Anda di halaman 1dari 14

1.

MOBILE PHONE
A. Pengertian Mobile phone
Mobile phone = cell phone: adalah perangkat elektronik portabel yang berfungsi
sebagaimana pesawat telepon normal, yang dapat bergerak pada suatu area yang
luas. (bandingkan dengan cordless phone).
Kebanyakan mobile phone saat ini menggunakan kombinasi transmisi radio dan
telephone circuit switching (PSTN) konvensional, walaupun packet switching sudah
digunakan untuk beberapa bagian jaringan mobile phone, khususnya untuk layanan
akses Internet dan WAP.
Android adalah software platform yang open source untuk mobile device. Android
berisi sistem operasi, middleware dan aplikasi-aplikasi dasar. Basis OS Android
adalah kernel Linux 2.6 yang telah dimodifikasi untuk mobile device.
Android versi 1.0 dikeluarkan tanggal 23 September 2008. Versi 1.1 adalah versi
yang pertama kali digunakan di mobile phone disusul versi 1.5 (Cupcake), 1.6
(Donut) dst. Versi Android terakhir adalah:
2.2 (Froyo), mempercepat kinerja dengan Just In Time compiler dan Chrome V8
JavaScript engine, Wi-Fi hotspot tethering dan suppport Adobe Flash.
2.3 (Gingerbread), memperbaiki user interface, soft keyboard, copy/paste
features dan support Near Field Communication (NFC).
3.0 (Honeycomb), diperuntukkan untuk tablet yang menggunakan layar lebih
besar, multicore processors dan hardware acceleration untuk grafis.
4.0(Ice-cream sandwich), kombinasi Gingerbread and 3.0
Honeycomb. Integrasi antara platform untuk tablet dan smartphone.
4.1 & 4.2 (Jelly-Bean), user interface yang lebih halus (project butter).
4.4 (Kit-Kat), perbaikan kinerja
B. Perkembangan mobile phone dari tahun ke tahun.

1. Tahun 1983.
Pada tahun 1983 mobile phone memang sudah dada dengan merk Motorola
DynaTAC 8000X. mobile phone yang pertama kali ini memiliki bobot yang cukup
berat yakni 1 Kg. Dan baterai nya hanya mampu bertahan selama 1 jam.

2. Tahun 1987.
Dengan merk dagang Nokia Mobira Cityman 900. Merupakan mobile phone
pertama yang sudah menggunakan jaringan NMT. NMT merupakan singkatan
dari Nordic Mobile Telephony. Bobot yang di miliki mobile phone ini lebih ringan
dari yang sebelumnya yakni hanya memiliki bobot 800 Gram.
3.Tahun 1992.
Dengan merk dagang Nokia 101. Merupakan mobile phone yang pertama kali
menggunakan layar monochrome, antenna, dan mampu menyimpan sampai
dengan 99 nomor telepon.
4.Tahun 1993.
Dengan merk dagang IBM Simon Personal Communicator: merupakan mobile
phone yang pertama yang sudah menggunakan Touch Screen. Yang di hasilkan
dari kerjasama antara IBM dan Bellsouth. Dan mobile phone ini sukses di pasar
amerika.
5.Tahun 1996.
Dengan merk dagang Motorola StarTAC. Merupakan mobile phone yang
berbentuk flip. Moble phone ini juga memiliki bentuk yang indah, ringan, Dan telah
memiliki fitur fitur mendasar dari sebuah Mobile
6.Tahun 1998.
Dengan merk dagang Nokia 5110. Merupakan mobile phone yang sangat terkenal
pada tahun 90an, dan mobile phone ini merupakan mobile phone yang paling irit
daya batrai. Mobile phone ini juga yang pertama kali menggunakan aplikasi yang
sangat terkenal yaitu Snake.
7.Tahun 2000.
Dengan merk dagang Sharp J-SH04.merupakan mobile phone yang di luncurkan
pertama kai di jepang dan sekalius mobile phone yang pertama di dunia yang
menggunakan kamera.
8.Tahun 2002.
Dengan merk dagang RIM BlackBerry 5810.merupakan jenis Rim yang sudah
berkemampuan ber-telpone. Namun RIM Blackberry 5810 ini belum memiliki
speaker.
9.Tahun 2003.
Dengan merk dagang Nokia N-Gage. Merupakan mobile phone yang sengaja
untuk memasukan semua jenis game, guna menyaingi game dari Boy Nintendo.
10.Tahun 2004.
Dengan merk dagang Motorola RAZR V3. Merupakan mobile phone yang
mendapat pujian sebagai desain industri yang menabjubkan
11.Tahun 2005.
Dengan merk dagang Motorola ROKR E1. Yaitu mobile phone hasil kemitraan
dari Apple dan Motorola. Namun dalam pelunjuranya mobile phone ii di cap gagal
karan sesuatu hal.

