Anda di halaman 1dari 36

STANDAR SPLN D3.

022-2: 2012
Lampiran Keputusan Direksi
PT PLN (PERSERO) PT PLN (PERSERO) No. 562.K/DIR/2012

INVERTER
UNTUK PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA SURYA
(PLTS)
PERSYARATAN UMUM DAN METODE UJI

PT PLN (Persero)
Jl. Trunojoyo Blok M-1/135, Kebayoran Baru
Jakarta Selatan 12160

i
STANDAR SPLN D3.022-2 : 2012
Lampiran Keputusan Direksi
PT PLN (PERSERO) PT PLN (PERSERO) No. 562.K/DIR/2012

INVERTER
UNTUK PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA SURYA
(PLTS)
PERSYARATAN UMUM DAN METODE UJI

PT PLN (Persero)
Jl. Trunojoyo Blok M-1/135, Kebayoran Baru
Jakarta Selatan 12160
INVERTER
UNTUK PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA SURYA
(PLTS)
PERSYARATAN UMUM DAN METODE UJI

Disusun oleh:

Kelompok Bidang Distribusi Standardisasi


dengan Keputusan Direksi
PT PLN (Persero)
No. 277.K/DIR/2012

Kelompok Kerja Standardisasi PLT Surya


dengan Keputusan Kepala
PT PLN (Persero) PUSLITBANG Ketenagalistrikan
No. 135.K/PUSLITBANG/2011

Diterbitkan oleh :
PT PLN (Persero)
Jl. Trunojoyo Blok M - 1/135, Kebayoran Baru
Jakarta Selatan 12160
Susunan Kelompok Bidang Distribusi Standardisasi
Keputusan Direksi PT PLN (Persero): No. 277.K/DIR/2012

1. Ir. Ratno Wibowo : Sebagai Ketua merangkap Anggota


2. Hendi Wahyono, ST : Sebagai Sekretaris merangkap Anggota
3. Ir. Pranyoto : Sebagai Anggota
4. Ir. Dany Embang : Sebagai Anggota
5. Ir. Lukman Hakim : Sebagai Anggota
6. Ir. Adi Subagio : Sebagai Anggota
7. Ir. Zairinal Zainuddin : Sebagai Anggota
8. Ir. Indradi Setiawan : Sebagai Anggota
9. Satyagraha A. Kadir, ST : Sebagai Anggota
10. Ir. Rutman Silaen : Sebagai Anggota
11. Ir. Iskandar Nungtjik : Sebagai Anggota
12. Ir. Ignatius Rendroyoko.M.Eng.Sc : Sebagai Anggota

Susunan Kelompok Kerja Standardisasi


PLT Surya
Keputusan Kepala PT PLN (Persero) Puslitbang Ketenagalistrikan
No. 135.K/PUSLITBANG/2011

1. Hendi Wahyono, ST : Sebagai Ketua merangkap Anggota


2. Tri Wahyudi, ST, MM : Sebagai Sekretaris merangkap Anggota
3. Ir. Pranyoto : Sebagai Anggota
4. Satyagraha A. Kadir, ST : Sebagai Anggota
5. Trihardimasyar, ST, MSc : Sebagai Anggota
6. Ir. Agus Yogianto, MT : Sebagai Anggota
7. Didik F. Dahlan, ST, MSc : Sebagai Anggota
8. Nurul Fauziah, ST : Sebagai Anggota
9. M. Firmansyah, ST, MSc : Sebagai Anggota
10. Ir. Iskandar Nungtjik : Sebagai Anggota
11. Ir. Ratno Wibowo : Sebagai Anggota
12. Umar Rosadi,ST, MSc : Sebagai Anggota
13. Zainal Arifin, ST, MSc : Sebagai Anggota
14. Winner,ST, MSc : Sebagai Anggota
15. Ir. Henrison A.lumbanraja, MM : Sebagai Anggota
16. Ir. Parlindungan Sihombing, MSc : Sebagai Anggota
SPLN D3.022-2: 2012

Daftar Isi

Daftar Isi..i
Daftar Tabel...ii
Daftar Gambar...ii
Prakata...iii
1 Ruang Lingkup ............................................................................................................. 1
2 Tujuan .......................................................................................................................... 1
3 Acuan Normatif ............................................................................................................. 1
4 Istilah dan Definisi ........................................................................................................ 2
4.1 Modul AC ............................................................................................................. 2
4.2 Charge Controller ................................................................................................ 2
4.3 Konverter ............................................................................................................. 2
4.4 Inverter ................................................................................................................ 2
4.5 Open Circuit Voltage - (Voc) ................................................................................ 2
4.6 Pulse Width Modulated (PWM) Charger .............................................................. 2
4.7 Stand-alone Inverter ............................................................................................ 3
4.8 Utility-Interaktif Inverter ........................................................................................ 3
4.9 Islanding Protection ............................................................................................. 3
4.10 Tingkat Perlindungan ........................................................................................... 3
4.11 Pengujian Karakteristik ........................................................................................ 3
4.12 Pengujian Rutin ................................................................................................... 3
4.13 Pengujian Komisioning ........................................................................................ 3
5 Konstruksi .................................................................................................................... 3
5.1 Umum .................................................................................................................. 3
5.2 Rangka dan Selungkup ....................................................................................... 4
5.3 Pintu Panel dan Lubang Ventilasi ........................................................................ 4
5.3.1 Pintu Kaca ...................................................................................................... 4
5.3.2 Lubang Ventilasi ............................................................................................. 5
5.4 Perlindungan Terhadap Korosi ............................................................................ 5
5.5 Rain dan Sprinkler test ........................................................................................ 6
6 Karakteristik Inverter..................................................................................................... 6
6.1 Kriteria Teknis...................................................................................................... 6
6.2 Kapasitas Inverter ................................................................................................ 6
6.3 Parameter Yang Dispesifikasikan ........................................................................ 7
6.4 Komponen Utama ................................................................................................ 8
6.5 Peralatan Proteksi ............................................................................................... 8
6.5.1 Over/Under Frequency ................................................................................... 8
6.5.2 Over/Under Voltage ........................................................................................ 8
6.5.3 Over Heat Protection ...................................................................................... 8
6.5.4 Surge Dissipation ........................................................................................... 8
6.5.5 Proteksi Arus Lebih ........................................................................................ 8
6.5.6 DC Ground Fault Detector/Interruptor (GFDI) ................................................. 9
6.6 Spesifikasi Operasi .............................................................................................. 9
6.6.1 Islanding Operation ........................................................................................ 9
6.6.2 Restart Operation ........................................................................................... 9
6.6.3 Drooping Function ........................................................................................ 10
6.7 Saklar dan Kontrol ............................................................................................. 10
6.8 Peralatan Pemutus ............................................................................................ 10
6.9 Kejut Listrik ........................................................................................................ 10
6.10 Koneksi ke Keluaran AC .................................................................................... 11
6.10.1 Inverter Stand-Alone ................................................................................. 11

