajuan
teknologi informasi mampu membantu menciptakan media pembelajaran dalam
berbagai bentuk. Media dapat berupa perangkat multimedia untuk simulasi, buku
elektronik, e-learning dan lain sebagainya. Pada penelitian
ini, konsep teknologi informasi melalui alat bantu pembelajaran diwujudkan

8
9

dalam bentuk e-learning Moodle. Materi Sistem Gerak diharapkan dapat dikemas
dalam sebuah konsep pembelajaran secara interaktif melalui e-learning Moodle
yang juga dapat dijadikan referensi bagi siswa untuk belajar mandiri.
Cara memanfaatkan teknologi informasi untuk kegiatan pembelajaran
menurut Warsita (2008), yaitu sebagai berikut:
a. Web Course, yaitu penggunaan teknologi informasi untuk keperluan
pendidikan, dimana seluruh bahan ajar, diskusi, konsultasi penugasan, latihan,
dan ujian sepenuhnya disampaikan melalui internet. Siswa dan guru
sepenuhnya terpisah dan tidak diperlukan adanya tatap muka
b. Web Centric Course, dimana sebagian bahan ajar, diskusi, konsultasi,
penugasan, dan latihan disampaikan melalui internet; sedangkan ujian dan
sebagian konsultasi, diskusi dan latihan dilakukan secara tatap muka
c. Web Enhanced Course, yaitu pemanfaatan internet untuk pendidikan, untuk
menunjang peningkatan kualitas kegiatan pembelajaran secara tatap muka di
kelas.
Dari ketiga tipe tersebut, tipe yang dipilih peneliti dalam mengembangkan
Moodle adalah tipe Web Centric Course. Hal ini dikarenakan siswa sebelumnya
hanya mendapat materi melalui kegiatan pembelajaran di kelas sehingga hasil
belajar siswa kurang maksimal. Menurut Rakhmawati (2005), kelebihan model ini
antara lain guru bisa memberikan petunjuk pada siswa untuk mempelajari materi
pelajaran melalui web yang telah dibuatnya. Siswa juga diberikan arahan untuk
mencari sumber lain dari situs-situs yang relevan. Pada saat tatap muka, siswa dan
guru lebih banyak diskusi tentang temuan materi yang telah dipelajari melalui
internet tersebut. Pembelajaran dengan tipe Web Centric Course ini diharapkan
dapat membantu siswa meningkatkan hasil belajar pada materi Sistem Gerak.
Pembelajaran dengan memanfaatkan tekonologi informasi dapat berupa
multimedia. Kemampuan multimedia memberi pembelajaran secara individu
(sistem tutorial) membuat siswa memiliki kebebasan untuk belajar mandiri tanpa
harus selalu didampingi guru (Ikhsanuddin dan Widhiyanti 2007). Selain itu, Indrajit
(2005) juga mengingatkan bahwa Indonesia telah menandatangani komitmen dalam
WSIS (World Summit on Information Society) 2004 yang salah satu butir
kesepakatannya adalah suatu komitmen bahwa pada tahun 2015 paling
10

tidak 50% dari populasi penduduk harus dapat memanfaatkan teknologi informasi
untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Pemanfaatan teknologi informasi untuk
untuk meningkatkan kualitas pendidikan dapat dilakukan melalui berbagai cara.
Cara tersebut antara lain dengan menjadikan internet yang merupakan salah satu
bentuk teknologi informasi sebagai sumber penyusunan bahan ajar dan media ajar.
Salah satu realisasinya, pada penelitian ini disusun sebuah produk dalam bentuk e-
learning berbasis Moodle dengan sistem online. Kualitas pendidikan secara tidak
langsung diharapkan dapat meningkat melalui pengembangan Moodle.
2. Produk e-learning berbasis Moodle
a. Definisi e-learning
Kata e-learning terdiri dari dua bagian, yaitu e yang merupakan singkatan
dari electronic dan learning yang berarti pembelajaran. Jadi, e-learning berarti
pembelajaran dengan menggunakan jasa bantuan perangkat elektronika,
khususnya perangkat komputer. Karena itu, maka e-learning sering disebut pula
dengan online course (Kusmana 2011). Online course secara sederhana dapat
didefinisikan sebagai pembelajaran di kelas maya, namun pada penerapannya,
pembelajaran tidak hanya mengandalkan online course tetapi juga pembelajaran
di kelas melalui tatap muka.
Pusat Pengembang PPL UNNES (2012) mengemukakan tiga hal yang
mendorong mengapa e-learning menjadi salah satu pilihan untuk penyelesaian
masalah pendidikan yaitu, pesatnya kemajuan TIK di negara-negara berkembang,
tersediannya infrastruktur telekomunikasi yang memungkinkan masyarakat
mengakses internet, dan makin meningkatnya jumlah organisasi dan anggota
masyarakat yang berpartisipasi dalam menyediakan jasa layanan internet.
Lanzilotti (2006) juga menambahkan bahwa e-learning menjadi sangat penting di
berbagai bidang untuk mempermudah akses materi pembelajaran menjadi lebih
efektif dan efisien untuk mewujudkan pendidikan seumur hidup.
Prawiradilaga (2008) mengemukakan bahwa e-learning merupakan bagian
dari Integrated Learning Design Framework (ILDF). Model ILDF adalah model
desain pembelajaran yang khusus dikembangkan untuk proses belajar masa depan,
yaitu online e-learning atau web-based learning yang mengoptimalkan pemanfaatan
teknologi telekomunikasi. Model e-learning dikatakan termasuk
11

dalam model ILDF karena memiliki ciri khas yang sesuai dengan model ini. Ciri
khas model ILDF menurut Prawiradilaga (2008) adalah berorientasi pada proses
belajar menggunakan virtual classroom, mengangkat masalah yang perlu
dihilangkan batasan waktu dan geografisnya, dan jenis pembelajaran yang disusun
berupa pembelajaran mandiri dengan konten yang biasa ada pada pembelajaran di
kelas dengan sistem tatap muka.
Berdasarkan kekhasan model yang dikemukakan Prawiradilaga, peneliti
memilih pembelajaran semi virtual classroom. Jadi, pembelajaran tidak sepenuhnya
terlaksana di kelas maya, tapi juga digabungkan dengan pembelajaran di kelas
nyata. Pembelajaran materi Sistem Gerak yang masih menggunakan sistem
kelas nyata dengan komunikasi yang terbatas hanya terjadi di kelas. Untuk itu,
melalui pembelajaran di kelas maya, kekurangan pembelajaran di kelas nyata
diharapkan dapat teratasi.
Sudirman (2012) mengemukakan kelebihan dan kekurangan e-learning.
Kelebihan e-learning diantaranya :
1) mempermudah interaksi antara siswa dengan bahan/ materi, siswa dengan
guru maupun sesama siswa.
2) siswa dapat saling berbagi informasi dan dapat mengakses bahan-bahan
belajar setiap saat dan berulang-ulang.
3) guru dapat melakukan pembaharuan bahan-bahan belajar, mengembangkan
diri untuk meningkatkan wawasannya, dan mengontrol kegiatan belajar siswa.
Keterbatasan komunikasi yang terjalin antara guru dan siswa dalam rangka
transfer ilmu juga dapat teratasi melalui e-learning. Jadi, minimnya jam pelajaran
di kelas tidak menjadi pembatas komunikasi. Hal tersebut senada dengan
kelebihan e-learning menurut Sutanta (2005), yaitu interaksi antara guru dan
siswa dalam bentuk pemberian tugas dapat dilakukan secara lebih intensif dalam
bentuk forum diskusi. Spring (2006) menambahkan kelebihan e-learning, yaitu e-
learning mengubah kelas belajar sehingga siswa dapat mengakses informasi tidak
hanya dari buku teks tetapi juga dari sumber secara online. Penggunaan e-learning
membuka kesempatan bagi siswa untuk memperpanjang diskusi di luar kelas
melalui diskusi lanjutan dengan guru dan siswa lainnya. Hal tersebut sejalan
12

dengan Anitah (2008), yang mengemukakan bahwa guru dan siswa tidak hanya
dapat mengakses buku teks di sekolah, tetapi dapat memperoleh informasi dari jarak
jauh, mengakses pustaka, dokumen-dokumen elektronik ke seluruh dunia untuk
memperkaya studinya melalui e-learning.
Disamping itu, Sudirman (2012) juga menambahkan beberapa kelemahan e-
learning diantaranya :
1) untuk sekolah tertentu terutama yang berada di daerah, akan memerlukan
investasi yang mahal untuk membangun e-learning ini.
2) siswa yang tidak mempunyai motivasi belajar yang tinggi cenderung gagal.
3) keterbatasan jumlah komputer yang dimiliki oleh sekolah akan menghambat
pelaksanaan e-learning.
4) Bagi orang yang gagap teknologi, sistem ini sulit untuk diterapkan.
Gora (2005) mengemukakan dua tipe e-learning, yaitu pendidikan
synchronous dan pendidikan asynchronous. Synchronous, secara harfiah berarti
pada waktu yang sama, misalnya berinteraksi dengan guru melalui web secara
real time. Asyncronous, berarti tidak ada yang sama, yang memungkinkan
pelajar menyelesaikan Web Based Training dalam waktu dan jadwal yang
dimiliki, tanpa interaksi langsung dengan guru. Produk e-learning yang
dikembangkan peneliti termasuk ke dalam tipe asynchronous sehingga penugasan
yang diberikan guru melalui e-learning dapat diselesaikan siswa sesuai waktu
yang dimiliki sebelum batas waktu yang diberikan guru.
b. Definisi Moodle
Cole dan Foster (2008) mendefinisikan Moodle sebagai singkatan dari
Modular Object-Oriented Dynamic Learning Environment yang berarti tempat
belajar dinamis dengan menggunakan model berorientasi objek. Aplikasi Moodle
pertama kali dikembangkan oleh Martin Dougiamas pada Agustus 2002 dengan
Moodle versi 1.0. Saat ini, Moodle bisa dipakai oleh siapa saja secara open source
(Amiroh 2012). Selain merupakan akronim, Cole dan Foster (2008) juga
mendefinisikan Moodle sebagai kata kerja yang berarti proses melakukan sesuatu
seperti suatu permainan yang menyenangkan dan mengarah pada penambahan
wawasan dan kreativitas.
13

Moodle dapat diinstalasi secara online maupun offline. Sistem yang


dibutuhkan agar aplikasi Moodle dapat berjalan dengan baik secara offline adalah
Apache Web Server, PHP, database MySQL atau PostgreSQL. Ketiganya dapat
diperoleh dengan mengunduh Xampp. Moodle yang diintalasi langsung secara
online membutuhkan hosting, domain, dan file Moodle. Control panel yang
dibutuhkan tidak lagi secara offline dalam bentuk xampp control panel tapi
diilakukan melalui control panel online, yaitu dengan menggunakan cPanel.
Instalasi Moodle dilakukan di cPanel.
1) Hosting
Hosting adalah space dalam server komputer yang di gunakan sebagai
penempatan data dan file yang ada. Purwanto (2010) mendefinisikan hosting
sebagai ruangan yang terdapat dalam harddisk tempat menyimpan berbagai data,
file-file, gambar dan lain sebagainya yang akan ditampilkan di situs. Hosting
memiliki ukuran yang bermacam-macam. Semakin besar hosting, semakin besar
data yang dapat disimpan.
2) Domain
Nama domain adalah alamat permanen situs di dunia internet yang
digunakan untuk mengidentifikasi sebuah situs atau dengan kata lain domain
name adalah alamat yang digunakan untuk menemukan situs kita pada dunia
internet (Purwanto 2010). Domain diberikan untuk mengidentifikasi nama server
komputer seperti web server atau email server di internet. Domain yang
digunakan pada penelitian ini adalah pintarbiologi.com.
3) cPanel
cPanel merupakan control panel online yang dapat digunakan untuk mengatur
website, membuat email account dan banyak hal lainnya seperti instalasi script.
Anfidz (2010) mendefinisikan cPanel sebagai sebuah Control Panel untuk
mengelola layanan web hosting, mudah digunakan dan kaya akan feature, seperti
pengelolaan e-mail. Pengubahan format standar Moodle yang tersedia juga
dilakukan melalui cPanel.
14

4) Moodle
Moodle yang dimaksud adalah Moodle terbaru yang kompatibel untuk
windows (pada penelitian ini dikembangkan Moodle 2.4). Moodle dapat diunduh
dalam bentuk .zip di www.Moodle.org.
c. Kelebihan Moodle
Kelebihan Moodle menurut Amiroh (2012) yaitu :
1) Sederhana, efisien dan ringan, serta kompatibel dengan banyak browser
2) Instalasi yang sangat mudah dengan dukungan dengan berbagai bahasa,
termasuk Bahasa Indonesia
3) Tersedianya manajemen situs untuk pengaturan situs secara keseluruhan,
perubahan modul, dan lain sebagainya
4) Tersedianya manajemen pengguna (user management) dan manajemen
course yang baik
Kemudahan instalasi untuk menyusun sebuah e-learning menjadi salah satu
pertimbangan peneliti memilih Moodle sebagai basis e-learning yang akan
dikembangkan.
Tabel 1 Perbandingan karakteristik berbagai jenis e-learning

Kriteria Moodle dotLRN Blackboard Sakai


Bahasa PHP Tel Java Java
Pemrograman

Standar IMS-CP, IMS- IMS-CP, IMS- IMS-CP, IMS- IMS-CP, IMS-


e-learning QTI, SCROM LD, IMS MD, LD, IMS MD, LD, IMS-QTI,
IMS-QTI, IMS-QTI, IMSEnterprise,
IMSEnterprise, IMSEnterprise, SCROM
SCROM SCROM

Lisensi Open source Open source Commercial Open source


Autentikasi CAS, External LDAP, PAM, CAS, LDAP, CAS, LDAP,
DB, First Class, RADIOUS, Kerberos, Shibboleth,
LDAP, IMAP, web services RBDMS, Kerberos web
NNTP, Moodle ActiveDirectory, services
network, PAM, Shibboleth, web
POP3, Radius, server
Shibboleth, web delegation
services

Selain itu, melalui manajemen course yang baik juga mempermudah


peneliti dalam melakukan pengaturan pada Moodle. Selain itu, itu, karakteristik
15

lain yang dimiliki e-learning berbasis Moodle tetapi tidak dimiliki e-learning lain
menurut Aguirre (2012) juga telah dijelaskan pada Tabel 1.
d. Aktivitas pembelajaran yang didukung oleh Moodle
Moodle memiliki berbagai fasilitas yang dapat berguna mendukung kegiatan
pembelajaran. Fasilitas yang terdapat pada Moodle antara lain Assignment, Chat,
Forum, Quiz, dan Survey. Penjelasan untuk masing-masing fasilitas menurut
Amiroh (2012) adalah sebagai berikut.
1) Assignment digunakan untuk memberikan penugasan kepada siswa secara
online. Siswa dapat mengakses materi tugas dan mengumpulkan tugas dengan
cara mengirimkan file hasil pekerjaan mereka.
2) Chat digunakan oleh guru dan siswa untuk saling berinteraksi secara online
dengan cara berdialog teks (percakapan online).
3) Forum merupakan forum diskusi secara online antara guru dan siswa yang
membahas topik-topik yang berhubungan dengan materi pembelajaran.
4) Quiz digunakan oleh guru untuk melakukan ujian tes secara online.
5) Survey digunakan untuk melakukan jajak pendapat.
e. Learning Management System
Learning Management System (LMS) merupakan aplikasi software yang
banyak digunakan di kalangan pendidik baik di tingkat perguruan tinggi maupun
di tingkat sekolah menengah. Prawiradilaga (2004) memaparkan bahwa Learning
Management System merupakan sistem yang mendukung implementasi
pembelajaran elektronik (e-learning) dengan menyediakan materi pembelajaran,
instruksi proses belajar yang dilakukan oleh siswa, materi evaluasi dan
penampilan hasil proses belajar.
f. Contoh Tampilan Moodle yang dikembangkan berbagai sekolah
Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Ungaran memiliki e-learning berbasis
Moodle. Moodle yang dikembangkan diintegrasikan dengan web sekolah. Menu
yang ada didalamnya antara lain link web sekolah, koleksi, login bagi pengguna,
fasilitas pencarian download, dan kategori materi. Materi yang ada tersaji dalam
bentuk e-book dan beberapa artikel. Materi tidak hanya dapat dibaca tetapi bisa
diunduh. Terdapat pula menu yang menunjukkan materi yang terbaru serta materi
yang paling banyak diunduh.
16

Gambar 1 Tampilan Learning Management System berbasis Moodle di


SMA N 1 Ungaran

Gambar 2 Tampilan Learning Management System berbasis Moodle di SMP


N 1 Purbalingga

Moodle yang dikembangkan oleh SMP N 1 Purbalingga belum memiliki


banyak perubahan dan pengembangan tampilan seperti course Moodle standar.
Tampilan standar dari front page Moodle terdiri dari nama situs e-learning
Moodle, blok navigasi (navigation block), daftar course yang tersedia, status user
(login), blok deskripsi course (course description block), dan blok kalender
(calendar block).
17

Gambar 3 Tampilan Learning Management System berbasis Moodle di SMA N 1


Kebumen

Tampilan Moodle SMA N 1 Kebumen tidak banyak yang berbeda dengan


isi front page utama Moodle. Hanya saja posisi tiap bagian yang berubah. Menu
mata pelajaran pada tiap kelas yang ada juga tampak secara keseluruhan. Jika
dibandingkan dengan Moodle SMP N 1 Purbalingga, menu mata pelajaran
termasuk ke dalam perbedaan. Pada Moodle SMP N 1 Purbalingga pilihan mata
pelajaran hanya akan mucul bila menu kelas di klik.
3. Media Pembelajaran
Media pembelajaran digunakan sebagai alat bantu untuk mempermudah dan
membantu tugas guru dalam menyampaikan berbagai bahan dan materi pelajaran,
serta mengefektifkan dan mengefisienkan siswa dalam memahami materi dan
bahan pelajaran tersebut (Indriana 2011). Azhar (2011) mendefinisikan media
pembelajaran sebagai media yang membawa pesan-pesan atau informasi yang
bertujuan instruksional atau mengandung maksud-maksud pembelajaran. Media
pembelajaran merupakan salah satu komponen penting dari proses pembelajaran
pembelajaran. Pada proses pembelajaran, media memiliki fungsi sebagai
pembawa informasi dari sumber (guru) menuju penerima (siswa).
4. Pembelajaran Inovatif
Pembelajaran inovatif menurut Suyatno (2007) adalah pembelajaran yang
dikemas guru atas dorongan gagasan baru untuk melakukan langkah-langkah belajar
dengan metode baru sehingga memperoleh kemajuan hasil belajar. Pembelajaran
inovatif juga mengandung arti pembelajaran yang dikemas oleh
18

guru yang merupakan wujud gagasan atau teknik yang dipandang baru agar
mampu memfasilitasi siswa untuk memperoleh kemajuan dalam proses dan hasil
belajar. Pengembangan media pembelajaran berbasis teknologi berbentuk e-
learning Moodle merupakan salah satu bentuk pembelajaran inovatif.
5. Materi Sistem Gerak
Sistem Gerak merupakan materi Kelas XI Semester Gasal. Adapun standar
kompetensinya adalah menjelaskan struktur dan fungsi organ manusia dan hewan
tertentu, kelainan/penyakit yang mungkin terjadi serta implikasinya pada
salingtemas. Kompetensi dasar materi Sistem Gerak adalah menjelaskan
keterkaitan antara struktur, fungsi, dan proses serta kelainan/penyakit yang dapat
terjadi pada Sistem Gerak pada manusia. Materi Sistem Gerak, terdiri dari Sistem
Gerak aktif dan pasif. Sistem Gerak aktif didukung oleh otot sedangkan Sistem
Gerak pasif didukung oleh tulang. Gerakan tubuh manusia terjadi karena adanya
kerjasama antara tulang dan otot.
6. Penelitian yang relevan
a. Media Pembelajaran Sistem Gerak yang pernah dikembangkan
1) Sirkuit Cerdik
Sirkuit Cerdik yang dikembangkan Pesesti (2012) pada materi Sistem Gerak
adalah media yang berupa media permainan yang berbentuk lintasan dan merupakan
adopsi dan modifikasi dari permainan monopoli yang sudah familiar bagi siswa
yang akan dimainkan oleh 4 orang siswa dalam 1 kelompok. Hasil penelitian
menunjukkan penerapan media permainan sirkuit cerdik berbasis Bioedutainment
efektif terhadap optimalisasi hasil belajar siswa materi Sistem Gerak manusia di
SMA Negeri 1 Banjarnegara.
2) Question Card
Media ini berupa kartu pertanyaan yang berisi permasalahan berupa kartu
pertanyaan berisi materi permasalahan berupa materi atau soal-soal latihan. Hasil
penelitian Nurwahdani (2012) menunjukkan bahwa penerapan model
pembelajaran scramble berbantu question card optimal terhadap aktivitas dan
hasil belajar siswa pada materi Sistem Gerak kelas VIII di SMP N 1 Godong
Grobogan.
19

3) Video
Video yang dimaksud adalah video proses yang terkait Sistem Gerak manusia.
Hasil penelitian Trissetiyaningsih (2011) menunjukkan bahwa siswa aktif dalam
pembelajaran dengan persentase kelas eksperimen sebesar 100%, kelas
pembanding sebesar 85%. Hasil belajar siswa secara klasikal kelas eksperimen
sebesar 94%, kelas pembanding sebesar 89% dan keduanya tuntas KKM.
4) Gambar Karikatur
Norcahyo (2011) mengembangkan gambar karikatur dalam mengajarkan
Sistem Gerak pada penelitiannya, dan menghasilkan 100 % siswa telah tuntas
KKM dengan keaktifan pada pertemuan terakhir sebesar 86,25%. Hal ini
menunjukkan bahwa gambar karikatur efektif digunakan sebagai media
pembelajaran materi Sistem Gerak manusia di SMP.
b. Pengembangan media pembelajaran e-learning Moodle
Nurukhim (2011) mengembangkan content e-learning Moodle dalam
mengajarkan materi Sistem Pernapasan di SMA 4 Semarang dan hasilnya content
e-learning cukup optimal digunakan dalam pembelajaran sistem pernapasan di
SMA 4 Semarang yang disebabkan oleh keterbatasan sistem dan pengembang.
Moodle juga pernah dikembangkan oleh Saputro (2009) dan hasilnya e-learning
berbasis Moodle dengan model blended learning dapat dikembangkan sebagai
media pembelajaran di SMK N 4 Semarang yang lebih inovatif dan bervariasi
sehingga siswa tidak mengalami kejenuhan saat belajar.
20

B. Kerangka Berfikir

Landasan yuridis:
PP No 17 pasal 48 dan 59 menyatakan pengelolaan dan
penyelenggaraan sistem pendidikan memanfaatkan teknologi dan
informasi
Landasan teoritis:
Alhabahba (2012) mengungkapkan bahwa salah satu bentuk paradigma
baru dalam sistem pendidikan adalah dalam bentuk e-learning.
Landasan empiris:
Sekolah telah dilengkapi fasilitas wifi dan memiliki website, serta
memiliki kemampuan untuk mengembangkan e-learning.
Guru TIK di sekolah tersebut menjadi tim pengembang website dan
memiliki potensi mengembangkan e-learning

sampai saat ini belum ada langkah pengembangan website khusus untuk
pembelajaran dalam bentuk e-learning.

Terjadi ketidaksesuaian kenyatan di lapangan dengan teori

Perlu pengembangan e-learning.

Desain e-learning hasil pengembangan yang telah divalidasi ahli,


selanjutnya diujicobakan di salah satu sekolah untuk menguji
keterterapannya dengan tolok ukur hasil belajar dan tanggapan.

Gambar 4 Kerangka Berpikir


21

C. Pertanyaan Penelitian
1. Fasilitas dan Content apa saja yang akan disajikan dalam e-learning
berbasis Moodle?
2. Content apa saja harus ada untuk mengajarkan materi Sistem Gerak aktif
dan Sistem Gerak pasif?
3. Apakah desain e-learning berbasis Moodle layak menurut ahli media dan
ahli materi?
4. Apakah hasil belajar siswa materi Sistem Gerak meningkat setelah
pemanfaatan e-learning berbasis Moodle sebagai media pembelajaran?
5. Bagaimana tanggapan siswa dan guru tentang pemanfaatan e-learning
berbasis Moodle sebagai media pembelajaran Sistem Gerak?
BAB III
METODE PENELITIAN

A. Lokasi dan Waktu Penelitian


Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Pendidikan Biologi UNNES
dan SMA Negeri 1 Purbalingga. Adapun waktu pelaksanaannya adalah Semester
Genap Tahun Ajaran 2012/2013.
B. Subyek Penelitian
Subyek pada penelitian yaitu siswa kelas XI IPA sebanyak 1 kelas, siswa
kelas X sebanyak 2 kelas dan guru mata pelajaran biologi sebanyak 2 orang. Masing-
masing kelas terdiri dari 35 orang siswa.
C. Rancangan Penelitian
Penelitian yang dilakukan merupakan jenis penelitian pengembangan.
Penelitian pengembangan memiliki tujuan mengembangkan produk baru atau
menyempurnaan produk yang sudah ada. Tujuan pada penelitian pengembangan
ini adalah mengembangkan produk baru. Rancangan penelitian yang digunakan
adalah Metode Penelitian Pengembangan dengan produk berupa e-learning
Moodle materi Sistem Gerak. Metode penelitian Pengembangan (Research and
Development) adalah metode penelitian yang digunakan untuk menghasilkan
produk tertentu, dan menguji kefektifan produk tersebut.
Potensi dan Pengumpulan Desain Validasi
Masalah data produk desain

Uji coba Revisi Uji coba Revisi


skala besar Produk skala kecil Desain

Revisi produk Produk final e-learning berbasis


Moodle Materi Sistem Gerak

Gambar 5 Langkah-Langkah Penggunaan Metode Research and Development


(R&D) modifikasi dari Sugiyono (2010)

22
23

Langkah penelitian secara rinci dapat dilihat pada Tabel 2.


Tabel 2 Langkah Penelitian Pengembangan e-learning berbasis Moodle sebagai
Media Pembelajaran Sistem Gerak di SMA
No Langkah Penelitian Instrumen Responden
1 Identifikasi potensi dan Pedoman wawancara dan Guru dan siswa
masalah angket
2 Pengumpulan data - -
3 Desain produk - -
4 Validasi desain Instrumen penilaian e- Ahli materi dan
learning Moodle media
5 Revisi desain -
6 Uji coba skala kecil Angket kelayakan e- 10 orang siswa
learning Moodle
7 Revisi produk - -
8 Uji coba skala besar Soal pre test dan post 2 orang guru dan
test,angket pendapat 70 orang siswa
penggunaan Moodle bagi
siswa dan guru
9 Revisi produk - -
10 Produk final Moodle untuk - -
SMA N 1 Purbalingga

D. Prosedur Penelitian
a. Desain produk
Berdasarkan hasil observasi melalui identifikasi potensi masalah serta
pengumpulan data, data yang diperoleh selanjutnya dianalisis. Hasil analisis
selanjutnya digunakan sebagai acuan pembuatan desain awal isi dari e-learning
Moodle yang akan dikembangkan. Desain produk dilakukan di Laboratorium
Pendidikan Biologi UNNES. Isi materi diperoleh dari berbagai sumber sebagai
berikut
1) Sumber dari internet :
a) http://www.austincc.edu
b) http://www-personal.une.edu.au
c) http://faculty.rcc.edu
d) http://umaine.edu
e) http://classes.soe.ucsc.edu
f) http://www.hartnell.edu
2) Buku-Buku Biologi Sekolah Menengah Atas (SMA):
a) BSE Biologi Kelas XI karangan Siti Nur Rochmah, Tahun 2009
b) BSE Biologi Kelas XI karangan Fictor, Tahun 2009
24

c) BSE Biologi Kelas XI karangan Endang Sri L., Tahun 2009


d) BSE Biologi Kelas XI karangan Renni Diastuti, Tahun 2009
e) BSE Biologi Kelas XI karangan Suwarno, Tahun 2009
f) Buku Biologi Kelas XI karangan D.A. Pratiwi, Tahun 2007
g) Buku Biologi Campbell Edisi Kelima Jilid 3, Tahun 2004
3) Animasi dan video dari internet dengan alamat www.youtube.com
4) Data gambar-gambar dari pencarian data dari internet dan gambar pada
BSE.
b. Validasi desain
Desain awal diserahkan pada ahli untuk dinilai. Desain dinilai oleh ahli
media dan ahli materi di Laboratorium Pendidikan Biologi UNNES. Untuk
menilai desain ini digunakan kriteria kelayakan media pembelajaran. Penilaian
dari ahli media meliputi 2 aspek yaitu rekayasa perangkat lunak dan komunikasi
audio visual. Aspek rekayasa perangkat lunak terdiri dari maintainable, usabilitas,
kompatibilitas, dokumentasi, dan reusable. Aspek komunikasi audio visual terdiri
dari komunikatif, kreatif dalam ide berikut penuangan gagasan, sederhana dan
memikat, interaktivitas, pemberian motivasi belajar, audio, visual, serta media
bergerak. Penilaian dari ahli materi meliputi aspek desain pembelajaran yang
terdiri dari kejelasan tujuan pembelajaran (rumusan, realistis), relevansi tujuan
pembelajaran dengan SK/KD dan kurikulum, kesesuaian materi dengan tujuan
pembelajaran, kontekstualitas dan aktualitas, kelengkapan dan kualitas e-learning
berbasis Moodle, kedalaman materi, kemudahan untuk dipahami, sistematis dan alur
logika jelas, kejelasan uraian pembahasan dan contoh, serta pengaruh dalam
ketrampilan proses IPA. Kelayakan media pembelajaran e-learning berbasis Moodle
dinilai oleh ahli bidang materi dan media serta tanggapan dari siswa dan guru
melalui instrumen yang dibuat. Produk e-learning berbasis Moodle dikatakan layak
apabila pada instrumen yang divalidasi ahli menyatakan berbasis Moodle berada
pada kategori layak serta tanggapan siswa dan guru minimal baik.
c. Revisi desain
Setelah desain divalidasi oleh ahli materi dan ahli media, dilakukan revisi.
Bagian yang diperbaiki adalah bagian yang masih dinilai kurang oleh ahli media dan
ahli materi. Saran validator pada angket dapat dijadikan acuan perbaikan.
25

d. Uji coba skala kecil


Uji coba dilakukan 2 kali, dan uji coba yang pertama dilakukan pada skala
kecil. Sekolah yang digunakan untuk uji coba adalah SMA N 1 Purbalingga
dengan pertimbangan memiliki kemampuan untuk menjalankan e-learning baik dari
segi sarana prasarana maupun sumber daya manusia. Kendala jumlah komputer
diatasi peneliti dengan meminta siswa untuk membawa laptop bagi yang
memiliki.
Uji coba skala kecil berfungsi untuk mengetahui tanggapan dari beberapa
siswa SMA dan guru tentang kekurangan e-learning Moodle sebagai media
pembelajaran materi Sistem Gerak. Uji coba skala kecil dilakukan pada 10 siswa.
Siswa diambil berdasarkan kategori pandai sebanyak 3 siswa, sedang sebanyak 4
siswa, dan kurang pandai sebanyak 3 siswa. Pemilihan siswa berdasarkan kategori
tersebut, dilakukan dengan bantuan guru. Teknik yang digunakan unbtuk
pengambilan sampel adalah teknik convenience sampling.
Prosedur pengujian dilakukan dengan meminta siswa menyaksikan maupun
mengunduh materi (baik dalam bentuk tulisan, gambar, maupun video) dari Moodle,
mengerjakan kuis atau penugasan yang diberikan, serta melakukan komunikasi
dengan guru melalui menu chat dan forum. Setelah menggunakan media
pembelajaran berupa e-learning Moodle, siswa dan guru diminta mengisi lembar
angket tanggapan penilaian terhadap e-learning Moodle materi Sistem Gerak.
Tujuan angket ini adalah untuk mengetahui tanggapan siswa dan guru tentang e-
learning Moodle yang dikembangkan.
e. Revisi produk
Pada tahap ini, e-learning Moodle direvisi dengan mempertimbangkan hasil
uji coba skala kecil yang telah dilakukan. Kekurangan yang ada pada e-learning
Moodle dapat diperbaiki terlebih dahulu sebelum digunakan sebagai media dalam
pembelajaran pada saat uji coba skala besar.
f. Uji coba skala besar
Uji coba skala besar. Uji coba ini dilakukan pada Semester Genap Tahun
Ajaran 2012/2013 di SMA N 1 Purbalingga setelah e-learning Moodle mengalami
perbaikan. Desain penelitian yang digunakan untuk eksperimen adalah dengan
cara membandingkan keadaan sebelum dan sesudah memakai sistem baru (before-
26

after). Pada penelitian ini tidak digunakan kelas pembanding dan diadakan pre
test serta post test. Model eksperimen dapat digambarkan seperti pada Gambar 6.

