Anda di halaman 1dari 8

SATUAN ACARA PENYULUHAN

TUMBUH KEMBANG ANAK USIA SEKOLAH


Disusun untuk memenuhi tugas keperawatan anak

DI SUSUN OLEH :
SUPRIYANTO
NIM. SN.171186

PROGRAM STUDI PROFESI NERS


STIKES KUSUMA HUSADASURAKARTA
TAHUN AKADEMIK 2017/2018
SATUAN ACARA PENYULUHAN
TUMBUH KEMBANG ANAK USIA SEKOLAH

Pokok Bahasan : Tumbuh Kembang Anak


Sub Pokok Bahasan : Tumbuh kembang anak usia sekolah
Sasaran : Keluarga dan Anak usia sekolah
Hari/Tanggal : Kamis, 23 November 2017
Waktu : 30 Menit
Tempat : Ruang Melati II, RSUD Dr. MOEWARDI

A. Analisis Situsional
Penyuluh : Mahasiswa dari STIkes Kusuma Husada Surakarta
Peserta : Keluarga dan anak usia sekolah

B. Latar Belakang
Menurut Sumiati (2009) anak usia sekolah adalah periode yang dimulai dari usia 06-12
tahun/ anak usia sekolah desebut sebagai masa intelektual, dimana anak mulai berpikir
secara konkrit dan rasional. Pada usia sekolah dasar anak sudah dapat mereaksi rangsangan
intelektual, atau melaksanakan tugas-tugas belajar.
Menurut Wong (2008) periode perkembangan usia anak sekolah merupakan salah satu
tahap perkembangan ketika anak diarahkan menjauh dari kelompok keluarga dan perpusat
di dunia hubungan sebaya yang leih luas.anak usia sekolah mengalami perkembangan dari
usia anak menjadi remaja, yang ditandai dengan perubahan fisik pada mas remajanya.

C. Tujuan
1. Tujuan Umum
Setelah dilakukan penyuluhan kesehatan selama 1x30 menit keluarga mampu
menjelaskan kembali tugas perkembangan anak-anak usia sekolah (6-12 tahun).

2. Tujuan Khusus
Setelah dilakukan penyuluhan tentang tugas perkembangan anak usia sekolah
selama 1x30 menit, klien dan keluarga diharapkan mampu :

2
a. Keluarga mampu menjelaskan pengertian tumbuh kembang pada anak usia sekolah
b. Keluarga mampu menjelaskan faktor apasaja yang mempengaruhi tumbuh kembang
anak
c. Keluarga mampu menjelaskan ciri-ciri tumbuh kembang pada anak usia sekolah

D. Materi
1. Definisi tumbuh kembang anak
2. Faktor yang mempengaruhi tumbuh kembang anak
3. Ciri tumbuh kembang pada anak di usia sekolah

E. Metode
1. Ceramah
2. Tanya Jawab

F. Media
1. Lembar balik
2. Leaflet

G. Seting Tempat
Keterangan :
: Lembar balik
: orang tua dan anak
: Perawat

H. Kegiatan Penyuluhan
KEGIATAN
NO FASE KEGIATAN PENYULUH WAKTU
PESERTA

3
1. Menjawab salam
1. Memberi Salam 2. Memperhatikan
2. Menjelaskan Tujuan penjelasan
1. Pembukaan 5 menit
penyuluhan yang hendak tentang tujuan
dicapai penyuluhan yang
ingin dicapai
1. Menjelaskan tentang
Definisi tumbuh
kembang anak, faktor
1) Memperhatikan
yang mempengaruhi
Pelaksanaan penjelasan yang
2. tumbuh kembang anak, 20 menit
Penyuluhan diberikan
dan ciri tumbuh
2) Klien bertanya
kembang pada anak di
usia sekolah.
2. Sesi tanya jawab
1. Menyimpulkan materi 1. Memperhatikan
yang telah diberikan dan menyimak
3. Penutup 2. Melakukan evaluasi 2. Memperhatikan 5 menit
hasil penyuluhan Evaluasi
3. Memberi salam penutup 3. Menjawab salam

I. Pengorganisasian
1. Supriyanto : sebagai perawat

J. Evaluasi
1. Evaluasi struktur
a. Membuat preplanning sebelum pelaksanaan kegiatan.
b. Membuat kontrak waktu dengan pasien dan keluarga.
c. Menyiapkan media dan perlengkapan.
d. Mempersiapkan setting sesuai dengan preplanning.

4
2. Evaluasi Proses
a. Presentator menyampaikan materi tentang definisi tumbuh kembang anak di usia
sekolah, faktor yang mempengaryhi tumbuh kembang anak usia sekolah, dan ciri-ciri
tumbuh kembang pada anak.
b. Pasien dan Keluarga menanggapi positif pelaksanaan kegiatan.
c. 80% Pasien dan Keluarga hadir dalam acara penyuluhan
d. Media lembar balik yang digunakan sangat efektif
e. Lingkungannya mendukung, pada saat presentasi tenang.
3. Evaluasi Hasil
80% Keluarga dapat menjawab definisi tumbuh kembang anak di usia sekolah, faktor
yang mempengaryhi tumbuh kembang anak usia sekolah, dan ciri-ciri tumbuh kembang
pada anak.