12.Tahun 2007.
Dengan merk dagang Motorola Motofone F3. Merupakan mobile phone yang di
rilis di australia dan mobile phone yang memiliki harga termurah yakni di bandrol
dengan harga $60.
13.Tahun 2007.
Dengan merk dagang Apple iPhone. Merupakan mobile phone yang di luncurkan
di Amerika dan sudah memiliki perangkat 2G. Namun mobile phone ini belum di
lengkapi dengan fitur fitur dasar seperti MMS dan Recording
14.Tahun 2008.
Dengan merk dagang Samsung G800.merupakan mobile phone yang telah
menggunakan kamera 5 megapixcel, 3 kali optical zoom dan sudah
menggunakan flash ( lampu ). Namun mobile phone ini masih memiliki body yang
besar.
15.Tahun 2009.
Dengan merk dagang HTC Dream (Google Mobile). Merupakan mobile phone
yang di pasarkan di australia pada tahun 2009.dan sudah touch screen,memiliki
sebuah trackbal
16.Tahun 2010 hingga sekarang
Sudah memiliki banyak jenis dan tipe dan memiliki fitur fitur terbaik dan bahkan
sudah ada yang menggunakan sistem operasi kitkat

C. Macam-Macam Mobile Phones


Android

Android merupakan OS yang dibuat oleh Andy Rubin pada tahun 2005
sebelum diakuisisi oleh Google, dirilis tahun 2007 bersamaan dibentuk
Open Handset Alliance. Pada saat perilisan Android bersama Open
Handset Alliance mendukung penuh pengembangan terbuka pada
perangkat seluler atau biasanya di sebut dengan mobile. Device Android
pertama adalah HTC Desire
Kelebihan
Banyak pilihan devices mulai dari kalangan bawah sampai atas
Aplikasi yang banyak dan sebagian besar gratis
Open-Source , jadi kita mudah oprek-oprek kode sumber Android
User-Friendly
Terdapat Google Now (untuk Android Jelly Bean)
Multitasking
Kekurangan
Update OS system yang lama
Android terkadang menimbulkan lag bahkan hang
Banyak memakan resource sehingga mengurangi pemakaian baterai
Terkadang Android rentan sekali terhadap virus

Jenis-Jenis Android

1.0,"Alpha" dirilis 23 September 2008


1.1,"Beta" dirilis 9 Februari 2009
1.5 "Cupcake", dirilis 27 April 2009
1.6 "Donut", dirilis 15 September 2009
2.0-2.1 "Eclair, dirilis 3 Desember 2009
2.2-2.2.3 "Froyo", dirilis 20 Mei 2010
2.3-2.3.7 "Gingerbread", dirilis 6 Desember 2010
3.0-3.2.6 "Honeycomb", dirilis 22 Februari 2011
4.0-4.0.4 "Ice Cream Sandwich", dirilis 18 Oktober 2011
4.1-4.3.1 "Jelly Bean", dirilis 9 Juli 2012
4.4-4.4.4 "KitKat", dirilis 31 Oktober 2013
5.0-5.1.1 "Lolipop", dirilis 12 November 2014
6.0-6.x.x "Marsmallow", September 2015
IOS

Sistem operasi ini pertama diluncurkan tahun 2007 untuk iPhone dan iPod Touch,
dan telah dikembangkan untuk mendukung perangkat Apple lainnya seperti iPad
dan Apple TV.

Kelebihan
Touch ID, menggunakan keamanan sensor jari, walaupun sudah ada di OS lain
seperti Android (Samsung Galaxy, Nexus 6)
Aplikasi terbaik seperti CoC (Clash of Clans) dan Instagram mapipr lebih dulu di
iOS
Update OS yang cepat dibanding OS lain
Layanan purna jual yang terbaik
Multitasking
Desainnya yang premium membuat pengguna OS lain klepek-klepek
Terdapat Siri yang siap mendampingi hidup agan
User-Friendly

Kekurangan
Seperti halnya MacOS, harganya mahal
iOS hanya terdapat di devices merk Apple
Tidak bisa konektivitas ke devices lain seperti bluetooth
Cukup sulit menghubungkan data ke PC seperti halnya Android
App nya yang kebanyakan berbayar
Susah sekali dioprek-oprek karena closed-source