O1 X O2
Gambar 6 Desain eksperimen (before-after) menurut Sugiyono (2010)
Keterangan: O1 nilai sebelum treatment
O2 nilai sesudah treatment
X adalah treatment
Desain penelitian yang demikian disebut juga desain Pre-test dan post-test
one group design. Perbedaan antara O1 dan O2 yakni O2 - O1 diasumsikan
merupakan efek dari treatment atau eksperimen. Efektivitas treatment dihitung
menggunakan rumus N-gain pre test dan post test, kemudian dilakukan uji
statistik menggunakan uji t. Selanjutnya skor yang diperoleh siswa dibandingkan
dengan KKM yang digunakan di sekolah yang bersangkutan, dalam hal ini KKM
yang digunakan adalah 77.
Uji coba skala besar dalam pelaksanaannya menggunakan 2 kelas sebagai
sampel yang pada keduanya diberi perlakuan yang sama yaitu pembelajaran
biologi materi Sistem Gerak didukung dengan menggunakan alternatif media
pembelajaran e-learning Moodle. Kelas yang diambil adalah kelas X A dan X B
dari 10 kelas yang ada pada kelas X. Penentuan ukuran sampel menggunakan
acuan dari Azwar (2004) yang membatasi ukuran sampel yang diambil untuk
penelitian sekurang-kurangnya 10% dari populasi. Pelaksanaan di kelas
menggunakan strategi pembelajaran inkuiri. Langkah-langkah pada strategi
pembelajaran inkuiri secara sederhana yaitu menarik perhatian siswa untuk
menjadi ingin tahu, membuat siswa membuat praduga tentang jawaban yang ada,
menarik kesimpulan, membuat keputusan yang valid untuk menjawab permasalahan
yang didukung oleh bukti, dan menggunakan kesimpulan untuk menganalisis
data yang baru. Strategi pelaksanaan inkuiri menurut Mulyasa (2005) adalah:
(1) Guru memberikan penjelasan, instruksi atau pertanyaan terhadap materi yang
akan diajarkan. (2) Memberikan tugas kepada siswa untuk menjawab pertanyaan,
yang jawabannya bisa didapatkan pada proses pembelajaran yang dialami siswa
(3) Guru memberikan penjelasan terhadap
27

persoalan-persoalan yang mungkin membingungkan siswa (4) Resitasi untuk


menanamkan fakta-fakta yang telah dipelajari sebelumnya (5) Siswa merangkum
dalam bentuk rumusan sebagai kesimpulan yang dapat dipertanggungjawabkan.
Jenis inkuiri yang diterapkan adalah inkuiri terpimpin. Pada inkuiri terpimpin
guru membimbing siswa melakukan kegiatan dengan memberikan pertanyaan
awal dan mengarahkan pada suatu diskusi (Rustaman et al. 2003)
Setelah materi selesai, siswa diminta mengerjakan soal post test. Setelah
mengerjakan soal-soal post test, siswa diminta mengisi lembar angket tanggapan
terhadap pembelajaran dengan media penunjang e-learning Moodle materi Sistem
Gerak dalam rangka memberikan penilaian. Selain itu, penilaian juga diberikan oleh
guru melalui angket.
g. Revisi produk dan produk final
Hasil uji coba skala besar selanjutnya dianalisis sebagai acuan memperbaiki
produk pada tahap revisi. Produk dari penelitian ini adalah e-learning Moodle
yang telah divalidasi oleh ahli materi dan ahli media, serta diuji
keefektivitasannya dalam pembelajaran sesungguhnya sehingga dapat digunakan
sebagai alternatif penunjang media pembelajaran Sistem Gerak di tingkat SMA.
Produk e-learning Moodle serupa dapat diterapkan di SMA lain dengan sedikit
modifikasi pada pembuatan user account baru untuk siswa maupun menggunakan
e-learning Moodle yang ada di SMA N 1 Purbalingga, dengan akses terbatas sebagai
guest.
E. Sumber Data dan Metode Pengumpulan Data
1. Sumber data: siswa, guru, ahli media, dan ahli materi
2. Jenis data:
a. Data kualitatif: efektivitas e-learning Moodle oleh siswa dan guru serta
validitas e-learning Moodle dari ahli materi dan ahli media.
b. Data kuantitatif: hasil belajar siswa.
3. Cara pengambilan data:
a. Data validitas e-learning Moodle diperoleh dari angket penilaian/validasi e-
learning Moodle oleh ahli materi dan ahli media.
b. Data efektivitas e-learning Moodle berupa hasil belajar siswa diperoleh dari
tes dan tanggapan efektivitas e-learning Moodle diperoleh dari hasil angket
28

F. Metode Analisis Data


1. Data persiapan penelitian berupa butir soal
Butir soal dianalisis Validitas, Reliabilitas, Tingkat Kesukaran, dan Daya
Pembedanya dengan menggunakan rumus sebagai berikut:
a. Validitasi butir soal
Rumus yang digunakan adalah Rumus Korelasi Product Moment (Rumus 1).
Rumus Korelasi Product Moment :
N XY X Y
r xy
N x2 X2 N Y2 Y 2
...............(1)

Keterangan :
rxy = koefisien korelasi antara skor item dengan skor total
N = jumlah peserta
X = jumlah skor item
Y = jumlah skor total
XY = jumlah perkalian skor item dengan skor total
X2 = jumlah kuadrat skor item
Y2 = jumlah kuadrat
Kemudian hasil rxy dikonsultasikan dengan rtabel product moment dengan =
5%, jika rxy > rtabel maka butir soal valid (Arikunto 2006).
b. Reliabilitas butir soal
Reliabilitas diukur dengan menggunakan rumus K-R 20 (Rumus 2) karena
alat evaluasi berbentuk tes pilihan ganda.
Rumus K-R 20
k Vt - pq
r11 =
k -1 Vt
.....................................................(2)

Keterangan :
r11 : reliabilitas instrumen
Vt : varians total
29

p : proporsi subjek yang menjawab betul pada sesuatu butir (proporsi subjek
yang mendapat skor 1)

p :

q :

Kemudian hasil r11 dikonsultasikan dengan rtabel dengan = 5%, jika r11> rtabel
maka instrumen reliabel (Arikunto 2006).
c. Tingkat kesukaran butir soal
Rumus mencari tingat kesukaran butir soal menurut Arikunto (2009) tertera pada
Rumus 3.

......................................................................................(3)

Dimana:
P = indeks kesukaran
B = banyaknya siswa yang menjawab soal itu dengan betul
JS = jumlah seluruh siswa peserta tes
Kriteria tingkat kesukaran soal adalah sebagai berikut:
0,00 0,30 = soal tergolong sukar
0,31 0,70 = soal tergolong sedang
0,71 1,00 = soal tergolong mudah
d. Daya pembeda
Daya pembeda soal adalah kemampuan sesuatu soal untuk membedakan
antara siswa yang berkemampuan tinggi dengan siswa yang berkemampuan
rendah. Rumus daya pembeda adalah (Arikunto 2009):

.. (4)

D = Indeks diskriminasi (daya beda)


J = jumlah peserta tes
JA =banyaknya peserta kelompok atas
JB =banyaknya peserta kelompok bawah
BA =banyaknya peserta kelompok atas yang menjawab soal dengan benar
30

BB =banyaknya peserta kelompok bawah yang menjawab soal dengan benar


PA proporsi peserta kelompok atas yang menjawab benar (ingat, P sebagai

indeks kesukaran) (5)

PB proporsi kelompok bawah yang menjawab benar(6)

Klasifikasi daya pembeda:


D : 0,00-0,20 : jelek
D : 0,20-0,40 : cukup
D : 0,40-0,70 : baik
D : 0,70-1,00 : baik sekali
D : negatif, semuanya tidak baik, jadi semua butir soal yang mempunyai D
negatif sebaiknya dibuang saja.
Soal yang baik dan layak digunakan harus mencapai kriteria validitas dan
reliabilitas yang tinggi atau sangat tinggi (valid dan reliabel) dengan tingkat
kesukaran mudah, sedang dan sukar serta daya pembeda antara 0,2 sampai 0,7.
2. Data Validitas e-learning Moodle
Data validitas e-learning Moodle oleh ahli materi dan ahli media dianalisis secara
kuantitatif.
Hasil skor instrumen penilaian dari ahli materi dikonversikan menjadi kriteria
sebagai berikut:
Skor 10-13 = Tidak layak
Skor 14-17 = Kurang layak
Skor 18-21 = Cukup layak
Skor 22-25 = Layak
Skor 26-30 = Sangat layak
Hasil skor instrumen penilaian dari ahli media dikonversikan menjadi kriteria
sebagai berikut:
Skor 13-17 = Tidak layak
Skor 18-22 = Kurang layak
Skor 23-27 = Cukup layak
Skor 28-32 = Layak
Skor 33-39 = Sangat layak
31

3. Data efektivitas e-learning Moodle


Data efektivitas e-learning Moodle dari siswa diperoleh melalui angket dan
dianalisis dengan rumus analisis deskriptif presentase, sedangkan dari guru
menggunakan deskriptif kualitatif.
Jawaban ya mendapat skor 1 dan jawaban tidak skor 0. Selanjutnya skor
yang diperoleh dijumlahkan.
Data skor dari angket tanggapan siswa dikonversi menjadi kriteria sebagai
berikut:
Skor 0-2 = Tidak baik
Skor 3-5 = Kurang baik
Skor 6-8 = Cukup baik
Skor 9-11 = Baik
Skor 12-15 = Sangat baik
4. Data hasil belajar siswa
Data hasil belajar siswa diperoleh dari pre test dan post test serta dihitung
dengan rumus sebagai berikut:
Rumus nilai hasil belajar siswa

Untuk mengetahui signifikansi peningkatan hasil belajar siswa (pre-test dan


post-test) dilakukan analisis secara kuantitatif dengan menggunakan rumus
Normalitas Gain.

Tingkat perolehan skor dikategorikan atas tiga kategori (Hake 1998)


Tinggi (High) : g > 0,7
Sedang (Medium) : 0,3 < g < 0,7
Rendah (Low) : g < 0,3
Untuk menganalisis hasil eksperimen yang menggunakan pre-test dan post-
test one group design digunakan rumus t-test Arikunto (2006).
32

dengan keterangan:
Md : mean dari deviasi (d) antara post-test dan pre-test
xd : Perbedaan deviasi dengan mean deviasi
xd2 : jumlah kuadrat deviasi
N : banyaknya subyek
df : atau db adalah N-1

Untuk mengetahui ketuntasan belajar siswa dilakukan analisis dengan cara


mengubah hasil skor mentah kedalam bentuk persentase kemudian membandingkan
skor yang diperoleh siswa dengan KKM yang digunakan di sekolah yang digunakan
untuk penelitian, dalam hal ini KKM yang digunakan adalah 77. Ketuntasan belajar
secara klasikal dicapai jika 80% siswa mencapai ketuntasan belajar secara
individual.
BAB IV
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian
Berdasarkan tujuan penelitian yaitu untuk menunjukkan desain produk e-
learning berbasis Moodle yang sesuai dan layak dikembangkan untuk materi Sistem
Gerak di SMA, berikut dijelaskan mengenai hasil penelitian sesuai tujuan tersebut.
1. Hasil Pengembangan e-learning berbasis Moodle sebagai Media
Pembelajaran Sistem Gerak di SMA

a. Hasil Desain Produk


Produk e-learning berbasis Moodle pada materi Sistem Gerak yang
dikembangkan terdiri dari bagian pendahuluan dan bagian isi. Produk e-learning ini
berada pada menu dalam website dengan alamat pintarbiologi.com. Website
pintarbiologi.com terdiri dari beberapa menu, yaitu Home, Profile, Artikel, dan e-
learning. Menu Home berisi narasi yang bertujuan memperkenalkan isi e-
learning. Identitas penyusun e-learning dijabarkan pada menu Profile. Menu Artikel
menyuguhkan berita dan informasi seputar Sistem Gerak. Menu utama pada
website adalah menu e-learning. Untuk dapat mengakses fitur-fitur dalam e-
learning, seseorang harus terdaftar sebagai user. Pada e-learning yang
dikembangkan terdapat 3 macam user. User admin dijalankan oleh penyusun.
Hak akses yang dimiliki admin adalah menambah dan mengurangi isi course serta
melakukan pengelolaan nilai. Guru Biologi SMA N 1 Purbalingga menjalankan
User teacher, yaitu Tunjung Anggarini (Guru Biologi kelas XI IPA) dan
Sudewi (Guru Biologi kelas X). User teacher dapat melakukan pengelolaan nilai.
Siswa juga dibuatkan akun sebagai user siswa dengan metode upload multi
user dan dapat mengakses seluruh isi course.
Produk e-learning yang dikembangkan merupakan hasil pengembangan dari
Moodle 2.4. Pada e-learning terdapat 2 bagian utama, yaitu resources dan activities.
Resources berisi sumber belajar berupa materi dalam berbagai format,
sedangkan activities berisi fasilitas kegiatan yang dapat dilakukan siswa. Bahasa

33
34

pada e-learning terdiri dari Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Siswa dapat
memilih bahasa pengantar menu e-learning yang mereka inginkan.
1) Resource
a) Modul materi Sistem Gerak dengan format .doc

Gambar 7 Tampilan isi materi modul Sistem Gerak


Modul Sistem Gerak merupakan salah satu resource yang terdapat pada e-
learning yang dikembangkan. Modul disusun dengan format .doc. Isi modul
merupakan penjelasan rinci materi Sistem Gerak, yang terdiri dari sub materi
Tulang, Sendi, Otot, dan Gangguan Sistem Gerak. Narasi didalamnya diperoleh dari
berbagai sumber, yakni beberapa Buku Sarana Elektronik dan Buku Biologi edisi
Kelima Jilid 3 karangan Campbell Reece Mitchell. Untuk dapat mengakses modul,
siswa terlebih dahulu diminta mengunduh file modul tersebut.
b) Power point per sub materi (tulang, sendi, otot, mekanisme kerja otot, dan
gangguan pada Sistem Gerak) dengan format IMS dan .ppt

Gambar 8 Tampilan salah satu slide power point pada sub materi gangguan
sistem gerak
35

Resource dengan format .ppt disediakan untuk mempermudah belajar.


Siswa tidak perlu mengunduh file .ppt karena slide .ppt telah disimpan dalam bentuk
IMS menggunakan fasilitas ISPRING sehingga dapat dibaca secara langsung saat
membuka e-learning. Isi slide power point merupakan ringkasan materi untuk
setiap sub materi. Penyusunan slide power point dibuat per sub materi untuk
mempermudah belajar.
c) Tambahan dari berbagai sumber dalam bahasa Inggris dengan format pdf

Gambar 9 Tampilan salah satu materi tambahan dengan format pdf


Sebagaimana dijelaskan pada Bab II, e-learning juga dilengkapi beberapa
file materi tambahan yang diperoleh dari berbagai sumber misalnya dari
http://classes.soe.ucsc.edu dan http://www.hartnell.edu. Tambahan materi
bertujuan melengkapi materi pada modul dan slide power point.
d) Atlas Sistem Gerak dalam Bahasa Inggris

Gambar 10 Tampilan awal file atlas sistem gerak


36

Atlas Sistem Gerak memiliki spesifikasi yang sedikit berbeda dengan


modul. Atlas lebih menekankan banyaknya dan lengkapnya gambar dibandingkan
narasi. Karena disusun dengan format .doc, maka siswa diharuskan mengunduh
file terlebih dahulu untuk dapat mengaksesnya. Atlas menyajikan gambar secara
rinci bagian penyusun Sistem Gerak seperti tulang-tulang penyusun rangka, otot,
sendi, sampai dengan gangguan yang dapat terjadi pada Sistem Gerak. Isi dalam
atlas yang banyak dilengkapi gambar tidak memungkinkan untuk disajikan dalam e-
learning untuk dibaca secara langsung pada saat membuka e-learning.
2) Activities
a. Assignments yang berisi soal penugasan yang bersifat pengayaan

Gambar 11 Pilihan tugas pengayaan


Tugas pengayaan berisi beberapa pertanyaan yang bersifat pengayaan.
Siswa diminta berpikir kritis melalui pertanyaan yang terdapat didalamnya. Tugas
pengayaan disusun per topik agar lebih efektif.
b. Chats yang berfungsi sebagai sarana komunikasi antar siswa dan antara
siswa dengan guru

Gambar 12 Tampilan fasilitas obrolan/chat


37

Fasilitas Obrolan atau Chat disusun untuk mempermudah komunikasi antara


guru dengan siswa maupun antar siswa. Fasilitas ini tidak disusun per topik,
sehingga masih secara umum. Topik yang dibahas dapat merupakan materi yang
dianggap sukar. Chatting dapat dilakukan apabila guru dan siswa sama-sama sedang
online. Komunikasi diharapkan dapat lebih lancar dan tidak terbatas saat di kelas
saja. Tujuan adanya fasilitas ini lebih khusus, yaitu mengatasi masalah
ketidakpahaman tiap siswa yang mungkin saja berbeda satu sama lain.
c. Forums yang diperuntukkan bagi siswa guna mendiskusikan materi yang
dianggap sukar bersama guru

Gambar 13 Tampilan fasilitas forum


Fasilitas Forum diskusi lebih luas cakupannya dan penggunaannya bila
dibandingkan fasilitas Chat. Pada fasilitas ini, siswa dan guru tidak harus dalam
keadaaan online secara bersamaan. Diskusi materi juga lebih umum, dan akan
mewadahi siswa yang memiliki kesulitan pemahaman siswa untuk topik yang
sama. Fungsinya hampir sama dengan Chat, yaitu mendiskusikan bagian materi
yang belum dipahami di kelas namun pada penggunaannya akan membuat siswa-
siswa dengan kesulitan materi yang sama berada di topik diskusi yang sama.
d. Glossaries yang berisi definisi istilah pada materi Sistem Gerak
Beberapa istilah pada Materi Sistem Gerak merupakan istilah asing yang
mungkin baru pernah ditemui oleh siswa. Untuk mempermudah pemahaman
siswa untuk istilah-istilah asing Sistem Gerak, disediakan menu Glossaries.
Melalui menu ini, siswa diharapkan dapat lebih memahami materi secara
keseluruhan.
38

Gambar 14 Isi menu glossaries


e. Quizzes yang berisi soal kuis per sub materi dengan format soal yang
bervariasi.

Gambar 15 Tampilan awal kuis


Kuis bertujuan mengetes kemampuan siswa. Format kuis dibuat per sub materi
dengan bentuk soal yang bervariasi. Sub materi tulang disusun kuis dengan format
pertanyaan berupa pilihan ganda. Format pertanyaan berupa soal Benar- Salah
disusun untuk sub materi sendi dan gangguan sistem gerak. Pada sub materi
otot, soal kuis disusun dalam format isian pendek. Sub materi mekanisme kerja otot
lebih banyak menekankan pada proses, untuk itu soal kuis juga disesuaikan (format
essay panjang).
b. Hasil Validasi Desain
Desain produk divalidasi oleh ahli media dan ahli materi. Ahli media yang
dipilih adalah dosen Jurusan Fisika. Sebelum validasi, terlebih dahulu dilakukan
perbaikan yang meliputi berbagai aspek, diantaranya tampilan, keterbacaan, dan tata
tulis. Isi e-learning dari segi materi divalidasi oleh ahli materi, dosen Jurusan
Biologi yang kompeten pada materi. Perbaikan meliputi kedalaman materi dan
39

susunan narasi. Setelah desain e-learning dianggap memenuhi kriteria,


selanjutnya dapat dilakukan uji coba pada skala kecil.
Validasi dilakukan dengan menggunakan angket yang berisi berbagai aspek
kelayakan produk. Hasil analisis penilaian yang dilakukan ahli media dan ahli
materi digunakan untuk melakukan revisi e-learning.
1) Validasi Ahli Media
Berdasarkan Tabel 3, dapat diketahui bahwa terdapat 5 aspek yang tidak
mendapat skor maksimal. Aspek tersebut yakni aspek ke 2, 3, 5, 11, dan 12.
Aspek usabilitas mendapat skor 2 karena tidak semua prosedur penggunaannya
sederhana. Skor 2 pada aspek kompatibilitas diperoleh karena ada materi yang
diharuskan untuk diunduh terlebih dahulu.
Tabel 3 Rekapitulasi hasil validasi e-learning berbasis Moodle dari ahli media

No Aspek yang dinilai Skor


1 Maintainable (dapat dipelihara/ dikelola dengan mudah) 3
2 Usabilitas (mudah digunakan dan sederhana dalam pengoperasiannya) 2
3 Kompatibilitas (media pembelajaran dapat diinstalasi/dijalankan
2
diberbagai hardware yang ada dengan atau tanpa mengunduh materi)
4 Dokumentasi media yang lengkap 3
5 Reusable (dapat dimanfaatkan kembali) 2
6 Komunikatif 3
7 Kreatif dalam ide berikut penuangan gagasan 3
8 Sederhana dan memikat 3
9 Interaktivitas 3
10 Pemberian motivasi belajar 2
11 Audio (narasi, back sound, dan sound effect) 2
12 Visual (layout design, typografi, warna) 3
13 Media bergerak (video) 3
Skor yang diperoleh 34
Kriteria Sangat layak

Pada aspek reusable skor yang diperoleh tidak maksimal karena tidak
semua konsep dalam e-learning dapat dimanfaatkan kembali untuk
mengembangkan media yang lain seperti macromedia flash misalnya. Pemberian
motivasi belajar juga termasuk salah satu aspek yang tidak maksimal skornya karena
kurang mampu merangsang siswa untuk belajar. Aspek terakhir yang skornya
kurang maksimal adalah aspek audio. Bahasa Inggris yang digunakan pada video
dan games membuat e-learning agak sukar dipahami.
40

2) Validasi Ahli Materi


Berdasarkan Tabel 4 dapat diketahui bahwa hasil penilaian ahli materi
terhadap isi dari e-learning berbasis Moodle yang dikembangkan. Ada 6 aspek yang
tidak mendapat skor maksimal. Aspek-aspek tersebut adalah aspek 4, 5, 7, 8,
9, dan 10. Aspek 4 yaitu kontekstualitas dan aktualitas tidak mendapat skor
maksimal karena tidak semua contoh kasus pada artikel dekat dengan lingkungan
siswa. Aspek kelengkapan dan kualitas e-learning hanya mendapat skor 2 karena
terdapat beberapa gambar yang disajikan kurang sesuai bagi tingkatan SMA. Skor
2 pada aspek kemudahan untuk dipahami diperoleh karena ada video yang agak
sukar dipahami. Isi materi yang dimulai dari penjelasan struktur mikro terlebih
dahulu sebelum struktur makro akan membuat siswa kebingungan dan tidak
tertarik di awal, sehingga membuat aspek sistematis, runtut, dan alur logika jelas
hanya mendapat skor 2.
Tabel 4 Rekapitulasi hasil validasi e-learning berbasis Moodle dari ahli materi

No Aspek yang dinilai Skor


1 Kejelasan tujuan pembelajaran (rumusan, realistis) 3
2 Relevansi tujuan pembelajaran dengan SK/KD, Kurikulum 3
3 Kesesuaian materi dengan tujuan pembelajaran 3
4 Kontekstualitas dan aktualitas 2
5 Kelengkapan dan kualitas e-learning 2
6 Kedalaman materi 3
7 Kemudahan untuk dipahami 2
8 Sistematis, runtut, dan alur logika jelas 2
9 Kejelasan uraian, pembahasan dan contoh 2
10 Pengaruh dalam ketrampilan proses IPA 2
Skor yang diperoleh 24
Kriteria Layak

Kejelasan uraian, pembahasan dan contoh tidak mendapat skor maksimal


karena uraian pada beberapa file menggunakan Bahasa Inggris sehingga kurang
komunikatif. Pengaruh dalam ketrampilan proses IPA mendapat skor 2 karena
tayangan gambar kurang dapat menggali thinking skill. Secara keseluruhan,
jumlah skor untuk seluruh aspek menunjukkan e-learning berbasis Moodle masuk
pada kriteria layak.
c. Hasil Revisi Desain
Setelah dikonsultasikan dengan ahli materi dan ahli media, e-learning berbasis
Moodle yang dikembangkan diperbaiki sesuai saran dan masukan yang diberikan.
Perbaikan dilakukan agar e-learning siap diujicobakan.
41

Berikut uraian perbaikan e-learning yang dilakukan.


1) Hasil penilaian ahli media
a) Perbaikan bagian Home pada web pintarbiologi.com

Gambar 16 Narasi bagian home pada web


Narasi pengantar pada bagian Home diperbaiki bahasanya. Perbaikan meliputi
pilihan kata yang tepat. Pilihan kata penting untuk diperbaiki karena narasi pada
bagian Home berfungsi menjelaskan gambaran isi dari e-learning. Pilihan kata yang
tepat diharapkan dapat membuat bahasa yang komunikatif sehingga isi e-learning
dapat dikenalkan melalui narasi di bagian Home. Selain itu, judul di bagian bawah
gambar yang tadinya e-learning diganti menjadi Sistem Gerak agar lebih
spesifik dan sesuai isi e-learning.
b) Perbaikan bagian Profile pada web
Profil pada web pengantar diposisikan agar rata tengah dan menggunakan
ukuran huruf lebih besar. Selain itu, foto juga diperbesar ukurannya agar
seimbang dengan ukuran huruf. Ukuran huruf dan foto yang terlalu kecil membuat
tampilan tampak kurang menarik karena terdapat ruang kosong terlalu banyak. Hasil
perbaikan dapat dilihat pada Gambar 17.
c) Perbaikan bagian Artikel pada web
Artikel seputar Sistem Gerak yang tadinya dijadikan 1 page membuat siswa
lelah dalam membaca. Untuk itu 8 artikel yang ada disusun 1 page 1 artikel.
Selain tampak lebih rapi tampilannya, saat membaca artikel yang tersaji 1 artikel
42

tiap halamannya juga tidak akan melelahkan mata. Hasil perbaikan dapat dilihat
pada Gambar 18.

Gambar 17 Isi bagian Profile web

Gambar 18 Tampilan bagian artikel


d) Perbaikan bagian awal course pada e-learning
Apabila sebelumnya terdapat judul course materi lain yang hanya sebagai
pelengkap tanpa isi dihapus saja, sehingga spesifik untuk Sistem Gerak. Judul- judul
materi lain dibuat agar course tidak tampak kosong. Hanya saja judul materi lain
tidak diisi, sehingga akan lebih baik jika dihapus.
43

.
Gambar 19 Tampilan halaman awal e-learning
e) Perbaikan bagian judul e-learning

Gambar 20 Tampilan heading sebelum diperbaiki


Bagian heading judulnya dibuat lebih spesifik yaitu hanya berisi Sistem
Gerak, sehingga Judul e-learning yang tadinya biologi juga diubah menjadi
Sistem Gerak. Selain itu, format baku produk berupa web adalah pemberian
identitas pengembang web yang dilengkapi foto. Untuk memperindah tampilan e-
learning heading juga dilengkapi dengan gambar rangka manusia. Tampilan setelah
perbaikan dapat dilihat pada Gambar 21.
44

Gambar 21 Tampilan heading setelah diperbaiki


f) Perbaikan bagian narasi pengantar e-learning

Gambar 22 Pilihan e-learning sebelum diberi narasi pengantar


Awal course sebaiknya diberi narasi pengantar dan gambaran pembelajaran
untuk siswa. Isi narasi pengantar adalah panduan pengoperasian e-learning secara
ringkas dan syarat mengikuti course pada e-learning. Setelah membaca narasi
pengantar diharapkan siswa lebih mudah menggunakan e-learning.
45

Gambar 23 Pilihan e-learning setelah diberi narasi pengantar


g) Perbaikan bagian isi course pada e-learning
(1) Isi narasi dengan format .doc dibuat per sub materi
Materi lengkap sistem gerak dengan format .doc sebaiknya dibuat per sub
materi. Penyajian materi langsung secara keseluruhan kurang efektif dan membuat
siswa bosan. Penyajian per sub materi tidak membuat materi terkesan berat. Selain
itu, pada bagian awal tiap sub materi juga diberi narasi pengantar agar siswa
mengetahui gambaran isi materi.

Gambar 24 Materi sistem gerak sebelum dipecah per sub materi


46

Gambar 25 Materi sistem gerak setelah dipecah per sub materi


(2) Buku Sarana Elektronik dan blog pada topik pertama dihapus
Buku Sarana Elektronik dan blog yang menjadi bagian dari isi course
sebaiknya dihapuskan. Penghapusan Buku Sarana Elektronik karena terlalu berat
dipahami karena kemasan materi terlalu besar (dalam bentuk buku). Blog yang
dimasukkan merupakan blog tentang biologi yang disusun pengembang e- learning,
namun karena sumber belajar berupa blog kurang dapat dipercaya, maka disarankan
untuk dihapus saja.

Gambar 26 Tampilan course sebelum isi Buku Sarana Elektronik dan blog
dihapus
47

Gambar 27 Tampilan course setelah isi Buku Sarana Elektronik dan blog
dihapus
(3) Materi pengayaan dibuat topik tersendiri
Materi pengayaan yang dimaksud berupa file materi tambahan Sistem Gerak
secara keseluruhan yang diambil dari beberapa sumber misalnya
http://classes.soe.ucsc.edu dan http://www.hartnell.edu serta atlas Sistem Gerak
yang disusun pengembang e-learning dalam Bahasa Inggris. Materi-materi yang
bersifat pengayaan sebaiknya dibuat dengan judul topik tersendiri karena untuk
memahaminya tidak seperti materi Sistem Gerak yang lain.

Gambar 28 Susunan materi sebelum materi pengayaan dibuat topik


tersendiri
48

Gambar 29 Susunan materi setelah materi pengayaan dibuat topik tersendiri


(4) Indikator dan tujuan pembelajaran dibuat per pertemuan

Gambar 30 Tampilan course sebelum penyusunan tujuan pembelajaran per


pertemuan
Pada awalnya tidak terdapat penjabaran tujuan pembelajaran, indikator,
kompetensi dasar dan standar kompetensi pada e-learning. Perbaikan dilakukan
dengan menjabarkan standar kompetensi dan kompetensi dasar di awal course
serta tujuan pembelajaran dan indikator per pertemuan. Penjabaran disusun dalam
bentuk IMS menggunakan fasilitas ISPRING sehingga dapat dibaca secara langsung
saat membuka e-learning. Tujuan pembelajaran yang disajikan tersebut
49

berfungsi memberi pemahaman siswa akan maksud kita belajar sub materi pada
Sistem Gerak.

Gambar 31 Tampilan course setelah penyusunan tujuan pembelajaran per


pertemuan
(5) Fasilitas Chat dan Forum dibuat per pertemuan

Gambar 32 Fasilitas forum diskusi diperuntukkan semua sub materi


Penyajian suatu forum diskusi untuk seluruh sub materi akan mempersulit
diskusi. Untuk itu, forum diskusi perlu disusun per sub materi, sehingga untuk
mendiskusikan sub materi yang sulit terdapat sarana/wadah yang berbeda.
Penataan yang forum yang terpisah membuat siswa menjadi lebih mudah
mendiskusi sub materi yang dianggap sulit.
50

Seperti halnya fasilitas forum, fasilitas chat juga sebelumnya disusun untuk
seluruh sub materi. Untuk membuat komunikasi menjadi lebih terfokus, fasilitas
ini juga disarankan untuk diperbaiki per sub materi seperti pada Gambar 33 dan
Gambar 34.

Gambar 33 Fasilitas chat diperuntukkan semua sub materi

Gambar 34 Tampilan fasilitas forum dan chat yang telah dibuat per sub
materi
(6) Judul dan narasi pengantar divariasikan warna huruf, ukuran huruf, dan jenis
hurufnya
Perbaikan pada bagian ini meliputi perbaikan tampilan. Penyusunan tiap sub
materi dalam topik-topik tersendiri sebaiknya dibuat lebih menarik. Judul topik
51

yang tadinya hanya Topik 1 diganti sesuai isinya, misalnya Tulang untuk sub
materi tulang. Selain itu, narasi pengantar juga perlu diberi setelah judul sub
materi sebagai gambaran isinya. Ukuran huruf untuk judul perlu dibedakan
dengan narasi pengantar dengan diperbesar. Untuk membuat tampilan makin
menarik, warna untuk judul dan narasi pengantar juga dibedakan.

Gambar 35 Tampilan judul tiap sub materi sebelum diperbaiki

Gambar 36 Tampilan judul tiap sub materi setelah diperbaiki


d. Hasil Uji Coba Skala Kecil
Uji coba skala kecil dilakukan untuk mengetahui tanggapan dan masukan
dari siswa yang diperlukan untuk penyempurnaan e-learning. Uji coba ini
menggunakan 1 kali pertemuan dengan jumlah sampel sebanyak 10 orang siswa.
52

Uji coba skala kecil dilaksanakan pada hari Selasa 2 April 2013 dan bertempat di
laboratorium komputer SMA N 1 Purbalingga. Instrumen yang digunakan adalah
e-learning dan angket tanggapan kelayakan e-learning oleh siswa. Hasil
tanggapan siswa terhadap pengembangan e-learning berbasis Moodle pada
pembelajaran Sistem Gerak dijabarkan pada Tabel 5.
Tabel 5 Hasil tanggapan siswa terhadap pengembangan e-learning berbasis
Moodle pada pembelajaran sistem gerak

Skor Butir Angket Jumlah


Subjek Kriteria
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 skor
UC-2 1 1 1 0 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 13 Sangat Baik
UC-4 1 1 1 0 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 13 Sangat Baik
UC-10 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 14 Sangat Baik
UC-13 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 14 Sangat Baik
UC-14 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
UC-16 1 1 1 1 0 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 13 Sangat Baik
UC-18 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
UC-19 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
UC-20 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
UC-28 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 14 Sangat Baik
Jumlah 9 10 8 9 10 10 9 9 7 10 10 10 10 10
10
Skor

Rata-rata 14,1 Sangat Baik

Berdasarkan Tabel 5, dapat diketahui bahwa seluruh siswa pada uji coba skala
kecil memberikan tanggapan dengan kriteria sangat baik. Kriteria sangat baik
diperoleh apabila skor tanggapan berada diantara 12-15. Rerata jumlah skor juga
menunjukkan angka 14,1 yang berarti rerata tanggapan siswa pada uji coba skala
kecil juga masih berada pada kriteria sangat baik. Beberapa aspek tidak
mendapatkan skor maksimal. Aspek tersebut adalah aspek nomor 2, 4, 5, 8, 9, dan
10. Aspek kemudahan penggunaan website e-learning berbasis Moodle pada
pembelajaran materi Sistem Gerak skornya tidak maksimal karena 1 orang siswa
yang masih kesulitan mengoperasikan e-learning. Kemenarikan layout /tampilan
produk e-learning berbasis Moodle ini dan kesesuaian dengan profil SMA N 1
Purbalingga juga skornya belum maksimal karena 2 orang siswa masih merasa
tampilan course perlu diperbaiki. Sejalan dengan aspek 2, aspek kemudahan
pengoperasian juga skornya belum maksimal. Hal tersebut memperkuat perlunya
53

perbaikan pengoperasian agar lebih sederhana. Aspek 8 yaitu menu dan fasilitas
pada produk website memenuhi kriteria website pembelajaran di SMA Negeri 1
Purbalingga skornya belum maksimal karena 1 orang siswa mengganggap fasilitas
di dalam e-learning belum memenuhi kriteria website pembelajaran di SMA
Negeri 1 Purbalingga. Menu games yang hanya ada pada sub materi tulang membuat
salah seorang siswa menganggap kelengkapan isi dari website e- learning
berbasis Moodle masih kurang. Waktu yang terbatas pada saat simulasi membuat
3 orang siswa belum dapat memahami isi website e-learning berbasis Moodle secara
keseluruhan sehingga skor untuk aspek ini kurang maksimal.
e. Hasil revisi produk pada uji coba skala kecil
Berdasarkan saran dan masukan pada data tanggapan siswa yang telah
dianalisis selanjutnya dilakukan beberapa perbaikan agar e-learning siap
digunakan pada uji coba skala besar. Perbaikan tersebut dijabarkan sebagai
berikut.
1) Tata cara aturan forum

Gambar 37 Tampilan awal forum sebelum diberi narasi pengantar


54

Gambar 38 Tampilan awal forum setelah diberi narasi pengantar


Salah satu masukan dari siswa adalah adanya narasi pengantar penggunaan
forum diskusi. Narasi pengantar akan membantu siswa memahami fungsi dan cara
penggunaan fasilitas forum. Pada awalnya, begitu forum diskusi diklik, hanya
akan tampak narasi singkat tentang forum. Tampilan setelah perbaikan dapat
dilihat pada Gambar 38.
2) Games ditambah

Gambar 39 Tambahan games pada sub materi otot


Bila awalnya games hanya ada pada sub materi tulang, maka sub materi lain
e-learning juga ditambah games. Games diminta siswa untuk ditambah untuk
55

membuat e-learning semakin menarik dan tidak membosankan. Tampilan e-


learning setelah penambahan games pada sub materi otot dapat dilihat pada Gambar
39.
f. Hasil uji coba skala besar
Setelah perbaikan pada tahap revisi produk, e-learning telah siap diujicobakan
pada skala yang lebih besar. Pada uji coba skala besar digunakan 2
Kelas X dengan total siswa 70 siswa. Uji coba ini dirancang dengan menjadikan
e-learning berbasis Moodle yang dikembangkan sebagai salah satu media
pembelajaran Sistem Gerak. RPP dan silabus yang disusun sebagai perangkat
pembelajaran dikoreksi oleh guru mata pelajaran biologi. Guru mata pelajaran
biologi yang ikut serta pada uji coba skala besar terdiri dari 1 orang guru biologi
Kelas XI dan 1 orang guru biologi Kelas X. Sebelum mengujicobakan produk, siswa
terlebih dahulu diminta mengerjakan soal pre test. Soal pre test yang digunakan
sebelumnya telah diujicobakan di Kelas XI IPA 1.
Setelah diujicobakan di kelas XI IPA 1, dilakukan analisis soal untuk
menentukan soal yang baik. Soal yang baik dan layak digunakan harus mencapai
kriteria validitas dan reliabilitas yang tinggi atau sangat tinggi (valid dan reliabel)
dengan tingkat kesukaran mudah, sedang dan sukar serta daya pembeda antara 0,2
sampai 0,7. Sebanyak 50 soal disiapkan untuk diujicobakan.
Hasil analisis soal uji coba dijelaskan sebagai berikut.
a) Validitas
Tabel 6 Hasil analisis validitas butir soal uji coba materi Sistem Gerak di kelas
XI IPA 1 SMA Negeri 1 Purbalingga*

Kriteria
No Jumlah Nomor soal
validitas soal
1 Valid 32 1, 2, 3, 4, 5, 7, 8, 9, 10, 15, 16, 17, 19, 20, 26,
27, 28, 30, 31, 33, 35, 37, 38, 39, 41, 42, 43,
44, 45, 46, 47, 48
2 Tidak valid 18
6, 11, 12, 13, 14, 18, 21, 22, 23, 24, 25, 29, 32,
34, 36, 40, 49, 50
*Data selengkapnya disajikan dalam Lampiran 26
Berdasarkan Tabel 6, dapat diketahui bahwa dari 50 soal yang disediakan
ternyata terdapat 32 soal yang valid dan 18 soal yang tidak valid. Soal yang tidak
valid tidak digunakan sebagai soal pre test dan post test.
56

b) Reliabilitas
Hasil perhitungan reliabilitas menggunakan rumus KR 20 menunjukkan
nilai sebesar 1,020. rtabel yang digunakan untuk taraf signifikansi 5% adalah 0,361.
Karena r11 lebih besar dari rtabel maka soal reliabel dan masuk pada kriteria
reliabilitas sangat tinggi.
c) Tingkat Kesukaran
Hasil analisis tingkat kesukaran soal menunjukkan bahwa 15 soal termasuk
kriteria sukar, 21 termasuk kriteria sedang, dan 14 termasuk kriteria mudah. Nomor-
nomor soal yang temasuk kriteria sukar, sedang, dan mudah dijelaskan pada Tabel
7.