i
SPLN D3.022-2: 2012

6.10.2 Inverter On Grid / Hybrid ........................................................................... 11


6.11 Peralatan Pembumian ....................................................................................... 11
6.12 Penghantar Sirkit Pembumian Untuk Keluaran AC ............................................ 11
6.13 Instalasi Jaringan Bagian Dalam Inverter ........................................................... 12
6.14 Koneksi Elektris ................................................................................................. 12
6.15 Komponen Kabel/Kawat..................................................................................... 12
6.16 Kapasitor ........................................................................................................... 12
6.17 Sirkit komunikasi ................................................................................................ 13
7 Kinerja Inverter ........................................................................................................... 13
7.1 Persyaratan Umum ............................................................................................ 13
7.2 Suhu .................................................................................................................. 13
7.3 Kekuatan Dielektrik ............................................................................................ 16
7.4 Karakteristik Keluaran ........................................................................................ 17
7.5 Julat Daya Masukan (Input Range) .................................................................... 17
7.6 Distorsi Harmonisa............................................................................................. 17
7.7 Kompatibilitas Dengan Jaringan PLN ................................................................. 17
7.8 Penandaan (Marking) ........................................................................................ 17
8 Daftar Mata Uji Karakteristik Inverter ......................................................................... 20

Daftar Tabel

Tabel 1. Urutan Operasi Pada Uji Rain dan Sprinkler......................................................... 6


Tabel 2. Kapasitas Modul Per Unit ..................................................................................... 7
Tabel 3. Penyetelan Deteksi Arus GangguanBumi Maksimum ......................................... 9
Tabel 4. Resiko Tegangan Kejut Maksimum .................................................................... 10
Tabel 5. Jumper Pengikat Ukuran Minimum ..................................................................... 11
Tabel 6. Koreksi Pengukuran Suhu .................................................................................. 13
Tabel 7. Suhu Permukaan Maksimum ............................................................................. 14
Tabel 8. Suhu Maksimum................................................................................................. 15

Daftar Gambar

Gambar 1. Lubang Ventilasi Bagian Bawah ....................................................................... 5


Gambar 2. Lubang Ventilasi Bagian Atas ........................................................................... 5
Gambar 3. Simbol Suplai Arus DC Pada Inverter ............................................................. 18
Gambar 4. Simbol AC Pada Inverter ................................................................................ 18
Gambar 5. Simbol Pembumian Inverter ........................................................................... 19
Gambar 6. Simbol TombolOn / Off Pada Inverter ........................................................ 19

ii
SPLN D3.022-2: 2012

Prakata

Standar unit inverter ini merupakan persyaratan yang meliputi inverter, konverter, charge
controller dan sistem interkoneksi peralatan, baik digunakan untuk berdiri sendiri (stand
alone/off grid-connected) atau untuk disambungkan ke jaringan/utilitas-interaktif (grid-
connected) sistem kelistrikan.
Karena kebutuhan untuk banyak pelanggan, maka inverter yang dipilih adalah fase tiga
dengan menghubungkan ke jaringanTM (SKTM /SUTM).
Standar ini sebagai pelengkap dari SPLN Panduan Umum PLTS untuk memberikan
gambaran menyeluruh untuk standar produk dari unit inverter.
Dengan diterbitkannya standar ini diharapkan inverter yang akan digunakan harus
memiliki spesifikasi dan melalui tahapan uji seperti yang disyaratkan dalam standar ini.

iii
SPLN D3.022-2: 2012

Inverter
Untuk Pembangkit Tenaga Surya (PLTS)
Persyaratan Umum dan Metode Uji

1 Ruang Lingkup

Persyaratan dalam standar ini meliputi inverter, konverter, charge controller, dan sistem
peralatan interkoneksi, baik digunakan untuk berdiri sendiri (stand alone/off grid-
connected) atau untuk disambungkan ke jaringan/utilitas-interaktif (grid-connected) sistem
listrik fase tiga. Untuk peralatan utilitas-interaktif, persyaratan ini sebagai pelengkap dan
digunakan dalam hubungannya dengan standar Interconnecting terdistribusi sumber daya
dengan Sistem tenaga listrik (IEEE 1547) dan standar prosedur uji kesesuaian untuk
peralatan Interconnecting sumber terdistribusi dengan sistem tenaga listrik (IEEE 1547,1.)

Persyaratan ini juga mencakup sistem tenaga yang menggabungkan sumber daya yang
independen dengan inverter, Konverter, charge controller, dan peralatan sistem
interkoneksi (Interconnection System Equipment) dalam sistem kombinasi yang spesifik.

Dalam standar ini hanya mengatur persyaratan untuk inverter pasangan dalam (indoor),
sedangkan untuk inverter pasangan luar (environmental rated inverter) diatur dan
mengacu pada standar khusus. Begitu pula standar ini hanya mengatur inverter yang
memiliki rangka dan selungkup unit yang terbuat dari bahan metal.

2 Tujuan

Sebagai pedoman umum dalam pembuatan spesifikasi teknis serta petunjuk teknis
pemakaian untuk unit-unit PT PLN (Persero) dan ketentuan desain, pembuatan,
pengujian untuk pabrikan, pemasok maupun lembaga penguji.

3 Acuan Normatif

Dokumen-dokumen referensi/acuan berikut sangat diperlukan dalam penggunaan standar


ini. Untuk referensi yang bertanggal, maka hanya terbitan tersebut yang berlaku
sedangkan referensi yang tidak bertanggal, yang berlaku adalah terbitan terakhir dari
dokumen referensi tersebut (termasuk amandemennya).

a. SNI 04-6206-2000 Sistem pembangkit daya fotovoltaik terestrial umum dan


pedoman;
b. IEC 61277: 1995-02 Terrestrial photovoltaic (PV) power generating systems -
General and guide;
c. IEC 61727: 2004-2012 Photovoltaic (PV) systems Characteristics of the utility
interface;
d. IEC 62116: Edition 0.1 2008 - 092002 -10 Test procedure of islanding prevention
measures For utility-interconnected photovoltaic inverters;
e. Underwriters Laboratories Inc. (UL) UL 1741 First Edition, Dated May 7, 1999, UL
Standard for Safety for Inverters, Converters, Controllers and Interconnection System
Equipment for Use With Distributed Energy Resources, Revisions: This Standard
contains revisions through and including November 7, 2005;
1
SPLN D3.022-2: 2012

f. IEC TS 61836-2007-12, Solar photovoltaic energy systems - term, definitions and


symbols.
g. SPLN D5.005: 2012, Panduan Umum Sistem Pembangkit Listrik Tenaga Surya.