Jenis-Jenis iOS

iPhone OS 1.x, dirilis 6 Maret 2008


iPhone Os 2.x, dirilis 11 Juli 2008
iPhone OS 3.x, dirilis 17 Juni 2009
iOS 4, dirilis 22 November 2010
iOS 5, dirilis 12 Oktober 2011
iOS 6, dirilis 19 September 2012
iOS 7, dirilis 18 September 2013
iOS 8, dirilis 17 September 2014
iOS 9, dirilis 16 September 2015

Windows Phone
Windows Phone

Windows Mobile merupakan sistem operasi mobile yang dikembangkan oleh


Microsoft, produk Mobile Windows seperti Sagem myS-7, O2 Xphone dll. Sistem
operasi yang berhasil dikembangkan dan diaplikasikan mulai dari Pocket PC 2000
hingga Windows Mobile versi 6.5.5. Meskipun ada beberapa kelebihan seperti fitur
GPS, dapat menonton televisi, mobile blog, mobile database namun kelemahan dari
Windows Mobile adalah minim developer independen.

Windows Phone adalah keluarga sistem operasi perangkat bergerak yang


dikembangkan oleh Microsoft dan merupakan pengganti platform Windows Mobile.
Tidak seperti pendahulunya, Windows Phone ditujukan pada pasar konsumen alih
alih perusahaan. Sistem operasi ini pertama diluncurkan bulan Oktober 2010 dan
diluncurkan di Asia pada awal 2011. Di Windows Phone, Microsoft menciptakan
antarmuka pengguna baru menggunakan bahasa desainnya yang diberi nama
Modern Style UI

Kelebihan
Cortana, terinspirasi dari game Halo, Microsoft membuat virtual Assistant untuk
Windows Phone. Virtual assistant ini bukan memberikan hasil penelusuran seperti
Siri dan Google Now, namun langsung memberikan jawabannya
Customize Lockscreen
Fitur Hub
Fitur Continuum (khusus WP 10)
Relatif bebas virus

Kekurangan

Jumlah aplikasi tidak sebanyak Android dan iOS


UI tidak bisa diotak-atik
Closed source

Jenis-jenis Windows Phone

Windows Phone 7, dirilis 21 Oktober 2010


Windows Phone 7.5, dirilis 27 September 2011
Windows Phone 7.8, dirilis 1-2 Februari 2012
Windows Phone 8, dirilis 29 Oktober 2012
Windows Phone 8.1, dirilis 14 April 2014
Windows Phone 10, dirilis akhir 2015

BlackBerry

Blackberry adalah OS yang dikembangkan Research in Motion (RIM),


perusahaan IT asal Kanada. RIM ditujukan bagi pelanggan korporasi atau
bisnismen sehingga pelanggan dapat menerima dan mengirim email.

Kelebihan

BlackBerry Messenger, sebelum tahun 2013 BBM ini adalah eksklusif untuk
Blackberry
Mengirim Email secepat mengirim SMS
Sistem keamanan yang baik
Mempunyai fungsi autotext
Mempunyai Pushmail

Kekurangan

Browser yang tidak user-friendly juga payah


Aplikasi tidak sebanyak Android dan iOS
Untuk menikmati Blackberry harus ada paket internet khusus yaitu Blackberry
Internet Service. Misalnya kita pake sim yang ada paket internet biasa, ketika
dimasukkan BB, Cuma bisa dipakai buat browser dan tidak bisa dipakai BBM
Closed Source
Hanya terdapat pada Blackberry device

Meego

MeeGo adalah sebuah sistem operasi open source yang berbasis Linux dan
ditargetkan untuk pasar genggam(mobile). Meego adalah hasil kerjasama Nokia dan
Intel, pertama kali diperkenalkan pada Mobile World Congress tahun 2010.

Jolla OS

Jolla adalah perusahan yang didirikan oleh mantan karyawan Nokia, yang juga
terlibat dalam pengembangan sistem operasi MeeGo platform yang disiapkan
Nokia namun tidak jadi digunakan karena mereka akhirnya memilih OS Windows
buatan Microsoft.

Symbian
Salah satu OS Legend dihati masyarakat Indonesia, khususnya Nokia lover adaah
Symbian. Betapa tidak, OS pernah merajai pasaran mobile pada saat masa jayanya
Nokia. Diperkenalkan tahun 1997. Saat ini banyak yang telah menggunakan sistem
operasi ini oleh berbagai vendor produk peralatan mobile. Namun sayang Symbian
telah mati oleh Nokia sebelum bergabung Microsoft tahun 2012.