Tabel 7 Hasil analisis tingkat kesukaran soal uji coba materi sistem gerak di kelas
XI IPA 1 SMA Negeri 1 Purbalingga*
Kriteria tingkat
Jumlah Nomor soal
kesukaran soal
1 Sukar 15 4, 6, 8, 12, 13, 14, 18, 20, 21, 22, 23, 28, 35,
36, 38.
2 Sedang 21 1, 5, 7, 11, 15, 17, 27, 29, 30, 31, 33, 34, 37,
39, 40, 41, 42, 43, 47, 49, 50
3 Mudah 14 2, 3, 9, 10, 16, 19, 24, 25, 26, 32, 44, 45, 46,
48.
*Data selengkapnya disajikan dalam Lampiran 26
d) Daya Pembeda
Daya pembeda soal dibedakan menjadi 4 kriteria, yaitu jelek, cukup, baik, dan
baik sekali. Berdasarkan hasil analisis diperoleh data bahwa 14 soal termasuk
kriteria jelek, 20 soal termasuk kriteria cukup, 14 termasuk kriteria baik, dan 2
soal dengan kriteria baik sekali. Rincian nomor soal untuk setiap kriteria
dijelaskan pada Tabel 8.
Tabel 8 Hasil analisis daya pembeda soal uji coba materi Sistem Gerak di kelas XI
SMA Negeri 1 Purbalingga*
Kriteria daya Jumlah Nomor soal
pembeda soal
1 Jelek 14 6, 11, 12, 13, 22, 24, 25, 29, 32, 34, 36, 40,
49, 50
2 Cukup 20 2, 3, 4, 7, 9, 10, 14, 15, 18, 19, 20, 21, 23, 26,
27, 35, 44, 45, 46, 48
3 Baik 14 5, 8, 16, 17, 28, 30, 31, 33, 37, 39, 41, 42, 43,
47
4 Baik Sekali 2 1,38
*Data selengkapnya disajikan dalam Lampiran 26
57

Setelah dilakukan analisis untuk memperoleh soal yang baik, maka


diperoleh data bahwa 30 soal dapat digunakan dan 20 soal tidak digunakan. Data
lengkap nomor soal yang digunakan dan tidak digunakan dijelaskan pada Tabel 9.
Tabel 9 Soal yang digunakan untuk evaluasi pada pembelajaran materi Sistem
Gerak dengan media e-learning berbasis Moodle di kelas X A dan X B*

Nomor butir soal


Jenis soal Digunakan Tidak digunakan
1, 3, 4, 5, 7, 8, 9, 10, 15, 16, 17,
2, 6, 11, 12, 13, 14, 18, 21, 22,
19, 20, 26, 27, 28, 30, 31, 33,
Pilihan ganda 23, 24, 25, 29, 32, 34, 36, 40, 45,
35, 37, 38, 39, 41, 42, 43, 44,
49, 50
46, 47 ,48
Jumlah 30 20
*Data selengkapnya disajikan dalam Lampiran 26
Uji coba skala besar dilakukan untuk memperoleh hasil belajar, data
tanggapan siswa, dan data tanggapan guru. Hasil uji coba skala besar dijelaskan
sebagai berikut.
2. Hasil belajar
Hasil belajar yang diukur pada penelitian ini adalah hasil belajar aspek
kognitif. Penilaian hasil belajar diukur melalui pre test dan post test. Data
rekapitulasi hasil belajar dapat dilihat pada Lampiran 42 yang menunjukkan
ketuntasan klasikal untuk Kelas X A adalah 94,29% sedangkan untuk Kelas X B
adalah 91,43%. Persentase ketuntasan klasikal sudah berada diatas ketentuan yaitu
80%.
Tabel 10 Rekapitulasi hasil belajar siswa kelas X A dan X B pada materi Sistem
Gerak dengan media pembelajaran e-learning berbasis Moodle SMA
Negeri 1 Purbalingga
Nilai Rata- Ketuntasan Kelas Kriteria Ketuntasan
No Kelas
Rata Klasikal Minimum
1 XA 84,86 94,29% 77
2 XB 85,9 91,43% 77
*Data selengkapnya disajikan dalam Lampiran 42

1) Pengukuran Normalitas gain (N-gain)


Hasil belajar siswa dalam penelitian ini selanjutnya diukur dengan
menggunakan normalitas gain (N-gain) untuk mengetahui efektivitas perlakuan
yang diberikan pada Kelas X A dan X B. Hasil rekapitulasi pengukuran N-gain
disajikan dalam Tabel 11.
58

Tabel 11 Rekapitulasi hasil pengukuran Normalitas gain (N-gain)

Kelas
Kategori Kriteria
X-A X-B
Jumlah % Jumlah %
g > 0.7 Tinggi 8 22.86 24 68.57
0.3 < g < 0.7 Sedang 26 74.29 11 31.43
g < 0.3 Rendah 1 2.86 0 0.00
*Data selengkapnya dapat dilihat pada Lampiran 43
Berdasarkan hasil rekapitulasi pengukuran Normalitas gain (N-gain) pada
Tabel 11 selisih antara nilai pre test dan nilai post test membuktikan bahwa
perlakuan yang diberikan kepada Kelas X B lebih efektif digunakan untuk
mengoptimalkan hasil belajar siswa daripada Kelas X A. Hal tersebut terlihat dari
nilai signifikansi N gain Kelas X B yang lebih tinggi persentasenya untuk kriteria
sangat tinggi yaitu sebesar 68,57%, sedangkan untuk Kelas X A 22,86%.
Data keefektifan juga diperkuat oleh hasil uji t yang menunjukkan t hitung
untuk masing-masing kelas lebih tinggi daripada t tabel, yang berarti media
pembelajaran efektif meningkatkan hasil belajar. t hitung untuk Kelas X A adalah
18,47 dan untuk Kelas X B adalah 15,67. Nilai t tabel untuk db 34 adalah 1,69.
3. Data tanggapan siswa
Data tanggapan siswa diperoleh dengan menganalisis lembar angket
tanggapan siswa yang diberikan pada akhir proses pembelajaran. Hasil analisis
tanggapan siswa Kelas X A dan X B terhadap pembelajaran disajikan pada Tabel
12.
Berdasarkan Tabel 12 dapat diketahui bahwa seluruh siswa Kelas X A
menganggap e-learning berbasis Moodle sudah cukup interaktif, mempermudah
mempelajari materi Sistem Gerak dan meningkatkan hasil belajar. Tampilan e-
learning juga menarik dan sesuai dengan profil SMA N 1 Purbalingga sehingga
memenuhi kriteria website pembelajaran di SMA Negeri 1 Purbalingga. Seluruh
siswa Kelas X A juga menganggap pada dasarnya guru mendukung digunakannya
media website e-learning berbasis Moodle pada pembelajaran materi Sistem
Gerak. Menurut siswa, website e-learning berbasis Moodle ini dapat dijadikan
alternatif model pembelajaran jarak jauh dan penunjang proses pembelajaran di
SMA N 1 Purbalingga. Skor yang kurang maksimal diperoleh pada aspek nomor
59

2, 5, 8, 9, 10, 12, 13, dan 14. Setelah dianalisis seperti pada Lampiran 43
diperoleh data bahwa 100 % siswa Kelas X A memberi tanggapan sangat baik.
Tabel 12 Hasil tanggapan siswa terhadap pengembangan e-learning berbasis
Moodle pada pembelajaran sistem gerak kelas X A
XA
No. Butir Angket Ya Tidak Ya Tidak

% %
1 Produk e-learning berbasis Moodle sudah cukup interaktif 35 0 100 0
2 Siswa tidak merasa kesulitan menggunakan website e- 31 4 89 11
learning berbasis Moodle pada pembelajaran materi sistem
gerak
3 Website e-learning berbasis Moodle memudahkan siswa 35 0 100 0
dalam memperlajari materi sistem gerak

4 Dari segi layout/tampilan produk e-learning berbasis 35 0 100 0


Moodle ini menarik dan sesuai dengan profil SMA N 1
Purbalingga
5 Produk website pembelajaran berbasis Moodle mudah 34 1 97 3
untuk dioperasikan
6 Produk website e-learning berbasis Moodle di SMA N 1 35 0 100 0
Purbalingga dapat meningkatkan hasil belajar Siswa pada
materi sistem gerak
7 Menu dan fasilitas pada produk website e-learning 35 0 100 0
berbasis Moodle ini sudah memenuhi kriteria website
pembelajaran di SMA Negeri 1 Purbalingga
8 Media pembelajaran website e-learning berbasis Moodle 34 1 97 3
ini memiliki keterbacaan yang cukup baik
9 Isi dari website e-learning berbasis Moodle sudah cukup 33 2 94 6
lengkap
10 Siswa dapat memahami isi website e-learning berbasis 28 7 80 20
Moodle secara keseluruhan
11 Pada dasarnya guru mendukung digunakannya media 35 0 100 0
website e-learning berbasis Moodle pada pembelajaran
materi sistem gerak
12 Pada dasarnya pihak sekolah mendukung digunakannya 34 1 97 3
media website e-learning berbasis Moodle pada
pembelajaran materi sistem gerak
13 Siswa setuju apabila media website e-learning berbasis 34 1 97 3
Moodle diterapkan pada materi lain
14 Produk e-learning berbasis Moodle belum pernah 30 5 86 14
diterapkan untuk keperluan pembelajaran sebelumnya
15 Website e-learning berbasis Moodle ini dapat dijadikan 35 0 100 0
alternatif model pembelajaran jarak jauh dan penunjang
proses pembelajaran di SMA N 1 Purbalingga
Rata-rata 33 2 94 4.2
*Keterangan : jumlah siswa 35 orang
60

Tabel 13 Hasil tanggapan siswa terhadap pengembangan e-learning berbasis


Moodle pada pembelajaran sistem gerak kelas X B
Jawaban
No. Butir Angket Ya Tidak Ya Tidak %

%
1 Produk e-learning berbasis Moodle sudah cukup 35 0 100 0
interaktif
2 Siswa tidak merasa kesulitan menggunakan website e- 33 2 94 6
learning berbasis Moodle pada pembelajaran materi
sistem gerak
3 Website e-learning berbasis Moodle memudahkan 35 0 100 0
Siswa dalam memperlajari materi sistem gerak
4 Dari segi layout/tampilan produk e-learning berbasis 34 1 97 3
Moodle ini menarik dan sesuai dengan profil SMA N
1 Purbalingga
5 Produk website pembelajaran berbasis Moodle 35 0 100 0
mudah untuk dioperasikan
6 Produk website e-learning berbasis Moodle di SMA 34 1 97 3
N 1 Purbalingga dapat meningkatkan hasil belajar
siswa pada materi sistem gerak
7 Menu dan fasilitas pada produk website e-learning 32 3 91 9
berbasis Moodle ini sudah memenuhi kriteria website
pembelajaran di SMA Negeri 1 Purbalingga
8 Media pembelajaran website e-learning berbasis 34 1 97 3
Moodle ini memiliki keterbacaan yang cukup baik
9 Isi dari website e-learning berbasis Moodle sudah 27 8 77 23
cukup lengkap
10 Siswa dapat memahami isi website e-learning 29 6 83 17
berbasis Moodle secara keseluruhan
11 Pada dasarnya guru mendukung digunakannya media 35 0 100 0
website e-learning berbasis Moodle pada
pembelajaran materi sistem gerak
12 Pada dasarnya pihak sekolah mendukung 34 1 97 3
digunakannya media website e-learning berbasis
Moodle pada pembelajaran materi sistem gerak
13 Siswa setuju apabila media website e-learning 30 5 86 14
berbasis Moodle diterapkan pada materi lain
14 Produk e-learning berbasis Moodle belum pernah 26 9 74 26
diterapkan untuk keperluan pembelajaran sebelumnya
15 Website e-learning berbasis Moodle ini dapat 35 0 100 0
dijadikan alternatif model pembelajaran jarak jauh
dan penunjang proses pembelajaran di SMA N 1
Purbalingga
Rata-rata 33 3 93 7.133333
*Keterangan : jumlah siswa 35 orang
Pada Tabel 13 dapat diketahui bahwa belum semua aspek tanggapan siswa
Kelas X B bernilai maksimal. Skor yang kurang maksimal diperoleh pada aspek
nomor 2, 4, 6, 7, 8, 9, 10, 12, 13, dan 14. Aspek kemudahan penggunaan website e-
learning berbasis Moodle pada pembelajaran materi Sistem Gerak nilainya
61

belum maksimal karena terdapat 2 orang siswa yang masih kesulitan


menggunakan e-learning. Aspek kemenarikan tampilan produk e-learning
berbasis Moodle dan kesesuaian dengan profil SMA N 1 Purbalingga skornya
belum maksimal karena 1 orang siswa merasa tampilannya masih kurang menarik.
Selain itu 1 orang siswa juga menganggap e-learning berbasis Moodle di SMA
N 1 Purbalingga belum dapat meningkatkan hasil belajar pada materi Sistem
Gerak sehingga skor pada aspek tersebut kurang maksimal. Sebamyak 3 orang siswa
Kelas X B menganggap menu dan fasilitas pada produk website e- learning berbasis
Moodle belum memenuhi kriteria website pembelajaran di SMA Negeri 1
Purbalingga.
Aspek keterbacaan media pembelajaran website e-learning berbasis Moodle
skornya kurang maksimal karena 1 orang siswa masih kesulitan membaca isi e-
learning. Aspek kelengkapan isi dari website e-learning berbasis Moodle baru
disetujui oleh 22 orang siswa. Sebagaimana tertera pada aspek 10, 6 orang siswa
juga belum dapat memahami isi website e-learning berbasis Moodle secara
keseluruhan. Salah seorang siswa juga beranggapan pada dasarnya pihak sekolah
mendukung digunakannya media website e-learning berbasis Moodle pada
pembelajaran materi Sistem Gerak. Terdapat 5 orang siswa yang tidak setuju
apabila media website e-learning berbasis Moodle diterapkan pada materi lain.
Selain itu, 9 orang siswa juga pernah mengikuti pembelajaran menggunakan e-
learning berbasis Moodle sebelumnya. Setelah dianalisis seperti pada Lampiran
35, diperoleh data bahwa 33 siswa atau 94,29% siswa Kelas X B memberi
tanggapan sangat baik dan 2 siswa atau 5,71% memberi tanggapan baik.
4. Data tanggapan guru
Tanggapan guru terhadap penggunaan media pembelajaran Sistem Gerak
diperoleh melalui pengisian angket. Guru yang memberikan tanggapan adalah 1
orang mata pelajaran biologi guru Kelas XI IPA dan 1 orang guru mata pelajaran
biologi Kelas X. Hasil pengisian angket tanggapan oleh guru menunjukkan guru
tertarik menggunakan e-learning dan merasa prosedur penggunaan e-learning
mudah. Guru juga berharap terkesan karena siswa menjadi lebih fokus dalam
belajar. Hanya saja, menurut guru salah satu kendala selama proses pembelajaran
adalah koneksi internet yang terkadang lambat. Selain itu, penerapan e-learning
62

juga hanya bisa dilakukan di sekolah yang memiliki fasilitas komputer dan
koneksi internet yang baik. Data lengkap hasil angket tanggapan guru dapat
dilihat pada Lampiran 44, Lampiran 45, dan Lampiran 46.
g. Revisi produk pada uji coba skala besar
Berdasarkan masukan pada angket tanggapan siswa, dilakukan revisi pada
e-learning. Hasil revisi berupa pembuatan file dengan format .ppt yang dikhususkan
untuk diunduh. Siswa ingin memiliki file, namun pada awalnya hanya tersedia
file ppt yang hanya ditujukan untuk disaksikan langsung pada saat membuka e-
learning.

Gambar 40 Tampilan setelah pemberian file dengan format .ppt untuk diunduh
h. Produk final
Hasil akhir pengembangan produk e-learning berbasis Moodle adalah
sebagai berikut:
Produk e-learning berbasis Moodle merupakan menu utama pada web
pengantar dengan alamat pintarbiologi.com. Seri e-learning yang dikembangkan
adalah Moodle 2.4. Web pengantar berisi 4 menu, yaitu Home, Profile, Artikel dan
e-learning. Pilihan menu terdapat pada bagian bawah web pengantar. Menu Home
berisi narasi pengantar mengenai pengunaan e-learning. Hasil akhir tampilan
menu Home pada web pengantar tertera pada Gambar 41.
63

Gambar 41 Tampilan hasil akhir menu home pada web pengantar


Menu selanjutnya adalah menu Profile. Menu Profile berfungsi
menerangkan identitas pengembang website. Sebagaimana aturan pengembangan
produk berupa website, sebuah produk website harus dilengkapi identitas
pengembang website yang berisi foto, nama, alamat, alamat email, dan alamat
website. Identitas tersebut berfungsi mempermudah komunikasi dengan
pengembang website. Selain itu, komunikasi juga dapat dilakukan melalui jejaring
sosial Facebook dengan memilih menu berlogo huruf F pada bagian kanan atas.
Isi tampilan menu Profile pada web pengantar tertera pada Gambar 42.

Gambar 42 Tampilan hasil akhir menu profile pada web pengantar


64

Artikel merupakan menu ketiga pada web pengantar. Isi menu artikel adalah
berita seputar Sistem Gerak. Perpindahan dari satu berita ke berita lain dapat
dilakukan dengan memilih angka dibagian kiri bawah. Isi berita diperolah dari
www.detik.com dan www.vivanews.com. Hasil akhir tampilan menu Artikel pada
web pengantar tertera pada Gambar 43.

Gambar 43 Tampilan hasil akhir menu Artikel pada web pengantar


Menu utama pada web pengantar adalah menu e-learning. Untuk dapat
mengakses isi e-learning, siswa dan guru harus login terlebih dahulu, dan terdaftar
sebagai user. Cara login e-learning adalah dengan mengisikan user name dan
password pada kolom yang disediakan. Isi menu e-learning adalah resource dan
activities. Selain itu, e-learning juga dilengkapi fasilitas kalender, sehingga
apabila akan mengadakan suatu event seperti pop kuis dan sebagainya, siswa
dapat melihat agendanya pada kalender. Bahasa pilihan menu pada e-learning terdiri
dari bahasa Indonesia dan bahasa Inggris. Pilihan pengubahan bahasa ada pada
bagian sisi kanan atas. Hasil tampilan menu awal e-learning tertera pada Gambar
44.
Pada bagian awal e-learning terdapat narasi berisi pengantar tentang
berbagai menu pada e-learning dan gambaran pembelajaran untuk siswa (Gambar
45). Modul materi lengkap Sistem Gerak dengan format .doc dibuat per sub
materi. Power point per sub materi (tulang, sendi, otot, mekanisme kerja otot, dan
gangguan pada Sistem Gerak) dengan format IMS untuk dibaca langsung dan .ppt
65

untuk diunduh. Tambahan materi dari berbagai sumber tersedia dalam bahasa
Inggris dengan format pdf. Atlas Sistem Gerak sebagai materi pengayaan tersedia
dalam bahasa Inggris. Judul dan narasi pengantar divariasikan warna huruf,
ukuran huruf, dan jenis hurufnya .Selain itu, pada bagian awal tiap sub materi juga
diberi narasi pengantar agar siswa mengetahui gambaran isi materi. Materi
dilengkapi video untuk menjelaskan proses yang terjadi pada Sistem Gerak.
Contoh tampilan video tertera pada Gambar 46.

Gambar 44 Tampilan hasil akhir menu e-learning pada web pengantar

Gambar 45 Narasi pengantar e-learning Moodle


66

Gambar 46 Tampilan video pada e-learning


Glossaries merupakan menu daftar kata-kata sukar pada materi Sistem Gerak.
Menu ini dapat diakses pada bagian sisi kiri e-learning. Melalui menu ini, siswa
diharapkan dapat lebih memahami istilah asing yang baru pernah diketahui. Produk
e-learning juga dilengkapi menu games. Menu games terdapat pada sub materi
Tulang dan Otot. Siswa dapat memanfaatkan menu games agar tidak bosan dalam
belajar materi Sistem Gerak. Isi tampilan glossaries tertera pada Gambar
47.

Gambar 47 Isi menu glossaries


67

Evaluasi materi Sistem Gerak per sub materi tersedia dalam bentuk kuis dan
assignment. Format kuis dibuat berbeda-beda per sub materi. Sub materi Tulang
format soalnya adalah pilihan ganda. Sub materi Sendi dan Gangguan pada Sistem
Gerak format soalnya adalah benar-salah. Format soal isian pendek terdapat pada
sub materi Otot sedangkan untuk essay panjang ada pada sub materi Mekanisme
Kerja Otot. Perbedaan kuis dan assignment terletak pada cara pengerjaannya. Kuis
dikerjakan secara online dengan waktu yang telah ditentukan. Soal juga dibuat
tampak 1 soal pada 1 halaman dengan diacak. Pengacakan soal dilakukan agar
pada saat masing-masing siswa sedang mengerjakan kuis bersama, soal yang
muncul meskipun nomor soalnya sama tapi isi soal yang muncul berbeda. Nilai
dapat terlihat langsung setelah siswa memilih summit all and finished. Daftar nilai
kuis yang masuk tertera pada pada menu daftar nilai disisi kiri e-learning apabila
user login sebagai admin maupun guru. Assignment merupakan penugasan yang
pengerjaannya secara offline. Siswa membaca soal terlebih dahulu kemudian dapat
mengerjakannya secara offline dengan menggunakan ms. word. Setelah selesai
mengerjakan, siswa dapat mengunggahkan file jawaban. Contoh tampilan kuis dan
assignment tertera pada Gambar 48 dan Gambar 49.

Gambar 48 Contoh tampilan kuis sub materi tulang


68

Gambar 49 Contoh tampilan assignment sub materi sendi


Isi e-learning juga dilengkapi materi pengayaan. Materi pengayaan berisi
file materi tambahan Sistem Gerak secara keseluruhan yang diambil dari beberapa
sumber misalnya http://classes.soe.ucsc.edu dan http://www.hartnell.edu serta
atlas Sistem Gerak yang disusun pengembang e-learning dalam Bahasa Inggris.
Setiap pertemuan memiliki indikator dan tujuan pembelajaran tersendiri, sehingga
setelah disusun, indikator dan tujuan pembelajaran diletakkan per pertemuan dengan
format file IMS agar dapat disaksikan langsung oleh siswa tanpa diunduh. Tujuan
pembelajaran yang disajikan tersebut berfungsi memberi pemahaman siswa akan
maksud pembelajaran sub materi pada Sistem Gerak. Tampilan materi pengayaan
tertera pada Gambar 50.
Komunikasi pada e-learning ini menggunakan fasilitas Chat dan Forum.
Keduanya disusun per sub materi sehingga mempermudah diskusi materi. Chat
lebih dikhususkan untuk komunikasi 2 arah, baik antara guru dan siswa maupun
antar siswa. Pada fasilitas forum disediakan aturan penggunaan forum. Hasil akhir
tampilan forum tertera pada Gambar 51.
69

Gambar 50 Tampilan materi pengayaan

Gambar 51 Hasil akhir tampilan forum


Penjelasan diatas merupakan bagian dari course management. Selain course
management, pada e-learning berbasis Moodle juga terdapat user management.
User management terdiri dari hak akses apa saja yang dimiliki masing-masing
user. Deskripsi hak akses masing-masing user adalah sebagai berikut:
1) User admin: admin berhak mengatur dan mengelola course baik course
management maupun user management. Pengelolaan berupa course
management meliputi menambah dan mengurangi isi course, mengubah
tampilan, serta mengelola nilai. Pengelolaan berupa user management
70

meliputi penambahan dan pengurangan user serta mengatur hak apa saja
yang dapat dimiliki setiap user.
2) User guru: Guru hanya dapat melakukan pengelolaan course management
yaitu dengan menambah dan mengurangi isi course serta melakukan
pengelolaan nilai.
3) User siswa: Siswa memiliki hak mengakses seluruh isi e-learning, namun
tidak berhak menambah dan mengurangi isi course.

B. Pembahasan
Penelitian ini merupakan pengembangan mengikuti model Sugiyono (2010)
dengan sedikit modifikasi. Tahap-tahap penelitian ini adalah (1) Potensi dan
Masalah, (2) Pengumpulan Data, (3) Desain Produk, (4) Validasi Desain, (5)
Revisi Desain, (6) Uji Coba Skala Kecil, (7) Revisi Produk, (8) Uji Coba Skala
Besar, (9) Revisi Produk, (10) Produk Final e-learning berbasis Moodle. Tahap
penelitian Potensi Masalah dan Pengumpulan data telah dijabarkan hasilnya pada
sub bab Latar Belakang, sehingga kegiatan penelitian dijabarkan mulai tahap Desain
Produk. Pengembangan e-learning berbasis web adalah salah satu cara membuat
media pembelajaran yang dapat menciptakan pembelajaran yang menyenangkan
serta sesuai dengan karakterisitik materi dan karakteristik siswa.
Produk e-learning berbasis Moodle dikatakan layak apabila telah memenuhi
kelayakan e-learning dan efektif menaikkan hasil belajar siswa sehingga tuntas
KKM. Kelayakan e-learning ditinjau dari bidang media dan bidang materi
memperoleh skor yang termasuk dalam kriteria layak. Keefektifan media
pembelajaran e-learning berbasis Moodle dinilai dari 2 aspek, yaitu sebanyak 80
% siswa mencapai nilai hasil belajar > 77 dan tanggapan siswa minimal baik, serta
respon positif dari guru.
1. Hasil Pengembangan e-learning berbasis Moodle sebagai Media
Pembelajaran Sistem Gerak di SMA
Pada penyusunan website pengantar dan e-learning berbasis Moodle,
peneliti dibantu oleh 3 teman yang ahli di bidang pembuatan website. Langkah awal
mendesain e-learning adalah dengan mengumpulkan berbagai sumber dan membuat
isi resources berupa buku, web, link web untuk games dan video.
71

Referensi berupa buku dan web digunakan sebagai sumber menyusun slide power
point, file penjelasan dengan format .doc, tambahan materi dengan format pdf
serta beberapa artikel berita terkait Sistem Gerak. Apabila bahan untuk content e-
learning telah lengkap, langkah selanjutnya adalah menyiapkan hosting dan domain.
Hosting dibeli dari rumahweb.com dengan space sebesar 1000MB. Domain yang
digunakan adalah pintarbiologi.com. Nama domain yang sederhana dipilih agar
mudah diingat. Untuk dapat mengembangkan e-learning berbasis Moodle tentu
sebelumnya file Moodle dalam bentuk .zip didownload di www.Moodle.org.
Pengaturan dilakukan oleh panel kontrol. Control panel yang dibutuhkan tidak lagi
secara offline dalam bentuk xampp control panel tapi dilakukan melalui control
panel online, yaitu dengan menggunakan cPanel. Apabila telah membuka cPanel,
maka langkah selanjutnya adalah login. Tampilan setelah login dapat dilihat pada
Gambar 52.

Gambar 52 Tampilan cPanel setelah login


Pada saat instalasi Moodle secara online, database tidak perlu diinstal,
karena sudah tersedia di cPanel. Langkah upload file Moodle yang masih kosong
dilakukan di cPanel pada bagian file manager. File Moodle yang telah terunggah
selanjutnya diinstal di domain yang dipilih (pintarbiologi.com). Perubahan setting
awal Moodle asli selanjutnya dilakukan melalui cPanel secara online. Modifikasi
yang dilakukan berupa penggantian template dan pengisian course. Tampilan
awal Moodle dengan template yang dipilih dapat dilihat pada Gambar 53.
72

Gambar 53 Tampilan awal e-learning berbasis Moodle


Pada tahap validasi ahli, peneliti menjelaskan desain e-learning yang
dikembangkan. Hasil penilaian dari ahli media berada pada kriteria sangat layak
dengan skor sebesar 34 dari skor maksimal 39 (Lampiran 3), sedangkan hasil
penilaian dari ahli materi berada pada kriteria layak dengan skor sebesar 24 dari
skor maksimal 30 (Lampiran 7). Desain e-learning direvisi beberapa kali sesuai
masukan dari ahli media sehingga mendapatkan hasil penilaian sangat layak.
Berdasarkan hasil penelitian, dapat diketahui bahwa dari segi rekayasa
perangkat lunak dan komunikasi audio visual oleh ahli media terdapat aspek yang
tidak mendapat skor maksimal. Aspek usabilitas mendapat skor 2 karena
meskipun secara umum mudah digunakan, namun tidak seluruh prosedur
penggunaannya sederhana. Misalnya untuk dapat berkomunikasi lewat forum,
tidak semua prosedur penggunaannya dianggap sederhana, baik oleh siswa pada
uji coba skala kecil maupun skala besar. Hal ini diperkuat dengan saran siswa untuk
dibuatnya suatu aturan penggunaan forum diskusi. Untuk mengatasinya pada
revisi selanjutnya forum diskusi diberi penjelasan singkat cara penggunaannya
sehingga siswa lebih mudah memahami. Pentingnya kesederhanaan penggunaan e-
learning ini sejalan dengan yang dikemukakan Purbo (2002) bahwa sistem yang
sederhana akan memudahkan siswa dalam memanfaatkan teknologi dan menu yang
ada, dengan kemudahan pada panel yang disediakan akan mengurangi pengenalan
sistem e-learning, sehingga waktu
73

belajar siswa dapat diefisienkan untuk proses belajar dan bukan pada belajar
menggunakan sistem e-learning- nya.
Skor 2 pada aspek kompatibilitas diperoleh karena ada materi yang diharuskan
untuk diunduh terlebih dahulu. Pada aspek reusable skor yang diperoleh tidak
maksimal karena tidak semua konsep dalam e-learning dapat dimanfaatkan
kembali untuk mengembangkan media yang lain seperti macromedia flash
misalnya. Konsep yang dapat dimanfaatkan kembali berupa materi dengan format
.doc maupun .pdf. Sub materi yang dikemas dalam bentuk
.ppt telah diringkas untuk mempermudah belajar sehingga jika digunakan untuk
mengembangkan media lain sumber berupa .ppt tersebut terlalu ringkas dan
kurang lengkap. Pemberian motivasi belajar juga termasuk salah satu aspek yang
tidak maksimal skornya karena kurang mampu merangsang siswa untuk belajar. Hal
tersebut bertentangan dengan hasil penelitian Sjukur (2012) yang mengemukakan
penerapan pembelajaran blended learning dapat meningkatkan motivasi dan hasil
belajar siswa. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk membangkitkan motivasi
adalah dengan pemberian reward berupa hadiah saat kegiatan pembelajaran. Aspek
terakhir yang skornya kurang maksimal adalah aspek audio. Bahasa Inggris yang
digunakan pada video dan games membuat e- learning agak sukar dipahami.
Meskipun SMA N 1 Purbalingga merupakan eks RSBI, namun ternyata penggunaan
bahasa Inggris hanya pada bahasa pengantar, media pembelajaran dan sumber
belajar berupa buku masih menggunakan bahasa Indonesia sehingga beberapa siswa
dengan kemampuan bahasa Inggris yang kurang, kesulitan memahami isi e-learning
secara keseluruhan. Sebagaimana diungkapkan oleh Hayati (2012) bahwa salah satu
kendala siswa dalam proses pembelajaran di kelas jika menggunakan Bahasa Inggris
sebagai bahasa pengantar pembelajaran adalah siswa agak sedikit lambat dalam
memahami materi jika materi tersebut berbahasa Inggris.
Penilaian dari ahli materi meliputi aspek desain pembelajaran yang terdiri
dari kejelasan tujuan pembelajaran (rumusan, realistis), relevansi tujuan
pembelajaran dengan SK/KD dan kurikulum, kesesuaian materi dengan tujuan
pembelajaran, kontekstualitas dan aktualitas, kelengkapan dan kualitas e-learning
berbasis Moodle, kedalaman materi, kemudahan untuk dipahami, sistematis dan
74

alur logika jelas, kejelasan uraian pembahasan dan contoh, serta pengaruh dalam
ketrampilan proses IPA. Berdasarkan Tabel 4 dapat diketahui bahwa hasil
penilaian ahli materi terhadap isi dari e-learning berbasis Moodle yang
dikembangkan. Terdapat 6 aspek yang tidak mendapat skor maksimal. Aspek- aspek
tersebut adalah aspek 4, 5, 7, 8, 9, dan 10. Aspek 4 yaitu kontekstualitas dan
aktualitas tidak mendapat skor maksimal karena tidak semua contoh kasus pada
artikel pada e-learning dekat dengan lingkungan siswa. Misalnya artikel tentang
osteoporosis. Peneliti sebenarnya sudah berusaha memberikan berbagai contoh
kasus yang kontekstual dengan materi di sela mengajar. Caranya adalah dengan
mencoba menanyakan gejala seperti contoh gangguan Sistem Gerak yang sedang
dibahas di kelas yang mungkin pernah dialami. Pembelajaran kontekstual
sebenarnya penting karena dapat meingkatkan pemahaman konsep siswa,
sebagaimana dikemukakan Suryanti et al. (2005) pada penelitiannya yaitu hasil
analisis data memperlihatkan bahwa secara umum siswa telah mengkonstruksi
pemahaman konsep panas dengan baik, sehingga dapat diinferensikan bahwa
pembelajaran kontekstual dapat meningkatkan pemahaman konsep siswa. Selain itu,
pada sub materi yang sama, peneliti juga mencoba memvariasikan strategi belajar.
Siswa tidak langsung diberi materi tentang gangguan pada Sistem Gerak, namun
terlebih dahulu digali pengetahuan awalnya dengan diminta menyebutkan contoh
gangguan Sistem Gerak yang pernah dialami atau diketahui. Strategi belajar
inkuiri tersebut bila dipadukan dengan media audio visual dapat meningkatkan
kualitas pembelajaran, sebagaimana diungkapkan Rokhmawati (2012) penerapan
strategi pembelajaran inkuiri dipadukan media audio visual dapat meningkatkan
kualitas pembelajaran biologi Kelas VII-D SMP Negeri 1
Jaten Tahun Pelajaran 2011/2012.
Aspek kelengkapan dan kualitas e-learning hanya mendapat skor 2 karena
terdapat beberapa gambar yang disajikan kurang sesuai bagi tingkatan SMA. Skor
2 pada aspek kemudahan untuk dipahami diperoleh karena ada video yang agak
sukar dipahami. Isi materi yang dimulai dari penjelasan struktur mikro terlebih
dahulu sebelum struktur makro akan membuat siswa kebingungan dan tidak
tertarik di awal pembelajaran, sehingga membuat aspek sistematis, runtut, dan alur
logika jelas hanya mendapat skor 2. Kejelasan uraian, pembahasan dan contoh
75

