Anda di halaman 1dari 1

Sekilas Dimensi

Dimensi merupakan sebuah organisasi mahasiswa di jurusan S1 Teknik Mesin yang


bergerak dalam bidang jurnalistik. Organisasi yang bergerak dibidang jurnalistik ini sudah ada
sejak tahun 2000-an akan tetapi statusnya masih sebagai sebuah klub atau komunitas. Nah
pada tanggal 17 desember 2007 dimensi secara resmi sudah menjadi sebuah organisasi yang
memiliki AD/ART sendiri. Sebagai sebuah organisasi dimensi aktif dalam berbagai kegiatan yang
berhubungan dengan kejurnalistikan baik dalam lingkup jurusan maupun lingkup institute (ITS).

Nah beberapa dari kegiatan dimensi adalah sebagai berikut, yaitu memberikan pelatihan
kejurnalistikan dasar ke teman-teman di jurusan teknik mesin fti its atau yang biasa disebut
BMS (Basic Media Schooling). Selain itu kegiatan rutin kami ialah membuat artikel untuk
mading kampus. Di situ dimuat berita maupun artikel tentang berita terkini, review buku,
review film, dan hasil kejurnalistikan lain dari anggota dimensi. Untuk tahun ini dimensi
mengeluarkan Produk baru yaitu bulletin bulanan, dengan adanya bulletin ini kami harap bisa
menjalin komunikasi dengan alumni, civitas akademika dan memperkenalkan mesin ke khalayak
umum. Untuk even tahunan dimensi akan menerbitkan majalah di akhir tahun kepengurusan.
Dimensi dalam menjalankan fungsi jurnalistiknya memiliki beberapa media yaitu mading dan
majalah. Di media sosial dimensi memiliki facebook, twitter dan blog. Kedepannya dimensi
rencananya akan meluncurkan instagram dan line.

Anda mungkin juga menyukai