Anda di halaman 1dari 1

Harapan Pemuda saat itu

Ikrar yang pernah berkumandang dahulu

Saat ini terdengar sayup sayup

Haruskah kau gunakan pengeras suara?

Haruskah berdiri di tiang yang tinggi menyuarakan ikrar itu

Hai aku tak mendengarnya...

Bisakah kau lebih keras mengumandangkan ikrar itu

28 oktober 1928 ikrar para pemuda dikumandangkan

Saat ini hanya jadi ikrar yang bisu

Semua menjadi tuli, semua membisu

Pemuda, muda masih gagah tegap berdiri

Muda kencang dan lantang mengumandangkan

Ikrar sucimu ingin kudengar kembali

Apa hanya harap yang bisa kurasa

Apa akan menjadi khayalan kemudian nyata

Hai pemuda lantangkan suaramu

Tegapkan badanmu, kokoh berdiri menatap jauh kedepan

Gapai mimpi mimpi tuk bangunkan bangsamu yang terlelap

Kau pemuda, ditanganmulah masa depan bangsamu

Dan apa aku pun pemuda? Yah sama sepertimu,

Bangkitlah dari ketulian, kebisuan dan kelemahanmu

Bangunlah pemuda sambut harimu

Gapailah mimpi bangsa ini.

Anda mungkin juga menyukai