4 Istilah dan Definisi

4.1 Modul AC

Unit terkecil lengkap yang mencakup sel surya, optik, inverter, dan komponen lainnya,
termasuk perangkat tracking, dimaksudkan untuk membangkitkan tenaga ac dari sinar
matahari.

4.2 Charge Controller

Sebuah perangkat dimaksudkan untuk mengontrol proses pengisian baterai penyimpanan


digunakan dalam sistem tenaga fotovoltaik.

4.3 Konverter

Sebuah perangkat yang menerima masukan daya listrik ac atau dc dan mengkonversi ke
bentuk lain dari daya listrik ac atau daya listrik dc. Untuk keperluan standar ini dan kecuali
ditentukan, keluaran ac konverter dimaksudkan untuk langsung mencatu daya listrik ke
beban diberlakukan untuk semua persyaratan inverter.

4.4 Inverter

Sebuah perangkat elektronik yang mengubah listrik dc ke listrik ac.

4.5 Open Circuit Voltage - (Voc)

Tegangan keluar tak berbeban pada modul fotovoltaik atau panel pada kondisi uji standar
(Standard Test Condition / STC).

4.6 Pulse Width Modulated (PWM) Charger

Suatu metode pengendali pengisian yang memungkinkan arus fotovoltaik membawa


tegangan baterai menjadi tegangan stabil jenis pengatur yang menggunakan pengendali
lebar pulsa dimodulasi ( pulse width modulated control) dengan menyetel pengatur
tegangan sehingga tersambung kembali (Vrr) diposisi penutup array fotovoltaik untuk
memutus (Vr) dengan menggunakan sirkit pengendali lebar pulsa dimodulasi (pulse-
width-modulated control circuit). Berdasarkan tingkat pensaklaran , keseluruhan arus
menjadi taper similar sehingga tegangan stabil jenis pengatur (constant voltage type
regulation).

2
SPLN D3.022-2: 2012

4.7 Stand-alone Inverter

Sebuah inverter dimaksudkan untuk memasok beban dan tidak memberikan kekuatan
kembali ke utilitas listrik / jaringan.

4.8 Utility-Interaktif Inverter

Sebuah inverter dimaksudkan untuk digunakan secara paralel dengan utilitas listrik untuk
memasok beban umum dan kadang-kadang memberikan kekuatan untuk utilitas.

4.9 Islanding Protection

Perlindungan terhadap operasi terus-menerus dari inverter dan bagian dari beban
jaringan sementara terisolasi dari sistem jaringan/utilitas listrik.

4.10 Tingkat Perlindungan

Tingkat proteksi yang diberikan oleh selungkup terhadap akses ke bagian yang
mengakibatkan risiko cedera pada orang, masuknya benda padat asing, dan / atau
masuknya air sebagaimana yang dijabarkan dengan metode uji standar.

4.11 Pengujian Karakteristik

Pengujian yang dilakukan untuk mengetahui karakteristik dari unit inverter secara
individual. Pengujian ini dapat dilakukan dengan menggunakan alat uji simulator.

4.12 Pengujian Rutin

Pengujian yang dilakukan oleh pabrikan untuk unit yang diproduksinya dalam rangka
memisahkan produk yang cacat.

4.13 Pengujian Komisioning

Pengujian yang dilakukan setelah unit inverter terpasang pada satu sistem yang
terintegrasi.

5 Konstruksi

5.1 Umum

Inverter merupakan satu unit kesatuan peralatan yang dilindungi oleh rangka dan
selungkup baik terbuat dari bahan metal maupun non metal (bahan polimer). Rangka dan
selungkup dari bahan polimer umumnya hanya digunakan untuk inverter dengan
kapasitas kecil dan tidak diatur dalam standar ini.

3
SPLN D3.022-2: 2012

Dari konstruksi selungkupnya inverter dibagi menjadi dua golongan, pasangan dalam dan
pasangan luar (environmental rated enclosure). Untuk selungkup tipe pasangan luar
harus memenuhi persyaratan yang ditetapkan untuk pengujian pasangan luar secara
khusus.

5.2 Rangka dan Selungkup

Kerangka unit Inverter dapat terbuat dari besi siku atau pelat baja fabrikasi yang dilapisi
anti karat, berbentuk kanal U, L atau bentuk lainnya. Kerangka harus kuat menahan
operasi normal dan gerakan-gerakan lainnya tanpa kerusakan. Susunan kerangka harus
sedemikian sehingga tidak ada arus bocor mengalir pada penyangga vertikal atau
horizontal akibat induksi dari arus pelayanan dan juga tidak terjadi pemanasan yang tidak
semestinya pada kerangka.
Konstruksi selungkup harus kokoh yang melindungi semua bagian komponen yang
dilewati arus. Selungkup harus melindungi bagian-bagian tersebut dari kerusakan
mekanis akibat pengaruh gangguan eksternal.
Ketebalan lembaran metal yang digunakan minimum 2,4 mm.
Sekrup untuk lembaran metal selungkup tidak boleh digunakan untuk penutup, pintu atau
bagian lain yang harus dilepas pada saat pengawatan atau mengoperasikan peralatan.
Sekrup untuk mesin, sekrup jenis tap dan sekrup berulir dapat digunakan langsung ke
lembaran metal untuk sedikitnya dua kali putaran sekrup. Sekrup untuk memasang
komponen internal tidak boleh dilepas selama pengawatan dan pengoperasian.
Inverter harus dirakit sedemikian rupa sehingga tidak terpengaruh oleh getaran yang
ditimbulkan oleh pengoperasian normal. Saklar, tempat sekring dan pemegang lampu
harus terpasang dengan aman dan terhindar dari kemungkinan terputar atau bergeser
dari tempat pemasangannya.

5.3 Pintu Panel dan Lubang Ventilasi

Selungkup harus memiliki pintu yang dilengkapi engsel dan kunci. Penutup berengsel ini
jika diperlukan harus dapat dibuka pada operasi normal. Penutup dapat menggunakan
sekrup pengunci atau sarana lainnya. Penutup juga dilengkapi dengan pelindung pemisah
sehingga bagian yang bertegangan tidak dapat disentuh langsung pada saat penutup
dibuka.