Firefox OS

Mozilla, perusahaan yang mengembangkan aplikasi peramban (browser) Firefox,


berencana untuk membuat sistem operasi kode sumber terbuka (open source) untuk
perangkat mobile bernama Firefox OS. Diperkenalkan ke publik melalui CES 2013.
Segenap dukungan telah didapatkan Mozilla untuk proyek Firefox OS seperti ZTE
yang meluncurkan smartphone berOS Firefox, 2 Juli 2013.

Tizen

Tizen OS adalah sistem operasi open source berbasis Linux yang dikembangkan
Samsung yang bertujuan untuk menyaingi Android. Tizen OS telah bekerja sejak
awal 2012 namun telah mengumpulkan perhatian baru-baru ini berkat keterlibatan
Samsung dan minat dalam platform.
Palm OS

Palm OS diperkenalkan di tahun 1996 yang awalnya dikembangkan untuk perangkat


ponsel PDA (Personal Digital Assistant). Palm OS kemudian dikembangkan dengan
kemudahan touchscreen-nya yang berbasis graphical user interface. Ciri khasnya
dari PDA yang disokong oleh Palm OS adalah interface yang menampilkan shortcut-
shortcut menu. Produk yang menggunakan Palm OS adalah HP Touch Pad, Palm
Treo Smartphone dan lain lain

Maemo

Maemo adalah sebuah sistem operasi terbaru dari sebuah vendor besar Nokia
yang digunakan oleh device terbatas Internet Tablet yaitu seri N770, N800,
N810 dan N900.

2. BLUETOOTH
A. Pengertian Bluetooth
Bluetooth adalah teknologi yang memungkinkan dua perangkat yang
kompatibel, seperti telepon dan PC untuk berkomunikasi tanpa kabel dan tidak
memerlukan koneksi saluran yang terlihat. Teknologi ini memberikan perubahan
yang signifikan terhadap peralatan elektronik yang kita gunakan. Jika kita melihat
sekeliling kita dimana keyboard dihubungkan pada komputer. Demikian juga
halnya dengan printer, mouse, monitor dan lain sebagainya. Semua peralatan itu
dihubungkan dengan menggunakan kabel. Akibatnya terjadi masalah banyak
kabel yang dibutuhkan di kantor, rumah atau tempat-tempat lainnya. Masalah lain
yang ditemui adalah bagaimana menelusuri kabel-kabel yang terpasang jika ada
suatu kesalahan atau kerusakan. Bluetooth memperbaiki penggunaan teknologi
kabel yang cenderung menyulitkan ini dengan cara menghubungkan beberapa
peralatan tanpa menggunakan kabel.
Bluetooth beroperasi dalam pita frekuensi 2,4 GHz (antara 2.402 GHz
sampai 2.480 GHz) yang mampu menyediakan layanan komunikasi data dan
suara secara real-time antara host to host bluetooth dengan jarak jangkauan
layanan yang terbatas. Bluetooth dapat berupa card yang bentuk dan fungsinya
hampir sama dengan card yang digunakan untuk wireless local area network
(WLAN) dimana menggunakan frekuensi radio standar IEEE 802.11, hanya saja
pada bluetooth mempunyai jangkauan jarak layanan yang lebih pendek dan
kemampuan transfer data yang lebih rendah.

Pada dasarnya bluetooth diciptakan bukan hanya menggantikan atau


menghilangkan penggunaan kabel didalam melakukan pertukaran informasi,
tetapi juga mampu menawarkan fitur yang baik untuk teknologi mobile
wireless dengan biaya yang relatif rendah, konsumsi daya yang rendah,
interoperability yang menjanjikan, mudah dalam pengoperasian dan mampu
menyediakan layanan yang bermacam-macam.

