Anda di halaman 1dari 2

1.

Seorang laki-laki dibawa keluarganya ke puskesmas karena mengaku merupakan utusan dari Allah
SWT. Disebut apakah gejala pada kasus tersebut?
a. Halusinasi
b. Ilusi
c. Waham
d. Ide

2. Seorang perempuan dibawa keluarganya ke puskesmas karena mengaku sering mendengar suara-
suara perintah untuk membunuh anaknya disebut apakah gejala pada kasus tersebut?
a. Waham
b. Delusi
c. Halusinasi
d. Ilusi

3. Seorang laki-laki datang dengan keluhan sulit untuk memulai tidur. Pasien juga mengaku merasa
tidak semangat dalam melakukan pekerjaannya, sering merasa lelah dan tidak nafsu makan. Istri
pasien mengatakan keluhan ini muncul sejak 1 bulan yang lalu setelah pasien di-PHK. Apakah
diagnosis yang mungkin pada kasus diatas?
a. Depresi ringan
b. Depresi sedang
c. Depresi berat
d. Gangguan cemas menyeluruh

4. Seorang laki-laki datang dengan keluhan sulit untuk memulai tidur. Pasien juga mengaku merasa
tidak semangat dalam melakukan pekerjaannya, sering merasa lelah dan tidak nafsu makan. Istri
pasien mengatakan keluhan ini muncul sejak 1 bulan yang lalu setelah pasien di-PHK, dan 1 minggu
yang lalu pasien mencoba minum racun tikus. Apakah diagnosis yang mungkin pada kasus diatas?
a. Depresi ringan
b. Depresi sedang
c. Depresi berat
d. Gangguan cemas menyeluruh

5. Seorang wanita 25 tahun berpakaian warna warni dan menggunakan perhiasan berlebihan. Sehari-
hari wanita tersebut banyak bicara dan sering bernyanyi dengan suara lantang. Keluhan ini
berlangsung sejak 2 minggu yang lalu. Menurut keluarganya, 6 bulan yang lalu pasien cenderung
murung dan sering menangis. Apakah diagnosa yang tepat pada kasus diatas?
a. Gangguan afektif manik
b. Gangguan afektif bipolar
c. Gangguan depresi berulang
d. Gangguan hipomanik

6. Seorang wanita 60 tahun datang dengan keluhan berdebar-debar. Pasien juga mengeluh tengkuk
terasa kaku dan sering terbangun saat malam hari. Keluhan ini dirasakan sejak 3 bulan yang lalu
semenjak anaknya merantau ke Jakarta. Pasien mengatakan khawatir terhadap keadaan anaknya.
Apakah diagnosis yang tepat untuk kasus diatas?
a. Gangguan cemas menyeluruh
b. Gangguan panik
c. Gangguan stres akut
d. Gangguan depresi

7. Seorang wanita 23 tahun datang ke IGD dengan keluhan kesulitan bernafas dan merasa tercekik.
Keluhan ini dirasakan mendadak sejak 15 menit yll saat pasien sedang menonton TV di ruang
keluarga. Vital sign dan pemeriksaan fisik dalam batas normal. Ini merupakan kedua kalinya dalam
satu bulan terakhir. Apakah diagnosis yang tepat untuk kasus diatas?
a. Gangguan cemas menyeluruh
b. Gangguan cemas fobia
c. Gangguan psikosomatik
d. Ganggguan panik

8. Seorang mahasiswi 20 tahun mengatakan takut terhadap belalang. Pasien mengatakan sering
keringat dingin dan badan langsung lemas ketika melihat belalang, meskipun belalang tersebut
berjarak 3 meter. Apakah diagnosis pada kasus tersebut?
a. Gangguan panik
b. Gangguan cemas menyeluruh
c. Gangguan fobia
d. Gangguan psikosomatik

9. Seorang perempuan 14 tahun dibawa ke IGD dengan kejang selama 10 menit. Vital sign dan hasil
pemeriksaan fisik dalam batas normal. Pasien dilakukan pemeriksaan EEG dan didapatkan hasil
normal. Keluahn ini mendadak setelah pasien diputuskan oleh pacarnya. Apakah diagnosis pada
kasus tersebut?
a. Kejang demam
b. Gangguan trans
c. Konvulsi disosiatif
d. Epilepsi

10. Wanita 35 tahun datang dengan keluhan nyeri ulu hati . Selain itu pasien juga mengeluh pusing
cekot-cekot, sakit perut dan gatal-gatal di seluruh tubuh. Pemeriksaan fisik dan vital sign dalam
batas normal. Pasien sudah dilakukan pemeriksaan endoscopy, CT scan dan laboratorium dengan
hasil normal pada semua pemeriksaan tersebut. Pasien sudah sering berganti-ganti dokter dan
masih tidak percaya jika keadaan fisiknya normal. Apakah diagnosis pada pasien tersebut?
a. Gangguan somatisasi
b. Gangguan hipokondrik
c. Gangguan cemas
d. Gangguan disosiatif

Anda mungkin juga menyukai