Anda di halaman 1dari 2

PROTAP KESELAMATAN KESEHATAN KERJA (K3)

KOMUNIKASI K3RS

RSUD GAMBIRAN NO. DOKUMEN NO. REVISI HALAMAN


KOTA KEDIRI 00 1/3

Ditetapkan
STANDARD TANGGAL TERBIT DIREKTUR RSUD GAMBIRAN
PROSEDUR KOTA KEDIRI
OPERASIONAL 15-1-2013

dr. FAUZAN ADIMA, M.Kes


NIP. 19720226 200312 1 003
Protap Komunikasi K3RS adalah Protap keselamatan yang di gunakan
PENGERTIAN sebagai petunjuk dalam upaya komunikasi K3RS kepada karyawan baru,
tenaga outsourcing, pengunjung/tamu, pengantar pasien rumah sakit dan
pelajar atau mahasiswa baik kesehatan maupun non kesehatan yang belajar
di lingkungan rumah sakit, sehingga mereka paham tentang pentingnya
menjaga keselamatan dan kesehatan kerja selama melakukan aktivitasnya di
lingkungan RSUD GAMBIRAN Kota Kediri

1. Protap ini disusun untuk menjamin bahwa seluruh komunikasi yang


TUJUAN berkaitan dengan informasi K3RS dapat dilakukan secara aktif dan
berkelanjutan baik untuk komunikasi internal maupun komunikasi
eksternal.

KEBIJAKAN 1. Undang-Undang No. 1 Tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja


2. Peraturan Pemerintah No. 50 Tahun 2012 tentang Penerapan
Keselamatan dan Kesehatan Kerja.
3. Keputusan Menteri Kesehatan RI No. 1087/MENKES/SK/VIII/2010 tentang
Standar Kesehatan Kerja di Rumah Sakit.
4. Joint Comission International (JCI) edisi 5.
PETUGAS 1. Bagian Kepegawaian di RSUD RSUD GAMBIRAN Kota Kediri
2. Komite K3RS RSUD RSUD GAMBIRAN Kota Kediri

PROSEDUR Prosedur yang terkait dengan komunikasi K3RS adalah :


I. Komunikasi Internal, meliputi :
1.1 Komunikasi melalui sosialisasi K3RS
Karyawan baru, tenaga outsoucing Pengunjung/tamu, pelajar atau
mahasiswa baik kesehatan maupun non kesehatan yang baru pertama
kali berkunjung ke RSUD GAMBIRAN Kota Kediri wajib memperoleh
sosialisasi atau breafing tentang K3RS sesuai dengan lingkup dan
tanggung jawabnya, dan khusus untuk sosialisasi bagi mahasiswa
ataupun pelajar terkait dengan K3RS wajib di jadwalkan atau di
schedulkan oleh bagian kepegawaian sebelum mereka melakukan
aktivitasnya di rumah sakit. Adapun untuk sosialisasi terkait K3RS
kepada karyawan baru, tenaga outsourcing, mahasiswa atau pelajar
bagian kepegawaian dapat bekerjasama dengan komite K3RS.
1.2 Komunikasi melalui Rapat
Ketua komite K3RS mengkoordinir rapat untuk mengkomunikasikan
informasi / permasalahan K3RS yang ada pada masing-masing unit
pelayanan dan pendukung rumah sakit.
1.3 Komunikasi melalui papan pengumuman
Pengumuman dari permasalahan K3RS, laporan kecelakaaan, nearmiss
dan informasi K3RS lain yang menarik perhatian disebarkan oleh
Sekretaris Komite K3RS melalui papan pengumuman.
1.4 Penanganan Komunikasi Internal
Sekretaris Komite K3RS memelihara seluruh catatan kegiatan
komunikasi internal K3RS.
Jika dianggap perlu, Ketua Komite K3RS mengevaluasi
permasalahan komunikasi internal, mengambil kesimpulan serta
rekomendasi, selanjutnya diserahkan kepada Direktur rumah sakit
PROTAP KESELAMATAN KESEHATAN KERJA (K3)
KOMUNIKASI K3RS

RSUD GAMBIRAN NO. DOKUMEN NO. REVISI HALAMAN


KOTA KEDIRI 00 1/3

untuk persetujuan.

II. Komunikasi Eksternal, meliputi :


2.1 Jenis Komunikasi K3RS Eksternal yaitu :
Komplain dari masyarakat dalam masalah-masalah K3RS
Peraturan baru dari direksi rumah sakit atau peraturan menteri
kesehatan atau perundangan lainnya yang terkait dalam masalah
K3RS
Komentar yang berhubungan dengan permasalahan K3RS
Bentuk-bentuk informasi dalam Komunikasi K3RS Eksternal antara
lain : Surat, E-mail, Facsimile, Surat Kabar dll.
2.2 Sekretariat rumah sakit mencatat informasi yang terkait dengan
masalah K3RS yang diterima dari pihak eksternal dan diserahkan
kepada Ketua Komite K3RS.
2.3 Ketua Komite K3RS, bila diperlukan, bersama fungsi terkait
memeriksa pelaporan-pelaporan komunikasi tersebut.
2.4 Bila benar, maka Ketua Komite K3RS beserta fungsi terkait
mengevaluasi dan membuat rekomendasi tanggapannya dan
menyerahkan rekomendasi tanggapan komunikasi eksternal kepada
Direktur untuk persetujuan.

UNIT TERKAIT 1. Bidang Diklat


2. Bidang TU
3. Bidang Kepegawaian
4. Instalasi Sanitasi Lingkungan
5. Security RS
6. Satpol PP

Anda mungkin juga menyukai