tidak mendapat skor maksimal karena uraian pada beberapa file menggunakan
Bahasa Inggris sehingga kurang komunikatif. Pengaruh dalam ketrampilan proses
IPA mendapat skor 2 karena tayangan gambar kurang dapat menggali thinking skill.
Hal tersebut bertentangan dengan hasil penerapan pada uji coba skala besar karena
siswa telah mampu menggali thinking skill karena siswa mampu mengkaitkan
struktur tulang dengan fungsinya setelah menyaksikan gambar dari berbagai
resources pada Moodle. Secara keseluruhan, jumlah skor untuk seluruh aspek
menunjukkan e-learning berbasis Moodle masuk pada kriteria layak.
Hasil dan saran pada penilaian ahli selanjutnya dijadikan acuan melakukan
revisi. Setelah dilakukan revisi, tahap selanjutnya adalah mengujicobakan
produk. Uji coba skala kecil. Tasri (2011) mengemukakan pentingnya uji coba
dalam pengembangan produk. Uji coba dalam pengembangan produk merupakan
salah satu aktivitas yang tujuannya adalah untuk mencari sebanyak-banyaknya
kesalahan, error maupun defect. Uji coba skala kecil dilakukan 1 kali pertemuan
di Kelas XI IPA 1 SMA N 1 Purbalingga pada tanggal 2 April 2013 di laboratorium
komputer. Uji coba dilakukan di Kelas XI Semester Genap dengan asumsi siswa
Kelas XI telah mendapatkan materi Sistem Gerak pada Semester Gasal, sehingga
siswa bisa menilai e-learning berbasis Moodle yang telah dibuat.
Berdasarkan penerapannya di lapangan, pengembangan e-learning ini
termasuk Basic e-learning support. Pada pengembangan model ini, guru terlebih
dahulu menyusun isi e-learning dan mengumumkan username dan password
universal untuk bisa diganti oleh siswa sebelum pembelajaran menggunakan e-
learning dimulai (Kocur 2009).
2. Hasil Belajar
Hasil belajar siswa dilihat dari hasil pre test dan post test yang sigifikansinya
dihitung dengan n Gain dan dianalisis menggunakan uji T. Kriteria tinggi pada hasil
pengukuran n Gain persentasenya lebih tinggi Kelas B dibandingkan Kelas A. Hal
tersebut dapat disebabkan karena siswa tertarik mengikuti pembelajaran di kelas dan
dengan didukung pembelajaran melalui media e-learning berbasis Moodle. Hasil
belajar siswa setelah penggunaan e-learning berbasis Moodle menunjukkan bahwa
ketuntasan klasikal Kelas X A sebesar 94,29% dan Kelas X B sebesar 91,43%.
Peningkatan hasil belajar juga terbukti dari tingginya nilai kuis
76

pada e-learning serta nilai LKS dan LDS siswa. Hasil belajar telah mencapai batas
ketuntasan klasikal kelas sebesar 80%. Produk e-learning berbasis Moodle juga
pernah diterapkan Zyainuri (2012) dan juga menghasilkan 80% siswa telah
mencapai ketuntasan belajar.
3. Data Tanggapan Siswa
Secara keseluruhan siswa Kelas X A memberi tanggapan sangat baik.
Berdasarkan Tabel 12 dapat diketahui bahwa seluruh siswa Kelas X A
menganggap e-learning berbasis Moodle sudah cukup interaktif, mempermudah
mempelajari materi Sistem Gerak dan meningkatkan hasil belajar. Tampilan e-
learning juga menarik dan sesuai dengan profil SMA N 1 Purbalingga sehingga
memenuhi kriteria website pembelajaran di SMA Negeri 1 Purbalingga. Seluruh
siswa Kelas X A juga menganggap pada dasarnya guru mendukung digunakannya
media website e-learning berbasis Moodle pada pembelajaran materi Sistem
Gerak. Menurut siswa, website e-learning berbasis Moodle ini dapat dijadikan
alternatif model pembelajaran jarak jauh dan penunjang proses pembelajaran di
SMA N 1 Purbalingga. Skor yang kurang maksimal diperoleh pada aspek nomor
2, 5, 8, 9, 10, 12, 13, dan 14.
Aspek ke 2 yaitu siswa tidak merasa kesulitan menggunakan website e-
learning berbasis Moodle pada pembelajaran materi Sistem Gerak skornya belum
maksimal. Hasil kurang maksimal juga diperoleh di Kelas X B. Salah satu
penyebabnya adalah tidak terdapatnya petunjuk untuk fasilitas tertentu seperti
forum diskusi. Forum diskusi apabila dimanfaatkan dengan benar dapat mengatasi
rasa malu berpendapat saat di kelas. Sebagaimana dikemukakan Murdiyani (2012)
bahwa dengan adanya forum diskusi tertulis siswa lebih bebas berpendapat tanpa
harus takut disalahkan atau merasa malu jika pendapatnya salah atau kurang tepat.
Selain itu, Chan (2012) juga mengemukakan pembelajaran pencampuran yang
menggabungkan metode tatap muka kelas tradisional dengan secara pembelajaran
online adalah solusi untuk mengatasi masalah universal keterbatasan komunikasi
di kelas. Kebanyakan siswa setuju bahwa pendekatan ini dapat meningkatkan
mereka keterampilan komunikasi dan interkoneksi dengan siswa lain. Kelebihan-
kelebihan tersebut sebenarnya merupakan bagian dari peran e-learning. Suatu e-
learning memiliki potensi untuk memberikan kesempatan bagi siswa untuk
77

berinteraksi dengan guru, teman sekelas, dan bahkan dengan materi pembelajaran
(Soekartawi et al. 2002).
Aspek ke 5 yaitu produk website pembelajaran berbasis Moodle mudah
untuk dioperasikan sebenarnya untuk memastikan ketercapaian mengenai
kemudahan pengoperasian. Untuk itu, sejalan dengan kurang maksimalnya skor
pada aspek 2, aspek 5 juga kurang maksimal perolehan skornya. Ketidakmaksimalan
perolehan skor pada aspek ke 2, 8, 9, 12, 13, 14 dicapai baik pada Kelas X A maupun
X B. Aspek keterbacaan media pembelajaran website e- learning berbasis Moodle
skornya kurang maksimal masih ada siswa yang kesulitan membaca isi e-learning.
Kesulitan membaca yang dimaksud adalah siswa kurang paham dengan sajian
materi pada e-learning dan mengalami kelelahan saat membaca. Hal tersebut
diperkuat dengan penelitian Satriadi (2009) bahwa 97% mahasiswa jurusan
Manajemen Informatika Politeknik Sriwijaya mengalami keluhan kesehatan saat
menggunakan laptop terlalu lama termasuk kegiatan membaca di laptop, dengan
keluhan utama bagian leher, mata, bahu, punggung, dan pergelangan tangan. Aspek
kelengkapan isi dari website e-learning berbasis Moodle baru disetujui oleh 33
orang siswa Kelas X A dan 22 orang siswa di kelas X B. Hal tersebut dapat
disebabkan oleh belum terdapatnya variasi sumber belajar berupa web yang
relevan. Sejauh ini, link web baru digunakan untuk membuka resource yang
berbentuk video dan games. Web lain yang relevan berisi materi belum
disisipkan.
Sebagaimana tertera pada aspek 10, terdapat siswa yang belum dapat
memahami isi website e-learning berbasis Moodle secara keseluruhan.
Keseluruhan isi e-learning berbasis Moodle kurang dapat dipahami karena sejumlah
siswa tidak mengakses fasilitas dan resource secara keseluruhan. Hal tersebut
terbukti dengan akses kuis beberapa sub materi yang tidak diakses siswa. Kuis
berfungsi sebagai latihan untuk mengukur pemahaman siswa. Salah seorang siswa
juga beranggapan pada dasarnya pihak sekolah belum mendukung digunakannya
media website e-learning berbasis Moodle pada pembelajaran materi Sistem
Gerak. Terdapat siswa yang tidak setuju apabila media website e- learning berbasis
Moodle diterapkan pada materi lain. Hal tersebut terkait dengan kesulitan
pengoperasian e-learning yang dialami sejumlah siswa. Selain itu,
78

terdapat 5 orang siswa Kelas X A dan 9 orang siswa Kelas X B yang pernah
mengikuti pembelajaran menggunakan e-learning berbasis Moodle sebelumnya.
Khusus aspek ini, peneliti juga pernah menanyakan kepada guru terkait yaitu guru
biologi dan guru TIK. Jawaban yang diperoleh adalah e-learning berbasis Moodle
belum pernah dikembangkan sebelumnya di SMA N 1 Purbalingga. Jadi siswa yang
menjawab sudah pernah mengikuti pembelajaran e-learning berbasis Moodle
sebelumnya bukan dilakukan di sekolah.
Pada Tabel 13 dapat diketahui bahwa belum semua aspek tanggapan siswa
Kelas X B mendapatkan skor maksimal. Skor yang kurang maksimal diperoleh pada
aspek nomor 2, 4, 6, 7, 8, 9, 10, 12, 13, dan 14. Aspek kemudahan penggunaan
website e-learning berbasis Moodle pada pembelajaran materi Sistem Gerak
skornya belum maksimal karena terdapat 2 orang siswa yang masih kesulitan
menggunakan e-learning. Aspek kemenarikan tampilan produk e- learning berbasis
Moodle dan kesesuaian dengan profil SMA N 1 Purbalingga skornya belum
maksimal karena 1 orang siswa merasa tampilannya masih kurang menarik. Hal ini
sejalan dengan pernyataan Selim (2005) bahwa e-learning telah digunakan oleh
banyak lembaga pendidikan tinggi, untuk itu, apabila akan mengadopsi penerapan
e-learning kita harus memperhatikan berbagai faktor yang disesuaikan dengan
tempat dan jenjang diterapkannya baik sebelum, selama, maupun sesudah
penerapan. Yazdi (2012) menambahkan perlunya pengembangan model e-learning
yang tepat sesuai dengan kebutuhan.
Kelemahan tampilan asli Moodle sebenarnya sudah berusaha diatasi dengan
mengganti template bawaan Moodle dengan template diluar template yang
disediakan. Sumaryadi (2010) dalam penelitiannya juga mengemukakan, bahwa
tampilan LMS Moodle memang tidak begitu menarik jika dibandingkan dengan web
yang dibuat secara bebas menggunakan bahasa pemrograman, namun LMS dengan
format Moodle dapat mengakomodasi seluruh kebutuhan dan layanan yang baik
dalam proses pembelajaran termodinamika teknik. Selain itu, 1 orang siswa juga
menganggap e-learning berbasis Moodle di SMA N 1 Purbalingga belum dapat
meningkatkan hasil belajar pada materi Sistem Gerak sehingga skor pada aspek
tersebut kurang maksimal. Meskipun demikian, berdasarkan hasil pre test dan post
test dapat diketahui bahwa semua siswa mengalami peningkatan
79

nilai. Setelah dianalisis seperti pada Lampiran 35, diperoleh data bahwa 33 siswa
atau 94,29 % siswa Kelas X B memberi tanggapan sangat baik dan 2 siswa atau
5,71% memberi tanggapan baik. Tanggapan yang baik juga diberikan pada
pengembangan e-learning berbasis Moodle di SMP N 21 Semarang yang
dilakukan Juwita et al. (2012), LMS Moodle yang digunakan untuk menunjang
pembelajaran tatap muka, dilengkapi dengan fasilitas pembelajaran yang
konstruktivistik, sehingga dapat merangsang aktivitas online siswa. Selain itu
LMS Moodle juga mudah untuk dioperasikan, sehingga SMP Negeri 21 Semarang
dapat mengelolanya secara mandiri. Sejalan dengan Juwita, Soekartawi (2002)
juga mengemukakan bahwa e-learning merupakan kebutuhan untuk semua siswa
untuk meningkatkan keterampilan mereka, terutama keterampilan untuk belajar
sendiri. Hal ini sebagian besar membutuhkan kemampuan untuk mencari,
memahami, dan menggunakan informasi, yang pada gilirannya, memerlukan
kemampuan untuk menggunakan teknologi.
4. Data tanggapan guru
Tanggapan guru terhadap penggunaan media pembelajaran Sistem Gerak
diperoleh melalui pengisian angket. Guru yang memberikan tanggapan adalah 1
orang Biologi guru Kelas XI IPA dan 1 orang guru Biologi Kelas X. Hasil
pengisian angket tanggapan oleh guru menunjukkan guru tertarik menggunakan e-
learning dan merasa prosedur penggunaan e-learning mudah. Guru juga terkesan
karena siswa menjadi lebih fokus dalam belajar. Hanya saja, menurut guru, salah
satu kendala selama proses pembelajaran adalah koneksi internet yang terkadang
lambat. Tanggapan positif dari guru tersebut didukung oleh Wijaya (2012) bagi guru
yang memiliki dedikasi dan tanggung jawab yang tinggi terhadap
peningkatan mutu pembelajaran, akan melihat model ini sebagai suatu cara dalam
mengembangkan kemampuan dirinya, melakukan inovasi dan pengembangan
dalam pembelajaran. Sejalan dengan hal tersebut, Undang- undang No.20 tentang
Sisdiknas, pasal 40 ayat 2 juga menerangkan bahwa Guru dan tenaga
kependidikan berkewajiban untuk menciptakan suasana pendidikan yang bermakna,
menyenangkan, kreatif, dinamis dan dialogis. PP No. 19 tentang Standar
Nasional Pendidikan, pasal 19 ayat (1) juga mendukung hal tersebut. Pada PP no
19, ayat (1) dinyatakan bahwa proses pembelajaran pada satuan pendidikan
80

diselenggarakan secara interaktif, inspiratif, menyenangkan, menantang,


memotivasi siswa untuk berpartisipasi aktif, memberikan ruang gerak yang cukup
bagi prakarsa, kreativitas dan kemandirian sesuai dengan bakat, minat dan
perkembangan fisik dan psikologis siswa. Selain itu, penerapan e-learning juga
hanya bisa dilakukan di sekolah yang memiliki fasilitas komputer dan koneksi
internet yang baik.
Selain beberapa kelebihan yang dikemukakan dari hasil penerapan e- learning
berbasis Moodle terdapat beberapa kekurangan dalam penelitian ini. Kekurangan
meliputi kekurangan pada pelaksanaan penelitian dan kekurangan pada produk e-
learning. Kekurangan pada teknis pelaksanaan penelitian meliputi metode
pengambilan sampel dan ranah yang diukur. Metode pengambilan sampel dengan
convenience sampling yang menjadikan hasil belum cukup kuat untuk melakukan
penggeneralisasian hasil penelitian. Selain itu, ranah yang diukur pada penelitian ini
juga hanya ranah kognitif. Kekurangan tersebut dapat digunakan sebagai masukan
penelitian selanjutnya. Kelemahan pembelajaran e-learning juga diungkapkan oleh
Eliza (2012) bahwa setelah diterapkan pada pembelajaran di jurusan Teknik Elektro
FT UNP diperoleh hasil bahwa penggunaan e-learning terbatas pada pembelajaran
materi yang bersifat teori, pembelajaran bersifat praktik belum dapat
terakomodasi dengan media pembelajaran berbentuk e- learning.
Kekurangan yang lain adalah sumber daya manusia guru di bidang TIK juga
belum diukur secara rinci sebagai data penelitian sehingga untuk penerapannya
apabila akan dikembangkan untuk materi lain sebagaimana yang diinginkan siswa
keberhasilannya belum dapat diprediksi. Hal tersebut sejalan dengan penelitian
Raharja et al. (2011) sumber daya manusia sistem e-learning berbasis Moodle SMA
N di Kota Yogyakarta belum sesuai dengan perkembangan TIK. Alokasi waktu
yang luas untuk sosialisasi yang matang pada siswa sebelum pelaksanaan juga
penting. Sosialisasi yang kurang akan berdampak pada kurang pahamnya siswa
pada isi e-learning secara keseluruhan. Sebagaimana diungkapkan O'Neill et al.
(2004) Siswa juga sangat dipengaruhi oleh pelaksanaan e-learning, untuk itu
dibutuhkan sosialisasi karena terjadinya pergeseran gaya belajar sehingga
lingkungan pembelajaran online dapat terlaksana dengan baik.
81

Kekurangan pada e-learning berbasis Moodle meliputi bagian kuis dan


kontrol keaktifan kunjungan. Kuis sub materi Mekanisme Kerja Otot dengan format
soal essay panjang tidak dapat dinilai langsung secara otomatis. Hal ini karena
sistem membaca jawaban siswa harus sesuai dengan kunci jawaban yang dibuat.
Bentuk kalimat lain dengan maksud sama tetap terbaca sebagai jawaban salah.
Solusi untuk kekurangan ini, guru dapat mengoreksi secara manual format soal
essay panjang/uraian. Selain itu, keaktifan kunjungan siswa juga hanya bisa
dikontrol pada sisi kanan bawah data user terakhir yang mengakses. Rekap jumlah
keaktifan kunjungan setiap user tidak ada, sehingga user yang seringkali login dan
user yang jarang login sukar dibedakan.
BAB V
SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan
Berdasarkan hasil pengembangan dan hasil penelitian yang dijabarkan pada
Bab IV, maka dapat dikemukakan simpulan penelitian sebagai berikut.
1. Hasil desain produk final telah disesuaikan saran ahli materi, ahli media,
guru, dan siswa. Produk final e-learning berbasis Moodle yang cocok untuk
materi Sistem Gerak berisi modul, animasi, ppt, games, materi pengayaan,
atlas, artikel seputar Sistem Gerak, chat dan forum diskusi.
2. Produk final e-learning berbasis Moodle materi Sistem Gerak telah
divalidasi ahli dengan kriteria layak dari segi materi dan sangat layak dari segi
media. Penerapan pembelajaran menggunakan media e-learning berbasis
Moodle mendapat tanggapan positif dari siswa dan guru. Pembelajaran
menggunakan media e-learning berbasis Moodle efektif meningkatkan hasil
belajar berdasarkan hasil signifikansi N-gain.

B. Saran
Berdasarkan simpulan yang dikemukakan di atas, maka saran yang dapat
diberikan adalah sebagai berikut.
1. Guru diharapkan meningkatkan kemampuan pengelolaan e-learning agar
fungsi e-learning dapat dioptimalkan.
2. Media pembelajaran e-learning berbasis Moodle dapat diteruskan dan
dikembangkan lebih baik pada penelitian selanjutnya untuk mengukur
ranah afektif dan psikomotorik.
3. Sistem pada pembuatan kunci jawaban di bagian kuis pada e-learning
dengan format uraian hendaknya dibuat lebih luwes sehingga kalimat
dengan maksud jawaban yang sama dapat terbaca sebagai jawaban yang
benar.
4. Pengembangan produk e-learning berbasis Moodle pada penelitian
selanjutnya hendaknya dilengkapi statistik pengunjung dan rekap jumlah
kunjungan agar dapat mengetahui keaktifan siswa membuka e-learning.

82
DAFTAR PUSTAKA

2003. Undang-Undang No. 20 Tahun 2003. Sistem Pendidikan Nasional.

2005. Peraturan Pemerintah No. 19 Tahun 2005. Standar Nasional Pendidikan.

2010. Peraturan Pemerintah No. 17 Tahun 2010. Pengelolaan & Penyelenggaraan


Pendidikan. Online at http:// www.paudni.kemdikbud.go.id [diakses
tanggal 14 Maret 2013].

Aguirre S. & J Quemada. 2012. e-learning systems support of collaborative


agreements: a theoretical model. Educational Technology & Society
Journal, 15 (4):279295.

Alhabahba MM, AA Ziden, AA Albdour & BT Alsayyed. 2012. e-learning! the new
paradigm of education: factorial analysis. International Journal of
Humanities and Social Science, 2 (4):105-10.

Amiroh. 2012. Membangun e-learning dengan Learning Management System


Moodle. Sidoarjo: PT Berkah Mandiri Globallindo.

Anfidz. 2010. Definisi cPanel dan Cara Login cPanel. Online at


http://wartawarga.gunadarma.ac.id/2010/01/step2-%E2%80%93-definisi-
cpanel-dan-cara-login-cpanel/ [diakses tanggal 1 Maret 2013].

Anitah S. 2008. Media Pembelajaran. Surakarta: Unnes Press.

Anonim. 2010. Learning Management System. Online at http://file.upi.edu/


Direktori/FPMIPA/PRODI._ILMU_ KOMPUTER/196603252001121-
MUNIR/PJJ_TIK/PJJ_TIK-Learning_ Management_Sistem_(LMS).
[diakses tanggal 20 September 2012].

Arikunto S. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka


Cipta.

. 2009. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.

Arsyad A. 2011. Media Pembelajaran. Jakarta: Rajawali Press.

Atmadi A. 2004. Trasformasi Pendidikan Memasuki Milenium Ketiga.


Yogyakarta: Kanisius.

Azwar S. 2004. Metode Penelitian.Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Chan. 2012. An innovative learning approach: integrate peer-to-peer learning into


blended learning. International Journal of Global Education 1 (1):19-25.

Cole J & H Foster. 2008. Using Moodle. San Fransico: OReilly Media.

83
84

Effendy E & H Zhuang . 2005. e-learning Konsep dan Aplikasi. Yogyakarta:


Penerbit Andi.

Eliza F. Pemanfaatan e-learning dalam proses pembelajaran di jurusan teknik


elektro FT UNP. Jurnal Teknologi Informasi & Pendidikan 5 (2):91-101.

Gora W. 2005. Membuat CD Multimedia Interaktif untuk Bahan Ajar E-learning.


Jakarta: Gramedia.

Hake RR. 1998. Interactive-engagement vs traditional methodsz; a six- thousand-


student survey of mechanic test data for introductory physics courses.
American Journal of Physics. 66 (1):64-74.

Hayati RS. 2012. Kendala RSBI/SBI dalam penggunaan bahasa inggris sebagai
bahasa pengantar pembelajaran biologi. On line at http://oryza-
sativa135rsh.blogspot.com/2012/04/kendala-rsbi-sbi-dalam-
penggunaan.html. [diakses tanggal 25 Mei 2013].

Ikhsanuddin & T Widhiyanti. 2007. Pembelajaran Berbasis Teknologi Informasi


Untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep, Keterampilan Generik Sains Dan
Berpikir Kritis Siswa Pada Topik Hidrolisis Garam Dan Sifat Koligatif
Larutan (Artikel). Bandung:Universitas Pendidikan Indonesia.

Indrajit RE. 2005. Peranan Strategis Teknologi Informasi dalam Sistem


Pendidikan Dasar dan Menengah. Makalah disampaikan pada Konferensi
Nasional Sistem Informasi. Institut Teknologi Bandung. Bandung 4 Mei
2005.

Indriana D. 2011. Ragam Alat Bantu Media Pengajaran. Jogjakarta: Diva Press.

Juwita R, Haryono & Hariwibawanto. Pengembangan model pembelajaran


konstruktivistik menggunakan lms Moodle di SMP Negeri 21 Semarang.
Innovative Journal of Curriculum and Educational Technology 1 (1):30-
37

Kocur. 2009. e-learning implementation in higher education. Acta Electrotechnica


et Informatica 9 (1):20-26.

Kusmana A. 2011. e-learning dalam pembelajaran. Jurnal Lentera Pendidikan. 14


(1):35-51.

Lanzilotti R, C Ardito, MF Costabile, & AD Angeli. 2006. Else methodology: a


systematic approach to the e-learning systems evaluation. Educational
Technology & Society Journal. 9 (4):42-53.

Mulyasa. 2005. Menjadi Guru Profesional. Bandung: Remaja Rosdakarya.


85

Murdiyani I. 2012. Pembelajaran biologi menggunakan metode e-learning


berbasis multiple intelligences pada materi sistem gerak manusia. Innovative
Journal of Curriculum and Educational Technology 1 (1):45-
52.

Norcahyo T. 2011. Keefektifan media gambar karikatur pada pembelajaran sistem


gerak manusia di SMP (Skripsi). Semarang: UNNES.

Nurukhim K. 2011. Pengembangan konten e-learning sebagai upaya optimalisasi


pembelajaran sistem pernapasan di SMA 4 Semarang (Skripsi). Semarang:
UNNES.

Nurwahdani AR. 2012. Penerapan model pembelajaran scramble berbantu


question card pada materi sistem gerak kelas VII SMP Negeri 1 Godong
Grobogan (Skripsi). Semarang: UNNES.

ONeill K, G Singh & JODonoghue. 2004. Implementing e-learning


programmes for higher education: a review of the literature. Journal of
Information Technology Education 3 (1):313-323.

Pesesti AN. 2012. Efektivitas penerapan media sirkuit cerdik berbasis


bioedutainment pada materi sistem gerak terhadap hasil belajar siswa kelas
XI SMA N 1 Banjarnegara (Skripsi). Semarang:UNNES.

Prawiradilaga DS. 2004. Mozaik Teknologi Pendidikan. Jakarta: Kencana Prenada


Media Group.

. 2008 Prinsip Disain Pembelajaran. Jakarta: Kencana.

Purbo OW. & A Hartanto 2002. Teknologi e-learning berbasis php dan mysql.
Jakarta: Elex Media Komputindo.

Purwanto E. 2010. Pengantar World Wide Web. Online at elearning.amikom.ac.id


[diakses tanggal 1 Maret 2013].

Pusat Pengembangan PPL. 2012. Pemanfaatan Teknologi Informasi dan


Komunikasi (TIK) dalam Pembelajaran. Pedoman Praktik Pengalaman
Lapangan Universitas Negeri Semarang. Semarang: UNNES Press.

Raharja S, LD Prasojo, AA Nugroho. 2011. Model pembelajaran berbasis


learning management system dengan pengembangan software Moodle di
SMA Negeri kota Yogyakarta. Jurnal Kependidikan 41 (1):55-70.

Rakhmawati F. 2005. Model pembelajaran e-learning untuk meningkatkan


kualitas pendidikan. Jurnal Pendidikan Penabur 4 (4):1-14.
86

Rohmawati A N. 2002. Penerapan pembelajaran ipa terpadu dengan model


pembelajaran inkuiri pada tema mata di SMP Negeri 1 Maduran
Lamongan. Jurnal Pendidikan Sains 1 (1):76-91.

Rustaman NY, S Dirdjosoemarto, S Adi Yudianto, Y Achmad, R Subekti, D


Rochintaniawati, M Nurjani. 2003. Strategi Belajar Mengajar Biologi.
Banding: UPI

Santyasa IW. 2007. Media Pembelajaran. Makalah disampaikan pada Workshop


Media Pembelajaran bagi Guru-Guru SMA Negeri Banjarangkan.
Universitas Ganesha. Bandung 10 Januari 2007.

Saputro B. 2009. e-learning berbasis Moodle (modular object oriented dynamic


learning environment) sebagai model blended learning di SMK Negeri 4
Semarang (Skripsi). Semarang: UNNES.

Satriadi I. 2009. Dampak penggunaan laptop yang mengakibatkan gangguan


kesehatan bagi manusia. Jurnal Polsri 1 (2):11-21.

Suryanti, W Widodo, & A Rokhim.2006. Pembelajaran kontekstual sebagai upaya


mengatasi kesulitan siswa kelas V SD laboratorium unesa dalam
memahami materi panas. Jurnal Pendidikan Dasar 7 (1): 50-60.

Selim HM. 2007. Critical success factors for e-learning acceptance: conwrmatory
factor models. Computers & Education 49 (1):396413.

Sjukur SB. 2012. Pengaruh blended learning terhadap motivasi belajar dan hasil
belajar siswa tingkat SMK . Jurnal Pendidikan Vokasi 2 (3):368-378.

Soekartawi, A Haryono & F Librero. 2002. Greater learning opportunities through


distance education: experiences in indonesia and the philippines. Journal
at' Southeast Asian Education 3 (2):283-320.

Spring J. 2006. American Education. New York: Mc Graw Hill.

Sudirman N. 2012. Kelebihan dan Kekurangan e-learning. Online at


http://nurlindasudirman.blogspot.com/2012/01/kelebihan-dan-
kekurangan-e-learning.html. [diakses tanggal 22 September 2012].

Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D.Bandung:


Alfabeta.

Sumaryadi K. 2010. Model pembelajaran e-learning (LMS) untuk meningkatkan


pemahaman materi termodinamika teknik (Artikel). Bandung: Universitas
Pendidikan Indonesia.

Surjono HD. 2009. Membangun e-learning dengan Moodle. Online at


http://blog.uny.ac.id/hermansurjono [diakses tanggal 26 Mei 2012].
87

Sutanta H. 2005. Pengantar Teknologi Informasi. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Suyatno. 2009. Menjelajah Pembelajaran Inovatif. Sidoarjo: Masmedia Buana


Pustaka.

Tasri L. 2011. Pengembangan bahan ajar berbasis web. Jurnal MEDTEK 3 (2):1-
8.

Trissetiyaningsih. 2011. Penerapan model pembelajaran numbered head together


(nht) pada materi sistem gerak dengan media video di SMP Negeri 3
Weleri kabupaten Kendal (Skripsi). Semarang: UNNES.

Wahono RS. 2006. Aspek dan Kriteria Penilaian Media Pembelajaran. Online at
http://romisatriawahono.net/2006/06/21/aspek-dan-kriteria-penilaian-
media-pembelajaran/. [diakses tanggal 13 Januari 2013].

Warsita B. 2008. Teknologi Pembelajaran. Rineka Cipta: Jakarta.

Wijaya M. 2012. Pengembangan model pembelajaran e-learning berbasis web


dengan prinsip e-Pedagogy dalam meningkatkan hasil belajar. Jurnal
Pendidikan Penabur 19 (11):20-37.

Yazdi M. 2012. e-learning sebagai media pembelajaran interaktif berbasis


teknologi informasi. Jurnal Ilmiah Foristek 2 (1):143-152.

Zyainuri & E Marpanaji. Penerapan e-learning Moodle untuk pembelajaran siswa


yang melaksanakan prakerin. Jurnal Pendidikan Vokasi 2 (3):410-426.
88

Lampiran 1
89

MODUL PENGEMBANGAN DAN PENGGUNAAN


E-LEARNING BERBASIS MOODLE

A.PENDAHULUAN
Moodle merupakan software yang diproduksi untuk kegiatan belajar
berbasis internet dan website. Moodle terus mengembangkan rancangan sistem dan
desain user interface setiap minggunya (up to date). Moodle tersedia dan dapat
digunakan secara bebas sebagai produk open-source dibawah lisensi GNU.
MOODLE juga merupakan singkatan dari Modular Object-Oriented Dynamic
Learning Environment yang berarti tempat belajar dinamis dengan
menggunakan model berorientasi objek. Sekolah di Indonesia telah banyak
menggunakan Moodle sebagai sarana pembelajaran jarak jauh dan online learning.
Cole (2008) mendefinisikan Moodle sebagai sebuah Course open source
Management System (CMS) yang digunakan universitas, perguruan tinggi,
sekolah K-12, dunia bisnis, dan bahkan instruktur individu untuk menambahkan
teknologi web untuk program mereka. MOODLE merupakan singkatan dari
Modular Object-Oriented Dynamic Learning Environment yang berarti tempat
belajar dinamis dengan menggunakan model berorientasi objek. Selain merupakan
akronim, Cole (2008) juga mendefinisikan Moodle sebagai kata kerja yang
berarti proses melakukan sesuatu seperti suatu permainan yang menyenangkan dan
mengarah pada penambahan wawasan dan kreativitas. Aplikasi Moodle pertama
kali dikembangkan oleh Martin Dougiamas pada Agustus 2002 dengan Moodle
versi 1.0. Saat ini, Moodle bisa dipakai oleh siapa saja secara open source. Sistem
yang dibutuhkan agar aplikasi Moodle dapat berjalan dengan baik secara offline
adalah: Apache Web Server, PHP, database MySQL atau PostgreSQL sedangkan
apabila dijalankan secara online yang dibutuhkan adalah domain, hosting, dan
Moodle.

Gambar 1 Tampilan Website http://www.Moodle.org


B. CARA INSTAL MOODLE ONLINE
Instalasi dapat dilakukan dengan instalasi server dan database terlebih dahulu
baru kemudian instalasi Moodle.
90

INSTALASI SERVER DAN DATABASE OFFLINE


XAMPP for Windows
XAMPP adalah sebuah cross-platform yang berlisensi open sorce untuk
membangun sebuah Apache web server di localhost pada komputer. Didalam
paket tersebut sudah terintegrasi dengan MySQL, PHP, dan Perl. XAMPP sangat
mudah untuk diinstal.
Program XAMPP yang dapat digunakan adalah versi 1.8.0, yang didalamnya
tercakup program-progam berikut:
Apache 2.4.2
MySQL 5.5.25a
PHP 5.4.4
OpenSSL 1.0.1c
phpMyAdmin 3.5.2
XAMPP Control Panel 3.0.12
Webalizer 2.23-04
Mercury Mail Transport System v4.62
FileZilla FTP Server 0.9.41
Tomcat 7.0.28 (with mod_proxy_ajp as connector)
Strawberry Perl 5.16.0.1
Cara intalasi XAMPP untuk Windows:
1. Mengunduh XAMPP Installer ini, untuk memudahkan proses instalasinya di
Windows.
2. Double Click pada xampp-win32-1.8.1-VC9-installer.exe.
3. Menjalankan XAMPP 1.8.0 Setup Wizard.

Gambar 2 Setup XAMPP 1.8


4. Selanjutnya klik Next, dan tunggu hingga proses intalasi selesai dijalankan.
Setelah instalasi selesai dijalankan pada windows, selanjutnya pilih saja
Yes untuk menjalankan control panel, selanjutnya pilih service yang
ingin dijalankan.
91

Gambar 3 XAMPP control panel


5. Sampai pada proses ini, di Windows sudah terinstal Apache Web Server
yang dapat digunakan untuk membuat website yang menggunakan bahasa
PHP.

Database Moodle
Database Moodle yang digunakan pada e-learning ini adalah MySQL.
MySQL menggunakan SQL sebagai bahasa dasar untuk mengakses databasenya.
MySQL bersifat Open Source, software ini dilengkapi dengan source code (kode
yang dipakai untuk membuat MySQL), bentuk executable-nya atau kode yang dapat
dijalankan secara langsung dalam sistem operasi. Database MySQL dapat
menyimpan data pada direktori khusus. MySQL bisa diperoleh dengan cara
mengunduh di internet melalui situs www.mysql.com.