5.3.1 Pintu Kaca

Pintu yang menggunakan kaca harus memenuhi persyaratan dibawah, kaca harus
terpasang dengan baik sehingga tidak mudah terlepas dan harus memberikan
perlindungan mekanis untuk bagian-bagian yang dilindungi.
Kaca yang digunakan :
a. Untuk dimensi kaca 102 mm (4 inci), ketebalan tidak boleh kurang dari 1,6 mm (1/16
inch);
b. Untuk kaca seperti digambarkan pada butir (a) diatas dan tidak melebihi dimensi dari
929 cm2 (144 persegi inci) dan memiliki dimensi yang lebih besar dari 305 mm (12
inci), ketebalan tidak boleh kurang dari 3,2 mm (1/8 inci);

4
SPLN D3.022-2: 2012

c. Kaca yang digunakan untuk menutupi area yang lebih besar seperti yang dijelaskan
dalam butir (b) ketebalan tidak boleh kurang dari 3,2 mm dan:
1. Harus terbuat dari jenis tampered, sehingga ketika pecah sesuai dengan
spesifikasi unjuk kerja dan metode uji bahan keselamatan glazing yang digunakan
bangunan, ANSI Z97.1-1984 (R1994), atau
2. Harus mampu menahan benturan 3,38 joule (2-1/2 ft-lbf) bola baja dengan
diameter 50,8 mm (2 inci) dan berat 535 gram (1,18 pon), tanpa retak atau pecah.

5.3.2 Lubang Ventilasi

Lubang ventilasi selungkup bawah dan atas dapat dilihat pada gambar berikut:

2x dan tidak kurang


dari 25 mm
Plat dinding (atas maupun bawah
selungkup pelindung api

Bukaan bawah

Gambar 1. Lubang Ventilasi Bagian Bawah

Desain menyilang penutup atas

Bukaan miring

Bukaan vertikal

Gambar 2. Lubang Ventilasi Bagian Atas

5.4 Perlindungan Terhadap Korosi

Komponen besi dan baja harus dilindungi terhadap korosi menggunakan enamel,
galvanis, plating, atau bahan setara lainnya (seperti dijelaskan). Hal ini berlaku untuk
semua komponen yang digunakan untuk keperluan mekanik.

5
SPLN D3.022-2: 2012

Untuk inverter yang memiliki rangka dan selungkup terbuat dari lembaran metal/pelat
baja, harus dilindungi dengan cat anti karat (Zinc Chromate atau Red Lead) dua lapis atau
dengan galvanis celup panas (hot dip galvanizing). Tebal lapisan minimum 500 gram per
m2, atau dengan ketebalan minimum 70 mikron.

5.5 Rain dan Sprinkler test

Pengujian ini mengacu sepenuhnya kepada standar UL 1741-2005.


Sebelum dilakukan Rain dan Sprinkler test unit inverter tersambung lengkap seperti pada
kondisi normal sesuai dengan petunjuk pemasangan.
Hasil pengujian ini dinyatakan baik jika tidak ada air yang masuk dalam unit inverter.
Dalam Perlakuan rain dan sprinkler test mengikuti urutan uji seperti dalam tabel 1 berikut.

Tabel 1. Urutan Operasi Pada Uji Rain dan Sprinkler

Durasi (jam) Unit Air

1 On Off
1/2 Off On
1 On On
1/2 Off On

6 Karakteristik Inverter

6.1 Kriteria Teknis

Secara umum kriteria teknis inverter adalah sebagai berikut :

1. Alat Pengontrol atau Inverter yang digunakan harus sesuai kriteria berikut:
(a) PLTS On Grid menggunakan inverter jenis On Grid Inverter;
(b) PLTS Off Grid menggunakan inverter jenis Off Grid Inverter/Bi-directional
inverter;
(c) PLTS Hibrid menggunakan inverter jenis Bi-directional atau dikombinasi On
Grid Directional Inverter.
2. Tegangan Keluaran Inverter harus memiliki kualitas gelombang dengan THD (Total
Harmonic Distortion) maksimum 3 %. THD arus untuk grid connected 5%;
3. Memiliki sistem pengaturan MPPT (Maximum Power Point Tracking) dengan
metoda PWM (Pulse Width Modulation);
4. Mampu bekerja pada suhu lingkungan sampai dengan 45o C;
5. Current Limited Ihsc 3 kali In (arus hubung singkat 3 kali arus nominal);
6. Efisiensi > 90% pada beban penuh;
7. Mempunyai fitur PQ mode untuk grid connected dan PV untuk stand alone.

6.2 Kapasitas Inverter

6
SPLN D3.022-2: 2012

(a) Kapasitas atau daya inverter harus mampu pada kondisi daya rata-rata, tipikal dan
surja;
(b) Kapasitas inverter dalam kVA minimum 1,2 kali kapasitas PV terpasang;
(c) Kapasitas inverter setiap string disesuaikan dengan kapasitas beban puncak
dengan pengaturan sesuai tabel 2 berikut:

Tabel 2. Kapasitas Modul Per Unit

Kapasitas Jumlah Kapasitas per unit


(kWp) String (kW/string)

100 2-3 40 - 50
101 200 2-4 50 - 100
201 300 3-6 50 - 100
>300 3 100 - 300

6.3 Parameter Yang Dispesifikasikan

Parameter inverter yang dispesifikasikan:

Kondisi masukan (disesuaikan dengan desain):


Tegangan dan arus nominal;
Julat tegangan;
Variasi dinamik tegangan masukan (dynamic variations of input voltage).

Kondisi keluaran:
Jumlah fase : fase tiga;
Tegangan nominal : 400 V;
Toleransi tegangan : -10 %,+5 %;
Arus nominal (disesuaikan dengan desain);
Frekuensi keluaran : 50 Hz;
Frekuensi : 0.5 Hz;
Pembatas arus (disesuaikan dengan desain);
Karakteristik beban (disesuaikan dengan desain);
Efisiensi inverter pada beban penuh > 90%.

Parameter lain yang dapat dipertimbangkan sebagai spesifikasi:


Rugi tanpa beban (loss without load / self consumption) : maks 40 Watt ;
Interaction with the master control;
Kondisi lingkungan (environmental conditions) :
suhu 0C 45C;
kelembaban relatif : 0-95% rh.
Gambaran mekanikal umum (general mechanical features);
Persyaratan keselamatan (safety requirements);
Gangguan frekuensi radio (r.f.i.);
Instrumentasi;
Menimbulkan kebisingan akustik (acoustic noise generation) : <50 dB.

