Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL KEGIATAN

DIALOG INTERAKTIF UPAYA MENINGKATKAN KEIMANAN DAN


KETAQWAAN DI KALANGAN PELAJAR DISELENGGRAKAN OLEH
GABUNGAN PENGURUS OSIS DAN REMAJA MASJID DI SMK N 3
SEKAYU TAHUN 2016

A. Latar Belakang Masalah

Iman dan taqwa sekarang menjadi salah satu bentuk pembicaraan


yang kerap dibahas di berbagai kalangan. Tingkat kualitas yang kurang akan
berdampak negatif terhadap tingkah laku manusia. Jika generasi penerus
bangsa memiliki kualitas keimanan ysng buruk akan berdampak terhadap
kelangsungan hidup bangsa.

Keimanan dan ketaqwaan sangat diperlukan untuk bekal di akhirat.


Akan tetapi, saat ini banyak orang-orang yang mengabaikan hal tersebut
karena lebih mementingkan urusan dunia daripada akhirat, berkurangnya
keimanan dan ketaqwaan seseorang bisa dilihat dari kepribadiannya seperti
seringnya bersikap buruk terhadap sesama, kuantitas sholat yang kurang,
memiliki berbagai bentuk kenakalan, dan kurangnya pengetahuan tentang
islam. Orang yang memiliki sifat tersebut akan sangat berdampak terhadap
kehidupan bangsa dan kehidupannya diakhiranya nanti.

Hasil penelitian Majelis Ulama Indonesia dan kementrian agama RI


menyebutkan bahwa dari 97% orang yang memeluk islam sekarang
berkurang menjadi 80%, ini sangat menurun drastis dikarenakan banyak
orang yang keluar dari islam dengan bermacam alasan, hal itu juga
disebabkan minimnya pengetahuan orang mengenai islam. Apabila hal ini
terus berlangsung bagaimana masa depan bangsa dan apakah kita rela
bangsa kita dipimpin oleh orang-orang non muslim?.

1
Berdasarkan pemikiran tersebut, kami dari gabungan pengurus osis
dan remaja masjid bermaksud mengadakan acara dialog interaktif mengenai
masalah keimanan dan ketaqwaan terhadap Allah swt.

B. Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang tersebut diatas dapat diidentifikasi topik-topik
permasalahan yang berhubungan dengan masalah keimanan seseorang
yaitu sebagai berikut.
1. Apa penyebab menurunnya keimanan seseorang ?
2. Mengapa orang-orang banyak mengabaikan pentingnya iman dan taqwa
terhadap Allah swt ?
3. Apa ancaman terhadap orang yang meengabaikan keimanan dan
ketaqwaan terhadap Allah swt ?
4. Apa upaya untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada allah
swt ?
5. Apa pengaruh tidak beriman dan bertaqwa bagi regenerasi bangsa ?
6. Cara apa yang dapat dilakukan untuk memperbaiki iman dan taqwa
terhadap Allah swt ?

C. Pembatasan Masalah
Dari beberapa identifikasi topik permasalah di atas, agar pembahasan lebih
terfokus dan berbobot, topik atau permasalahan dibatasi hanya pada Upaya
Meningkatkan Keimanan Dan Ketaqwaan Kepada Allah Swt

D. Teknik Pelaksanaan
Teknik pelaksanaan dialog interaktif ini adalah sebagai berikut.
1. Mengundang para narasumber, yaitu tokoh agama, masyarakat, dan
kepala dinas keagamaan untuk memberikan pandangannya masing-
masing selama dua puluh menit.
2. Selanjutnya dilakukan dialog interaktif antara peserta dan narasumber
yang dibagi atas beberapa termin.

2
E. Tujuan dan Manfaat Kegiatan
Dialog interaktif ini bertujuan untuk memberikan informasi pada
para masyarakat, khususnya yang masih berstatus pelajar agar mengetahui
cara meningkatkan keimanan dan ketawaan kepada allah swt. Adapun
manfaatnya adalah agar para pelajar terhindar dari segala bentuk perbuatan
maksiat dan tetap berada di jalan yang benar agar terhindar dari segala dosa.

F. Lokasi Dan Waktu Pelaksanaan


Kegiatan ini akan di laksanakan pada;
1. Hari/tanggal : 08 September 2016
2. Waktu : 09.00 s.d. selesai.
3. Tempat : Aula SMK Negeri 3 Sekayu

G. Program Kegiatan
Jadwal pelaksanaan dialog interaktif seperti terangkum dalam tabel berikut
ini.

Pelaksanaan
No Kegiatan
Hari Tanggal/bln/thn Waktu Tempat
1 Mencari Kamis 01/09/2016 09.00-selesai Sekayu
narasumber
2 Penyebaran Senin- 5-6/09/2016 08.00-selesai Para pejabat
undangan Selasa daerah, Kanwil
Depdiknas,
Para
masyarakat,
Guru BP dan
seluruh siswa
3 Pelaksanaan Kamis 08/09/2016 10.00-selesai Aula SMK
dialog Negeri 3
interaktif Sekayu

3
H. Anggaran Biaya Kegiatan
Anggaran biaya untuk melaksanakan kegiatan ini adalah sebagai
berikut.

No Jenis Anggaran Rincian Jumlah


1. Transportasi Rp 100.000
2. Uang saku/insentif narasumber Rp 150.000
3. Makanan Kecil dan minuman
a. Tamu undangan 100 x Rp 3.000 Rp 300.000
b. Panitia 30 x Rp 2.000 Rp 62.500
c. Air mineral 10 kardus x Rp 12.000 Rp 96.000
d. Nasi kotak 150 x Rp 12.000 Rp 150.000
4. Peralatan
5. Lain-lain :
Antar jemput narasumber
a. Tokoh agama Rp 60.000
b. Tokoh masyarakat Rp 80.000
c. Kepala dinas keagamaan Rp 50.000
perlengkapan :
a. sewa kursi 750 x Rp 1000 Rp 750.000
b. sewa genset Rp 150.000
c. dokumentasi Rp 300.000
Jumlah anggaran Rp 2.248.500

4
I. Penutup
Demikian proposal ini kami ajukan. Besar harapan kami proposal
ini dapat dikabulkan.
Sekayu, 8 Desember 2016

Ira Ismurti Andi Hakim Nasution


Sekretaris Ketua

Mengetahui,

Drs. Marpendi
Kepala SMK Negeri 3 Sekayu

5
6

Anda mungkin juga menyukai