INSTALASI MOODLE
Langkah instalasi Moodle:
1. Mengekstrak paket Moodle yang telah diunduh dari link www.Moodle.org
ke folder htdocs yang terletak di lokasi tempat XAMPP berada. Moodle
ini diekstrak ke local disk C, pada bagian c:\xampp\htdocs

Gambar 4 Ekstrak Moodle


Seluruh isi folder yang telah diekstrak berisi folder dan file sebagai berikut:
92

Gambar 5 Isi folder htdocs

2. Membuka browser dan mengetikkan http://localhost/Moodle

Gambar 6 Choose a language


3. Memilih default bahasa yang diinginkan, klik next
4. Pada halaman Confirm paths, pilih Next.

Gambar 7 halaman Confirm path

5. Pada halaman Choose database driver, klik next


93

Gambar 8 Choose database driver


6. Pada database setting, isi database name untuk nama database Moodle
(atau biarkan seperti default-nya), isi database user dengan user dengan
root dan database password dengan database yang diinginkan.
Selanjutnya klik next.

Gambar 9 Database settings


7. Klik continue pada halaman berikut

Gambar 10 Moodle
8. Jika muncul tanda merah pada status server check seperti pada gambar di
bawah, maka buka file php.ini yang terletak pada folder
c:\xampp\php\php.ini, kemudian di edit pada baris:
94

;extension=php_curl.dll
Dan menghilangkan tanda ; didepan perintah diatas sehingga menjadi:
extension=php_curl.dll
kemudian simpan ulang file.

Gambar 11 Tampilan Server Check


9. Restart Apache dari XAMPP Control panel dan klik Reload di bagian
bawah browser pada halaman server check seperti pada gambar berikut

Gambar 12 XAMPP Control panel


10. Setelah di restart, tanda merah akan hilang dan pada bagian bawah akan
muncul continue.
Kemudian klik tombol continue tersebut.
11. Selanjutnya akan tampil edit profil untuk mengisi profil user.

C. CARA INSTAL MOODLE ONLINE (INSTAL DI C-PANEL)


Moodle yang dikembangkan langsung secara online memiliki sedikit
perbedaan pada saat instalasinya. Control panel yang dibutuhkan tidak lagi secara
offline dalam bentuk xampp control panel tapi diilakukan melalui control panel
online, yaitu dengan menggunakan cPanel. Instalasi Moodle dilakukan di cPanel.
95

1. Mengunduh file Moodle dalam bentuk .zip (file dapat didownload di


www.Moodle.org)
2. Login ke cPanel

Gambar 13 Tampilan login cPanel

Gambar 14 Tampilan cPanel setelah login


Pada saat instalasi Moodle secara online, kita tidak perlu menginstal
database, karena sudah tersedia di cPanel.
3. Selanjutnya masuk ke menu file manager
96

Gambar 15 Masuk ke menu file manager

4. Mengunggah File Moodle dengan mengklik pilihan menu upload pada


bagian atas

Gambar 16 Memilih menu upload


5. Mengekstrak file zip dengan klik kanan extract kemudian reload (F5) dan
selanjutnya masuk ke folder Moodle. Klik check box select all kemudian
move to folder public Html
6. Cara install : ketik di browser pintarbiologi.com (domain yang dipilih)
7. Langkah selanjutnya adalaha instalasi Moodle sama seperti pada instalasi
secara offline (langkah ke-3 sampai ke-7), sampai muncul tahap akhir dan
memilih save changes.
97

Gambar 17 Prosedur akhir instalasi Moodle


Perubahan setting awal Moodle asli dilakukan melalui cPanel secara online.

D.MEMBUAT USER ACCOUNT BARU


1. Untuk dapat membuat account baru, maka kita harus login sebagai admin dan
mengaktifkan mode edit dengan meng-klik:
Setting>front page setting>turn editing on

Gambar 18 Settings
2. Setelah itu, membuat user account baru dengan meng-klik menu:
Setting>site administration>users>add a new user
98

Gambar 19 User account baru


Halaman lanjutan

Gambar 20 Lanjutan User account baru


Jika berhasil maka akan tampil halaman browse list of users sebagai berikut:
99

Gambar 21 Browse list of users

E. USER MANAGEMENT
Mengedit User profile
Langkah Mengedit user Profile adalah sebagai berikut:
1. Login sebagai administrator, kemudian meng-klik pilihan berikut:
Setting>Front page setting>Turn editing on
2. Selanjutnya tampilkan halaman Browse list of users:

Gambar 22 Browse list of users


3. Klik tombol edit (bagian yang diberi tanda merah pada gambar)
4. Bila akan menambahkan User picture maka klik choose a file pada bagian
User picture.
5. Klik tombol browse dan tentukan foto yang akan ditambahkan
6. Setelah selesai, klik tombol update profile.

Memilih daftar siswa ke Kelas Pelajaran

Langkah:
1. Siswa pada pembelajaran e-learning dapat dikelola melalui menu
siswa/student. Siswa dapat diatur oleh administrator, guru atau oleh
100

siswa sendiri yang mendaftar sebagai peserta pelajaran. Guru harus masuk
ke menu Assign Roles/
2. Setelah masuk menu Assign Roles pilih Student.

Gambar 23 Memilih daftar siswa ke kelas pelajaran


3. Untuk memasukkan atau mengeluarkan siswa bisa dipilih dengan
mouse lalu tinggal tekan tombol Add atau remove. Tombol Add berarti
memasukkan siswa ke kelas, sedangkan tombol Remove berarti
mengeluarkan siswa dari kelas.

F. MANAJEMEN MATERI PELAJARAN (COURSE MANAGEMENT)


Cara membuat course adalah sebagai berikut:
1. Login sebagai administrator
2. Aktifkan mode edit dengan mengklik Turn Editing On
3. Setting >frontpage settings>turn editing on
4. Klik menu setting > site administration>courses>course categories

Gambar 24 Tampilan Course Categories


101

Gambar 25 Edit course setting


5. Jika seluruh frame telah diisi, klik save changes untuk menyimpan data
dan membuat course baru.

Resource pada Moodle


Resource merupakan bahan ajar (materi) yang akan diakses oleh siswa. Pada
Moodle, banyak jenis (format) bahan ajar yang bisa ditambahkan pada course,
diantaranya:
File (pdf,docx.pptx)
Folder
IMS content package (zip)
Label
Page
URL
Langkah menambahkan bahan ajar adalah sebagai berikut:
1. Menyiapkan bahan ajar yang akan diupload.
2. Login sebagai administrator dan membuka course yang akan diisi dengan
bahan ajar yang sudah disiapkan
3. Mengaktifkan mode edit
4. Meng-klik add resource, lalu pilih file, sehingga muncul halaman sebagai
berikut:

Gambar 26 Menambahkan resource


102

Gambar 27 Form pengisian file resource yang akan diupload


5. Mengisi informasi tentang bahan ajar yang akan ditambahkan.
mengupload bahan ajar dengan meng-klik Add pada bagian select file,
hingga muncul kotak dialog:

Gambar 28 Pilihan file yang akan diupload


6. Klik Browse pada bagian attachment
7. Bagian save as bisa dilengkapi dengan nama lain file
8. Selanjutnya klik upload this file
9. Jika proses telah selesai, klik save and return pada bagian bawah
103

Gambar 29 Bagian akhir tahap penambahan resource

G. MENAMBAHKAN KEGIATAN
Apabila yang akan ditambahkan berupa aktivitas maka pilihan yang dipilih adalah
pada Add an activity.

Gambar 30 Add an activity

mengisi form, kemudian meng-klik save and return seperti pada saat
menambahkan resource.

Menambahkan Penugasan (Assigment)


Assigment digunakan untuk memberikan penugasan kepada peserta
pembelajaran secara online. Peserta pembelajaran dapat mengakses materi tugas dan
mengumpulkan tugas dengan cara mengirimkan file hasil pekerjaan mereka. Pada
Moodle yang dikembangkan. Assigment berisi soal-soal essay sebagai pengayaan
materi untuk setiap sub materi.
104

Gambar 31 Contoh Assignment


Penugasan ditambahkan dengan meng-klik pilihan assignment pada pilihan add
an activity.
Mengisikan informasi yang diperlukan termasuk tenggang batas waktu tugas
tersebut dikumpulkan,
Mengisikan juga batas besarnya file yang akan ditambahkan, misalnya 2MB.

Gambar 32 Form Pengisian Aktivitas


klik save and return seperti pada saat menambahkan resource bila telah selesai.
Menambahkan Percakapan (Chat)
Chat digunakan oleh pengajar dan peserta pembelajaran untuk saling
berinteraksi secara online dengan cara berdialog teks (percakapan online). Pada
Moodle yang dikembangkan diberi nama Lets speak
105

Gambar 33 Tampilan Lets speak


Percakapan ditambahkan dari pilihan Add an activity, selanjutnya dipilih pada
pilihan chat seperti pada gambar berikut:

Gambar 34 Tampilan penambahan aktivitas

mengisi form informasi dan deskripsi chat, kemudian meng-klik save and return
seperti pada saat menambahkan resource.

Menambahkan Forum Diskusi (Forum)


Forum merupakan forum diskusi secara online antara pengajar dan peserta
pembelajaran yang membahas topik-topik yang berhubungan dengan materi
pembelajaran.
106

Gambar 35 Forum Diskusi materi sistem gerak


Forum ditambahkan dari pilihan Add an activity, selanjutnya dipilih pada pilihan
forum seperti pada gambar berikut:

Gambar 36 Menambahkan aktivitas forum


mengisi form informasi dan deskripsi chat, kemudian meng-klik save and return
seperti pada saat menambahkan resource.

Menambahkan Kuis / Ujian Online (Quiz)


1. Membuka course
2. Membuat soal kuis dengan meng-klik turn on editing>question
bank>question
3. Memasukkan soal ke dalam kategori yang diinginkan
4. Selanjutnya membuat kuis dengan membuka Course dan menambahkan
kuis baru dengan memilih Add an Activity > Quiz.
5. mengisikan nama kuis dan pengaturan pada Adding a New Quiz
6. Klik Save and return to Course
7. Maka pada course akan ditampilkan Kuis baru yang dibuat :
107

Gambar 37 Contoh tampilan kuis

Daftar Pustaka

Amiroh. 2012. Membangun E-learning dengan Learning Management


System Moodle. Sidoarjo: PT Berkah Mandiri Globallindo.

Cole J & H Foster. 2008. Using Moodle. San Fransico: OReilly Media

Purwanto. 2012. Petunjuk Pelatihan E-Learning Petunjuk Bagi Pengajar


Ma Al-Asror.Semarang: UNNES
ALUR PENGEMBANGAN MOODLE
Website Pengantar

Lampiran 2
Home Profil Artikel e-learning

Daftar User Login

Halaman Utama

Pilihan
Menu

Forum Chat Glossary Materi

Tulang Sendi Otot Kontraksi Gangguan Sistem gerak


Otot

108
97
109

Lampiran 3
110

Lampiran 4
Pedoman Penilaian e-learning Moodle oleh Ahli Media
Modifikasi dari Wahono (2006)
A. ASPEK REKAYASA PERANGKAT LUNAK
1. Maintainable (dapat dipelihara/ dikelola dengan mudah)
No Kriteria Skor
1 a. Tidak menggunakan perawatan khusus 3
b. Perawatan tidak membutuhkan biaya yang tinggi
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila semua aspek tidak terpenuhi 1

2. Usabilitas (Mudah digunakan dan sederhana dalam


pengoperasiannya)
No Kriteria Skor
1 a. Moodle mudah digunakan 3
b. Prosedur penggunaannya sederhana
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila semua aspek tidak terpenuhi 1

3. Kompatibilitas (media pembelajaran dapat diinstalasi/dijalankan


di berbagai hardware yang dengan atau tanpa mengunduh materi)
No Kriteria Skor
1 Moodle dapat dijalankan pada berbagai jenis PC,laptop, 3
maupun notebook tanpa mengharuskan mengunduh
materi
2 Moodle dapat dijalankan pada berbagai jenis PC,laptop, 2
maupun notebook dengan mengharuskan mengunduh
materi
3 Bila semua aspek tidak terpenuhi 1

4. Dokumentasi media yang lengkap


No Kriteria Skor
1 a. Petunjuk instalasi (jelas, singkat, lengkap) 3
b. Desain media (jelas dan lengkap)
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila semua aspek tidak terpenuhi 1

5. Reusable (dapat dimanfaatkan kembali)


No Kriteria Skor
1 Seluruh konsep media pembelajaran Moodle dapat 3
dimanfaatkan kembali untuk mengembangkan media
yang lain
2 Hanya sebagian konsep media pembelajaran Moodle 2
dapat dimanfaatkan kembali untuk mengembangkan
media yang lain
3 Bila kedua aspek tidak terpenuhi 1
111

B. ASPEK KOMUNIKASI AUDIO VISUAL


1. Komunikatif
No Kriteria Skor
1 a. Bahasa yang digunakan mudah dipahami 3
b. Bahasa yang digunakan dapat menyampaikan isi
pesan sesuai sasaran yang diharapkan
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila kedua aspek tidak terpenuhi 1

2. Kreatif dalam ide berikut penuangan gagasan


No Kriteria Skor
1 a. Menggunakan ilustrasi berupa gambar /video /suara 3
b.Ilustrasi yang digunakan sesuai materi
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila kedua aspek tidak terpenuhi 1

3. Sederhana dan memikat


No Kriteria Skor
1 a. Penyajiannya tidak rumit 3
b. Penyajiannya mampu menarik perhatian siswa
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila kedua aspek tidak terpenuhi 1

4. Interaktivitas
No Kriteria Skor
1 a. Moodle mampu membuat siswa berinteraksi dengan 3
siswa lain dan guru
b. Mampu membuat siswa belajar mandiri
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila kedua aspek tidak terpenuhi 1

5. Pemberian motivasi belajar


No Kriteria Skor
1 a. Mendorong keingintahuan siswa 3
b. Mampu merangsang untuk belajar
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila kedua aspek tidak terpenuhi 1

6. Audio (narasi, back sound, dan sound effect)


No Kriteria Skor
1 a. Suara jelas, narasi sesuai video yang disajikan dan 3
menggunakan bahasa yang mudah dipahami
b. Back sound dan sound effect pada games tidak
mengganggu pemahaman.
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila kedua aspek tidak terpenuhi 1
112

7. Visual (layout design, typografi, warna)


No Kriteria Skor
1 a. Penempatan judul, subjudul, ilustrasi dan 3
keterangan gambar tidak mengganggu pemahaman
siswa
b. Warna latar belakang kontras/mudah dibedakan
dengan warna tulisan, gambar, dan video
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila kedua aspek tidak terpenuhi 1

8. Media bergerak (video)


No Kriteria Skor
1 a. Video yang ditempatkan memenuhi unsur tujuan 3
pembelajaran, sesuai dengan materi,
b. Menggunakan gambar yang jelas dan menarik
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila kedua aspek tidak terpenuhi 1
113

Lampiran 5
LEMBAR REVISI UJI AHLI MEDIA
PENGEMBANGAN E-LEARNING BERBASIS MOODLE
MATERI SISTEM GERAK DI SMA
N
Hal Uraian Gambar
o
1 Home Narasi
pengantar
diperbaiki
bahasanya
Tulisan
elearning
diganti
lebih
spesifik
menjadi
Sistem
Gerak
2 Profil Profil pada
web
pengantar
diratakan ke
tengah agar
tidak
banyak
ruang yang
tampak
kosong

3 Posting News pada


menu
Posting
dibuat 1
page 1
news
114

3 Course Course lain


yang hanya
sebagai
pelengkap
tanpa isi
dibuang
saja,
sehingga
spesifik
untuk
sistem
gerak.
4 Judul Bagian atas
Moodle dilengkapi
judul, nama
penyusun,
foto, dan
contact

5 Narasi Awal
Pengant course
ar sebaiknya
Course diberi
narasi
pengantar
dan
gambaran
pembelajara
n untuk
siswa
6 Bahasa Bahasa
pengantar
menu-menu
course
sebaiknya
menggunak
an Bahasa
Indonesia
115

7 Isi Narasi
course dengan
format .doc
dibuat per
sub materi

BSE dan
blog pada
topik
pertama
dihapus

Materi
pengayaan
dibuat topik
tersendiri

Indikator
dan tujuan
pembelajara
n dibuat per
pertemuan
116

Fasilitas
Chat dan
Forum
dibuat per
pertemuan

Label dan
narasi
pengantar
divariasikan
warna
hurufnya,
ukuran
hurufnya,
dan jenis
hurufnya

Video
animasi
diputar
pada tab
yang sama
yaitu e-
learning

Link web
lain seperti
games
sebaiknya
disetting
terbuka
pada tab
baru

Lampiran 6
117

Lampiran 6

Rekapitulasi Penilaian E-Learning Moodle oleh Ahli Media


No Aspek yang dinilai Skor
1 Maintainable (dapat dipelihara/ dikelola dengan mudah) 3
2 Usabilitas (mudah digunakan dan sederhana dalam
2
pengoperasiannya)
3 Kompatibilitas (media pembelajaran dapat
diinstalasi/dijalankan diberbagai hardware yang ada dengan 2
atau tanpa mengunduh materi)
4 Dokumentasi media yang lengkap 3
5 Reusable (dapat dimanfaatkan kembali) 2
6 Komunikatif 3
7 Kreatif dalam ide berikut penuangan gagasan 3
8 Sederhana dan memikat 3
9 Interaktivitas 3
10 Pemberian motivasi belajar 2
11 Audio (narasi, back sound, dan sound effect) 2
12 Visual (layout design, typografi, warna) 3
13 Media bergerak (video) 3
Skor yang diperoleh 34

Sangat
Kriteria
layak
118

Lampiran 7
119

Lampiran 8
Pedoman Penilaian e-learning Moodle oleh Ahli Materi
Modifikasi dari Wahono (2006)

ASPEK DESAIN PEMBELAJARAN


1. Kejelasan tujuan pembelajaran (rumusan, realistis)
No Kriteria Skor
1 a. Tujuan pembelajaran dirumuskan dengan 3
lengkap
b. Tujuan pembelajaran dirumuskan dengan jelas
dan komunikatif
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila kedua aspek tidak terpenuhi 1

2. Relevansi tujuan pembelajaran dengan SK/KD,Kurikulum


No Kriteria Skor
1 Seluruh tujuan pembelajaran sesuai dengan 3
SK/KD/Kurikulum
2 Ada satu tujuan pembelajaran yang tidak sesuai 2
dengan SK/KD/kurikulum
3 Ada beberapa tujuan pembelajaran tidak sesuai 1
dengan SK/KD/kurikulum

3. Kesesuaian materi dengan tujuan pembelajaran


No Kriteria Skor
1 a. Seluruh materi sesuai dengan tujuan 3
pembelajaran
b. Materi mencakup semua indikator pembelajaran
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila kedua aspek tidak terpenuhi 1

4. Kontekstualitas dan aktualitas


No Kriteria Skor
1 a. Menghubungkan materi dengan kehidupan 3
sehari-hari
b. Contoh kasus/fenomena yang disajikan dekat
dengan lingkungan siswa
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila kedua aspek tidak terpenuhi 1

5. Kelengkapan dan Kualitas e-learning


No Kriteria Skor
1 a. Tersedia narasi, gambar, games, dan video 3
b. Narasi, gambar, games dan video dapat
menyampaikan isi pembelajaran
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila kedua aspek tidak terpenuhi 1
120

6. Kedalaman materi
No Kriteria Skor
1 a. Materi yang disampaikan berhubungan dengan 3
kehidupan sehari-hari
b. Terdapat materi pengayaan yang tidak
didapatkan dari buku pelajaran dan merangsang
siswa untuk berpikir
c. Menampilkan sumber-sumber yang dapat
memperluas pengetahuan siswa seperti situs dari
internet, buku bacaan, artikel, dll
2 Bila ada satu aspek yang tidak terpenuhi 2
3 Bila ada lebih dari satu aspek yang tidak terpenuhi 1

7. Kemudahan untuk dipahami


No Kriteria Skor
1 a. Materi yang disampaikan mudah dipahami 3
b. Gambar dan video yang ditampilkan mudah
dipahami
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila kedua aspek tidak terpenuhi 1

8. Sistematis, runtut, dan alur logika jelas


No Kriteria Skor
1 a. Materi disampaikan secara runtut, sistematis 3
b. Disertai struktur alur materi yang jelas
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila kedua aspek tidak terpenuhi 1

9. Kejelasan uraian, pembahasan dan contoh


No Kriteria Skor
1 a. Uraian menggunakan bahasa yang komunikatif, 3
video jelas, gambar jelas
b. Pembahasan menggunakan bahasa yang
komunikatif
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila kedua aspek tidak terpenuhi 1

10. Pengaruh dalam ketrampilan proses IPA


No Kriteria Skor
1 a. Mampu memberikan contoh mengenai proses 3
berpikir (thinking skill) dengan melihat tayangan
gambar
b. Video yang menggambarkan keadaan
sebenarnya
2 Bila salah satu aspek terpenuhi 2
3 Bila kedua aspek tidak terpenuhi 1
121

Lampiran 9
122

Lampiran 10
Rekapitulasi Penilaian e-learning Moodle oleh Ahli Materi
No Aspek yang dinilai Skor
1 Kejelasan tujuan pembelajaran (rumusan, realistis) 3
2 Relevansi tujuan pembelajaran dengan SK/KD, Kurikulum 3
3 Kesesuaian materi dengan tujuan pembelajaran 3
4 Kontekstualitas dan aktualitas 2
5 Kelengkapan dan kualitas e-learning 2
6 Kedalaman materi 3
7 Kemudahan untuk dipahami 2
8 Sistematis, runtut, dan alur logika jelas 2
9 Kejelasan uraian, pembahasan dan contoh 2
10 Pengaruh dalam ketrampilan proses IPA 2
Skor yang diperoleh 24
Kriteria Layak
122

SILABUS
Satuan Pendidikan : SMA N 1 Purbalingga

Lampiran 11
Mata Pelajaran : Biologi
Kelas : XI IPA
Semester : 1 (Gasal)

Standar Kompetensi : 3. Menjelaskan struktur dan fungsi organ manusia dan hewan tertentu, kelainan/penyakit yang mungkin
terjadi serta implikasinya bagi salingtemas.

Penilaian
Kompetensi Kegiatan Indikator Alokasi Sumber/Baha
Materi Pokok Bentuk Contoh Instrumen
Dasar Pembelajaran Pencapaian Teknik Waktu n/Alat
instrumen
3.1 Sistem Gerak 1. Melakukan 1. Mengidentifik Pre test Pilihan Mainkan video 10x45 Media cetak:
Menjelaskan Manusia pengamatan asi struktur Post test ganda struktur tulang menit Bukupaket
keterkaitan 1. Struktur dan torso rangka dan dan fungsi Games Kartu clue pada Moodle! kelas XI,
antara struktur, fungsi tulang diskusi tulang dalam LKS Uraian Sebut dan buku biologi
fungsi, dan dalam sistem mengenai sistem gerak LDS wordsquare jelaskan 3 tipe sel kelas XI
proses, serta gerak rangka manusia manusia. tulang Media
kelainan/penya manusia. disertai dengan 2. Mengidentifik berdasarkan elektronik:
kit yang dapat 2. Struktur dan LKS asi struktur video! e-learning

123
123

terjadi pada fungsi sendi wordsquare dan fungsi Moodle


sistem gerak dalam sistem secara sendi dalam LKS
pada manusia gerak berpasangan dan sistem gerak LDS
manusia. Games Wait for manusia. Internet
3. Struktur dan Yes 3. Mengidentifik Alat peraga:
fungsi otot 2.Mempelajari asi struktur Torso rangka
dalam sistem materi dan video dan fungsi
gerak pada e-learning otot dalam
manusia Moodle tentang sistem gerak
4. Mekanisme sendi serta manusia.
kerja otot mengisi LDS 4. Menjelaskan
sebagai alat 3. Mempelajari mekanisme
gerak aktif struktur dan kerja otot
5. Keterkaitan fungsi otot sebagai alat
tulang, otot polos, otot lurik, gerak aktif.
dan sendi dan otot jantung 5. Menjelaskan
dalam sistem melalui keterkaitan
gerak pembuatan tulang, otot
6. Mekanisme replika berbahan dan saraf

124
124

kontraksi otot malam/plastisin dalam sistem


7. Penyakit atau 4.Mempelajari gerak.
gangguan keterkaitan 6. Mengamati
yang terjadi tulang, otot, dan dan
pada sistem saraf dengan mempelajari
gerak mengerjakan kontraksi otot.
LDS 7. Mengidentifik
5.Mempelajari asi berbagai
mekanisme penyakit atau
kontraksi otot gangguan
melalui video yang terjadi
dan materi pada pada sistem
e-learning gerak.
Moodle
6.Mengemukaka
n pengetahuan
awal tentang
gangguan dan
penyakit pada

125
125

sistem gerak
secara acak
dengan
melempar dadu

Guru Mata Pelajaran IPA Biologi Peneliti

Dra. Sudewi Desinta Dwi N.


NIP 19590705 198511 2 003 NIM.4401409073

126
127

Lampiran 12
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Sekolah : SMA N 1 Purbalingga


Mata Pelajaran : Biologi
Kelas/Semester : XI/I
Alokasi Waktu : 10 x 45 Menit (5 x pertemuan)

A. Standar Kompetensi
3. Menjelaskan struktur dan fungsi organ manusia dan hewan tertentu,
kelainan/penyakit yang mungkin terjadi serta implikasinya bagi salingtemas.
B. Kompetensi Dasar
3.1 Menjelaskan keterkaitan antara struktur, fungsi, dan proses, serta
kelainan/penyakit yang dapat terjadi pada sistem gerak pada manusia
C. Indikator
1. Mengidentifikasi struktur dan fungsi tulang dalam sistem gerak manusia.
2. Mengidentifikasi struktur dan fungsi sendi dalam sistem gerak manusia.
3. Mengidentifikasi struktur dan fungsi otot dalam sistem gerak manusia.
4. Menjelaskan mekanisme kerja otot sebagai alat gerak aktif.
5. Menjelaskan keterkaitan tulang, otot, dan saraf dalam sistem gerak.
6. Mengamati dan mempelajari kontraksi otot.
7. Mengidentifikasi berbagai penyakit atau gangguan yang terjadi pada sistem
gerak.

D. Tujuan Pembelajaran
Pertemuan 1
1. Siswa memahami konsep pembelajaran yang akan dijalankan
2. Siswa dapat menyelesaikan soal pre test yang diberikan
128

Pertemuan 2
3. Siswa dapat mengidentifikasi struktur dan fungsi tulang dalam sistem gerak
manusia melalui penjelasan dari guru menggunakan torso
4. Siswa dapat menyebutkan nama-nama tulang penyusun sistem gerak beserta
gambarnya dengan mengisi LKS Word Square
5. Siswa dapat menjelaskan karakteristik tulang melalui permainan Wait for
Yes
Pertemuan 3

6. Siswa dapat mengidentifikasi struktur dan fungsi sendi dalam sistem gerak
manusia melalui penjelasan dari guru dan mempelajari materi tambahan pada
e-learning Moodle.
7. Siswa dapat membedakan sendi yang terdapat pada berbagai bagian tubuh
dengan mengerjakan LDS secara berpasangan dan video yang ditampilkan
pada e-learning Moodle
8. Siswa dapat membedakan struktur dan fungsi otot penyusun sistem gerak
manusia melalui media malam dan materi tambahan pada e-learning Moodle
9. Siswa dapat menguraikan jawaban kuis pada e-learning Moodle sebagai nilai
tugas untuk sub materi struktur dan fungsi tulang, sendi, serta otot.
Pertemuan 4

10. Siswa dapat mengkritisi kerja otot sebagai alat gerak aktif berdasarkan
kalimat-kalimat yang dikemukakan guru.
11. Siswa dapat merumuskan keterkaitan tulang, otot, dan saraf dalam sistem
gerak melalui diskusi kelompok.
12. Siswa dapat menunjukkan mekanisme kontraksi otot dengan contoh gerakan
yang diberikan teman serta menyaksikan kembali animasi di e-learning
Moodle
13. Siswa dapat menyelesaikan kuis pada e-learning Moodle sebagai nilai tugas
untuk sub materi mekanisme kerja tulang, sendi, dan otot
Pertemuan 5
14. Siswa dapat mengidentifikasi berbagai penyakit atau gangguan yang terjadi
pada sistem gerak dari pengetahuan awal yang dimiliki secara acak dengan dadu
129

15. Siswa mampu memahami sub materi penyakit atau gangguan yang terjadi pada
sistem gerak melalui penjelasan tambahan guru.

E. MATERI POKOK
1. Struktur dan fungsi tulang
2. Struktur dan fungsi sendi
3. Struktur dan fungsi otot
4. Hubungan tulang, otot, dan saraf
5. Mekanisme kerja tulang
6. Mekanisme kerja sendi
7. Mekanisme kerja otot
8. Penyakit dan gangguan yang terjadi pada sistem gerak

F. Strategi Pembelajaran
Media : e-learning Moodle, torso, LKS, video, animasi
Pendekatan : Inquiry
Metode : Ceramah, penugasan, permainan wait for yes, dan
diskusi
Pertemuan 1 (2 jam pelajaran)
a. Kegiatan awal (5 menit)
Karakter yang
Guru Siswa
diharapkan
Guru membuka pelajaran Siswa menjawab salam Sopan satun
dengan salam dari guru
Guru mempersilakan salah Salah satu siswa Taqwa
satu siswa memimpin doa memimpin doa
Guru mengecek kehadiran Siswa merespon Disiplin
siswa pengecekan kehadiran
dari guru
130

b. Kegiatan inti (80 menit)


Karakter yang
Guru Siswa
diharapkan
Guru menjelaskan konsep Siswa mendengarkan Disiplin
pembelajaran yang akan penjelasan konsep
dilaksanakan serta pembelajaran yang akan
membagikan buku dilaksanakan serta
petunjuk pengoperasian membagikan buku
Moodle pada siswa. petunjuk pengoperasian
Moodle pada siswa.
Guru meminta siswa siswa mengerjakan soal Tekun
mengerjakan soal pre test pre test

c. Kegiatan Penutup (5 menit)


Karakter yang
Guru Siswa
diharapkan
Guru menutup pelajaran Siswa menjawab salam Sopan santun
dengan salam (5 menit) dari guru
131

Pertemuan 2(2 jam pelajaran)


a. Kegiatan awal (10 menit)
Karakter yang
Guru Siswa
diharapkan
Guru membuka pelajaran Siswa menjawab salam Sopan satun
dengan salam dari guru
Guru mempersilakan salah Salah satu siswa Taqwa
satu siswa memimpin doa memimpin doa
Guru mengecek kehadiran Siswa merespon Disiplin
siswa pengecekan kehadiran
dari guru
Apersepsi
Guru meminta siswa Siswa melakukan Tanggung jawab
meraba lengannya bagian instruksi yang diberikan Komunikatif
lengan atas dan bawah, guru serta merespon
serta menanyakan alasan pertanyaan yang
mengapa tulang lengan diberikan guru.
atas tersusun atas 1 tulang
sedangkan lengan bawah
tersusun atas 2 tulang?
Motivasi
Guru menyampaikan Siswa memperhatikan Tanggung jawab
pentingnya mempelajari penjelasan guru tentang
materi sistem gerak pentingnya mempelajari
materi sistem gerak
Guru menyampaikan SK, Siswa
KD dan tujuan mencatat/memperhatikan Tanggung jawab
pembelajaran SK dan KD serta tujuan
pembelajaran yang akan
dicapai (1 menit)
132

b. Kegiatan inti (70 menit)


Karakter yang
Guru Siswa
diharapkan
Eksplorasi
Guru menjelaskan materi Siswa menperhatikan Tanggung jawab
struktur komponen penjelasan guru tentang
penyusun sistem gerak dan materi struktur
komponen penyusun komponen penyusun
rangka dengan metode sistem gerak dan
ceramah berbantu torso komponen penyusun
(25 menit) rangka

Guru membagikan LKS


Siswa membuka e- Kerja sama
Wordsquare untuk diisi
learning Moodle dan Empati
siswa secara berpasangan.
menyaksikan animasi Percaya diri
Setelah menemukan 10
struktur tulang Ingin tahu
nama tulang yang
dimaksud selanjutnya
Siswa mengerjakan LKS Kreatif
setiap pasangan bertugas
Wordsquare secara Percaya diri
menempelkan gambar
berpasangan
tulang sesuai dengan nama
yang dituliskan dibagian
bawah wordsquare.
Pertanyaan pada
wordsquare selanjutnya
berkaitan dengan video
yang ada pada Moodle,
sehingga siswa diminta
menyelesaikan setelah
menonton video struktur
tulang pada e-learning
Moodle.
133

Pasangan yang telah Siswa memainkan Ingin tahu


menyelesaikan LKS boleh permainan Wait for yes Komunikatif
melanjutkan permainan secara berkelompok di
berikutnya dengan depan kelas
membentuk kelompok baru
beranggotakan 5 orang.(20
menit)
Permainan berikutnya guru
mengajak siswa bermain
Wait for yes dengan
meminta siswa
berkelompok (setiap
kelompok terdiri dari 5
orang), setiap kelompok
diberi 1 clue, 1 orang
memegang clue dan
menyebutkan clue untuk
kata tersebut, sedangkan
keempat orang lainnya
bertugas menanyakan ciri
untuk kata yang harus
tertebak, orang pertama
hanya boleh menjawab
dengan kata ya, tidak,
atau boleh jadi sampai
kata yang tersembunyi
dapat tertebak dengan
benar.
kegiatan dilakukan didepan
kelas agar semua teman
dapat ikut belajar
apabila kelompok selesai
134

maka berganti kelompok


lain hingga semua siswa
telah maju (15 menit)
Elaborasi
Guru membimbing jika Siswa mendengarkan Tanggung jawab
ada siswa yang menemui arahan guru
kesulitan saat
mengemukakan ciri dari
clue nama tulang yang
dimaksud (3 menit)
Konfirmasi
Guru menanyakan bagian Siswa menanyakan Ingin tahu
materi tentang tulang yang materi yang belum Komunikatif
masih belum dipahami dipahami
serta memperbaiki konsep
yang masih keliru
dipahami siswa. (2 menit)

c. Kegiatan Penutup (10 menit)


Karakter yang
Guru Siswa
diharapkan
Guru mengingatkan siswa Siswa mempelajari Tanggung jawab
untuk mempelajari materi materi yang ada pada e- Gemar membaca
yang ada pada e-learning learning Moodle di
Moodle, dan mengerjakan rumah serta membawa
soal kuis serta laptop atau netbook pada
mengingatkan siswa untuk pertemuan berikutnya
membawa laptop atau
netbook pada pertemuan
berikutnya (5 menit) Siswa menjawab salam Sopan santun
Guru menutup pelajaran dari guru
dengan salam (5 menit)
135

3. Pertemuan 3 (2 jam pelajaran)


a. Kegiatan awal (10 menit)
Karakter yang
Guru Siswa
diharapkan
Guru membuka pelajaran Siswa menjawab salam Sopan santun
dengan salam dari guru
Guru mempersilakan salah Salah satu siswa Taqwa
satu siswa memimpin doa memimpin doa
Guru mengecek kehadiran Siswa merespon Disiplin
siswa pengecekan kehadiran
dari guru
Apersepsi
Guru menanyakan kepada Siswa melakukan Tanggung jawab
siswa apa yang mereka instruksi yang diberikan Komunikatif
ketahui tentang sendi dan guru serta merespon
apa yang terjadi jika tidak pertanyaan yang
memiliki sendi? diberikan guru.
Motivasi
Guru menyampaikan Siswa memperhatikan Tanggung jawab
pentingnya mempelajari penjelasan guru tentang
materi sistem gerak pentingnya mempelajari
terutama terkait sendi materi sistem gerak
terutama terkait sendi
Guru menyampaikan SK, Siswa
KD dan tujuan mencatat/memperhatikan Tanggung jawab
pembelajaran SK dan KD serta tujuan
pembelajaran yang akan
dicapai (1 menit)
136

b. Kegiatan inti (70 menit)