7
SPLN D3.022-2: 2012

6.4 Komponen Utama

Komponen utama pada inverter: bagian komutator elektronik, mikro-prosesor, power


diode, kapasitor untuk catu daya, komponen untuk sistem pengukuran, relai/kontaktor,
varistor, super kapasitor, sistem konverter, filter, perangkat komunikasi data, harus
memiliki kualitas kelas industri dan dibuktikan dengan sertifikat keaslian produk (certificate
of origin) atau data pendukung dari pabrikan komponen.

6.5 Peralatan Proteksi

6.5.1 Over/Under Frequency

Untuk unit inverter yang dihubungkan ke jaringan/utilitas harus dilengkapi dengan proteksi
over/under frekuensi. Bila frekuensi jaringan yang terhubung menyimpang keluar dari
kondisi yang ditentukan unit harus berhenti enerjais. Unit tidak perlu berhenti enerjais jika
frekuensi kembali ke kondisi normal sesuai dengan waktu trip yang ditetapkan.
Inverter harus memiliki julat pengaturan frekuensi yang lebar 50 Hz 5 Hz. Namun bila
inverter dihubungkan ke jaringan luar dan frekuensi jaringan sistem melampaui julat 1
Hz (atau nilai frekuensi yang ditentukan), maka inverter harus mampu berhenti enerjais
dalam waktu 0,2 detik

6.5.2 Over/Under Voltage

Inverter harus dilengkapi over/under voltage dari sisi masukan dan keluaran.

6.5.3 Over Heat Protection

Inverter harus dilengkapi dengan pelindung panas berlebih, secara otomatis inverter
harus shutdown dan restart.

6.5.4 Surge Dissipation

Unit inverter harus dilengkapi dengan surge dissipation/arrester yang mampu memotong
tegangan lebih akibat sambaran/induksi petir.

6.5.5 Proteksi Arus Lebih

Peralatan proteksi arus lebih dapat menggunakan MCCB atau fuse dan harus bisa
diakses dari luar atau ditempatkan dibelakang penutup berengsel. MCCB atau fuse dan
pemegang fuse harus memiliki tegangan dan arus pengenal yang sama atau lebih dari
jaringan yang terhubung dengannya.
Pemutus tenaga yang berada pada masukan atau keluaran harus dapat membuka semua
penghantar yang tidak terhubung ke bumi. Pemutus tenaga dengan tipe multipole, harus
memiliki fasilitas common trip.
Proteksi arus berlebih pada keluaran AC
Proteksi arus berlebih harus ada pada keluaran AC yang tidak dibumikan dengan syarat
sebagai berikut:
8
SPLN D3.022-2: 2012

Nilai arus dari proteksi tersebut tidak melebihi kapasitas arus jaringan;
Proteksi arus dipasang untuk setiap keluaran dari inverter. Apabila inverter
memiliki hanya satu keluaran dan kemudian diparalel, maka proteksi arus berlebih
cukup satu saja;
Proteksi arus berlebih pada keluaran ke baterai (untuk sistem yang menggunakan
baterai/storage);
Proteksi arus berlebih harus dipasang pada jalur pengisian ke baterai. Proteksi ini
bertipe DC dan diletakkan dekat dengan terminal baterai. Proteksi ini memiliki nilai
arus berdasarkan kapasitas arus jaringan yang menghubungkan inverter dengan
baterai.

6.5.6 DC Ground Fault Detector/Interruptor (GFDI)

Inverter atau Charge Controller dengan masukan langsung dari larik (array) PV yang
dibumikan, harus memiliki fasilitas GFDI. GFDI harus mampu mendeteksi gangguan bumi
(ground fault), menyediakan indikasi gangguan, memutuskan aliran arus gangguan dan
mengisolasi bagian larik (array) PV yang terganggu atau membuat inverter menghentikan
pengiriman daya. Apabila GFDI melakukan pemutusan aliran daya karena pembatas arus
terlampaui, maka tidak boleh dilakukan automatic reclose. Pembatas arusnya dapat
dilihat di tabel 3 berikut:

Tabel 3. Penyetelan Deteksi Arus GangguanBumi Maksimum

Penyetelan deteksi arus gangguan


Nilai perangkat (kW)
bumi maksimum (A)
0-25 1
26-50 2
51-100 3
101-250 4
>250 5

Apabila GFDI men-trip-kan disebabkan oleh kehilangan daya dari jaringan PLN, maka
GFDI harus bisa melakukan automatic reclose apabila listrik dari jaringan PLN telah
tersedia kembali.

6.6 Spesifikasi Operasi

6.6.1 Islanding Operation

Inverter yang dihubungkan ke jaringan harus dilengkapi dengan peralatan anti-islanding


operation. Inverter harus mampu berhenti enerjais dalam waktu 2 detik setelah kehilangan
catu listrik dari jaringan.

6.6.2 Restart Operation

Inverter yang dihubungkan ke jaringan harus dilengkapi dengan peralatan untuk


automatic restart operation.
9
SPLN D3.022-2: 2012

Dalam hal terjadi kegagalan daya sesaat, inverter membaca kecepatan rotasi motor yang
meluncur dan output frekwensi dan kemudian dapat memulai kembali beroperasi dengan
menyesuaikan kecepatan rotasi.

6.6.3 Drooping Function

Ketika dua atau lebih inverter yang digunakan untuk mengoperasikan ke beban tunggal,
fungsi ini mencegah beban dari berkonsentrasi pada satu beban karena ketidak
seimbangan inverter.

6.7 Saklar dan Kontrol

Saklar AC atau DC dan peralatan kontrol lainnya harus memiliki nilai arus yang lebih
tinggi dari sirkit yang dikontrolnya pada pengoperasian normal.
Apabila saklar atau CB dioperasikan dengan cara vertikal (atas-bawah) maka posisi
saklar/CB saat di atas adalah posisi ON.

6.8 Peralatan Pemutus

Peralatan pemutus adalah:


Membuka semua konduktor yang tidak dibumikan yang sebelumnya terhubung;
Terdiri dari saklar/CB yang dioperasikan secara manual;
Menggunakan tuas yang bisa diakses dari luar penutup inverter atau terletak
dibelakang penutup berengsel yang bisa dibuka tanpa menggunakan alat khusus;
Memiliki tanda khusus.

Peralatan pemutus yang dioperasikan secara vertikal (atas-bawah) maka posisi saklar/CB
saat di atas adalah posisi ON
Apabila inverter dihubungkan dengan baterai yang ditempatkan terpisah, hanya
diperbolehkan menggunakan satu peralatan pemutus menuju baterai tersebut.