B. Cara Kerja Bluetooth

Terdapat berbagai cara yang berbeda bagaimana peralatan elektronik bisa


berkoneksi dengan peralatan lainnya. Sebagai contoh:

* Komponen kabel
* Kabel listrik
* Kabel Eternet
* WiFi
* Sinyal Infra Merah

Ketika anda menggunakan komputer, sistem hiburan atau telepon maka


sebagian sistem dari peralatan itu berkomunikasi dengan peralatan
elektronik lainnya. Peralatan ini berkomunikasi dengan menggunakan kabel-
kabel yang bervariasi, sinyal radio, cahaya infra merah, konektor, dan
protokol.Seni menghubungkan sebuah benda dengan benda lainnya menjadi
sesuatu yang sangat rumit setiap harinya.
C. Solusi Bluetooth

Bluetooth mengambil jaringan kecil dengan memindahkan file yang akan


dikirim dan menjaga daya transmisi tetap rendah agar penggunaan batrei
bisa sangat kecil. Coba anda bayangkan ini: Anda mengaktifkan bluetooth
telepon seluler anda di depan pintu rumah. Anda memberitahu teman anda
agar menghubungi anda kembali dalam waktu lima menit sehingga anda bisa
masuk ke dalam rumah dan mengambil barang anda yang ketinggalan.
Sewaktu anda berjalan di dalam rumah, peta yang di terima melalui telepon
selular anda dari sistem GPS bluetooth yang ada di mobil secara otomatis
mengirimkannya ke PC anda dan secara otomatis pula mengirimkan data
untuk di transfer ke telepon rumah. Lima menit kemudian, ketika teman
anda balik menelepon, bluetooth pada telepon rumah akan membunyikan
telepon rumah bukan telepon selular anda. Teman anda menghubungi anda
dengan nomor yang sama, tetapi telepon rumah andalah yang mengambil
sinyal bluetooth dari telepon seluler anda dan secara otomatis telepon
rumah anda berbunyi karena bluetooth paham bahwa anda sedang berada di
rumah. Tiap sinyal transmisi menuju dan dari telepon selular anda hanya
mengkonsumsi 1 miliwatt saj, jadi batrei telepon selular anda secara virtual
tidak berpengaruh dengan segala aktifitas ini.

Bluetooth adalah sebuah jaringan standar yang bekerja pada dua tingkatan:

* Bluetooth menyediakan kesepakatan pada tingkatan fisik (bluetooth adalah


standar frekuensi radio)
* Bluetooth menyediakan kesepakatan pada tingkatan protokol, di mana
sebuah produk menyetujui waktu yang sudah ditentukan dalam mengirimkan
bit, berapa banyak yang akan di kirim, dan bagaimana percakapan yang
berlangsung bisa di terima sesuai dengan pesan yang di kirim.

Keistimewaan bluetooth adalah wireless, tidak mahal, dan otomatis. Ada


beberapa cara lain dengan menggunakan kabel, termasuk komunikasi infra
merah. Infra merah merujuk pada gelombang cahaya yang memiliki
frekuensi yang lebih rendah daripada yang diterima oleh mata manusia.
Infra merah digunakan pada kebanyakan sistem remote kontrol pada
televisi. Komunikasi infra merah cukup cepat dan tidak membutuhkan biaya
banyak untuk melakukan sebuah koneksi, tetapi infra merah hanya bisa
dilakukan searah saja. Sebagai contoh, anda hendak mengirim data antara
komputer anda dengan laptop, akan tetapi sewaktu proses ini berjalan maka
laptop tidak bisa mengirimkan data ke PDA pada waktu yang bersamaan.

Meskipun begitu, hal ini memberikan keuntungan pada penggunaan infra


merah yaitu anda bisa meyakinkan bahwa pesan yang anda kirimkan pasti
akan sampai hanya pada orang yang anda kirim, walaupun diruangan itu
terdapat banyak penerima infra merah.

Bluetooth dapat memecahkan masalah yang dihadapi oleh infra merah.


Bluetooth 1.0 memiliki kecepatan transfer sebesar 1 megabir per detik
(Mbps), sementara itu Bluetooth 2.0 bisa lebih dari 3 Mbps.

Bluetooth terdiri atas beberapa perakat pendukung seperti radio transceiver,


baseband link Management dan Control, Baseband (processor core, SRAM,
UART, PCM USB Interface), flash dan voice codec. Perangkat - perangkat
tersebut akan saling berhubungan satu sama lain sehingga bisa tercipta
sebuah komunikasi. Baseband link controller menghubungkan perangkat
keras radio ke baseband processing dan juga layer protokol fisik sedangkan
Link manager akan melakukan aktivitas protokol tingkat tinggi, yaitu seperti
melakukan link setup, autentikasi dan juga konfigurasi.

D. Kelemahan Menggunakan Bluetooth

Jarak komunikasi terbatas


Menggunakan frekuensi yang sama dengan sinyal wifi
Banyak virus yang tersebar melalui media bluetooth
Kecepatan transfer tidak stabil karena tergantung dari perangkat pengirim
dan penerima

Anda mungkin juga menyukai