Karakter yang
Guru Siswa
diharapkan
Eksplorasi
Guru menjelaskan materi Siswa memperhatikan Tanggung jawab
tentang sendi melalui penjelasan guru
metode ceramah (10 mengenai materi sendi
menit)
Guru meminta siswa Siswa menghidupkan Ingin tahu
membuka tambahan materi laptop/netbook dan Tanggung jawab
yang ada pada e-learning mengkoneksikannya Gemar membaca
Moodle dan membaca dengan internet untuk
tambahan materi (10 membuka tambahan
menit) materi tentang Sendi
Guru meminta siswa Siswa mengisi LDS Empati
secara berpasangan secara berpasangan Menghargai
mengisi LDS yang telah pendapat
dibagikan (10 menit) Kerja sama
Elaborasi
Guru menjelaskan materi Siswa memperhatikan Tanggung jawab
otot pada siswa dengan penjelasan guru tentang
metode ceramah. materi otot .
Guru membagi siswa
menjadi 7 kelompok, Siswa dalam kelompok Ingin tahu
masing-masing kelompok membuat replika otot Kreatif
terdiri dari 4-5 orang polos, otot lurik, dan otot Inovatif
Setiap kelompok diminta jantung menggunakan
membuat sebuah replika malam/plastisin
otot lurik, otot polos, dan
otot jantung menggunakan
malam/plastisin
Guru meminta 3 kelompok 3 kelompok Percaya diri
137

mempresentasikan hasil mempresentasikan Tanggung jawab


dengan mengaitkan replika buatannya dan
struktur masing-masing mengaitkan antara
otot dengan fungsi dan struktur masing-masing
cara kerjanya otot dengan fungsi dan
Guru membimbing jika cara kerjanya.
ada siswa yang menemui
kesulitan
Konfirmasi
Guru menanyakan bagian Siswa bertanya pada guru Ingin tahu
materi tentang tulang yang pada bagian materi yang
masih belum dipahami masih belum dipahami.
serta memperbaiki konsep
yang masih keliru
dipahami siswa
c. Kegiatan penutup (10 menit)
Karakter yang
Guru Siswa
diharapkan
Guru mengingatkan siswa Siswa mempelajari Tanggung jawab
untuk mempelajari materi materi dan mengerjakan
dan mengerjakan kuis yang kuis yang ada pada e-
ada pada e-learning learning Moodle pada
Moodle pada sub materi sub materi tulang, sendi,
tulang, sendi, dan otot dan otot
Guru menutup pelajaran Siswa menjawab salam Sopan santun
dengan salam guru
138

4. Pertemuan 4 (2 jam pelajaran)


a. Kegiatan Awal (10 menit)
Karakter yang
Guru Siswa
diharapkan
Guru membuka Siswa menjawab salam dari Sopan santun
pelajaran dengan guru
salam
Guru mempersilakan Salah satu siswa memimpin Taqwa
salah satu siswa doa
memimpin doa
Guru mengecek Siswa merespon pengecekan Disiplin
kehadiran siswa kehadiran dari guru
Apersepsi
Guru menanyakan Siswa melakukan instruksi Tanggung jawab
Tahukah kalian apa yang diberikan guru serta
yang sebenarnya merespon pertanyaan yang
terjadi pada otot kita diberikan guru.
saat kita
menggerakkan siku
atau lutut?
Motivasi
Guru menyampaikan Siswa memperhatikan Tanggung jawab
pentingnya penjelasan guru tentang
mempelajari materi pentingnya mempelajari
sistem gerak terutama materi sistem gerak terutama
mengenai kontraksi terkait mekanisme kontraksi
otot otot
Guru menyampaikan Siswa Tanggung jawab
SK, KD dan tujuan mencatat/memperhatikan SK
pembelajaran dan KD serta tujuan
pembelajaran yang akan
dicapai (1 menit)
139

b. Kegiatan inti (70 menit)


Karakter yang
Guru Siswa
diharapkan
Eksplorasi
Guru menanyakan Siswa menjawab pertanyaan Kreatif
pada siswa apakah guru tentang pengetahuan Tanggung jawab
fungsi otot? Apa yang awal mereka mengenai
terjadi jika kita tidak fungsi otot.
memiliki otot?
Guru menjelaskan Siswa memperhatikan Ingin tahu
mekanisme kontraksi penjelasan guru serta Tanggung jawab
otot melalui metode animasi yang ditayangkan
ceramah berbantu mengenai mekanisme
media animasi tahapan kontraksi otot.
kontraksi otot. Siswa juga mempelajari Ingin tahu
Animasi lain tentang animasi lain tentang
mekanisme kontraksi mekanisme kontraksi otot di
otot dapat dipelajari rumah.
siswa dirumah melalui
situs e-learning
Elaborasi
Guru membagi siswa Siswa mengerjakan LDS Kerja sama
menjadi 7 kelompok, tentang keterkaitan tulang, empati
masing-masing terdiri otot, dan saraf secara tanggung jawab
dari 4-5 orang untuk berkelompok .
mengerjakan LDS
keterkaitan tulang,
otot, dan saraf
berdasarkan gambar
serta tahapan kontraksi
otot berdasarkan video
140

animasi pada Moodle.


Guru meminta 3 3 kelompok Percaya diri
kelompok sebagai mempresentasikan hasil Tanggung jawab
perwakilan uraian hubungan tulang,
mempresentasikan otot, dan saraf
hasil uraian hubungan
tulang, otot, dan saraf
Guru membimbing Siswa mendapat bimbingan Tanggung jawab
jika ada siswa yang materi yang belum
menemui kesulitan dimengerti.
Konfirmasi
Guru menanyakan Siswa menanyakan bagian Ingin tahu
bagian materi tentang materi yg belum dipahami
tulang yang masih kepada guru.
belum dipahami serta
memperbaiki konsep
yang masih keliru
dipahami siswa
Guru mengingatkan Siswa mempelajari materi Tanggung jawab
siswa untuk serta animasi mekanisme Komunikatif
mempelajari materi kontraksi otot dan ingin tahu
serta animasi mengerjakan kuis yang ada
mekanisme kontraksi pada e-learning Moodle
otot dan mengerjakan pada sub materi mekanisme
kuis yang ada pada e- kontraksi otot
learning Moodle pada
sub materi mekanisme
kontraksi otot

c. Kegiatan penutup (10 menit)


Karakter yang
Guru Siswa
diharapkan
141

Guru menutup Siswa menjawab salam guru Sopan santun


pelajaran dengan
salam

5. Pertemuan 5 (2 jam pelajaran)


a. Kegiatan Awal (10 menit)
Karakter yang
Guru Siswa
diharapkan
Guru membuka Siswa menjawab salam dari Sopan santun
pelajaran dengan guru
salam
Guru mempersilakan Salah satu siswa memimpin Taqwa
salah satu siswa doa
memimpin doa
Guru mengecek Siswa merespon pengecekan Disiplin
kehadiran siswa kehadiran dari guru
Apersepsi
Guru menanyakan Siswa menjawab pertanyaan Tanggung jawab
Diantara dari guru. Ingin tahu
kalian,siapa yang Siswa mendengarkan
sudah pernah penjelasan tanbahan dari
merasakan keram pertanyaan yang diajukan
betis? guru
Mengapa keram
betis terasa sangat
menyakitkan?
Motivasi
Guru menyampaikan Siswa memperhatikan Tanggung jawab
pentingnya penjelasan guru tentang
mempelajari materi pentingnya mempelajari
sistem gerak terutama materi sistem gerak terutama
mengenai gangguan terkait mekanisme kontraksi
pada sistem gerak otot
142

Guru menyampaikan Siswa Tanggung jawab


SK, KD dan tujuan mencatat/memperhatikan SK
pembelajaran dan KD serta tujuan
pembelajaran yang akan
dicapai (1 menit)
b. Kegiatan inti (70 menit)

Karakter yang
Guru Siswa
diharapkan
Eksplorasi
Guru melepar dadu Siswa yang sesuai urutan Percaya diri
dan mengurutkan pada dadu menguraikan Tanggung jawab
siswa untuk contoh penyakit atau
memberikan uraian gangguan pada sistem
contoh penyakit, atau gerak yang mereka
gangguan yang terjadi ketahui.
pada sistem gerak
yang mereka ketahui.
Setelah setiap baris Siswa mendengarkan Tanggung jawab
memiliki perwakilan penjelasan guru tentang
siswa yang gangguan yang terjadi
memberikan contoh pada sistem gerak.
penyakit yang mereka
ketahui terkait sistem
gerak, guru
menjelaskan materi
sekilas untuk penyakit
yang belum
disebutkan dan
dijelaskan siswa (25
menit)
Guru meminta siswa Siswa mengerjakan soal Tanggung jawab
mengerjakan soal post post test
143

test (45 menit)


c. Kegiatan penutup (10 menit)
Karakter yang
Guru Siswa
diharapkan
Guru menutup Siswa menjawab salam Sopan santun
pelajaran dengan guru
salam

G. MEDIA
Sumber:
internet, BSE, buku cetak, e-learning Moodle
Alat:
Torso rangka,White board, spidol, malam, dadu
Bahan:
Lembar diskusi siswa, lembar kerja siswa
H. PENILAIAN
Jenis tagihan:
Tugas individu.
Bentuk instrumen:
tes pilihan ganda.
Purbalingga, April 2013

Mengetahui,
Guru Mata Pelajaran IPA Biologi Peneliti

Dra. Sudewi Desinta Dwi N.


NIP 19590705 198511 2 003 NIM.4401409073
144

Lampiran 13
MATERI AJAR
SISTEM GERAK
PERTEMUAN 1
Struktur dan Fungsi Tulang

Sistem gerak pada manusia meliputi rangka (skeleton) dan otot.


Tulang disebut juga alat gerak pasif dan otot disebut alat gerak aktif.
Beberapa fungsi tulang adalah sebagai berikut:
1. sebagai alat gerak bersama dengan otot;
2. sebagai tempat melekatnya otot;
3. sebagai pelindung organ lunak dan vital;
4. tempat memproduksi sel-sel darah;
5. tempat penyimpanan cadangan mineral, berupa kalsium dan fosfat, serta
cadangan lemak.
Tulang berdasarkan jenisnya dapat digolongkan menjadi tulang rawan (kartilago)
dan tulang keras. Contoh tulang rawan adalah tulang pada daun telinga, sedangkan
tulang paha adalah contoh tulang keras. Berdasarkan bentuknya tulang dibedakan
menjadi tulang pipa, tulang pipih, tulang pendek, dan tulang tak beraturan.

Gambar 3 Tulang Pendek

Gambar 1 Tulang Pipa Gambar 4 Tulang Tak Beraturan

Gambar 2 Tulang Pipih

Tulang menyusun rangka tubuh manusia. Rangka dibedakan menjadi skeleton


aksial dan skeleton apendikuler. Skeleton aksial terdiri atas tulang-tulang tengkorak,
ruas tulang belakang, tulang iga atau rusuk, dan tulang dada, sedangkan
skeleton apendikuler terdiri atas tulang pinggul, bahu, lengan, telapak tangan,
tungkai dan telapak kaki.
Bagian-Bagian Tulang Tengkorak:
1) Tulang-tulang yang membentuk bagian kepala
Kelompok tulang-tulang ini meliputi:
145

a) tulang baji (sfenoid) 2 tulang;


b) tulang tapis (etmoid) 1 tulang;
c) tulang pelipis (temporal) 2 tulang;
d) tulang dahi (frontal) 1 tulang;
e) tulang ubun-ubun (parietal) 2 tulang;
f) tulang kepala belakang (oksipital) 1 tulang.

Gambar 5 Tulang tengkorak


2) Tulang-tulang yang menyusun wajah

Kelompok tulang-tulang ini meliputi:


a) tulang rahang atas (maksila) 2 tulang;
b) tulang rahang bawah (mandibula) 2 tulang;
c) tulang pipi (zigomatikus) 2 tulang;
d) tulang langit-langit (palatinum) 2 tulang;
e) tulang hidung (nasale) 2 tulang;
f) tulang mata (lakrimalis) 2 tulang;
g) tulang pangkal lidah 1 tulang.
b. Tulang Belakang (Vertebrae)
Bentuk vertebrae secara umum adalah sebagai berikut:
146

Vertebrae Lumbal

Prosesus Badan vertebrae


spinosus

pedikel Prosesus
Prosesus spinosus
tranversus

Gambar 6 Bagian-Bagian Vertebrae

Gambar 7 Jumlah Bagian Tulang Vertebrae


1) Tulang Leher (Servikal)
Ruas pertama tulang leher disebut atlas, sedangkan ruas kedua disebut tulang
pemutar. Tulang leher terdiri atas 7 buah tulang yang bertugas menopang kepala,
leher, dan menggerakkan kepala untuk menunduk, serta menengadah ke samping
kiri dan kanan.
2) Tulang Punggung (Dorsalis)
Tulang punggung memiliki 12 buah tulang yang bersifat agak kaku sebab tulang-
tulang di bagian ini hampir semuanya dipersatukan oleh tulang rusuk.
3) Tulang Pinggang (Lumbal)
Ada 5 buah tulang yang menyusun tulang pinggang pada daerah ini, biasanya
sering terjadi gangguan, misalnya nyeri atau pegel linu.
4) Tulang Sakral (Sakrum)
147

Penyusun tulang ini adalah tulang kelangkang yang berjumlah 5 buah dan tulang
ekor yang berjumlah 4 buah. Tulang-tulang ini membentuk sebagian tulang pinggul.

c. Tulang Rusuk/Iga (Costae)


1) Tulang rusuk sejati (costa vera) sebanyak 7 pasang.
Bagian depan tulang rusuk sejati menempel pada tulang dada dan bagian
belakangnya menempel pada ruas-ruas tulang punggung.
2) Tulang rusuk palsu (costa spuria) sebanyak 3 pasang. Bagian depan tulang rusuk
palsu menempel pada tulang rusuk di atasnya dan bagian belakang menempel
pada ruas-ruas tulang punggung.
3) Tulang rusuk melayang (costa fluktuantes) sebanyak 2 oasang. Hanya bagian
belakang yang menempel pada ruas-ruas tulang punggung.
klavikula

Costa
vera

Costa
spuria

Costa
fluktuantes
Gambar 8 Tulang Rusuk dan Tulang Dada
d. Tulang Dada (Sterum)
1) manubrium,
2) corpus,
3) prosesus xipoideus

2. Rangka Apendikuler
Rangka apendikuler merupakan rangka yang tersusun dari tulang-tulang bahu,
tulang panggul, dan tulang anggota gerak atas dan bawah.
148

humerus femur

patela
radius ulna
fibula
metakarpal tibia
karpal
metatarsal
phalanges
tarsal
phalanges

Gambar 9 Tulang Anggota Gerak Atas dan Anggota Gerak Bawah


a. Gelang Bahu (Cingulum Pectoral)
Gelang bahu terdiri atas tiga bagian.
1) Tulang belikat (skapula)
Tulang belikat berjumlah 2 buah yang berbentuk segibagu dan taju paruh gagak.
2) Tulang selangka (klavikula)
Tulang selangka berjumlah 2 buah. Tulang selangka berbentuk seperti huruf s.
Ujung yang satu melekat pada tulang dada sedangkan ujung
yang lain berakhir pada ujung bahu. Tulang selangka menjadi penghubung antara
gelang bahu dan rangka tubuh.
3) Tulang gelang bahu (os coracoid)
klavikula
klavikula Os coracoid

Gambar 10 Tulang Penyusun Gelang Bahu


b. Gelang Panggul (Cingulum Pelvicalis)
Gelang panggul terdiri atas tiga bagian.
149

1) tulang usus (ileum) berjumlah 2 buah,


2) tulang duduk (iskhium) berjumlah 2 buah,
3) tulang kemaluan berjumlah 2 buah.
Bagian secara lengkap dapat dilihat pada gambar berikut:

Gambar 11 Bagian Tulang Panggul


c. Tulang Anggota Gerak Atas

Gambar 12 Tulang Penyusun Anggota Gerak Atas


1) Tulang lengan atas (humerus)
Tulang lengan atas (humerus) berjumlah 2 buah. Tulang ini merupakan tulang
terpanjang dari anggota atas. Tulang humerus sebelah atas bundar tetapi semakin
150

ke bawah menjadi lebih pipih, sedangkan ujung bawahnya lebar dan agak pipih.
Pada bagian paling bawah terdapat permukaan
sendi yang dibentuk bersama tulang lengan bawah.
2) Tulang hasta (ulna)
Tulang hasta (ulna) berjumlah 2 buah. Tulang-tulang ini berbentuk pipa dengan
ujung yang kuat dan tebal. Batang tulang hasta mendekati ujung bawah makin kecil.
Fungsinya memberi kaitan kepada otot yang mengendalikan gerakan dari
pergelangan tangan dan jari. Ujung bawah tulang hasta kecil dibandingkan dengan
ujung atasnya.
3) Tulang pengumpil (radius)
Tulang pengumpil (radius) berjumlah 2 buah. Tulang pengumpil (radius)
merupakan tulang pipa dengan sebuah batang dan dua ujung serta lebih pendek
daripada tulang hasta.
4) Tulang pergelangan tangan (karpal)
Tulang pergelangan tangan (karpal) berjumlah 2 kali 8 buah.
5) Tulang tapak tangan (metakarpal)
Tulang tapak tangan (metakarpal) berjumlah 2 kali 5 buah tulang.
6) Tulang jari-jari (phalanges)
Tulang jari-jari (phalanges) berjumlah 2 kali 14 ruas jari.
d. Tulang Anggota Gerak Bawah
Tulang anggota gerak bawah tersusun dari bagian-bagian berikut.

Gambar 13 Tulang Penyusun Anggota Gerak Bawah


1) Tulang paha (femur)
Tulang paha (femur) berjumlah 2 buah. Tulang paha (femur) merupakan tulang
terpanjang dari tubuh, yang berupa tulang pipa dan mempunyai sebuah batang dan
dua ujung.
2) Tulang tempurung lutut (patela)
Tulang tempurung lutut (patela) berjumlah 2 buah. Tulang tempurung lutut
(patela) terletak di depan sendi lutut, tetapi tidak ikut serta di dalamnya.
3) Tulang betis (fibula)
151

Tulang betis (fibula) berjumlah 2 buah. Tulang ini merupakan tulang pipa dengan
sebuah batang dan dua ujung. Tulang betis adalah tulang sebelah lateral tungkai
bawah.
4) Tulang kering (tibia)
Tulang kering (tibia) berjumlah 2 buah. Tulang kering (tibia) ini merupakan
kerangka yang utama dari tungkai bawah dan terletak medial dari tulang betis.
Tulang kering merupakan tulang pipa dengan sebuah batang dan dua kali ujung.
5) Tulang pergelangan kaki (tarsal)
Tulang pergelangan kaki (tarsal) berjumlah 2 kali 7 buah.
6) Tulang tapak kaki (metatarsal)
Tulang tapak kaki (metatarsal) berjumlah 2 kali 5 buah tulang.
7) Tulang jari kaki (phalanges) berjumlah 2 kali 14 ruas jari.
Bagian tulang tengahnya berongga dan diisi oleh sumsum tulang.

Proses Penulangan
Rangka pada manusia mulai terbentuk lengkap pada akhir bulan kedua, atau awal
bulan ketiga dari kehamilan. Semua rangka tersebut masih dalam bentuk
kartilago. Rangka ini berasal dari jaringan ikat embrional atau mesenkim. Setelah
kartilago terbentuk, rongga yang ada di tengahnya akan segera berisi sel-sel
pembentuk tulang atau osteoblast. Sel-sel ini juga menempati jaringan pengikat di
sekeliling rongga. Sel-sel tulang terbentuk secara konsentris, artinya
pembentukannya bermula dari arah dalam terus keluar mengelilingi pusat. Setiap
satuan sel-sel tulang akan melingkari suatu pembuluh darah dan serabut saraf,
membentuk satu sistem yang disebut sistem Havers. Di antara sel-sel tulang terdapat
zat sela atau matriks yang tersusun atas senyawa protein. Pembuluh darah dari
sistem Havers ini bercabang-cabang menuju ke matriks, mengangkut zat fosfor,
dan pengerasan tulang ini dinamakan osifikasi atau penulangan. Bila matriks tulang
berongga, maka akan membentuk tulang spons. Bila matriksnya padat dan rapat,
maka akan terbentuk tulang kompak atau tulang keras.
Secara sederhana, skema perkembangan tulang adalah sebagai berikut:

Gambar 14 Skema Perkembangan Tulang


152

Pertemuan 2
Struktur Sendi dan Otot

Hubungan antartulang yang satu dengan tulang yang lainnya dan memungkinkan
terjadinya pergerakan disebut persendian (artikulasi).

Gambar 15 Bagian Sendi


Sendi yang menyusun tubuh dibedakan menjadi 3, yaitu amfiartrosis, sinartrosis,
dan diartrosis. Amfiartrosis merupakan sendi yang gerakannya amat terbatas.
Sinartrosis merupakan sendi yang tidak memungkinkan ada gerakan. Ada dua tipe
utama sinartrosis, yaitu suture dan sinkondrosis. Suture atau sinostosis adalah
hubungan antartulang yang dihubungkan dengan jaringan ikat serabut padat,
contohnya pada tengkorak. Sinkondrosis adalah persendian oleh tulang rawan
(kartilago) hialin, contohnya hubungan antara epifisis dan diafisis pada tulang
dewasa. Diartrosis merupakan sendi yang memungkinkan banyak gerakan.
Misalnya sendi engsel pada lutut dan siku serta sendi peluru pada pangkal paha
dan lengan atas. Ujung tulang yang membentuk persendian (diartrosis) bersifat khas,
yaitu berbentuk bonggol, sedangkan ujung yang lain membentuk lekukan yang
sesuai ukuran bonggol. Setiap permukaan sendi dilapisi dengan tulang rawan hialin
dan dibungkus dengan selaput sinovial yang membentuk minyak sinovial. Minyak
sinovial atau minyak sendi ini berfungsi untuk melicinkan gerakan. Diartrosis
meliputi beberapa macam persendian. Berdasarkan arah gerak yang ditimbulkannya,
diartrosis dapat dibedakan menjadi beberapa jenis dan macam sendi yang dijelaskan
sebagai berikut.

Macam Macam Jenis Sendi

1. Sendi Engsel
Sendi engsel adalah persendian yang memungkinkan terjadinya gerakan ke satu
arah. Contohnya, Persendian pada tulang siku dan lutut.
153

Gambar 16 Sendi Engsel

2. Sendi Pelana
Sendi pelana adalah persendian yang memungkinkan gerakan ke dua arah.
Contohnya, Persendian pada hubungan antara tulang ibu jari dan tulang telapak
tangan.

Gambar 17 Sendi Pelana

3. Sendi Putar
Sendi putar adalah persendian tulang yang satu mengitari tulang yang lain
sehingga menimbulkan gerak rotasi. Contohnya, Tengkorak dengan tulang atlas dan
radius dengan ulna.

Gambar 18 Sendi Putar

4. Sendi Geser
Sendi geser adalah persendian yang gerakannya hanya menggeser, kedua ujung
agak rata dan tidak berporos. Sendi geser disebut juga sendi kepat atau sendi
avoid. Contohnya, Persendian pada hubungan antara ruas-ruas tulang belakang.
154

Gambar 19 Sendi Geser

5. Sendi Luncur
Sendi luncur adalah persendian tulang yang memungkinkan terjadinya gerakan
badan melengkung ke depan, ke belakang atau memutar. Contohnya, skapula
dengan klavikula dan karpal dengan metakarpal.

Gambar 20 Sendi Luncur

6. Sendi Peluru
Sendi peluru adalah persendian tulang yang gerakannya paling bebas di antara
persendian yang lain, yaitu dapat bergerak ke segala arah. Contohnya, Tulang
lengan atas dengan gelang bahu dan tulang paha dengan gelang panggul.

Gambar 21 Sendi Peluru

7. Sendi Elipsoid / Kondiloid


Mirip dengan sendi peluru, hanya saja sendi elipsoid memiliki bonggol dan ujung-
ujung tulangnya tidak membulat, tetapi sedikit oval. Oleh karena itu, gerakan
yang dihasilkan lebih terbatas dibandingkan dengan sendi peluru. Contohnya,
hubungan antara tulang pengumpil dan tulang pergelangan tangan
155

Gambar 22 Sendi Elipsoid

Otot

Gambar 23 Bagian-Bagian Otot


Menurut bentuk dan cara kerjanya, terdapat 3 macam otot, yaitu otot polos, otot
lurik, dan otot jantung.

a)

b)

c)

Gambar 24 Struktur Berbagai Macam Otot


156

Otot dalam menggerakkan tulang dibagi dalam dua cara yaitu antagonis dan
sinergis. Otot merupakan alat gerak pasif dan memiliki karakteristik, antara lain
kontraktibilitas, ekstensibilitas, dan elastisitas.
Gerakan antagonis otot meliputi abduksi, adduksi, ekstensi, fleksi, supinasi, pronasi,
depresi, dan elevasi.
Otot juga memiliki berbagai bentuk sesuai dengan fungsinya.

Gambar 25 Bentuk-Bentuk Otot


Berdasarkan perlekatannya, otot terdiri atas origo dan insersi.

Pertemuan 3
Mekanisme Kontraksi Otot
Tulang-tulang dapat digerakkan karena adanya otot yang berkontraksi. Bagian
otot yang berkontraksi sebenarnya adalah sel-sel otot. Otot berkontraksi karena
pengaruh suatu rangsangan melalui saraf. Rangsangan yang tiba ke sel otot akan
memengaruhi suatu zat (asetilkolin) yang peka terhadap rangsangan. Asetilkolin
adalah zat pemindah rangsangan yang dihasilkan pada bagian ujung saraf. Adanya
asetilkolin akan membebaskan ion kalsium yang berada di sel otot. Melalui proses
tertentu, adanya ion kalsium menyebabkan protein otot, yaitu aktin dan miosin
berikatan membentuk aktomiosin. Hal ini menyebabkan pemendekan sel otot
sehingga terjadilah kontraksi. Setelah berkontraksi, ion kalsium masuk kembali ke
dalam plasma sel, sehingga menyebabkan lepasnya pelekatan aktin dan miosin yang
menyebabkan otot menjadi lemas. Keadaan ini disebut relaksasi.
Otot yang sedang berkontraksi menjadi besar, memendek, dan mengeras. Bila otot
berkontraksi, maka tulang-tulang tempat otot melekat akan tertarik sehingga
tulang turut bergerak. Adanya pergerakan tulang menyebabkan
persendian bergerak pula.
157

Kelainan-kelainan pada sistem gerak


1. Distrofi otot yaitu penyakit menurun yang disebabkan oleh mutasi gen yang
bertanggung jawab untuk sintesis protein otot, sehingga otot menjadi lemah.
Umumnya terjadi pada laki-laki umur antara 3 7 tahun
2. Tetanus yaitu terjadinya kontraksi otot seluruh tubuh yang kuat dalam waktu
tetentu, disebabkan oleh stimulus racun yang dikeluarkan oleh Clostridium tetani.
Penyakit ini menyebabkan 40-60 dari 100 orang yang terinfeksi tetanus, sehingga
penting untuk dilakukan imunisasi.
3. Atrofi otot yaitu terjadinya pengurangan ukuran otot, ketegangan dan kekuatan
otot yang disebabkan oleh mengecilnya serabut-serabut otot. Segala jenis kerusakan
pada neuron motorik akan menyebabkan terjadinya atrofi otot secara bertahap.
Misalnya virus polio yang menyerang saraf otak dan sumsum tulang belakang
menyebabkan paralisis dan atrofi otot.
4. Hipertrofi yaitu membesarnya otot yang disebabkan oleh aktivitas berat otot
yang dilakukan secara terus-menerus. Otot yang mengalami hipertrofi, diameter
serabut ototnya meningkat dan jumlah zat yang terdapat di dalam otot juga
bertambah.
5. Hiperplasia yaitu membesarnya otot yang disebabkan karena jumlah serabut otot
bertambah, tetapi tidak disebabkan karena membesarnya serabut otot.
6. Osteopenia yaitu tulang-tulang pada rangka menjadi menipis dan lemah karena
proses penuaan. Masa tulang menjadi kurang karena menurunnya osifikasi.
Berlangsung pada usia 30-40 tahun.
7. Osteoporosis, istilah lainnya adalah keropos tulang yang dapat menyebabkan
patah atau retak pada tulang. Hormon seks ikut berperan dalam proses osteoporosis,
karena hormon ini berperanan dalam deposisi pada tulang.
8. Osteomalasia yaitu tulang menjadi lunak atau tidak terlalu keras karena
berkurangnya kandungan mineral di dalamnya.
9. Gigantisme yaitu suatu kondisi yang disebabkan oleh produksi hormon
pertumbuhan yang berlimpah sebelum masa pubertas.
10. Acromegali yaitu suatu kondisi yang disebabkan oleh efek samping dari
produksi hormon pertumbuhan setelah masa pubertas, terjadi pertumbuhan rangka
yang abnormal pada kartilago dan tulang-tulang pendek lainnya.
11. Ricketsia yaitu kelainan pada anak-anak yang disebabkan oleh kekurangan
garam-garam kalsium di dalam rangkanya.
12. Scurvy yaitu suatu keadaan dimana tulang menjadi lemah dan rapuh sebagai
akibat kekurangan vitamin C.
13. Fraktur yaitu tulang retak atau patah yang disebabkan oleh tekanan atau
gerakan salah atau benturan dengan benda-benda keras lainnya.
14. Osteomyelitis yaitu sakit pada tulang yang umumnya disebabkan oleh infeksi
bakteri.
15. Osteopetrosis yaitu suatu keadaan yang disebabkan oleh menurunnya
aktivitas osteoklas, sehingga masa tulang meningkat dan bentuk tulang menjadi
tidak beraturan.
16. Arthritis yaitu kelainan pada sinovial persendian, menyebabkan kerusakan pada
kartilago persendian.
17. Bursitis yaitu inflamasi pada bursa, menyebabkan rasa sakit pada hubungan
antar tendon atau ligamen saat digerakan.
158

18. Luksasi yaitu dislokasi, suatu keadaan dimana persendian keluar dari posisi
semestinya.
19. Kifosis yaitu suatu keadaan dimana ruas-ruas tulang belakang melengkung ke
depan, dan jika melengkungnya ke bagian belakang dinamakan lordosis. Sedangkan
jika ruas-ruas tulang belakang melengkung ke samping dinamakan skoliosis.
20. Rakhitis yaitu gangguan pada bentuk tulang anak-anak yang disebabkan oleh
defisiensi vitamin D. Misalnya kaki berbentuk huruf X atau O pada anak-anak.

