Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN TEGAL

DINAS KESEHATAN
UPTD Puskesmas KECAMATAN Warureja
Jl. AMD No. 6 Rt. 01 Rw. 04 Desa Sukareja, Kec. Warureja, Kab.Tegal
Kode Pos 52183 , Telp. (0284) 32277059

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


PELAKSANAAN KAJI BANDING UPTD PUSKESMAS KECAMATAN WARUREJA
KE UPTD PUSKESMAS BUMIJAWA KABUPATEN TEGAL
Nomor:KA/1/III/AK/WRJ/2017

A. Pendahuluan
Mutu pelayanan kesehatan adalah kinerja yang menunjuk pada tingkat kesempurnaan
pelayanan kesehatan, yang disatu pihak dapat menimbulkan kepuasan pada setiap pasien sesuai
dengan tingkat kepuasan rata rata penduduk serta dipihak lain tata cara penyelenggaraan sesuai
dengan standar kode etik profesi yang telah di tetapkan.
Salah satu upaya untuk mendapatkan hasil kinerja pelayanan kesehatan yang bagus yaitu
tata cara pengelolaan dan pelaksanaan upaya atau kegiatan puskesmas.oleh karena itu Puskesmas
Kecamatan Warureja melakukan kaji banding terhadap Puskesmas Bumijawa yang di nilai
pencapainnya sudah bagus baik dalam kinerja puskesmas maupun mutu dari puskesmas itu
sendiri

B. Latar Belakang
Dalam rangka mencapai visi dan misi puskesmas harus melakukan peningkatan mutu dan kinerja
untuk mencapai pelayanan kesehatan yang berkualitas ,kegiatankaji banding merupakan
kesempatan untuk belajar dari pengelolaan dan pelaksanaan di puskesmas lain serta akan
memberi manfaat bagi kedua belah pihak untuk perbaikan pelaksanaan upaya atau kegiatan
puskesmas.

C. Tujuan
1. Tujuan umum
Mencapai indikator kinerja dan peningkatan mutu Puskesmas Kecamatan Warureja
2. Tujuan khusus
a. Mengetahui tata cara pengelolaan dan pelaksanaan upaya /kegiatan puskesmas dalam upaya
pencapaian indicator knerja dan peningkatan mutu puskesmas
b. Tersedianya bahan bahan bagi tim mutu puskesmas dalam upaya peningkatan mutu
c. Melakukan survey fisik berkaitan dengan kegiatan puskesmas
d. Mengetahui kendala-kendala dalam kegiatan puskesmas

D. Jenis Kegiatan
Pelaksanaan kegiatan

No Kegiatan pokok Uraian Kegiatan


1 Kaji banding Kunjungan lapangan yang mutu
pelayanan puskesmasnya sudah bagus
Jadwal pelaksanaan kegiatan
No Kegiatan pokok Jadwal Tempat kegiatan
pelaksanaan
1 Kaji banding Bulan maret 2017 Puskesmas Bumijawa

E. Cara melaksanakan kegiatan


Cara melaksanakan kegiatan adalah dengan membentuk tim kaji banding ,melakukan
wawancara dengan penanggung jawab tata usaha,UKM,UKP.Observasi pelaksanaan kegiatan
,melihat dokumentasi hasil kegiatan.

F. Sasaran
a. Tercapainya instrument kaji banding
b. Terlaksananya kegiatan kaji banding
c. Terlaksananya laporan pelaksanaan kaji banding
d. Tercapaianya tindak lanjut kaji banding

G. Jadwal pelaksanaan kegiatan


Pelaksanaan Kaji banding pada tanggal 25 Maret 2017 bertempat di Puskesmas Bumijawa
Kecamatan Bumujawa Kabupaten

H. Evaluasi pelaksanaan kegiatan dan pelaporan


Evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan dilakukan pada akhir bulan maret sesuai dengan
berjalanya kegiatan

I. Pencatatan ,Pelaporan dan evaluasi kegiatan


Pencatatan dan pelaporan dilaksanakan oleh tim kaji banding setelah selesai melaksanakan
kaji banding dan dilaporkan kepada kepala puskesmas.

J. Pembiayaan
Kegiatan studi banding ini dibiayai oleh Puskesmas Kecamatan Warureja yang bersumber
dari dana operasional Puskesmas.

Demikian kerangka acuan ini dibuat, untuk dilaksanakan dengan penuh tanggungjawab dan
guna seperlunya.

Ditetapkan diWarureja,
Pada tanggal 25 Maret 2017
Kepala UPTD Puskesmas Kecamatan Warureja

ARIS TRIYANTO

Anda mungkin juga menyukai