Anda di halaman 1dari 6

SOAL SEMESTER GANJIL

Tahun Pelajaran 2017/2018

Satuan Pendidikan : SMK Negeri 3 Takalar


Mata Pelajaran : PKn
Kelas : XI / TPHP , ATPH dan Pemasaran
Hari / Tanggal :
Waktu :
Penyusun Soal : Kamariah, S. Pd

A. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat

1. Budaya berasal dari bahasa Sansekerta Budhayah, bentuk jamak dari Budhi yang
berarti.
a. Cipta
b. Karya
c. Karsa
d. Akal
e. Pikiran

2. politik adalah bermacam-macam kegiatan dalam suatu system politik yang menyangkut
proses menentukan tujuan-tujuan dari suatu system dan melaksanakan tujuan-tujuan
tersebut. Hal tersebut dikemukakan oleh
a. Aristoteles
b. Joyce Mitchell
c. Almond dan Verba
d. Wirjono Projodikoro
e. Miriam Budiardjo

3. Budaya politik yang berkembang dalam masyarakat dapat diukur melalui ..


a. Banyaknya partai politik
b. Lahirnya tokoh-tokoh politik
c. Pelaksanaan pemilu langsung
d. Partisipasi masyarakat dalam kegiatan politik
e. Kegiatan kampanye dalam pelaksanaan pemilu

4. Salah satu orientasi budaya politik dalam masyarakat adalah keputusan dan pendapat
masyarakat tentang objek-objek politik yang secara tipikal melibatkan nilai moral yang
ada dalam masyarakat, hal ini dikemukakan oleh Almond dan Verba sebagai
orientasi
a. Kognitif
b. Afektif
c. Psikomotor
d. Evaluative
e. Normatif

5. Kegiatan untuk mencari dan mengajak orang-orang yang berbakat untuk berpartisipasi
aktif dalam kegiatan politik dan untuk melakukan pengkaderan terhadap generasi muda
melalui pendidikan merupakan salah satu fungsi partai politik sebagai sarana.
a. Komunikasi politik
b. Sosialisasi politik
c. Pendidikan politik
d. Rekruitmen politik
e. Pengatur konflik

6. Suatu bentuk budaya dimana anggota masyarakatnya secara eksplisit diorientasikan


kepada system secara keseluruhan dan struktur dan proses politik serta administratif(
input dan output)merupakan kebudayaan politik
a. Partisipan
b. Parokial
c. Subjek
d. Afektif
e. Kognitif

7. salah satu hak warga Negara dalam kegiatan politik adalah.


a. Menyampaikan aspirasi politiknya
b. Melawan kekuasaan Negara yang sah
c. Mengembangkan kebebasan untuk berusaha
d. Menolak terbentuknya partai politik selain partainya
e. Menciptakan gejolak politik sesuai dengan keinginannya

8. Setiap warga Negara diharapkan berpartisipasi aktif dalam kegiatan pemilu karena
a. Pemilu merupakan sarana mewujudkan aspirasi rakyat
b. Ikut pemilu berarti ikut menentukan kekuasaan Negara
c. Tanpa dukungan warga Negara, kekuasaan Negara akan goyah
d. Tanpa partisipasi warga Negara, tidak akan terpilih pemimpin yang baik
e. Pemilu merupakan pesta demokrasi yang dilaksanakan setiap lima tahun sekali

9. Contoh kewajiban manusia sebagai insan politik antara lain


a. Mengikuti arus perkembangan informasi
b. Memilih dan dipilih dalam pemilihan umum
c. Memupuk kerjasama berdasarkan kekeluargaan
d. Turut serta dalam pembangunan sesuai dengan bidang keahliannya
e. Mengembangkan konsep musyawarah mufakat dalam setiap permasalahan
10. Partisipasi politik adalah kegiatan warga Negara yang bertujuan untuk
a. Berkomunikasi dengan pemerintah
b. Melakukan tindakan-tindakan politik
c. Mempengaruhi pemilihan pejabat publik
d. Mempengaruhi proses pembuatan keputusan
e. Mempengaruhi pengambilan keputusan pemerintah

11. Istilah demokrasi berasal dari bahasa yunani, demos yang berarti rakyat dan kratos yang
berarti
a. Kekuasaan
b. Departemen
c. Pemerintah
d. Memerintah
e. Kelembagaan

12. Makna demokrasi adalah Pemerintahan dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat.
Pernyataan tersebut dikemukakan oleh..
a. Ir. Soekarno
b. J.J. Rousseau
c. F.D.Roosevelt
d. Abraham Lincoln
e. Drs. Moch. Hatta

13. Wujud budaya meliputi beberapa hal sebagai berikut ini, kecuali..
a. Ideal
b. Etika
c. Sistem sosial
d. Fisik
e. Abstrak

14. Yang tidak termasuk prinsip budaya demokrasi adalah..


a. Akuntabilitas
b. Rotasi kehidupan
c. Perekrutan politik secara terbuka
d. Pemilihan umum
e. Penegakan hak-hak dasar