Daftar Pustaka
Diastuti R. 2009. Buku Sekolah Elektronik. Jakarta: CV Sindunata. Hlm: 63-88
Suwarno. 2009.Buku Sekolah Elektronik.Jakarta:CV Karya Mandiri Nusantara.
Hlm:50-64
Ferdinand F dan M Ariebowo. Buku Sekolah Elektronik.Jakarta:Visindo Media
Persada.Hlm:53-71
Lestari ES dan Indun Kristinah. Buku Sekolah Elektronik.Jakarta:CV Putra
Nugraha.Hlm:89-122
159

Lampiran 14
160
161
162
163

Lampiran 15
RUBRIK LKS TULANG
Nama Tulang Gambar Skor
2

SFENOID

PARIETAL

FEMUR

KARPAL

COSTAE 2
164

SKAPULA

ZIGOMATICUM

STERNUM

NASALE

HUMERUS

A:Spongi bone,B:Bone marrow, C:Compact bone


3 tipe sel pada tulang: Osteoblas, Osteosit, Osteoklas (3)
Karakteristik tulang spons (2)
Ringan
Kaya akan pembuluh darah
Memiliki banyak pori Total Skor: 25x4=100
165

Lampiran 16
Clue Permainan Wait for Yes

Clue: Os vertebrae Clue: Tengkorak bagian


Kata: Tulang punggung kepala
(os vertebrae Kata: Tulang dahi
thoracalis) (os frontale)

Clue: Os humerum Clue: Os Sternum Kata:


Kata: Tulang selangka taju pedang (processus
(os clavicula) xyphoideus)

Clue: Os Costae Clue: Tengkorak bagian


Kata: Tulang rusuk muka
sejati (os costae vera) Kata: Tulang rahang atas
(os maxilla)

Clue: Os humerum
Kata: Tulang belikat (os
scapula)
166

Lampiran 17
167

Lampiran 18
RUBRIK PENILAIAN LEMBAR DISKUSI SISWA SUB MATERI SENDI

Bagian tubuh Nama Sendi Arah gerakan Skor


Lutut Sendi Engsel 1 arah 4
Tulang paha dengan gelang Sendi Peluru Segala arah 4
pinggul
Telapak tangan dengan ibu jari Sendi Pelana 2 arah 4
Pergelangan tangan Sendi Luncur memutar 4

Simbol Nama Sendi Skor


A Sendi luncur 2
B Sensi engsel 2
C Sendi putar 2
D Sendi kondiloid 2
E Sendi pelana 2
F Sendi peluru 2
Sendi peluru (Skor 1)
Terdapatnya sendi membantu pergerakan (Skor 2)
Skor total=25
Nilai=skorx4
25x4=100
168

Lampiran 19
169

Lampiran 20
RUBRIK LKS OTOT
No Pembeda Otot Lurik Otot Polos Otot Jantung
1 Bentuk sel Memanjang, Memanjang, Memanjang,
silindris, ujung berbentuk silindris, sel
tumpul (Skor gelendong, bercabang dan
3) ujung lancip menyatu (Skor
(Skor 3) 2)
2 Garis melintang Ada (Skor 1) Tidak ada Ada (Skor 1)
(Skor 1)
3 Letak otot Melekat pada Dinding organ Dinding
rangka (Skor dalam dan jantung (Skor
1) kandung kemih 1)
(Skor 1)
4 Jumlah inti sel Banyak (Skor Satu (Skor 2) Satu (Skor 2)
Letak inti sel 2) Tengah tengah
tepi

Total skor = 20 x 5= 100


170

Lampiran 21
171
172

Lampiran 22

RUBRIK PENILAIAN LEMBAR DISKUSI SISWA SUB MATERI


KETERKAITAN SARAF, OTOT, DAN TULANG

Sistem saraf pusat mengirimkan sinyal kepada otot melalui neuron motoris
Neuron motoris akan berhubungan (innervate) dengan beberapa serat otot = Motor
Unit
Otot sebagai alat gerak aktif akan menggerakkan tulang sehingga kita dapat
bergerak (skor 6)

Potensial Na diterima di akhir neuron motorik, asetilkolin diproduksi, asetilkolin


mengikat reseptor pada motor dan lempeng, ion Na terdorong ke serat otot,
potensial aksi otot tersapu ke tubul T, reticulum sarkoplasmik mengeluarkan Ca+,
Ca+ terikat pada troponin, ketika Ca+ terikat troponin mengakibatkan tropomiosin
bergeser dan membuka ikatan myosin, myosin terikat pada aktin, poros myosin
mendorong filament aktin, myosin keluar dari aktin, myosin kembali memanjang
pada posisi siap. (skor 24)

Total skor =100


173

Lampiran 23
174

Lampiran 24
175

Lampiran 25
176

Lampiran 26
Analisis Hasil Soal Uji Coba

KODE Butir soal


SISWA
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
UC-2 1 1 1 1 1 0 1 0 1 1
UC-28 0 1 1 0 1 0 0 0 1 1
UC-17 0 1 0 1 1 0 1 1 1 1
UC-3 1 1 1 0 1 0 1 0 1 1
UC-15 0 1 1 0 0 0 0 0 1 1
UC-30 1 1 1 0 0 0 0 0 1 1
UC-24 1 1 1 0 0 0 0 1 1 1
UC-10 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1
UC-23 1 1 1 0 1 0 1 1 1 1
UC-18 1 1 1 1 0 0 0 0 1 1
UC-26 1 1 1 0 1 0 1 0 1 1
UC-21 1 1 1 0 0 0 0 0 1 1
UC-7 1 1 1 0 1 0 1 1 1 1
UC-11 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1
UC-6 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1
UC-4 1 1 1 0 0 0 0 0 1 1
UC-5 0 0 1 0 1 1 1 0 0 1
UC-8 0 1 1 0 0 0 1 0 1 1
UC-9 1 1 1 0 0 0 0 0 1 1
UC-16 0 1 1 0 0 1 1 0 1 1
UC-14 0 1 1 0 0 0 0 0 1 1
UC-12 0 1 0 1 0 1 1 0 1 1
UC-13 0 1 1 0 0 0 0 0 0 1
UC-20 0 0 0 0 1 0 0 0 1 1
UC-19 0 1 1 1 1 1 0 0 1 1
UC-27 0 1 1 0 0 1 0 1 1 1
UC-29 0 1 1 0 1 0 1 0 1 1
UC-1 0 0 0 0 0 0 0 0 1 1
UC-25 0 1 1 0 0 0 0 0 0 0
UC-22 0 1 1 1 0 0 0 0 1 1
X/B 14 27 26 9 14 7 13 6 26 29
Y 789 789 789 789 789 789 789 789 789 789
Y 21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013
( Y) 622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521
( X) 196 729 676 81 196 49 169 36 676 841
177

X 14 27 26 9 14 7 13 6 26 29
XY 408 738 702 257 393 169 358 178 715 783
n 30
rxy 1194 837 546 609 744 -453 483 606 936 609
1327.651 798.366 904.641 1219.525 1327.651 1125.571 1318.730 1064.489 904.641 477.704
rxy/r hitung 0.899 1.048 0.604 0.499 0.560 -0.402 0.366 0.569 1.035 1.275
r tabel 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361
validitas Valid valid valid valid valid tidakvalid valid valid valid valid
p 0.467 0.900 0.867 0.300 0.467 0.233 0.433 0.200 0.867 0.967
q 0.533 0.100 0.133 0.700 0.533 0.767 0.567 0.800 0.133 0.033
pq 0.249 0.090 0.116 0.210 0.249 0.179 0.246 0.160 0.116 0.032
jmlh soal 50
x 257.000
s 8.567
1.020
1.000
kr-20 1.020
reliabilitas reliabilitas sangat tinggi
taraf
kesukaran 0.467 0.900 0.867 0.300 0.467 0.233 0.433 0.200 0.867 0.967
sedang mudah mudah sukar sedang sukar sedang sukar mudah mudah
Ba 12 15 14 6 10 2 8 5 14 15
Bb 2 12 12 3 4 5 5 1 12 14
daya
pembeda 0.667 0.200 0.133 0.200 0.400 -0.200 0.200 0.267 0.133 0.067
baik
keterangan sekali cukup cukup cukup baik jelek cukup baik cukup cukup
keterangan dipakai dibuang dipakai dipakai dipakai dibuang dipakai dipakai dipakai dipakai
178

Butir soal
11 12 13 14 15 16 17 18 19 20
0 0 0 1 0 1 1 0 1 1
0 1 0 0 1 1 1 1 1 1
1 1 0 0 0 1 1 1 1 0
0 0 0 0 0 1 0 0 1 1
0 0 1 0 1 1 1 0 1 0
1 0 0 0 1 1 1 0 1 1
0 1 0 1 1 1 1 0 1 0
0 0 0 0 1 1 1 0 1 0
0 0 0 0 1 1 1 0 1 0
1 0 0 0 0 1 1 0 1 1
1 0 0 0 0 1 1 1 1 0
0 0 0 1 0 1 0 0 1 0
0 0 0 0 1 1 0 1 1 0
0 0 0 0 0 1 1 1 1 1
1 0 0 0 0 1 1 0 1 0
0 0 0 0 1 1 1 0 1 0
1 0 0 0 0 1 0 0 0 0
0 0 1 0 0 1 0 1 1 0
0 1 1 0 0 1 0 0 1 0
0 0 0 0 0 0 0 1 1 0
0 0 0 1 1 1 1 0 1 0
0 1 0 0 0 1 0 0 1 0
0 0 0 0 0 0 1 1 1 0
0 0 0 0 0 1 0 1 1 1
1 0 0 0 0 0 1 0 1 0
1 0 0 1 1 1 1 0 1 1
0 0 0 0 0 1 1 0 1 0
1 1 1 0 1 0 0 0 1 0
0 1 0 0 0 1 1 0 1 0
1 0 0 0 0 1 1 0 1 1
10 7 4 5 11 26 20 9 29 9
789 789 789 789 789 789 789 789 789 789
21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013
622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521
100 49 16 25 121 676 400 81 841 81
10 7 4 5 11 26 20 9 29 9
265 187 102 140 311 712 555 240 783 257

60 87 -96 255 651 846 870 99 609 609


179

1254.512 1125.571 904.641 991.779 1282.428 904.641 1254.512 1219.525 477.704 1219.525
0.048 0.077 -0.106 0.257 0.508 0.935 0.693 0.081 1.275 0.499
0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361
tidakvalid tidakvalid tidakvalid tidakvalid Valid valid valid tidakvalid valid valid
0.333 0.233 0.133 0.167 0.367 0.867 0.667 0.300 0.967 0.300
0.667 0.767 0.867 0.833 0.633 0.133 0.333 0.700 0.033 0.700
0.222 0.179 0.116 0.139 0.232 0.116 0.222 0.210 0.032 0.210

0.333 0.233 0.133 0.167 0.367 0.867 0.667 0.300 0.967 0.300
sedang sukar sukar sukar sedang mudah sedang sukar mudah sukar
5 3 1 3 7 15 12 5 15 6
5 4 3 2 4 11 8 4 14 3
0.000 -0.067 -0.133 0.067 0.200 0.267 0.267 0.067 0.067 0.200
jelek jelek jelek cukup Cukup baik baik cukup cukup cukup
dibuang dibuang dibuang dibuang dipakai dipakai dipakai dibuang dipakai dipakai
180

Butir soal
21 22 23 24 25 26 27 28 29 30
0 0 0 1 1 1 1 1 1 1
0 0 0 1 1 1 1 0 0 1
0 0 0 0 0 1 1 1 1 1
0 0 1 1 1 1 1 0 0 1
1 0 0 1 1 1 1 0 0 1
0 0 0 1 1 1 0 1 0 0
1 0 0 1 1 1 1 1 0 0
1 0 0 1 1 1 1 0 0 1
1 0 0 1 0 1 0 0 0 1
0 0 0 1 1 1 0 0 0 1
0 0 1 1 0 1 0 0 0 1
0 0 1 1 1 1 0 0 1 1
0 0 0 0 1 0 0 0 1 1
0 0 0 0 1 1 0 1 1 0
0 0 0 1 1 1 1 0 0 1
1 0 0 1 1 1 0 0 1 0
0 0 0 1 1 0 0 1 1 0
0 0 0 1 1 1 1 0 0 0
0 0 0 1 1 1 0 0 0 1
0 0 0 1 1 1 0 0 1 0
0 0 0 1 1 1 0 0 0 1
0 0 1 1 1 1 0 0 1 0
0 0 0 1 1 1 0 0 0 1
1 0 0 1 1 1 1 0 1 1
0 0 0 1 1 1 1 0 0 1
0 0 0 0 1 0 1 0 0 0
1 0 0 0 0 1 1 0 0 1
0 0 0 1 1 1 0 0 0 1
0 0 0 1 1 1 0 0 0 0
0 0 0 1 1 1 0 0 0 1
7 0 4 25 26 27 13 6 10 20
789 789 789 789 789 789 789 789 789 789
21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013
622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521
49 0 16 625 676 729 169 36 100 400
7 0 4 25 26 27 13 6 10 20
197 0 109 668 688 731 368 176 265 552

387 103 114 315 126 627 783 546 60 780


181

1125.571 988 904.641 991.779 904.641 798.366 1318.730 1064.489 1254.512 1254.512
0.344 0.248 0.126 0.318 0.139 0.785 0.594 0.513 0.048 0.622
0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361
tidakvalid tidakvalid tidakvalid tidakvalid tidakvalid valid valid valid tidakvalid valid
0.233 0.000 0.133 0.833 0.867 0.900 0.433 0.200 0.333 0.667
0.767 1.000 0.867 0.167 0.133 0.100 0.567 0.800 0.667 0.333
0.179 0.000 0.116 0.139 0.116 0.090 0.246 0.160 0.222 0.222

0.233 0.000 0.133 0.833 0.867 0.900 0.433 0.200 0.333 0.667
sukar sukar sukar mudah mudah mudah sedang sukar sedang sedang
4 0 3 12 12 14 8 5 5 12
3 0 1 13 14 13 5 1 5 8
0.067 0.000 0.133 -0.067 -0.133 0.067 0.200 0.267 0.000 0.267
cukup jelek cukup jelek jelek cukup cukup baik jelek baik
dibuang dibuang dibuang dibuang dibuang dipakai dipakai dipakai dibuang dipakai
182

Butir Soal
31 32 33 34 35 36 37 38 39 40
0 1 1 1 1 0 1 1 1 0
0 1 1 0 0 1 1 1 1 0
1 1 0 0 1 0 0 1 1 1
0 1 1 1 0 0 1 1 1 0
1 1 1 1 1 0 0 0 1 0
1 1 0 0 0 0 1 1 1 1
1 1 0 1 0 0 1 1 1 0
1 0 0 1 1 0 0 0 1 0
1 1 0 1 0 0 1 0 0 1
1 0 1 0 0 1 1 0 0 1
1 1 1 0 0 0 0 0 0 0
0 0 1 0 1 0 1 1 1 1
1 1 1 1 1 1 1 0 0 0
0 0 1 1 0 0 0 1 0 0
1 1 0 1 0 0 0 0 0 1
0 1 0 1 1 1 1 0 0 0
0 1 0 1 0 0 1 0 1 0
0 1 0 0 0 0 1 0 1 1
0 1 0 1 0 0 0 0 0 1
0 1 0 0 0 0 0 0 0 1
1 1 0 1 0 1 0 0 0 0
1 1 0 0 0 0 0 0 0 1
1 1 0 1 0 0 0 1 0 0
0 0 1 0 0 0 1 0 1 1
1 1 0 1 0 0 0 0 0 1
0 1 0 1 1 0 0 0 1 1
0 1 1 1 0 0 0 0 1 0
0 1 1 1 1 0 0 0 0 0
1 1 0 1 0 1 0 0 0 0
1 0 1 0 0 1 1 0 0 1
16 24 13 19 9 7 14 9 14 14
789 789 789 789 789 789 789 789 789 789
21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013
622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521
256 576 169 361 81 49 196 81 196 196
16 24 13 19 9 7 14 9 14 14
442 638 363 501 254 188 397 266 394 373

636 204 633 39 519 117 864 879 774 144


183

1327.651 1064.489 1318.730 1282.428 1219.525 1125.571 1327.651 1219.525 1327.651 1327.651
0.479 0.192 0.480 0.030 0.426 0.104 0.651 0.721 0.583 0.108
0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361
valid tidakvalid valid tidakvalid valid tidakvalid valid valid valid tidakvalid
0.533 0.800 0.433 0.633 0.300 0.233 0.467 0.300 0.467 0.467
0.467 0.200 0.567 0.367 0.700 0.767 0.533 0.700 0.533 0.533
0.249 0.160 0.246 0.232 0.210 0.179 0.249 0.210 0.249 0.249

0.533 0.800 0.433 0.633 0.300 0.233 0.467 0.300 0.467 0.467
sedang mudah sedang sedang sukar sukar sedang sukar sedang sedang
10 11 9 9 6 3 9 8 9 6
6 13 4 10 3 4 5 1 5 8
0.267 -0.133 0.333 -0.067 0.200 -0.067 0.267 0.467 0.267 -0.133
baik jelek baik jelek cukup jelek baik baik sekali baik jelek
dipakai dibuang dipakai dibuang dipakai dibuang dipakai dipakai dipakai dibuang
184

Butir Soal
41 42 43 44 45 46 47 48 49 50
1 0 1 1 1 1 1 1 0 0
1 0 1 1 1 1 1 1 1 1
0 1 1 1 1 1 1 1 1 0
1 1 1 1 1 1 1 1 0 0
1 1 1 1 1 1 1 1 1 0
1 1 1 1 1 1 1 1 1 1
1 1 1 1 1 1 0 1 0 1
1 1 0 1 1 1 0 1 1 1
1 1 1 1 1 1 1 1 1 1
1 1 1 1 1 1 1 1 1 1
1 0 1 1 1 1 1 1 1 1
1 0 1 1 1 1 0 1 0 1
1 0 0 1 0 1 1 1 1 1
0 0 1 0 1 1 1 1 1 1
0 1 0 1 1 1 1 1 0 0
0 1 0 1 1 1 0 1 1 1
0 0 0 0 1 1 0 1 1 1
1 0 0 1 1 1 1 1 1 1
1 0 1 1 1 1 1 1 1 1
1 1 1 1 1 1 0 1 1 1
0 0 1 1 1 1 0 1 1 1
0 0 1 1 1 1 0 1 1 1
0 1 1 1 1 1 0 1 1 0
0 0 0 1 1 1 0 1 0 1
0 1 0 1 1 1 1 1 0 0
1 0 0 0 0 0 0 1 0 1
1 0 1 1 1 1 1 1 0 0
1 1 0 1 0 1 1 1 0 1
1 0 1 1 1 1 0 1 1 0
1 0 1 1 1 1 1 0 1 1
20 14 20 27 27 29 18 29 20 21
789 789 789 789 789 789 789 789 789 789
21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013 21013
622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521 622521
400 196 400 729 729 841 324 841 400 441
20 14 20 27 27 29 18 30 20 21
554 391 552 733 729 780 509 776 536 560

840 684 780 687 567 519 1068 399 300 231
185

1254.512 1327.651 1254.512 798.366 798.366 477.704 1303.727 681.374 1254.512 1219.525
0.670 0.515 0.622 0.861 0.710 1.086 0.819 0.586 0.239 0.189
0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361 0,361
valid valid valid valid valid valid valid valid tidakvalid tidakvalid
0.667 0.467 0.667 0.900 0.900 0.967 0.600 0.967 0.667 0.700
0.333 0.533 0.333 0.100 0.100 0.033 0.400 0.033 0.333 0.300
0.222 0.249 0.222 0.090 0.090 0.032 0.240 0.032 0.222 0.210

0.667 0.467 0.667 0.900 0.900 0.967 0.600 0.967 0.667 0.700
sedang sedang sedang mudah mudah mudah sedang mudah sedang sedang
12 9 12 14 14 15 12 15 10 10
8 5 8 13 13 14 6 14 10 11
0.267 0.267 0.267 0.067 0.067 0.067 0.400 0.067 0.000 -0.067
baik baik baik cukup cukup cukup baik cukup jelek jelek
dipakai dipakai dipakai dipakai dibuang dipakai dipakai dipakai dibuang dibuang
186

Contoh Perhitungan Validitas, Reliabilitas, Tingkat Kesukaran,


dan Daya Pembeda
1. Uji validitas (misal soal nomor 1)
Validitas butir soal dihitung menggunakan rumus korelasi Product
Moment.
Rumus:
N XY X. Y
rxy = 2 2
N X2 X N Y2 Y

Keterangan:
rxy = koefisien korelasi antara variabel X dan Y
N = jumlah objek
X = skor item yang dicari validitasnya
Y = skor total
XY = perkalian antara skor soal dengan skor total
X 2 = jumlah kuadrat skor item

Y2 = jumlah kuadrat skor total


Kriteria:
Apabilal rxy hitung > harga r Product Moment dengan taraf signifikan 5%.
maka butir soal dikatakan valid dan sebaliknya.
Berikut ini contoh perhitungan pada butir soal no 1, selanjutnya untuk
butir soal yang lain dihitung dengan cara yang sama, dan diperoleh seperti
pada tabel analisis butir soal.
Kode Skor (X) X2 Y Y2 XY
UC-2 0 0 34 1156 0
UC-28 1 1 32 1024 32
UC-17 1 1 32 1024 32
UC-3 1 1 32 1024 32
UC-15 0 0 31 961 0
UC-30 1 1 31 961 31
UC-24 1 1 31 961 31
UC-10 0 0 30 900 0
187

UC-23 1 1 30 900 30
UC-18 1 1 30 900 30
UC-26 1 1 29 841 29
UC-21 0 0 28 784 0
UC-7 0 0 27 729 0
UC-11 0 0 27 729 0
UC-6 0 0 27 729 0
UC-4 0 0 27 729 0
UC-5 0 0 26 676 0
UC-8 1 1 25 625 25
UC-9 0 0 25 625 0
UC-16 0 0 25 625 0
UC-14 1 1 24 576 24
UC-12 0 0 24 576 0
UC-13 1 1 24 576 24
UC-20 1 1 23 529 23
UC-19 0 0 23 529 0
UC-27 1 1 23 529 23
UC-29 0 0 22 484 0
UC-1 0 0 21 441 0
UC-25 0 0 20 400 0
UC-22 1 1 20 400 20
Jumlah 14 14 789 21013 408

Berdasarkan tabel pada analisis uji coba diperoleh:


N = 30
XY = 408
X = 14
Y = 789
X2 = 14
Y2 = 21013
188

N XY X. Y
rxy = 2 2
N X2 X N Y2 Y

30(408) 1 4(789)
rxy =
(
30x14 (14) 2 30x21013) 789) 2

rxy = 0,899
Pada taraf signifikansi 5% dengan N=30 diperoleh r tabel= 0,361
Karena rx y > r tabel, maka dapat disimpulkan bahwa soal nomor 1 valid.
2. Uji reliabilitas
Untuk mengetahui reliabilitas soal menggunakan rumus Kuder Richadson
20 (KR-20) sebagai berikut:
n S2 q)
KR 20 ( )( p
n 1 S2

2 ( Y )2
Y N
S = N

789) 2
21013 (
50
S =
50

S = 171,25
50 171,25 0,249
2 (
KR 0 ).( )
50 1 (171,25)

KR 20 (1,020).(1,000)

KR 20 (Soal termasuk kriteria reliabilitas sangat tinggi)


1,020
189

3. Uji tingkat kesukaran (misal soal nomor 1)


Indeks kesukaran soal dihitung dengan rumus:

B
P
JS

14
P = 0,467(Soal berkriteria sedang)
30

4. Daya pembeda (misal soal nomor 1)


Rumus daya pembeda soal adalah sebagai berikut:
BA BB
D
JA JB

12 2
D
15 15
0,8 0,133

D = 0,667(Soal berkriteria baik sekali)


190

Lampiran 27
DAFTAR NAMA PESERTA UJI COBA SOAL
No NIS Nama Kode
1 15533 ADE CHANDRA PRAMUDYA UC-1
2 15550 ANANG FATHONI UC-2
3 15553 ANDES KURNIAWAN UC-3
4 15555 ANGGITA DAMAYANTI UC-4
5 15591 CAESAR NURLITA UC-5
6 15592 CINDY LARAS SUCOKRO UC-6
7 15601 DHEA UMAYA BINTARI UC-7
8 15633 FAIDAH UMMU SOFUROH UC-8
9 15640 FELIX GANI HARRIS UC-9
10 15660 GITA HAYU RIDANINGRUM UC-10
11 15662 GRACE SUBIYANTO UC-11
12 15663 GYLANG ADI PRAKOSO UC-12
13 15689 ISNAN NOOR WAHID ROHMATULLOH UC-13
14 15696 KHAIRUNNISA AINUNTUNJIYAH UC-14
15 15727 MARYAM SEPRINA GEMUR SARI UC-15
16 15735 MELIA SUNDARI UC-16
17 15736 MEYDA HANDAYANI UC-17
18 15767 NOVIKA CHRISTIANA SISWANTO UC-18
19 15777 PALUPI ASRINING ADI UC-19
20 15806 RIFKA ANNISA ARIN UC-20
21 15819 SABRINA RIZQI AMALIA UC-21
22 15828 SINDY LARASATI UC-22
23 15834 TAHTALIA UC-23
24 15840 TEGAR PUTRI LARASATI UC-24
25 15845 TOMY SETYADIANTO UC-25
26 15847 TRI YULI MIRANTIKA PUTRI UC-26
27 15860 WAHYU ASTRI WIDHIANINGRUM UC-27
28 15865 WIDYANING DARA UTAMI UC-28
29 15874 YUFI HERAWATI UC-29
30 15879 ZAKIE ANDIKO RAMADHANI UC-30
191

Lampiran 28 Sampel Angket Tanggapan Siswa Uji Skala Kecil


192
193

Lampiran 29
Analisis Angket Tanggapan Siswa Uji Skala Kecil
Skor Butir Angket Jumlah
Subjek Kriteria
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 skor
UC-2 1 1 1 0 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 13 Sangat Baik
UC-4 1 1 1 0 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 13 Sangat Baik
UC-10 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 14 Sangat Baik
UC-13 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 14 Sangat Baik
UC-14 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
UC-16 1 1 1 1 0 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 13 Sangat Baik
UC-18 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
UC-19 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
UC-20 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
UC-28 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 14 Sangat Baik
Jumlah 9 10 8 9 10 10 9 9 7 10 10 10 10 10
10
Skor

Rata-rata 14,1 Sangat Baik


194

Lampiran 30
Rekapitulasi Angket Pendapat Siswa Uji Skala Kecil
Jawaban
No. Butir angket Ya Tidak Ya Tidak

% %
1 e-learning berbasis Moodle sudah cukup interaktif 10 0 100 0
2 Siswa tidak merasa kesulitan menggunakan website e- 9 1 90 10
learning berbasis Moodle pada pembelajaran materi
sistem gerak
3 Website e-learning berbasis Moodle memudahkan Siswa 10 0 100 0
dalam memperlajari materi sistem gerak

4 Dari segi layout/tampilan produk e-learning berbasis 8 2 80 20


Moodle ini menarik dan sesuai dengan profil SMA N 1
Purbalingga
5 Produk website pembelajaran berbasis Moodle mudah 9 1 90 10
untuk dioperasikan

6 Produk website e-learning berbasis Moodle di SMA N 1 10 0 100 0


Purbalingga dapat meningkatkan hasil belajar Siswa
pada materi sistem gerak
7 Menurut Siswa menu dan fasilitas pada produk website 10 0 100 0
e-learning berbasis Moodle ini sudah memenuhi
kriteria website pembelajaran di SMA Negeri 1
Purbalingga
8 Media pembelajaran website e-learning berbasis Moodle 9 1 90 10
ini memiliki keterbacaan yang cukup baik

9 Isi dari website e-learning berbasis Moodle sudah cukup 9 1 90 10


lengkap

10 Siswa dapat memahami isi website e-learning berbasis 7 3 70 30


Moodle secara keseluruhan

11 Pada dasarnya guru mendukung digunakannya media 10 0 100 0


website e-learning berbasis Moodle pada pembelajaran
materi sistem gerak
12 Pada dasarnya pihak sekolah mendukung digunakannya 10 0 100 0
media website e-learning berbasis Moodle pada
pembelajaran materi sistem gerak
13 Anda setuju apabila media website e-learning berbasis 10 0 100 0
Moodle diterapkan pada materi lain
14 e-learning berbasis Moodle belum pernah diterapkan 10 0 100 0
untuk keperluan pembelajaran sebelumnya
15 Website e-learning berbasis Moodle ini dapat dijadikan 10 0 100 0
alternatif model pembelajaran jarak jauh dan penunjang
proses pembelajaran di SMA N 1 Purbalingga
Rata-rata 9 1 94 6
Jumlah siswa:10
195

Lampiran 31
DAFTAR PESERTA UJI COBA SKALA KECIL
No NIS Nama User Password
1 15550 ANANG FATHONI siswa 3 Sinta1234@
2 15555 ANGGITA DAMAYANTI siswa 4 Sinta1234@
3 15559 WIDYANING DARA UTAMI siswa 2 Sinta1234@
4 15688 GITA HAYU RIDANINGRUM siswa 1 Sinta1234@
5 15689 ISNAN NOOR WAHID ROHMATULLOH siswa 9 Sinta1234@
6 15693 PALUPI ASRINING ADI siswa 6 Sinta1234@
7 15696 KHAIRUNNISA AINUNTUNJIYAH siswa 10 Sinta1234@
8 15701 NOVIKA CRISTIANA SISWANTO siswa 8 Sinta1234@
9 15735 MELIA SUNDARI siswa 5 Sinta1234@
10 15806 RIFKA ANNISA ARIN siswa 7 Sinta1234@
196

Lampiran 32
197

Panduan Moodle bagi Guru


A. MEMBUKA PORTAL E-LEARNING
Bagi pengguna yang sudah mempunyai hak akses di system e-learning
dapat langsung masuk (login) ke system melalui menu berikut :

Gambar 1 Cara Login

Masukkan username dan password anda lalu klik


tombol Login

B. MENGEDIT USER PROFILE


Langkah Mengedit user Profile adalah sebagai berikut:
1. Login sebagai administrator, kemudian meng-klik pilihan berikut:
Setting>Front page setting>Turn editing on
2. Selanjutnya tampilkan halaman Browse list of users:

Gambar 2 Browse list of users


3. Klik tombol edit (bagian yang diberi tanda merah pada gambar)
4. Bila akan menambahkan User picture maka klik choose a file pada
bagian User picture.
5. Klik tombol browse dan tentukan foto yang akan ditambahkan
6. Setelah selesai, klik tombol update profile.

C. MEMILIH DAFTAR SISWA KE KELAS PELAJARAN


Langkah:
1. Masuk ke menu Assign Roles/
2. Setelah masuk menu Assign Roles pilih Student.
198

Gambar 3 Memilih daftar siswa ke kelas pelajaran


3. Untuk memasukkan atau mengeluarkan siswa bisa dipilih dengan
mouse lalu tinggal tekan tombol Add atau remove. Tombol Add
berarti memasukkan siswa ke kelas, sedangkan tombol Remove berarti
mengeluarkan siswa dari kelas.

D. MANAJEMEN MATERI PELAJARAN (COURSE MANAGEMENT)


Cara membuat course adalah sebagai berikut:
1. Login sebagai administrator/guru
2. Aktifkan mode edit dengan mengklik Turn Editing On
3. Setting >frontpage settings>turn editing on
4. Klik menu setting > site administration>courses>course categories

Gambar 4 Edit course setting


5. Jika seluruh frame telah diisi, klik save changes untuk menyimpan data
dan membuat course baru.
199

Resource pada Moodle


Resource merupakan bahan ajar (materi) yang akan diakses oleh siswa. Pada
Moodle, banyak jenis (format) bahan ajar yang bisa ditambahkan pada course,
diantaranya:
File (pdf,docx.pptx)
Folder
IMS content package (zip)
Label
Page
URL
Langkah menambahkan bahan ajar adalah sebagai berikut:
1. Menyiapkan bahan ajar yang akan diupload.
2. Login sebagai administrator dan membuka course yang akan diisi
dengan bahan ajar yang sudah disiapkan
3. Mengaktifkan mode edit
4. Meng-klik add resource, lalu pilih file, sehingga muncul halaman
sebagai berikut:

Gambar 5 Menambahkan resource

Gambar 6 Form pengisian file resource yang akan diupload


5. Mengisi informasi tentang bahan ajar yang akan ditambahkan.
mengupload bahan ajar dengan meng-klik Add pada bagian select file,
hingga muncul kotak dialog:
200

Gambar 7 Pilihan file yang akan diupload


6. Klik Browse pada bagian attachment
7. Bagian save as bisa dilengkapi dengan nama lain file
8. Selanjutnya klik upload this file
9. Jika proses telah selesai, klik save and return pada bagian bawah

Gambar 8 Bagian akhir tahap penambahan resource

E. MENAMBAHKAN KEGIATAN
Apabila yang akan ditambahkan berupa aktivitas maka pilihan yang dipilih adalah
pada Add an activity.
201

Gambar 9 Add an activity

mengisi form, kemudian meng-klik save and return seperti pada saat
menambahkan resource.

Menambahkan Penugasan (Assigment)

Gambar 10 Contoh Assignment


Penugasan ditambahkan dengan meng-klik pilihan assignment pada pilihan
add an activity.
Mengisikan informasi yang diperlukan termasuk tenggang batas waktu
tugas tersebut dikumpulkan,
Mengisikan juga batas besarnya file yang akan ditambahkan, misalnya
202

2MB.

Gambar 11 Form Pengisian Aktivitas


klik save and return seperti pada saat menambahkan resource bila telah selesai.

Menambahkan Percakapan (Chat)

Gambar 22 Tampilan Lets speak


Percakapan ditambahkan dari pilihan Add an activity, selanjutnya dipilih pada
pilihan chat seperti pada gambar berikut:
203

Gambar 12 Tampilan penambahan aktivitas

mengisi form informasi dan deskripsi chat, kemudian meng-klik save and return
seperti pada saat menambahkan resource.

Menambahkan Forum Diskusi (Forum)

Gambar 13 Forum Diskusi materi sistem gerak


Forum ditambahkan dari pilihan Add an activity, selanjutnya dipilih pada pilihan
forum seperti pada gambar berikut:
204

Gambar 14 Menambahkan aktivitas forum


mengisi form informasi dan deskripsi chat, kemudian meng-klik save and return
seperti pada saat menambahkan resource.

Menambahkan Kuis / Ujian Online (Quiz)


1. Membuka course
2. Membuat soal kuis dengan meng-klik turn on editing>question
bank>question
3. Memasukkan soal ke dalam kategori yang diinginkan
4. Selanjutnya membuat kuis dengan membuka Course dan menambahkan
kuis baru dengan memilih Add an Activity > Quiz.
5. mengisikan nama kuis dan pengaturan pada Adding a New Quiz
6. Klik Save and return to Course
7. Maka pada Course anda akan ditampilkan Kuis baru yang dibuat :

Gambar 15 Contoh tampilan kuis


205

Daftar Pustaka

Amiroh. 2012. Membangun E-learning dengan Learning Management


System Moodle. Sidoarjo: PT Berkah Mandiri Globallindo.

Cole J & H Foster. 2008. Using Moodle. San Fransico: OReilly Media

Purwanto. 2012. Petunjuk Pelatihan E-Learning Petunjuk Bagi Pengajar


Ma Al-Asror.Semarang: UNNES
206

Lampiran 33
207

Panduan Moodle bagi Siswa


A. MEMBUKA PORTAL E-LEARNING
Bagi pengguna yang sudah mempunyai hak akses di system e-learning
dapat langsung masuk (login) ke system melalui menu berikut :

Gambar 1 Cara Login

Masukkan username dan password anda lalu klik


tombol Login

B. MENGEDIT USER PROFILE


Langkah Mengedit user Profile adalah sebagai berikut:
1. Login sebagai administrator, kemudian meng-klik pilihan berikut:
Setting>Front page setting>Turn editing on
2. Selanjutnya tampilkan halaman Browse list of users:

Gambar 2 Browse list of users


3. Klik tombol edit (bagian yang diberi tanda merah pada gambar)
4. Bila akan menambahkan User picture maka klik choose a file pada bagian
User picture.
5. Klik tombol browse dan tentukan foto yang akan ditambahkan
6. Setelah selesai, klik tombol update profile.
Mengakses setiap kegiatan dan bahan ajar yang tersedia dapat dilakukan
dengan meng-klik tombol yang diinginkan
208

Gambar 3 Pilihan Menu


Berbagai contoh menu yang dapat diakses:

Gambar 4 Contoh Assignment


Perhatikan tenggang batas waktu tugas tersebut dikumpulkan,
Perhatikan juga batas besarnya file yang akan ditambahkan.
Chat digunakan oleh pengajar dan peserta pembelajaran untuk saling
berinteraksi secara online dengan cara berdialog teks (percakapan online). Pada
Moodle yang dikembangkan diberi nama Lets speak
209

Gambar 5 Tampilan Lets speak


Forum merupakan forum diskusi secara online antara pengajar dan peserta
pembelajaran yang membahas topik-topik yang berhubungan dengan materi
pembelajaran.

Gambar 6 Forum Diskusi materi sistem gerak


210

Gambar 7 Contoh tampilan kuis

Untuk istilah pada Materi Sistem Gerak dapat dicari pada menu Glossary

Gambar 8 Menu glossary

Materi Sistem Gerak secara lengkap tersedia pada topik 1 menggunakan


format doc
211

Gambar 9 Tampilan Games Skeleton

Games

Games yang tersedia ada pada topic Tulang. Cara mengaksesnya adalah
dengan meng-klik link URL yang tersedia.

Gambar 10 Contoh Tampilan Mekanisme Kerja Otot

Power point

PPT untuk tiap sub materi juga tersedia dengan pemutar ISPRING
sehingga dapat dilihat tanpa harus diunduh
212

Daftar Pustaka

Amiroh. 2012. Membangun E-learning dengan Learning Management


System Moodle. Sidoarjo: PT Berkah Mandiri Globallindo.