6.9 Kejut Listrik

Tegangan kejut listrik yang diijinkan sesuai tabel 4 yang berikut

Tabel 4. Resiko Tegangan Kejut Maksimum

Unit pasangan dalam Unit pasangan luar (potensial


Jenis tegangan (potensial rendah untuk tinggi untuk kontak basah
kontak basah) (tidak termasuk pencelupan)

1 sinusoidal ac 30 V rms 15 V rms


2 non sinusoidal ac 42,4 V puncak 21,2 V puncak
3 dc murni 60 V 30 V
4 DC terpotong nilai 10-200 Hz 24,8 V puncak 12,4 V puncak
5 Kombinasi dc dan sinusoidal ac AC+DC = 42,4 V AC+DC = 21,2 V
pada frekuensi tidak lebih dari 0 DC 60 0 DC 10,4
100 Hz AC+DC = 20,9 < DC 60 AC+DC = 10,4 < DC 30

10
SPLN D3.022-2: 2012

6.10 Koneksi ke Keluaran AC

6.10.1 Inverter Stand-Alone

Keluaran AC dari inverter stand-alone harus memenuhi persyaratan untuk dihubungkan


ke jaringan TM / beban.

6.10.2 Inverter On Grid / Hybrid

Keluaran AC inverter jenis ini harus memenuhi persyaratan untuk dihubungkan ke


jaringan.

6.11 Peralatan Pembumian

Semua bagian metal harus disediakan sarana untuk pembumian.


Sarana untuk pembumian harus disediakan ke setiap sistem pengkawatan yang berikut:
Sirkit masukan dc;
Sirkit masukan ac;
Sirkit keluaran ac;
Sirkit baterai.

6.12 Penghantar Sirkit Pembumian Untuk Keluaran AC

Inverter on-grid tidak boleh memiliki sambungan langsung antara keluaran ac dan
penutup (cover/casing).
Inverter off-grid harus memiliki penghantar yang dibumikan untuk jaringan keluaran AC.
Penghantar pembumiannya berupa:
Fase tunggal, 2 kawat satu konduktor/penghantar;
Fase tunggal, 3 kawat konduktor netral;
Fase jamak, memiliki satu kawat bersama untuk semua fase, maka menggunakan
konduktor bersama (common conductor).

Penghantar tersebut di atas digabung dengan penghantar yang dibumikan dan


dihubungkan pula ke penutup/cover yang terbuat dari metal atau ke bagian metal chasis
yang terbuat dari plastik.
Ukuran penghantar tersebut adalah mengikuti tabel 5 di bawah:

Tabel 5. Jumper Pengikat Ukuran Minimum

Sirkit nilai arus maksimum Tembaga AWG atau Kcmil Al atau Cu-clad Al, AWG atau
2 2
(Ampere) (mm ) Kcmil (mm )

15 8 (8,4) 6 (13,3)
20 8 (8,4) 6 (13,3)
30 8 (8,4) 6 (13,3)
40 8 (8,4) 6 (13,3)

11
SPLN D3.022-2: 2012

60 8 (8,4) 6 (13,3)
90 8 (8,4) 6 (13,3)
100 6 (13,3) 4 (21,2)
150 6 (13,3) 4 (21,2)
200 4 (21,2) 2 (33,6)
340 2 (33,6) 1/0 (53,5)
400 1/0 (53,5) 3/0 (85,0)
500 1/0 (53,5) 3/0 (85,0)
600 2/0 (67,4) 4/0 (107,2)
800 2/0 (67,4) 4/0 (107,2)
1000 3/0 (85,0) 250 (127)
1200 250 (127) 250 (127)
1600 300 (152) 400 (203)
2000 400 (203) 500 (253)
2500 500 (253) 700 (355)
3000 600 (304) 750 (388)
4000 700 (380) 1000 (508)
5000 900 (456) 1250 (635)
6000 1200 (608) 1600 (759)

6.13 Instalasi Jaringan Bagian Dalam Inverter

Instalasi jaringan di bagian dalam inverter harus menggunakan kawat yang biasa
digunakan pada instalasi gedung dengan nilai suhu, tegangan dan kondisi ditempat mana
inverter akan digunakan. Instalasi jaringan tersebut harus memenuhi syarat ketebalan
insulasi yang berlaku.
Instalasi jaringan pada inverter harus terlindungi dan tidak tersentuh dari luar. Instalasi
jaringan harus aman dari kemungkinan tergores benda tajam, tergesek oleh material yang
bergerak sehingga menghilangkan insulasi.

6.14 Koneksi Elektris

Sambungan kabel pada Instalasi jaringan harus tersambung dengan baik, andal dan kuat.
Sambungan yang disolder, haruslah diperkuat secara mekanis sebelum dilakukan
penyolderan.

6.15 Komponen Kabel/Kawat

Komponen yang mengalirkan arus harus terbuat dari perak, tembaga, tembaga campuran
aluminum, aluminum atau yang setara.

6.16 Kapasitor

Kapasitor yang digunakan untuk menaikkan faktor daya dan menghilangkan interferensi
elektromagnetik dan biasanya berisi minyak harus memenuhi standar kapasitor yang
berlaku. Kapasitor yang dihubung silang dengan masukan/keluaran AC yang terhubung
ke jaringan listrik PLN harus memenuhi persyaratan untuk kapasitor tipe hubung silang.

12
SPLN D3.022-2: 2012

6.17 Sirkit komunikasi

Sirkit komunikasi data dapat menggunakan RS-232 atau RJ-45. Sirkit untuk sinyal yang
menggunakani RS232 harus memenuhi syarat sebagai berikut:
Terisolasi dari jaringan internal inverter. Bisa dengan menggunakan optik isolator,
transformator isolator atau kapasitor.

7 Kinerja Inverter

7.1 Persyaratan Umum

Inverter dan konverter harus memenuhi syarat-syarat pengujian yang berlaku. Syarat-
syarat ini akan dijelaskan pada bagian berikutnya dari standar ini.
Pengujian kinerja ini dilakukan dengan mencatu daya ke inverter melalui pencatu daya
yang mampu mensimulasikan karakteristik arus dan tegangan. Impedansi dari simulator
pencatu daya ini tidak boleh lebih 5% dari impedansi keluaran inverter, dimana besar
impedansi keluaran inverter adalah hasil bagi dari tegangan keluaran pengenal dan arus
keluaran pengenal.

