Anda di halaman 1dari 3

Latar Belakang :

Aplikasi komunikasi nirkabel masa depan menuntut pelayanan data rate per user
yang tinggi, latency yang rendah, dan spektrum yang efisien. Salah satu pesaing yang
menjanjikan untuk generasi kelima (5G) adalah Generalized Frequency Division
Multiplexing (GFDM). GFDM adalah blok berbasis teknik filtered-multicarrier non-
orthogonal di mana masing-masing subcarrier dibentuk dengan bentuk pulsa non-
rectangular filter untuk meningkatkan frekuensi localised pulse. Namun, skema non-
ortogonal dari GFDM menimbulkan intersymbol interference (ISI) dan intercarrier
interference (ICI). Untuk mengurangi efek ini dilakukan pendekatan ortogonalitas
menggunakan konsep offset quadrature amplitude modulation (OQAM).
GFDM konvensional dengan modulasi QAM yang menggunakan cyclic prefix (CP)
menyebabkan pengurangan efisiensi spektrum dan meningkatkan konsumsi daya. Menurut
teorema Balian’s Low, kita tidak dapat mencapai secara simultan antara localised pulse yang
optimal dan ortogonalitas tanpa menggunakan cyclic prefix (CP). Dengan skema modulasi
Offset QAM, pendekatan ortogonalitas dapat tercapai dengan cara memodulasi carriers
menggunakan simbol bernilai real di setiap blok sub-carrier. Hal ini memberikan keuntungan
pada bentuk pulsa non-rectangular di GFDM, dibandingkan dengan hanya menggunakan
modulasi QAM yang memodulasi setiap blok sub-carrier dengan simbol bernilai kompleks.
Ortogonalitas bentuk pulsa dapat dicapai tanpa perlu penggunaan cyclic prefix (CP) sehingga
dapat meningkatkan efisiensi spektrum dan mengurangi efek ICI/ISI, dimana hal ini
termasuk dalam salah satu persyaratan 5G. Oleh karena itu, untuk aplikasi data rate yang
tinggi penggunaan modulasi OQAM pada GFDM lebih baik dibandingkan dengan
menggunakan modulasi QAM.
Pada Tugas Akhir ini akan dilakukan analisa dan pengujian yang berkaitan dengan
modulasi OQAM pada GFDM dalam hal performa symbol error rate (SER) pada kasus kanal
Additive White Gaussian Noise (AWGN) dan Rayleigh fading. Hasil SER diperoleh dari
simulasi menggunakan software MATLAB yang nantinya akan dibandingkan dengan SER
pada GFDM yang menggunakan modulasi QAM. Selanjutnya, efek dari pengaruh faktor roll-
off terhadap SER pada kinerja sistem juga akan dipelajari dan dianalisa.

Rumusan Masalah :

Permasalahan yang akan dibahas dalam tugas akhir ini adalah :

1. Apa saja kelebihan modulasi OQAM dibandingkan dengan modulasi QAM khususnya
pada GFDM?
2. Bagaimana kinerja modulasi OQAM pada kanal AWGN dan Rayleigh Fading?
3. Apa pengaruh faktor roll-off terhadap SER pada modulasi OQAM?
Metodologi :

Metode yang digunakan pada penelitian tugas akhir ini dijabarkan dengan diagram alir sebagai
berikut :

Mulai

Studi Literatur

GFDM Menggunakan GFDM Menggunakan


Modulasi QAM Modulasi OQAM

Simulasi pada Kanal AWGN,


Rayleigh Fading,dan Perubahan
Faktor Roll-Off

Analisa kinerja
terhadap SER

Kesimpulan

Selesai

Gambar 1.1 Diagram Alir Metode Penelitian

1. Studi Literatur
Studi Literatur dilakukan untuk mencari dan mengumpulkan literatur dan kajian yang
berkaitan dengan masalah-masalah yang ada pada Tugas Akhir ini, baik berupa buku
referensi, jurnal, dan sumber-sumber lain yang berhubungan dengan:
- Prinsip sistem GFDM
- Prinsip modulasi QAM dan OQAM
- Additive White Gaussian Noise (AWGN)
- Rayleigh fading
- Faktor roll-off
2. GFDM Menggunakan Modulasi QAM dan OQAM
Pada tahapan awal Tugas Akhir ini adalah mendesain sistem GFDM menggunakan
simulasi software MATLAB. Simulasi sistem GFDM dibagi menjadi dua bagian yaitu
GFDM dengan menggunakan modulasi QAM dan GFDM dengan menggunakan
modulasi OQAM.
3. Simulasi pada Kanal AWGN, Rayleigh fading, dan perubahan faktor roll-off
Simulasi yang dilakukan bertujuan untuk meneliti dan menguji sistem GFDM/QAM
dan GFDM/OQAM pada kasus kanal Additive White Gaussian Noise (AWGN),
Rayleigh fading, dan perubahan faktor roll-off.
4. Analisa kinerja terhadap SER
Hasil yang diperoleh dari simulasi akan dijadikan acuan untuk membandingkan
modulasi QAM dan OQAM berdasarkan kinerja terhadap symbol error rate (SER).
5. Kesimpulan
Setelah dilakukan analisa data secara keseluruhan, kemudian dilakukan penarikan
kesimpulan yang terkait dengan kelebihan modulasi OQAM dibandingkan dengan
modulasi QAM khususnya pada GFDM, kinerja modulasi OQAM terhadap SER pada
kanal AWGN dan Rayleigh Fading serta pengaruh perubahan faktor roll-off.

Relevansi / Manfaat :

Hasil yang didapat dari Tugas Akhir ini diharapkan dapat memberikan manfaat sebagai
berikut :

1. Menunjukkan kelebihan modulasi OQAM dibandingkan modulasi QAM khususnya


pada GFDM.
2. Menguji kinerja sistem GFDM/QAM maupun GFDM/OQAM terhadap SER pada
kanal AWGN dan Rayleigh Fading.
3. Mengetahui pengaruh perubahan faktor roll-off terhadap SER pada modulasi OQAM.

Dosen Pembimbing

Dr. Ir. Titiek Suryani, M.T.


NIP. 19641130 1989032 001

Anda mungkin juga menyukai