15. Masyarakat madani adalah masyarakat yang menjamin terselenggaranya pemerintahan


dan kehidupan masyarakat yang beradab . hal ini setara dengan konsep ..
a. Egality
b. Civil society
c. Masyarakat adil dan makmur
d. Masyarakat demokrasi
e. Masyarakat modern
16. Civil society dalam alam demokrasi untuk membatasi kekuasaan Negara akan
menimbulkan
a. Check and balances
b. Koreksi total
c. Progress report
d. Gerakan anti kekuasaan
e. Gerakan massa

17. Bentuk kampanye sebagai perilaku demokrasi dewasa ini dilarang untuk
a. Menghujat dan menghina
b. Menggunakan gedung
c. Memakai kendaraan
d. Mengadakan rapat umum
e. Mengerahkan massa

18. Pengambilan keputusan yang sesuai dengan prinsip Demokrasi Pancasila melalui cara..
a. Voting
b. Referendum
c. Musyawarah
d. Suara terbanyak
e. Keputusan pimpinan

19. Cara pengambilan keputusan sesuai dengan tata cara pelaksanaan Demokrasi Pancasila
dapat ditempuh melalui
a. Pendekatan
b. Pemungutan suara
c. Musyawarah untuk mufakat
d. Menaati peraturan pemimpin
e. Berdasarkan persetujuan fraksi-fraksi

20. Pengertian supremasi hukum dalam masyarakat madani adalah


a. Hukum tidak dapat diatur
b. Hukum tidak dapat dibeli
c. Hukum tidak dapat dikehendaki
d. Terjaminnya hukum berdasarkan asas praduga tidak bersalah
e. Terjaminnya keadilan atas dasar netralitas dan kebenaran hukum

21. Membuka diri terhadap masyarakat untuk memperoleh informasi yang benar, jujur, dan
tidak diskriminatif, merupakan pengertian..
a. Asas keterbukaan
b. Asas keadilan
c. Asas akuntabilitas
d. Asas ketertiban
e. Asas proporsional
22. Keterbukaan yang paling terasa dampaknya terhadap kehidupan masyarakat adalah dalam
aspek..
a. Hukum
b. Sosial
c. Hankam
d. Ekonomi
e. Teknologi informasi dan transportasi

23. Yang melatarbelakangi lahirnya pemerintahan reformasi adalah.


a. Utang luar negeri yang besar dan belum terbayar
b. Adanya penyimpangan-penyimpangan pemerintah orde baru
c. Untuk menciptakan pemerintahan yang jujur, adil dan terbuka
d. Mahasiswa sudah gerah dengan pemerintahan Orde Baru
e. Krisis kepercayaan masyarakat internasional terhadap pemerintahan Indonesia

24. Yang tidak termsuk karakter pemerintahan tidak transparan adalah


a. Elitis dan eksklusif
b. Pemakaian kekerasan dalam penyelesaian politik
c. Kebanyakan bersifat mendikte
d. Pembatasan berorganisasi politik
e. Pemerintahan yang kuat dan stabil

25. Perbedaan dari pemerintahan monarki absolut dengan tirani adalah


a. Asal kekuasaan
b. Sumber kekuasaan
c. System politik
d. System pemerintahan
e. Bentuk pemerintahan

26. Dalam kehidupan masyarakat keadilan merupakan unsur .


a. Pertama
b. Mutlak
c. Saran
d. Sampingan
e. Penting

27. Setiap kegiatan penyelenggaraan negara harus dapat dipertanggungjawabkan kepada


rakyat. Hal ini sesuai dengan ..
a. Asas tertib penyelenggara Negara
b. Asas akuntabilitas
c. Asas kepentingan umum
d. Asas proporsional
e. Asas demokrasi
28. Pemerintahan yang tidak transparan ceppat atau lambat cenderung akan menuju
kepemerintahan yang
a. Efektif efisien
b. Oligarki
c. Demokrasi
d. Otoriter
e. Tirani

29. Suatu tindakan/perbuatan yang tidak berdasarkan kesewenang-wenangan merupakan


pengertian
a. Kejujuran
b. Kebenaran
c. Keadilan
d. Kepatuhan
e. Keterbukaan

30. yang tidak termasuk sikap keterbukaan dan keadilan dalam kehidupan berbangsa dan
bernegara adalah
a. Proses peradilan yang terbuka untuk umum
b. Pemberantasan KKN
c. Pembentukan UU berdasarkan kesepakatan Pemerintah dan DPR
d. Pemberian sanksi bagi pelanggar peraturan perundang-undangan
e. Mentaati perintah dan tugas rumah

B. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan benar.

1. Tuliskan pengertian budaya politik ?


2. Jelaskan tipe-tipe budaya politik menurut Almond dan Verba ?
3. Jelaskan pengertian masyarakat madani ?
4. Jelaskan pelaksanaan demokrasi diindonesia pada masa Orde Baru ?
5. Jelaskan dampak dari penyelenggaraan Negara yang tidak transparan ?

Anda mungkin juga menyukai