Referensi

Wong, donna L.2008. Buku Ajar Keperawatan Pediatrik volume II. Jakarta : EGC.
Hidayat, A. Aziz Alimul. 2005. Pengantar Ilmu Keperawatan Anak. Salemba Medika.
Jakarta. Herdman. TH 2012. Diagnosis Keperawatan : Definisi dan Klasifikasi 2012-
2014. EGC. Jakarta
Sumiati, Dkk, 2009, Kesehatan Jiwa anak dan Konseling, Cetakan Pertama, Jakarta : Trans
Info Medika.
Kukuh.R dan Murni. 2011. Psikologi Anak. RajaGrafindo Persada. Jakarta

5
LAMPIRAN MATERI

1. PENGERTIAN ANAK USIA SEKOLAH


Anak usia sekolah merupakan anak yang berumur 6-12 tahun, yang artinya
sekolah menjadi pengalaman inti anak. Periode ketika anak-anak dianggap mulai
bertanggung jawab atas perilaku sendiri dalam hubungan dengan orang tua mereka,
teman sebaya, dan orang lainnya. Usia sekolah merupakan masa anak memperoleh dasar-
dasar pengetahuan untuk keberhasilan penyesuaian diri pada kehidupan dewasa (Hidayat.
2005).
2. DEFINISI TUMBUH KEMBANG ANAK DI USIA SEKOLAH
Tumbuh kembang adalah mempelajari sebagai hal yang berhubungan dengan
segala upaya untuk menjaga dan mengoptimalkan tumbuh kembang anak baik fisik,
mental, dan sosial. Perkembangan merupakan interaksi kematangan susunan saraf ousat
dengan organ yang dipengaruhinya. (Murni dan Kukuh .R. 2012).
3. FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TUMBUH KEMBANG ANAK DI USIA
SEKOLAH
a. Faktor genetik
Faktor lingkungan yang mempengaruhi anak pada waktu masih dalam kandungan
atau anak belum lahir, dengan kata lain yang berpengaruh lebih pada orang tua dari
anak tersebut.
b. Faktor lingkungan
Faktor lingkungan berpengaruh sangat besar terhadap tumbuh kembang anak usia
sekolah, apabila anak besar pada lingkungan yang baik atau positif maka kedepannya
anak tersebut akan berkepribadian yang baik, dan sebaliknya apabila anak tumbuh
besar pada lingkungan yang kurang baik atau mengarah ke hal negatif maka buruk
pula perkembangan anak tersebut.
4. Ciri-ciri tumbuh kembang anak
a. Fisik
Energi tinggi
Butuh banyak istirahat
Dorongan pertumbuhan, tanda pubertas

6
b. Sosial
Mulai tampak kepribadian orang dewasa
Dapat memberikan alasan yang lebih masuk akal
Antusias dan tidak malu-malu.
5. TUGAS PERKEMBANGAN ANAK SEKOLAH

Tugas perkembangan anak sekolah adalah sebagai berikut :


a. Mengembangkan keterampilan-keterampilan dasar untuk membaca, menulis dan
berhitung.
b. Belajar bergaul dengan teman sebaya
c. Belajar menjadi pribadi yang mandiri
d. Mempelajari keterampilan fisik yang diperlukan
e. Mulai mengembangkan peran sosial pria atau wanita yang tepat
f. Mengembangkan konsep diri tuntuk kehidupan sehari-hari.

6. CIRI-CIRI PERKEMBANGAN ANAK NORMAL


1. Mengenal dan mengakui namanya.
2. Mulai melakukan sesuatu sendiri dan tidak mau di perintah . Misal : makan sendiri,
minum sendiri.
3. Hanya sebentar mau di pisahkan dengan orang tua.
4. Bertanya hal atau benda asing baginya.
5. Mulai berinteraksi dengan orang lain tanpa di perintah .
6. Menunjukkan rasa suka cita dan rasa tidak suka.
7. Mulai bermain dan berkomunikasi dengan anak lain di luar keluarganya.
8. Mengikuti ritual keeagamaan yang dilakukan keluarga misalnya sholat.

7. TUGAS ORANG TUA DALAM DALAM PERKEMBANGAN ANAK USIA


SEKOLAH
1. Memberikan perhatian dan mulai berkomunikasi. Anak merespon komunikasi
orangtuanya melalui senyuman, kerutan kening, celotehan dan sentuhan.

7
2. Membantu anak belajar memiliki kompetensi sosial yaitu perseptif terhadap orang
lain, kooperatif, asertif, ramah kepada teman sebaya, dan santun kepada orang
dewasa.

8. BAGAIMANA CIRI-CIRI PENYIMPANGAN ANAK USIA SEKOLAH


Penyimpangan yang terjadi pada anak usia sekolah antara lain :
1. Suka membolos dari sekolah
2. Malas belajar
3. Keras kepala.

5. TINDAKAN KELUARGA BILA TERJADI PENYIMPANGAN KELUARGA


1. Upaya di sekolah : mengintensifkan pelajaran agama disekolah, mengintensifkan
bagian bimbingan konseling di sekolah.

2. Upaya menanggulangi masalah kenakalan tidak meluas dan merugikan


masyarakat : anak dikembalikan ke orang tua

3. Upaya pembinaan : pembinaan upaya menjaga jangan sampai terjadi kenakalan


remaja. Pembinaan ilmu pengetahuan, pembinaan kepribadian
yang wajar untuk mencapai pribadi yang sehat dan stabil.

Anda mungkin juga menyukai