Anda di halaman 1dari 4

Terminal Bulupitu

Terminal Bulupitu merupakan nama terminal yang beralamat di Jl. Suwatio, Purwokerto,
Jawa Tengah. Terminal Bulupitu termasuk dalam terminal Tipe A. Terminal ini diresmikan
pada 6 April 2006 oleh Gubernur Jawa Tengah Mardiyanto bertepatan dengan hari jadi
Kabupaten Banyumas ke 424. Terminal Bulupitu beroperasi 24 jam dengan melayani
beberapa trayek ke kota-kota hampir diseluruh jawa baik antar kota antar propinsi, antar kota
dalam propinsi dan juga angkutan kota. Terminal Bus Bulupitu mempunyai luas lahan 13
hektar, 5 hektar untuk bangunan dan sisanya dijadikan ruang terbuka hijau. Selain untuk
memberikan kenyamanan bagi para pengunjung terminal juga untuk mengurangi dampak
pencemaran dari gas buang kendaraan. Terminal Bulupitu setiap harinya melayani tujuan
kota besar dan kecil yang ada di Jawa, Bali dan Sumatra dengan kendaraan yang masuk dan
keluar mencapai 700 unit.

Adapun trayek terminal bulupitu diantaranya menuju :

Jabodetabek
Merak
Sumatera
Sukabumi
Bandung
Karawang
Tasikmalaya
Cirebon
Tegal
Banjar
Pangandaran
Cilacap
Wonosobo
Semarang
Jogja
Solo
Kebumen
Surabaya
Malang
Denpasar

Terminal Bulupitu juga termasuk terminal yang cukup besar dan menarik, karena terdapat
pula taman dan juga tempat edukasi untuk anak-anak. Ada beberapa tempat yang cukup
menarik diterminal bulupitu, diantaranya adalah Taman Edukasi keselamatan jalan anak
bangsa. Dimana tempat tersebut merupakan tempat pembelajaran untuk anak setingkat TK
dan PAUD untuk mengenal sejak dini mengenai lalu lintas.

Disamping itu juga terdapat tempat yang cukup menarik yaitu Bulupitu Selfie Studio. Tempat
tersebut merupakan sebuah studio yang telah diseting apik dengan background studio
bangunan terkenal dari berbagai kota didunia seperti Prambanan, Borobudur, Piramida Mesir,
Venice dan kota lainya yang terdapat di lantai 2 terminal.
Dihalaman depan terminal juga terdapat taman yang cukup menarik dan asik untuk bersantai,
dan juga terdapat tempat yang bagus untuk berphoto dengan dekorasi yang cukup menarik
berupa payung warna warni yang ditata sedemikian rupa serta layar dengan background
seperti menara Eifel dan icon Singapura.

Anda mungkin juga menyukai