7.2 Suhu

Inverter tidak boleh mencapai suhu yang memungkinkan untuk terbakar, merusak
material, berpotensi mengaktifkan peralatan proteksi, apabila beroperasi maksimum pada
suhu sekitar yang normal yaitu 25oC. Untuk pengujian ketahanan inverter terhadap suhu,
bisa dilihat pada tabel berikut:

Tabel 6. Koreksi Pengukuran Suhu

Nilai suhu ruang sekitar dari Koreksi suhu


Suhu ruang uji
unit pengamatan
o o o
o o Julat antara 10 C-40 C (50 C- a
1 25 C (77 F) o
o o o 104 F)
2 julat dari 25 C-40 C (77 C-104 o o o
o Julat antara 20 C-40 C (68 C- b
C) o
o o 104 F)
3 > 40 C (104 F) o
Suhu sekitar pengenal C d

a. suhu pengukuran adalah untuk dikoreksi dengan penambahan [ketika suhu ruang uji lebih
rendah dari 25 C (77 F)] atau dengan pengurangan [ketika suhu ruang uji lebih tinggi dari 25
C (77 F)] dari perbedaan antara 25C (77 F) dan suhu uji sekitar.
b. Suhu pengukuran adalah untuk dikoreksi dengan penambahan (ketika suhu ruang uji lebih
rendah dari suhu ruang pengenal) atau pengurangan (ketika suhu ruang uji lebih tinggi dari
nilai suhu ruang) dari perbedaan antara suhu pengenal dan suhu ruang uji.
c. Toleransi:
o o
Minus (-) tidak kurang dari 5 C (9 F) dibawah suhu ruang pengenal
Plus (+) tidak ditentukan
d. Bila suhu uji ruang setara suhu ruang pengenal, tidak ada koreksi yang harus dibuat, dan suhu
diukur harus tidak melebihi batas suhu maksimum yang ditentukan dalam Tabel 4. Bila suhu
ruang uji lain dengan suhu ruang pengenal, koreksi harus dibuat seperti yang dijelaskan dalam
butir b.

13
SPLN D3.022-2: 2012

Tabel 7. Suhu Permukaan Maksimum


a
Komposisi permukaan
lokasi
metal non metal
o o o o
50 C (122 F) 60 C (140 F)
Handel atau tombol-tombol yang
digenggam untuk mengangkat,
membawa, atau handel pemegang

atau pemegang, dan permukaan o o o o


60 C (140 F) 85 C (185 F)
lainnya yang diperlakukan
yang kontak dan saat pemeliharaan
oleh pengguna
b
Permukaan kontak biasa o o o o
70 C (158 F) 95 C (203 F)
a
Handel, tombol, atau komponen serupa yang terbuat dari bahan selain metal yang disepuh atau
dilapisi dengan metal yang memiliki ketebalan dari 0,127 mm (0,005 inci) atau kurang yang akan
dinilai sebagai bagian non-metal.
b
selain tabel 5

14
SPLN D3.022-2: 2012

Tabel 8. Suhu Maksimum

Derajat
o o
No Bahan dan komponen C F
b b
1 Kapasitor: 65 149
b b
2 a. Jenis elektrolik 90 194
b. Selain dari elektrolik
c c
3 Terminal pengawatan 75 167
4 Insulasi elektrik 90 194
Rele,solenoid dan komponen sejenisnya:
a. Kelas 105 (kelasA) Kumparan
insulasi
Cara termokopel
a a
Cara resistans 90 194
110 230
b. Kelas 130 (kelas B)
Kumparan insulasi
Cara termokopel a a
Cara resistans 110 230
120 248
Sistem insulasi transformator:
5 a. Kelas 105 (kelas A)
Cara termokopel a a
Cara resistans 90 194
b. Kelas 130 (kelas B) 95 203
Cara termokopel a a
110 230
Cara resistans
120 248
c. Kelas 155 (kelas F)
Cara termokopel a a
135 275
Cara resistans 140 284
d. Kelas 180 (kelas H)
Cara termokopel 150
a
302
a

Cara resistans 175 320


e. Kelas 200 (kelas N)
Cara termokopel 165
a
329
a

Cara resistans 175 347


f. Kelas 220 (kelas R)
a a
Cara termokopel 180 356
Cara resistans 190 374
6
d d
Komposisi phenolik, insulasi elektrik bagian 150 302
yang mudah rusak akibat api dan kejut listrik
7 90 194
Kayu dan bahan lain yang mudah terbakar
d,e d,e
8 60 140
Karet, termoplastik-kabel insulasi dan cord
9 F f
Jenis lain dari kabel insulasi
10
Permukaan terpasang tetap dan yang 90
dilepas ketika akan dipasang

15
SPLN D3.022-2: 2012

c c
11 Semua titik atau blok terminal atau 65 140
kompartemen pengawatan yang mana
konduktor dapat kontak.
12 Lapisan kompon termoplastik g g
h,d h,d
13 Selenium rectifier 75 167
14 Power semiconductor I I
15 Print wiring board j j
a
Pada titik permukaan kumparan yang suhunya dipengaruhi oleh sumber
eksternal panas, suhu diukur dengan termokopel dapat menjadi 5 C (9 F)
lebih tinggi dari yang ditentukan ketika suhu kumparan yang diukur dengan
Metode resistans tidak lebih dari yang ditetapkan.
b
Sebuah kapasitor yang beroperasi pada suhu lebih dari 65 C (149 F)
untuk elektrolitik atau lebih dari 90 C (194 F) untuk lainnya yang suhu
pengenal lebih tinggi harus tidak melebihi batas suhu penandaannya .
c
Suhu diamati pada terminal dan pada titik blok terminal kabel atau
komponen pengawatan dari unit yang dapat melebihi nilai yang ditetapkan
dan tidak akan mencapai suhu yang lebih tinggi dari suhu penandaannya.

d
suhu yang dibatasi pada komposisi fenolik dan karet dan isolasi
termoplastik tidak berlaku untuk senyawa yang memiliki sifat tahan panas
sesuai dengan Standar untuk Bahan polimer - Panjang Evaluasi Properti
Term, UL 746B.
e
Untuk panjang pendek karet atau termoplastik- cord terinsulasi di dalam
unit, suhu lebih dari 60 C (140 F) di mana masing-masing konduktor
individu mempunyai insulasi tambahan nilai untuk suhu diukur dan memiliki
sifat dielektrik diukur sesuai dengan Standar untuk Bahan polimer-Pendek
Evaluasi Properti Jangka, 746A UL, dan Standar Bahan polimer-Long Term
Evaluasi Properti, 746B UL.
f
Selain ditentukan dalam (e), suhu maksimum tidak akan melebihi nilai suhu
kawat.
g
Batas Senyawa penyegelan suhu 15 (27 F) kurang dari titik pelunakan
senyawa sebagaimana ditentukan dalam C
sesuai dengan metode uji untuk Suhu Vicat pelunakan dari Plastik, ASTM
D1525-91.
h
Sebuah suhu maksimum 85 C (185 F) berlaku di mana perakitan stack
terisolasi dengan komposisi fenolik atau bahan isolasi dinilai untuk suhu
150 C (302 F) atau lebih.
i
Untuk semikonduktor daya switching dan perangkat sejenis, batas suhu
maksimum pada kasus tidak akan melebihi Kasus suhu maksimum yang
ditentukan oleh produsen semikonduktor.
j
Untuk papan cetak-kabel, suhu maksimum tidak melebihi rating suhu
papannya.

