Anda di halaman 1dari 1

Motivasi Hidup Beragama

Semua hal didunia ini memiliki alasan, termasuk juga mengapa orang memeluk agama. Orang
dapat memeluk agama karena banyak hal, seperti pengalaman hidupnya. Pengalaman ini
memotivasi secara sadar untuk mengarahkan hidupnya pada Yang Kuasa.
Berikut beberapa motivasi orang memeluk agama

1. Manusia mengalami ketidakpastian hidup, sehingga mencari dan meminta pertolongan


yang Ilahi untuk menolong dan memahami hidupnya. Maksudnya hidup manusia tidak
memiliki kepastian, seperti tiba-tiba manusia dapat sakit, jatuh miskin dan lain-lain.
Sehingga manusia mencari Allah yang dapat membantunya
2. Manusia mengalami keterbatasan kemampuan hidup, maka ia mencari yang Tak
Terbatas yakni Allah. Manusia tidak dapat mengerjakan hal-hal sendiri. Saat harus
melakukannya sendiri, manusia meminta pertolongan pada Allah agar diberi kekuatan
untuk mengerjakan hal tersebut
3. Manusia disadarkan bahwa agama adalah wadah yang membantu menolong tumbuhnya
kesadaran hidup kekal dan perlunya keselamatan kekal. Manusia memeluk agama agar
mendapat kehidupan kekal dan keselamatan apabila menuruti perintah agama tersebut.
4. Dalam perjalanan hidup, manusia akan sadar bahkan merasa terpanggil untuk menjadi
beriman dan bertaqwa. Ia dipanggil oleh Tuhan menjadi pribadi yang lebih baik.
Maksudnya ialah manusia akan merasa dipanggil untuk mengabdi kepada Allah seperti
menjadi biarawan, biarawati, pastor, ustadz, biksu dan lain-lain.
5. Manusia ingin hidupnya terkontrol dan terarah pada nilai yang baik dan mutlak. Artinya
manusia ingin beragama agar dapat membedakan mana yang baik mana yang buruk.
Karena dalam agama, diajarkan menjadi manusia yang baik.
6. Ilmu pengetahuan dan teknologi tidak dapat menjamin kehidupan manusia, sehingga
manusia memeluk agama untuk mendapat kepastian dan ketenangan hidup. Maksudnya
teknologi tidak dapat menjamin kehidupan. Hanya Tuhan yang dapat menjamin
kehidupan manusia.

Anda mungkin juga menyukai