Anda di halaman 1dari 2

Membuat Tempat Sampah dari Barang Bekas

1. Kumpulkan Barang Bekas Anda

Lihatlah terlebih dahulu apa saja yang menjadi barang bekas di rumah

Anda. Untuk membuat tempat sampah maka barang bekas yang dapat

digunakan antara lain kaleng bekas susu dalam ukuran yang besar, botol-

botol plastik bekas minuman ataupun bungkus bekas makanan dan

minuman cepat saji.

2. Tambahan Barang untuk Kreasi Anda

Dalam membuat sebuah kreasi tentu tidak dapat bekerja tanpa tambahan

barang baru. Anda tetap harus berkreasi dari barang bekas dengan

menggunakan barang baru juga. Tambahkan beberapa karton tebal,

gunting, lem, spidol untuk kreasi, cat dan kuas jika perlu.

3. Buatlah Bentuk Sesuai Kreasi Anda

Membuat kreasi tempat pembuangan sampah dari barang bekas dapat

dimulai ketika barang-barang yang Anda perlukan sudah lengkap.

Buatlah bentuk tempat sampah kubus, tabung, atau persegi panjang.

Jika Anda sudah memiliki kaleng susu maka Anda tinggal

melakukan pengecatan pada seluruh bagian kaleng susu tersebut.

Gunakanlah warna putih sebagai dasar. Setelah selesai lalu keringkan

terlebih dahulu. Kemudian lukis kaleng susu tersebut sesuai kreasi Anda.
Jika Anda tidak memiliki kaleng susu namun hanya botol plastik atau

karton maka Anda harus membuat bentuk dari karton tebal tersebut.

Maka Anda dapat menggunakan botol plastik dan bungkus lain sebagai

aplikasi.

Anda mungkin juga menyukai