7.3 Kekuatan Dielektrik

Inverter harus mampu bertahan 1 menit tanpa mengalami kerusakan untuk uji :1000 Volt
ditambah dua kali tegangan maksimum.

16
SPLN D3.022-2: 2012

Titik uji adalah:


a. Antara Sirkit masukan dan bagian logam inverter;
b. Antara Sirkit keluaran dan bagian logam inverter;
c. Antara Sirkit masukan dan sirkit keluaran.

7.4 Karakteristik Keluaran

Inverter Stand-Alone harus memenuhi syarat yaitu tegangan keluaran harus dalam julat
10% dari tegangan pengenalnya apabila dihubungkan dengan pasokan input
pengenalnya dan dibebani sesuai dengan keluaran arus pengenalnya. Frekuensi keluaran
dalam julat 1 Hz dari frekuensi pengenalnya.

Inverter On-Grid harus memenuhi syarat yaitu mampu beroperasi pada keluaran arus
10% ketika dibebani dan terhubung sesuai dengan masukan pengenalnya. Frekuensi
keluaran dalam julat 0.5 Hz dari frekuensi pengenalnya.

Inverter harus memenuhi syarat uji dalam penyambungan dengan jaringan PLN. Inverter
memiliki kemampuan setting limit tegangan dan frekuensi serta melakukan pemutusan
(trip) apabila pembatas tersebut terlampaui.

7.5 Julat Daya Masukan (Input Range)

Inverter on-grid harus mampu beroperasi normal apabila daya masukannya masih sesuai
dengan spesifikasi julat masukannya. Dalam pengujiannya, masukan inverter akan diatur
mulai dari tegangan minimum hingga tegangan maksimum.

7.6 Distorsi Harmonisa

Untuk inverter stand-alone, total rms dari harmonisa tegangan (tanpa tegangan
fundamental), tidak boleh melebihi 30% dari tegangan fundamentalnya. Tegangan rms
untuk setiap harmonisa tidak boleh melebihi 15% dari nominal tegangan rms
fundamentalnya. Pengukuran dilakukan ketika inverter menyalurkan daya 100% dari
kemampuannya ke beban resistif.
Untuk inverter yang dihubungkan ke jaringan existing, THD yang diijinkan <5% (SPLN
D5.004-1:2012).

7.7 Kompatibilitas Dengan Jaringan PLN

Secara umum, inverter harus kompatibel dengan jaringan PLN.

7.8 Penandaan

Semua penandaan haruslah permanen. Penandaan bisa dilakukan dengan beberapa


cara sebagai berikut:
Dibentuk/diembos;

17
SPLN D3.022-2: 2012

Pengukiran pada logam;


Stempel yang tak terhapus pada label yang sensitif pada tekanan.

Penandaan harus mudah terbaca, tidak mudah terhapus, penandaan ini termasuk:
Nama pabrikan, merek dagang, atau penandaan mengenai organisasi/institusi
yang bertanggung jawab terhadap produk inverter tersebut;
Nomor katalog unit;
Nilai elektris;
Tanggal pembuatan atau kode produksi sehingga bisa diketahui kapan unit
inverter tersebut diproduksi.

Apabila inverter ini disambungkan ke sistem jaringan PLN, maka harus ditandai dengan
tulisan Inverter On-Grid to PLNs network
Simbol DC pada inverter haruslah seperti gambar berikut:

Simbol catu arus DC

Gambar 3. Simbol Suplai Arus DC Pada Inverter

Simbol AC pada inverter haruslah seperti gambar berikut

Simbol catu AC

Gambar 4. Simbol AC Pada Inverter

18
SPLN D3.022-2: 2012

Simbol pembumian

Simbol untuk penghantar pembumian peralatan

Gambar 5. Simbol Pembumian Inverter

Simbol tombol on/off

Gambar 6. Simbol TombolOn / Off Pada Inverter

19
SPLN D3.022-2: 2012

8 Daftar Mata Uji Karakteristik Inverter

Metode
No. Item Uji J R K
Uji/Acuan/Persyaratan
1 2 3 4 5 6

A PEMERIKSAAN VISUAL DAN KONSTRUKSI


Pemeriksaan visual, Penandaan dan Butir 7.8 dan butir 6.3
1.
spesifikasi UL 1741 butir 63,64, 65
Butir 5
2. Konstruksi
UL 1741 butir 4,5
B PERLINDUNGAN KOROSI DAN RAIN & SPRINKLER
Butir 5.4
1. Perlindungan Korosi UL 1741 butir 11
Rain and Sprinkler Tests Butir 5.5
2.
(Untuk jenis Out door) UL 1741 butir 59
C KEJUT LISTRIK DAN SIFAT INSULASI
Butir 6.7
1. Kejut Listrik
UL 1741 butir 11
Butir 7.3
2. Kekuatan Dielektrik
UL 1741 butir 44
D KARAKTERISTIK

1. Parameter dan Kriteria Teknis Butir 6.1 dan buitr 6.3

2. Kapasitas Inverter Butir 6.2



3. Butir 7.4
Nilai keluaran
UL 1741 butir 45
4. Butir 7.5
Julat daya masukan UL 1741 butir 45
Butir 7.6
5. Distosi Harmonisa UL 1741 butir 45

E PERALATAN PROTEKSI Butir 6.5


Butir 7.7
F KOMPATIBILITAS JARINGAN
UL 1741 butir 46

Butir 7.2
G SUHU

CATATAN: J = Uji jenis ; R = Uji Rutin ; K = Komisioning

20
Pengelola Standardisasi :
PT PLN (Persero) Pusat Penelitian dan Pengembangan Ketenagalistrikan
Jl. Durentiga, Jakarta 12760, Telp. 021-7973774, Fax. 021-7991762,
www.pln-litbang.co.id
Pengelola Standardisasi :
PT PLN (Persero) Pusat Penelitian dan Pengembangan Ketenagalistrikan
Jl. Durentiga, Jakarta 12760, Telp. 021-7973774, Fax. 021-7991762,
www.pln-litbang.co.id

Anda mungkin juga menyukai