Cole J & H Foster. 2008. Using Moodle. San Fransico: OReilly Media
213

Lampiran 34 Sampel Angket Tanggapan Siswa Uji Skala Besar


214
215

Lampiran 35
Hasil Angket Tanggapan Siswa Kelas X A
Skor Butir Angket Jumlah
Subjek Kriteria
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 skor
E-1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-2 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-3 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-4 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-5 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 0 1 13 Sangat Baik
E-6 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-7 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-8 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-9 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 14 Sangat Baik
E-10 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-11 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 14 Sangat Baik
E-12 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 14 Sangat Baik
E-13 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 13 Sangat Baik
E-14 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 13 Sangat Baik
E-15 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-16 1 0 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 0 1 12 Sangat Baik
E-17 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-18 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 13 Sangat Baik
E-19 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 0 1 13 Sangat Baik
E-20 1 0 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 13 Sangat Baik
E-21 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-22 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 14 Sangat Baik
E-23 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-24 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-25 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-26 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-27 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-28 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-29 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 13 Sangat Baik
E-30 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-31 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-32 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-33 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 14 Sangat Baik
E-34 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-35 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
Jumlah 31 35 35 34 35 35 34 33 28 35 34 34 30 35
35
Skor
Rata-rata 14.37 Sangat Baik
216

Hasil Angket Tanggapan Siswa Kelas X B


Skor Butir Angket Jumlah
Subjek Kriteria
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 skor
E-36 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 0 1 1 13 Sangat Baik
E-37 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-38 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 0 1 12 Sangat Baik
E-39 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 0 1 1 12 Sangat Baik
E-40 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 14 Sangat Baik
E-41 1 1 1 1 1 1 0 1 0 0 1 1 1 0 1 11 Baik
E-42 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-43 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-44 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 0 1 12 Sangat Baik
E-45 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-46 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-47 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 14 Sangat Baik
E-48 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 14 Sangat Baik
E-49 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 0 1 12 Sangat Baik
E-50 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 13 Sangat Baik
E-51 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 13 Sangat Baik
E-52 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 Sangat Baik
E-53 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-54 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-55 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-56 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 13 Sangat Baik
E-57 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 14 Sangat Baik
E-58 1 0 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 0 1 11 Baik
E-59 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 0 1 1 12 Sangat Baik
E-60 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-61 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-62 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-63 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-64 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-65 1 1 1 1 1 0 1 1 0 1 1 1 1 1 1 13 Sangat Baik
E-66 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 15 Sangat Baik
E-67 1 0 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 13 Sangat Baik
E-68 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 14 Sangat Baik
E-69 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 14 Sangat Baik
E-70 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 14 Sangat Baik
Jumlah 33 35 34 35 34 32 34 27 29 35 34 30 26 35
35
Skor
Rata-rata 13.94 Sangat Baik
217

Lampiran 36
DAFTAR NAMA PESERTA UJI COBA SKALA BESAR KELAS X-A
NO NAMA USERNAME PASSWORD
1 ANGESTI ATIQAH otot 1 tulang2
2 ARUNA TRI otot 2 tulang2
3 EZAR MEGA otot 3 tulang2
4 SLAMET PRANYOTO otot 4 tulang2
5 DEWI WIDIASIH otot 5 tulang2
6 MUHAMMAD RAMDANI otot 6 tulang2
7 NINDYA ANGGRAENI otot 7 tulang2
8 ZULFIAN FIRNANDI otot 8 tulang2
9 ADI NUR otot 9 tulang2
10 AMALIA NARRUROH otot 10 tulang2
11 BAYU FITRIANA otot 11 tulang2
12 DEA AMALIA otot 12 tulang2
13 HAPSARI LARASATI otot 13 tulang2
14 INDAH ANDRIA otot 14 tulang2
15 MAYANG PURBA otot 15 tulang2
16 MAMMLUATUR ROKHMAH otot 16 tulang2
17 AIDA TRI ANDARI otot 17 tulang2
18 RIZKI PRASETYA otot 18 tulang2
19 BIAS IMANI otot 19 tulang2
20 SYAM LINGGA otot 20 tulang2
21 PUJI RAHAYU otot 21 tulang2
22 VERANITA INTAN otot 22 tulang2
23 OLIVIA INDAH otot 23 tulang2
24 FARIDA NUR otot 24 tulang2
25 DHIYA MERISKA otot 25 tulang2
26 PURWI SETIYANINGRUM otot 26 tulang2
27 WISMOYO DWI otot 27 tulang2
28 INDAH PURBO otot 28 tulang2
29 MAULITA ZULFIANI otot 29 tulang2
30 WAHYU TRI otot 30 tulang2
31 ADE CIPTA otot 31 tulang2
32 ARDHITA MEILY otot 32 tulang2
33 DWIWINTA TANISIA otot 33 tulang2
34 RIZKI INDAH otot 34 tulang2
35 JULIA WIDI otot 35 tulang2
218

DAFTAR NAMA PESERTA UJI COBA SKALA BESAR KELAS X-B


NO NAMA USERNAME PASSWORD
1 AKAZ AGUNG sendi 1 tulang1
2 ALMIRA A'SY sendi 2 tulang1
3 ANGGUN HYSA sendi 3 tulang1
4 ATHITHI SANDHYA sendi 4 tulang1
5 DANDY REZA sendi 5 tulang1
6 DEA AYU sendi 6 tulang1
7 DIAN ISLAMI sendi 7 tulang1
8 DINI SAGITA sendi 8 tulang1
9 FATUR ROHMAN sendi 9 tulang1
10 HERNING PRADINA sendi 10 tulang1
11 JUNIARDI ZUL sendi 11 tulang1
12 KARINA APRILIA sendi 12 tulang1
13 MA'ARIJ EKA sendi 13 tulang1
14 NURFITRIA DYAH sendi 14 tulang1
15 OKTA DWI sendi 15 tulang1
16 OVINA FAIZHA sendi 16 tulang1
17 PAMILA DEWI sendi 17 tulang1
18 PRAMUDYA ERVIANSYAH sendi 18 tulang1
19 QORRI RIENALDI sendi 19 tulang1
20 RATNA DWI sendi 20 tulang1
21 RENDY DWI sendi 21 tulang1
22 RIJAL JUNDIY sendi 22 tulang1
23 RISTI SRI sendi 23 tulang1
24 RIVA NUR sendi 24 tulang1
25 RIZKIA MIRSHA sendi 25 tulang1
26 SEKAR YORINDASARI sendi 26 tulang1
27 CAHYANI W. sendi 27 tulang1
28 THOMI FAISAL sendi 28 tulang1
29 YULI SETYAWATI sendi 29 tulang1
30 BIRGITTA LISBETHIARA sendi 30 tulang1
31 INDAH RETNO sendi 31 tulang1
32 ICHA DWI sendi 32 tulang1
33 ELA RESTA sendi 33 tulang1
34 FRIDA FAUZIYAH sendi 34 tulang1
35 MUNANDAR SETIYANTO sendi 35 tulang1
219

Lampiran 37

SOAL EVALUASI SISTEM


GERAK MANUSIA Tahun
Pelajaran 2012/2013
Mata pelajaran : Biologi Hari / tanggal : Selasa/2 April 2013
Kelas/program : XI/IPA Waktu : 45 menit

PETUNJUK UMUM:
1. Isikan identitas Anda ke lembar jawab yang tersedia.
2. Laporkan kepada peneliti apabila terdapat lembar soal yang kurang jelas atau
kurang lengkap.
3. Periksa kembali pekerjaan anda sebelum di serahkan pada pengawas ujian.
4. Lembar soal tidak boleh di coret-coret.

PETUNJUK KHUSUS:
Pilihlah salah satu jawaban yang anda anggap paling tepat, kemudian berilah tanda silang
(X) pada huruf A, B, C, D, atau E pada lembar jawab yang tersedia!
1. Fungsi rangka tubuh adalah sebagai berikut, kecuali ....
a. tempat melekatnya otot-otot
b. tempat pembentukan sel-sel darah
c. penyokong dan penopang tubuh
d. alat gerak aktif
e. tempat penimbunan mineral
2. Otot disebut alat gerak aktif, sebab otot . . . .
a. melekat pada otot rangka
b. mempunyai kemampuan berkontraksi
c. tersusun atas senyawa protein rangkap
d. menghubungkan tulang dengan kulit
e. mempunyai plasma otot
3. Ary menemukan sepotong tulang paha (femur) di pantai.Setelah diamati
beberapa saat maka ia menentukan bahwa tulang tersebut milik seseorang yang
masih tumbuh. Penentuan tersebut didasarkan atas pengamatan pada ....
a. keadaan cakram epifisis
b. struktur epifisis
c. keadaan tulang secara umum
220

d. struktur diafi sis


e. matriks tulang
4. Sewaktu embrio berkembang, semua tulang pipa pada mulanya berupa
batangbatang
tulang rawan yang diselubungi oleh perikardium, proses selanjutnya
terjadi hal-hal seperti di bawah ini:
1. terbentuk diafi sis
2. perikardium berubah menjadi periosteum
3. terjadi penimbunan kalsium dalam matriks
4. tulang tumbuh melingkar dan memanjang
5. periosteum mengandung osteoblas
6. terbentuk tulang sejati
Urutan proses penulangan (osifi kasi) pada tulang pipa yang benar adalah ....
a. 1 2 3 4 - 5 - 6 d. 3 2 5 4 1 - 6
b. 2 3 5 1 4 - 6 e. 1 3 2 5 4 6
c. 1 3 5 4 2 - 6
5. Jumlah ruas tulang kelangkang manusia adalah . . . .
a. 4 ruas
b. 5 ruas
c. 6 ruas
d. 7 ruas
e. 12 ruas
221

untuk menjawab soal nomor 6 dan 7, perhatikan gambar berikut!

6. Bagian tulang yang berfungsi melindungi organ dalam ditunjukkan pada


gambar oleh nomor ....
a. 1 dan 2
b. 5 dan 6
c. 4 dan 8
d. 1 dan 7
e. 3 dan 8
7. Tulang yang termasuk tulang anggota gerak bawah ditunjukkan oleh nomor ....
a. 2 dan 10
b. 8 dan 9
c. 4 dan 5
d. 3 dan 9
e. 6 dan 7
222

8.Tulang dapat menjadi keras karena adanya penambahan.........


a. CaCO
b. NaHCO
c. Ca(PO)
d.FeCO
e. MgCO
9. Proses pembentukan tulang dari tulang rawan menjadi tulang keras dinamakan
.
a. artikulasi
b. osifikasi
c. osilasi
d. ofikasi
e. osikasi
10. Tulang pipa terdiri atas bagian-bagian yang ada di bawah ini.
1. diafise
2. epifise
3. periosteum
4. cakra epifise
5. sumsum tulang
Sel-sel osteoblas terdapat pada bagian .
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5
11. Contoh otot lurik adalah
a. otot pada lambung
b. otot pada usus
c. otot pada rangka
d. otot pada pembuluh getah bening
e. otot pada pembuluh darah
223

12. Rasa lelah yang terjadi akibat kerja otot terus menerus disebabkan oleh ....
a. penimbunan asam susu menghalangi penguraian laktasidogen
b. tidak adanya asam susu menghalangi penguraian laktasidogen
c. penimbunan asam susu mempercepat penguraian laktasidogen
d. pengubahan senyawa asetilkolin dalam otot
e. tidak adanya asam susu menghambat kerjanya asetilkolin
13. Otot yang memiliki daya elastisitas tinggi yang biasanya menyusun saluran
pencernaan disebut ...
a. otot jantung
b. otot polos
c. otot lurik
d. otot rangka
e. otot serat lintang
14. Contoh dari sinartrosis sinkondrosis adalah
a. hubungan antarruas tulang belakang
b. hubungan antartulang tengkorak
c. hubungan antarruas jari tangan
d. hubungan antarruas jari kaki
e. hubungan antarruas tulang rusuk
15. Keterangan berikut menunjukkan hal-hal yang terjadi pada mekanisme
kontraksi otot.
K : asetilkolin N : aktomiosin
L : rangsang O : energi dari ATP
M : aktin + miosin
Urutan mekanisme yang benar adalah ....
a. OLKNM
b. KLMON
c. L M KO N
d. MO NK L
e. L KMO N
224

16. Dari gambar dibawah ini bagian yang diberi label X dan Y adalah.
Y

a. sarkomer dan filament aktin


b. tropomiosin dan troponin
c. filament aktin dan tropomiosin
d. troponin dan tropomiosin
e. sarkomer dan troponin
17. Otot yang kerjanya dikendalikan oleh saraf autonom adalah
a. Otot polos, otot rangka, otot jantung
b. Otot polos dan otot jantung
c. Otot polos dan otot rangka
d. Otot rangka dan otot jantung
e. Otot rangka dan otot lurik
18. Di bawah ini adalah gambar sendi.

Dari gambar di diatas yang diberi label X adalah bagian .


a. cairan sinovial
b.kapsul sendi
c. tendon
d. otot
225

e. ligamen
19. Persendian antartulang yang memungkinkan pergerakan secara leluasa adalah
....
a. sinartrosis
b. tonus
c. diartrosis
d. tendon
e. amfiartrosis
20. Kepala dapat menengok ke kiri atau ke kanan karena adanya sendi putar pada

a. Tulang leher dengan tulang paha


b. Tulang atlas dengan tulang tengkorak
c. Tulang atlas dengan tulang leher
d. Tulang rahang dengan tulang leher
e. Tulang rahang dan tulang tengkorak
21. Berikut ini yang termasuk contoh sendi luncur adalah antara.
a. karpal dan metakarpal
b. humerus dan hasta
c. tengkorak dengan tulang atlas
d. hasta dan pengumpil
e. femur dan radius
22. Elevasi merupakan gerakan mengangkat, sebaliknya merupakan gerak
menurunkan. Contohnya, gerak membuka dan menutup mulut.
a. pronasi
b. abduksi
c. fleksi
d. ekstensi
e. depresi
23. Keadaan di mana otot mengecil sehingga menghilangkan kemampuannya
untuk berkontraksi disebut
a.atrofi
b.hipertrofi
226

c. kejang otot
d. tetanus
e. stiff
24. Pernyataan di bawah ini adalah ciri-ciri gangguan pada sistem gerak:
1) Tulang patah atau retak
2) Terjadi pembengkakan
3) Kemungkinan terjadi pendarahan
Jenis gangguan pada sistem gerak
a. fraktura
b. kifosis
c. rakhitis
d. artritis
e. nekrosa
25. Seseorang mengalami kecelakaan sehingga tulangnya mengalami retak atau
patah, tetapi posisi patahan belum bergeser dari posisi awal dan tidak melukai otot
yang ada di sekitarnya dikategorikan sebagai .
a. fraktura sederhana
b. fraktura sebagian
c. fraktura kompleks
d. faktura berganda
e. fraktura keseluruhan
26. Pembengkokan tulang belakang ke arah samping disebut . . . .
a. lordosis
b. kifosis
c. skoliosis
d. layuh semu
e. fraktura
27. Kram atau kejang otot dapat terjadi karena . . . .
a. otot keras, kaya asam laktat, dan suhu dingin
b. tulang retak, otot lelah, dan suhu panas
c. sendi tulang infeksi, dingin, dan cukup energi
227

d. otot dan tulang melekat, cukup energi dan dingin


e. infeksi sendi, suhu dingin, dan cukup energi
28. Osteoporosis merupakan penyakit pada tulang yaitu . . . .
a. infeksi sendi
b. memar
c. keropos tulang
d. patah tulang
e. retak tulang
29. Bagian persendian yang terkilir akan membengkok, karena ....
a. produksi cairan sinovial berkurang
b. produksi asetilkolin menurun
c. selaput sendi robek sebagai akibat bergesernya tulang persendian
d. produksi cairan sinovial meningkat
e. terjadi penimbunan osteoblas pada daerah yang terkilir
30. Berikut ini gangguan pada sistem gerak:
(1) terjadinya di daerah leher
(2) posisi kepala ke arah kiri atau kanan
(3) gerakan tiba-tiba melebihi batas
Gangguan pada alat gerak dengan tanda-tanda tersebut disebut ....
a. stiff
b. osteoporosis
c. kifosis
d. skoliosis
e. lordosis
228

Lampiran 38
KUNCI JAWABAN SOAL EVALUASI

1. D 11. C 21. A
2. B 12. A 22. E
3. A 13. B 23. A
4. A 14. A 24. D
5. B 15. E 25. A
6. C 16. E 26. C
7. E 17. B 27. A
8. A 18. A 28. C
9. B 19. C 29. C
10. C 20. B 30. A

Penilaian :

Nilai=
245

Lampiran 39
KISI-KISI SOAL EVALUASI

Satuan pendidikan : SMA N 1 Purbalingga


Mata Pelajaran : Biologi
Kelas/Semester : XI/Gasal
Jumlah Butir Soal : 30 soal
Alokasi Waktu : 45 menit
Bentuk Soal : pilihan ganda
Standar Kompetensi Kompetensi Dasar Indikator Nomor Soal Kunci Jawaban Ranah Kognitif
3. Menjelaskan Menjelaskan 1. Mengidentifikasi 1, 3, 4 ,5, 6, 7, 8, 9, D, A, A, B, C, E, C1, C5, C2, C1,
struktur dan fungsi keterkaitan antara struktur dan fungsi 10 A, B, C C2, C2, C2, C1,
organ manusia dan struktur, fungsi, dan tulang dalam sistem C2
hewan tertentu, proses, serta gerak manusia.
kelainan/penyakit kelainan/penyakit 2. Mengidentifikasi 18, 19, 20, 21 A, C, B, A C2, C2, C5, C3
yang mungkin terjadi yang dapat terjadi struktur dan fungsi
serta implikasinya pada sistem gerak sendi dalam sistem
bagi salingtemas. pada manusia gerak manusia.
3. Mengidentifikasi 2, 11, 12, 13, 17 B, C, A, B, B C2, C2, C4, C3,
struktur dan fungsi C2

229
246

otot dalam sistem


gerak manusia.
4. Menjelaskan 16 D C2
mekanisme kerja
otot sebagai alat
gerak aktif.
5. Menjelaskan 14, 22 A, E C4, C3
keterkaitan tulang,
otot dan saraf dalam
sistem gerak
6. Mengamati dan 15 E C2
mempelajari
kontraksi otot
7. Mengidentifikasi 23, 24, 25, 26, 27, A, D, A, C, A, B, C2, C2, C5, C1,
berbagai penyakit 28, 29, 30 B, A C4, C2, C2, C4
atau gangguan yang
terjadi pada sistem
gerak.

230
231

Lampiran 40
Sampel Lembar Jawab Pre Test Siswa
232

Lampiran 41
Sampel Lembar Jawab Post Test Siswa
233

Lampiran 42
Analisis Hasil Belajar Siswa
Kelas X-A
Pos tes- Pre
Kode Siswa Pre tes Pos tes d2 Xd(d-Md) Xd2
tes (d)
E-1 60.00 86.67 26.67 711.2889 -2.29 5.2258
E-2 70.00 90 20 400 -8.96 80.2099
E-3 53.33 90 36.67 1344.6889 7.71 59.5058
E-4 56.67 86.67 30 900 1.04 1.0899
E-5 40.00 80 40 1600 11.04 121.9699
E-6 70.00 80 10 100 -18.96 359.3299
E-7 63.33 86.67 23.34 544.7556 -5.62 31.5395
E-8 60.00 83.33 23.33 544.2889 -5.63 31.6519
E-9 53.33 90 36.67 1344.6889 7.71 59.5058
E-10 46.67 90 43.33 1877.4889 14.37 206.6119
E-11 63.00 86.67 23.34 544.7556 -5.62 31.5395
E-12 40.00 86.67 46.67 2178.0889 17.71 313.7858
E-13 53.33 80 26.67 711.2889 -2.29 5.2258
E-14 36.67 86.67 50 2500 21.04 442.8499
E-15
46.67 83.33 36.66 1343.9556 7.70 59.3516
E-16
53.33 76.67 23.34 544.7556 -5.62 31.5395
E-17
50.00 80 30 900 1.04 1.0899
E-18
60.00 83.33 23.33 544.2889 -5.63 31.6519
E-19
60.00 90 30 900 1.04 1.0899
E-20
46.67 83.33 36.66 1343.9556 7.70 59.3516
E-21
50.00 86.67 36.67 1344.6889 7.71 59.5058
E-22
50.00 83.33 33.33 1110.8889 4.37 19.1319
E-23
50.00 80 30 900 1.04 1.0899
E-24
56.67 86.67 30 900 1.04 1.0899
E-25
46.67 83.33 36.66 1343.9556 7.70 59.3516
E-26
60.00 86.67 26.67 711.2889 -2.29 5.2258
E-27
70.00 76.77 6.77 45.8329 -22.19 492.2186
E-28
E-29 50.00 80 30 900 1.04 1.0899
E-30 60.00 86.67 26.67 711.2889 -2.29 5.2258
E-31 70.00 90 20 400 -8.96 80.2099
E-32 66.67 86.67 26.67
20 711.2889
400 -2.29
-8.96 5.2258
80.2099
E-33 60.00 86.67 33.34 1111.5556 4.38 19.2195
E-34 53.33 86.67 20 400 -8.96 80.2099
E-35 66.67 86.67 20 400 -8.96 80.2099
63.33 83.33
234

d= 1013.46
Md= 28.956
x2d= 2923.3300
n(n-1)= 1190
2.45657987
1.56734804
t 18.4745183

Kelas X-B
Pos tes- Pre d2 Xd(d-Md) Xd2
Kode Siswa Pre tes Pos tes
tes (d)

E-36 30.00 90
60 3600 31.04 963.7299
E-37 53.33 80
26.67 711.2889 -2.29 5.2258
E-38 56.67 83.33
26.66 710.7556 -2.30 5.2716
E-39 53.33 86.67
33.34 1111.5556 4.38 19.2195
E-40 50.00 80 30 900 1.04 1.0899
E-41 30.00 90 60 3600 31.04 963.7299
E-42 43.33 86.67 43.34 1878.3556 14.38 206.8995
E-43 50.00 93.33 43.33 1877.4889 14.37 206.6119
E-44 33.33 86.67 53.34 2845.1556 24.38 594.5795
E-45 60.00 90 30 900 1.04 1.0899
E-46 36.67 86.67 50 2500 21.04 442.8499
E-47 53.33 86.67 33.34 1111.5556 4.38 19.2195
E-48 50.00 90 40 1600 11.04 121.9699
E-49 63.33 86.67 23.34 544.7556 -5.62 31.5395
E-50 33.33 86.67 53.34 2845.1556 24.38 594.5795
E-51 36.67 76.67 40 1600 11.04 121.9699
E-52 60.00 86.67 26.67 711.2889 -2.29 5.2258
E-53 50.00 90 40 1600 11.04 121.9699
E-54 30.00 80 50 2500 21.04 442.8499
E-55 56.67 86.67 30 900 1.04 1.0899
E-56 50.00 86.67 36.67 1344.6889 7.71 59.5058
E-57 36.67 86.67 50 2500 21.04 442.8499
E-58 33.33 80 46.67 2178.0889 17.71 313.7858
E-59 36.67 86.67 50 2500 21.04 442.8499
E-60 53.33 90 36.67 1344.6889 7.71 59.5058
E-61 53.33 86.67 33.34 1111.5556 4.38 19.2195
E-62 53.33 90 36.67 1344.6889 7.71 59.5058
E-63 46.67 86.67 40 1600 11.04 121.9699
E-64 60.00 86.67 26.67 711.2889 -2.29 5.2258
E-65 46.67 90 43.33 1877.4889 14.37 206.6119
235

E-66 60.00 76.67 16.67 277.8889 -12.29 150.9458


E-67 33.33 76.67 43.34 1878.3556 14.38 206.8995
E-68 56.67 80 23.33 544.2889 -5.63 31.6519
E-69 63.33 90 26.67 711.2889 -2.29 5.2258
E-70 63.33 90 26.67 711.2889 -2.29 5.2258

d 1330.07
Md 38.002
x2d 7001.6900
n(n-1) 1190
5.883773126
2.425649011
t 15.66673489
236

Lampiran 43
Analisis Perhitungan N Gain
Kelas X-A Kelas X-B
Pos
Kode Pre Pos Pos tes- 100-Pre Nilai Kode Pre Pos 100- Nilai
Kriteria tes- Kriteria
Siswa tes tes Pre tes tes Gain Siswa tes tes Pre tes Gain

60.00 86.67 Pre tes

E-1 26.67 40 0.67 Sedang E-36 30.00 90 60 70 0.86 Tinggi


70.00 90
E-2 20 30 0.67 Sedang E-37 53.33 80 26.67 46.67 0.57 Sedang
53.33 90
E-3 36.67 46.67 0.79 Tinggi E-38 56.67 83.33 26.66 43.33 0.62 Sedang
56.67 86.67
E-4 30 43.33 0.69 Sedang E-39 53.33 86.67 33.34 46.67 0.71 Tinggi
40.00 80
E-5 40 60 0.67 Sedang E-40 50.00 80 30 50 0.60 Sedang
70.00 80
E-6 10 30 0.33 Sedang E-41 30.00 90 60 70 0.86 Tinggi
63.33 86.67
E-7 23.34 36.67 0.64 Sedang E-42 43.33 86.67 43.34 56.67 0.76 Tinggi
60.00 83.33
E-8 23.33 40 0.58 Sedang E-43 50.00 93.33 43.33 50 0.87 Tinggi
53.33 90
E-9 36.67 46.67 0.79 Tinggi E-44 33.33 86.67 53.34 66.67 0.80 Tinggi
46.67 90
E-10 60.00 90
63.33 86.67 43.33 53.33 0.81 Tinggi E-45 30 40 0.75 Tinggi
E-11 36.67 86.67
40.00 86.67 23.34 36.67 0.64 Sedang E-46 50 63.33 0.79 Tinggi
E-12 53.33 86.67
53.33 80 46.67 60 0.78 Tinggi E-47 33.34 46.67 0.71 Tinggi
E-13 50.00 90
36.67 86.67 26.67 46.67 0.57 Sedang E-48 40 50 0.80 Tinggi
E-14 63.33 86.67
46.67 83.33 50 63.33 0.79 Tinggi E-49 23.34 36.67 0.64 Sedang
E-15 33.33 86.67
53.33 76.67 36.66 53.33 0.69 Sedang E-50 53.34 66.67 0.80 Tinggi
E-16 36.67 76.67
50.00 80 23.34 46.67 0.50 Sedang E-51 40 63.33 0.63 Sedang
E-17
30 50 0.60 Sedang E-52 60.00 86.67 26.67 40 0.67 Sedang
60.00 83.33
E-18
23.33 40 0.58 Sedang E-53 50.00 90 40 50 0.80 Tinggi
60.00 90
E-19
30 40 0.75 Tinggi E-54 30.00 80 50 70 0.71 Tinggi
46.67 83.33
E-20
36.66 53.33 0.69 Sedang E-55 56.67 86.67 30 43.33 0.69 Sedang
50.00 86.67
E-21
36.67 50 0.73 Tinggi E-56 50.00 86.67 36.67 50 0.73 Tinggi
E-22 50.00 83.33
33.33 50 0.67 Sedang E-57 36.67 86.67 50 63.33 0.79 Tinggi
E-23 50.00 80
30 50 0.60 Sedang E-58 33.33 80 46.67 66.67 0.70 Tinggi
E-24 56.67 86.67
30 43.33 0.69 Sedang E-59 36.67 86.67 50 63.33 0.79 Tinggi
E-25 46.67 83.33
36.66 53.33 0.69 Sedang E-60 53.33 90 36.67 46.67 0.79 Tinggi
E-26 60.00 86.67
26.67 40 0.67 Sedang E-61 53.33 86.67 33.34 46.67 0.71 Tinggi
E-27 70.00 76.77
6.77 30 0.23 Rendah E-62 53.33 90 36.67 46.67 0.79 Tinggi
E-28 50.00 80
30 50 0.60 Sedang E-63 46.67 86.67 40 53.33 0.75 Tinggi
E-29 60.00 86.67
26.67 40 0.67 Sedang E-64 60.00 86.67 26.67 40 0.67 Sedang
E-30 70.00 90
20 30 0.67 Sedang E-65 46.67 90 43.33 53.33 0.81 Tinggi
E-31 66.67 86.67
E-32 20 33.33 0.60 Sedang E-66 60.00 76.67 16.67 40 0.42 Sedang
60.00 86.67
E-33 26.67 40 0.67 Sedang E-67 33.33 76.67 43.34 66.67 0.65 Sedang
53.33 86.67
E-34 33.34 46.67 0.71 Tinggi E-68 56.67 80 23.33 43.33 0.54 Sedang
66.67 86.67
E-35 20 33.33 0.60 Sedang E-69 63.33 90 26.67 36.67 0.73 Tinggi
63.33 83.33
20 36.67 0.55 Sedang E-70 63.33 90 26.67 36.67 0.73 Tinggi
237

Kelas
Kategori Kriteria
X-A X-B
Jumlah % Jumlah %
g > 0.7 Tinggi 8 22.86 24 68.57
0.3 < g < 0.7 Sedang 26 74.29 11 31.43
g < 0.3 Rendah 1 2.86 0 0.00

80.00 74.29
68.57
70.00

60.00

50.00
40.00 Kelas X B
31.43
30.00 Kelas X A
22.86
20.00

10.00
2.86
0.00
0.00

Gain Tinggi Gain Sedang Gain Rendah


238

Lampiran 44 Sampel Angket Tanggapan Guru


239
240

Lampiran 45

Hasil Angket Tanggapan Guru terhadap Penggunaan e-learning


(Ibu Tunjung Anggarini, guru Biologi Kelas XI IPA)

Aspek tanggapan dan kesan guru terhadap proses pembelajaran dengan


menggunakan media pembelajaran Moodle
Komentar:
Ibu Tunjung Anggarini : menarik, anak menikmati, dan tidak bosan
Aspek kendala atau kesulitan yang dialami selama proses belajar mengajar
menggunakan media pembelajaran Moodle
Komentar:
Ibu Tunjung Anggarini : tidak semua sekolah bisa melakukan pembelajaran
dengan internet, koneksi internet lambat, terbatasnya laptop/komputer sehingga
tidak semua anak paham
Aspek kemudahan pengoperasian media pembelajaran Moodle materi Sistem
Gerak
Komentar:
Ibu Tunjung Anggarini : mudah, karena dipandu guru pemandu, jadi tinggal
klik, namun apabila dilakukan disekolah yang kurang sarananya belum tentu
mampu.
Aspek keterwakilan dan kecakupan materi media pembelajaran Moodle materi
Sistem Gerak
Komentar:
Ibu Tunjung Anggarini : untuk materi lumayan sudah, namun anak tetap
membutuhkan komunikasi dengan guru secara langsung sehingga kedekatan
murid dan guru lebih dirasa
Aspek kelebihan penggunaan media pembelajaran Moodle materi Sistem Gerak
jika dibandingkan dengan media/sumber belajar yang lain
Komentar:
Ibu Tunjung Anggarini : bisa online, offline, diakses dimanapun, lengkap,
misal ada game, video, dll.
Aspek kesan guru terhadap kondisi kelas selama proses pembelajaran
menggunakan media pembelajaran Moodle materi Sistem Gerak
241

Komentar:
Ibu Tunjung Anggarini : anak tertib, terfokus dengan materi pembelajaran
di laptop
Komentar:
Ibu Tunjung Anggarini : tertarik

Hasil Angket Tanggapan Guru terhadap Penggunaan e-learning


(Ibu Sudewi, guru Biologi Kelas X)

Aspek tanggapan dan kesan guru terhadap proses pembelajaran dengan


menggunakan media pembelajaran Moodle
Komentar:
Ibu Sudewi : bagus, menarik, anak termotivasi
Aspek kendala atau kesulitan yang dialami selama proses belajar mengajar
menggunakan media pembelajaran Moodle
Komentar:
Ibu Sudewi : koneksi internet lambat, tidak semua anak punya laptop,
tidak semua anak punya laptop, komputer di sekolah ada yang tidak beres
Aspek kemudahan pengoperasian media pembelajaran Moodle materi Sistem
Gerak
Komentar:
Ibu Sudewi : mudah, karena tinggal klik
Aspek keterwakilan dan kecakupan materi media pembelajaran Moodle materi
Sistem Gerak
Komentar:
Ibu Sudewi : secara garis besar sudah mewakili, tetapi penjelasan guru
tetap diperlukan, guru harus telaten mendampingi anak, karena tidak semua anak
bisa belajar sendiri dari pembelajaran Moodle.
Aspek kelebihan penggunaan media pembelajaran Moodle materi Sistem Gerak
jika dibandingkan dengan media/sumber belajar yang lain
Komentar:
242

Ibu Sudewi : bisa diakses dimana saja dan kapanpun, ada video animasi
yang menarik bagi siswa, meningkatkan pemahaman siswa (mekanisme kontraksi
otot)
Aspek kesan guru terhadap kondisi kelas selama proses pembelajaran
menggunakan media pembelajaran Moodle materi Sistem Gerak
Komentar:
Ibu Sudewi : anak lebih tertib, aktif, dan terfokus
Aspek ketertarikan guru untuk menerapkan media pembelajaran Moodle materi
Sistem Gerak dalam pembelajaran
Komentar:
Ibu Sudewi : sangat tertarik, berkaitan dengan kurikulum 2013
243

Lampiran 46
Rekapitulasi Perhitungan Angket Tanggapan Guru
Aspek tanggapan dan kesan guru terhadap proses pembelajaran dengan
menggunakan media pembelajaran Moodle
Komentar:
Ibu Tunjung Anggarini : menarik, anak menikmati, dan tidak bosan
Ibu Sudewi : bagus, menarik, anak termotivasi
Aspek kendala atau kesulitan yang dialami selama proses belajar mengajar
menggunakan media pembelajaran Moodle
Komentar:
Ibu Tunjung Anggarini : tidak semua sekolah bisa melakukan pembelajaran
dengan internet, koneksi internet lambat, terbatasnya laptop/komputer sehingga
tidak semua anak paham
Ibu Sudewi : koneksi internet lambat, tidak semua anak punya laptop,
tidak semua anak punya laptop, komputer di sekolah ada yang tidak beres
Aspek kemudahan pengoperasian media pembelajaran Moodle materi Sistem
Gerak
Komentar:
Ibu Tunjung Anggarini : mudah, karena dipandu guru pemandu, jadi tinggal
klik, namun apabila dilakukan disekolah yang kurang sarananya belum tentu
mampu.
Ibu Sudewi : mudah, karena tinggal klik
Aspek keterwakilan dan kecakupan materi media pembelajaran Moodle materi
Sistem Gerak
Komentar:
Ibu Tunjung Anggarini : untuk materi lumayan sudah, namun anak tetap
membutuhkan komunikasi dengan guru secara langsung sehingga kedekatan
murid dan guru lebih dirasa
Ibu Sudewi : secara garis besar sudah mewakili, tetapi penjelasan guru
tetap diperlukan, guru harus telaten mendampingi anak, karena tidak semua anak
bisa belajar sendiri dari pembelajaran Moodle.
244

Aspek kelebihan penggunaan media pembelajaran Moodle materi Sistem Gerak


jika dibandingkan dengan media/sumber belajar yang lain
Komentar:
Ibu Tunjung Anggarini : bisa online, offline, diakses dimanapun, lengkap,
misal ada game, video, dll.
Ibu Sudewi : bisa diakses dimana saja dan kapanpun, ada video animasi
yang menarik bagi siswa, meningkatkan pemahaman siswa (mekanisme kontraksi
otot)
Aspek kesan guru terhadap kondisi kelas selama proses pembelajaran
menggunakan media pembelajaran Moodle materi Sistem Gerak
Komentar:
Ibu Tunjung Anggarini : anak tertib, terfokus dengan materi pembelajaran
di laptop
Ibu Sudewi : anak lebih tertib, aktif, dan terfokus
Aspek ketertarikan guru untuk menerapkan media pembelajaran Moodle materi
Sistem Gerak dalam pembelajaran
Komentar:
Ibu Tunjung Anggarini : tertarik
Ibu Sudewi : sangat tertarik, berkaitan dengan kurikulum 2013
245

Lampiran 47 Surat Usulan Pembimbing


246

Lampiran 48 Surat Ijin Observasi


247
248

Lampiran 49 Surat Ijin Penelitian


249

Lampiran 50 Surat Keterangan Telah Melaksanakan Penelitian


250

Lampiran 51 Dokumentasi Penelitian


Foto Kegiatan Pembelajaran pada Uji Coba Skala Besar

Siswa belajar dengan membuka materi pada e-learning Moodle

Siswa belajar dengan memadukan pembelajaran di kelas dengan materi pada e-


learning
251

Siswa mengerjakan LKS Tulang

Siswa bermain wait for yes


252

Siswa diskusi tentang sendi

Peneliti menjelaskan sub materi otot


253

Siswa membuat replika otot

Hasil replika otot buatan siswa


254

Siswa mempresentasikan replika otot yang telah dibuat

Siswa belajar dengan menggunakan materi pada e-learning Moodle


255

Siswa mengerjakan post test

Peneliti menjelaskan sub materi gangguan pada sistem gerak

Anda mungkin juga menyukai