Anda di halaman 1dari 5

5 Bahan Alami yang Bisa Mencerahkan Kulit

Wanita yang tinggal di iklim tropis sering ingin kulitnya tampil lebih putih atau cerah. Polusi,
paparan sinar matari, dan berbagai faktor lainnya memang bisa membuat warna kulit menjadi lebih
gelap. Untuk membuatnya cerah kembali, beberapa bahan alami ini bisa dijadikan pilihan. Apa saja?

Kentang
Kentang bukan bahan alami yang asing untuk kulit. Parutlah kentang, lalu remas atau haluskan.
Setelah itu, oleskan pada wajah hingga kering. Setelah kering, ulangi lagi prosesnya hingga mencapai
tiga lapisan. Diamkan sampai 15 menit lalu bilas dengan air dingin. Cara kedua: Kupas kentang lalu
iris tipis-tipis, lalu tempelkan ke wajah dan diamkan selama 15 menit. Setelah itu cuci bersih wajah.
Kentang mengandung enzim catecholase yang bisa membantu mencerahkan kulit.

Pepaya
Enzim papain yang terkandung dalam pepaya sangat bermanfaat untuk kulit. Enzim ini bisa
membantu mempercepat proses pergantian sel dan kulit. Selain bisa mencerahkan wajah, enzim ini
juga dipercaya dapat menyamarkan noda hitam. Campurkan pepaya yang sudah dihaluskan dengan
madu. Gunakan kain bersih dan rendam dalam air hangat. Peras kain bersih lalu sebarkan campuran
pepaya di atas kain. Letakkan kain di atas wajah yang sudah dicuci bersih. Diamkan selama 20 menit
lalu cuci dengan air hangat. Terakhir, bilas dengan air dingin untuk menutup pori-pori. Gunakan
seminggu sekali untuk mendapatkan kulit yang cerah.

Ketimun
Sayuran hijau ini kaya akan antioksidan, vitamin, dan mineral. Selain untuk mencerahkan kulit
wajah, ketimun juga bisa digunakan untuk mencerahkan kulit ketiak yang menghitam. Tempelkan
jus parutan ketimun pada wajah dan leher. Untuk efek lebih segar, simpan ketimun dalam kulkas
satu malam sebelumnya. Kantung mata yang menghitam juga bisa dengan mudah diatasi dengan
irisan ketimun yang dingin dan segar. Iris menyilang ketimun lalu tutupi mata Anda dengan
potongan ketimun. Diamkan selama 15-20 menit sambil bersantai.

Beras
Beras sejak lama dikenal sebagai rahasia kecantikan wanita Asia. Dikombinasikan dengan susu,
beras bisa menjadi ramuan pencerah wajah yang alami. Tumbuk beras hingga berbentuk bubuk lalu
campurkan dengan susu atau air bersih secukupnya hingga kental. Tempelkan ke wajah seperti
menggunakan masker. Diamkan 15-20 menit lalu cuci dengan air dingin. Beras memiliki kandungan
PABA (para aminobenzoic acid) yang tinggi. PABA bisa berfungsi sebagai tabir surya yang baik.
Selain itu, beras juga mengandung asam ferulis yang berfungsi sebagai antioksidan dan allantonin
yang bisa mempercepat proses perbaikan kulit.

Tomat
Kandungan lycopene dalam tomat berfungsi sebagai pencerah kulit alami. Mengonsumsi tomat juga
bisa mengurangsi sensitivitas kulit terhadap sinar UV yang bisa merusak kulit. Kandungan lycopene
dalam buah tomat bisa membuat kulit cerah, terlindung dari radikal bebas, dan meningkatkan
produksi tabir surya alami pada kulit. Untuk mencerahkan kulit ketiak yang menghitam, potong
tomat menjadi dua lalu tempelkan dengan gerakan melingkar pada ketiak. Lakukan ini selama 15
menit lalu cuci bersih. Ritual ini bisa dilakukan setiap hari.

Sedangkan untuk wajah, parut tomat hingga bisa digunakan sebagai masker. Biarkan mengering lalu
tempelkan ulang hingga membentuk tiga lapisan. Diamkan selama 20 menit lalu cuci dengan air
dingin. Lakukan perawatan ini secara teratur untuk hasil yang maksimal.

Mencegah Bau Mulut


Bau mulut adalah masalah kesehatan gigi dan mulut yang paling sering dikeluhkan oleh pasien,
selain sakit gigi. Bau mulut ini merupakan hal yang paling sering disebabkan oleh masalah
kebersihan mulut. Bau mulut juga dapat disebabkan oleh kondisi kesehatan atau penyakit tertentu.

Ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mencegah bau mulut:
1. Menyikat gigi setelah makan dan sebelum tidur. Melakukan flossing minimal sekali sehari.
Penggunaan obat kumur biasanya hanya membantu menyegarkan napas untuk sementara. Tanpa
sikat gigi dan flossing hingga bersih, obat kumur tidak akan efektif menghilangkan bau mulut.
2. Sikat lidah. Sikat lidah ini dapat dilakukan dengan cara menggunakan sikat gigi maupun sikat
lidah khusus yang sudah banyak dijual di supermarket atau toko-toko serba ada. Permukaan lidah
disikat hingga 5 - 15 kali, terutama bagian tengah lidah.
3. Bila menggunakan gigi tiruan lepasan atau kawat gigi lepasan, jangan lupa untuk selalu
membersihkan alat-alat lepasan tersebut secara rutin.
4. Jaga agar mulut tetap lembab, baik dengan cara minum air putih yang cukup (bukan dengan kopi
atau softdrink), ataupun dengan mengunyah permen karet xylitol atau menghisap permen yang
tidak mengandung gula.
5. Sikat gigi diganti dengan yang baru setiap 3 bulan sekali.
6. Periksa gigi Anda di dokter gigi, minimal 6 bulan sekali untuk memeriksa dan membersihkan gigi
dari karang gigi yang ada.

Selain rutin sikat gigi, perhatikan apakah ada lubang di gigi yang belum ditambal, atau ingat-
ingatlah, kapan terakhir membersihkan karang gigi (scaling) di dokter gigi. Gigi yang lubang dan
karang gigi yang menumpuk juga menjadi penyebab bau mulut.

Ingatlah, obat kumur atau permen wangi, atau obat semprot mulut bukanlah solusi untuk
menghilangkan bau mulut. Hal-hal tersebut tadi hanya membantu menghilangkan bau mulut untuk
sementara waktu. Bila efeknya hilang, bau mulut pasti menyeruak kembali.

4 Langkah Mudah Lindungi Kulit dari Matahari


Sinar mentari pagi punya segudang manfaat bagi kulit. Tapi semakin siang, justru bisa menyebabkan
kerusakan.

Noda hitam, kerutan, penuaan dini, sampai kanker kulit merupakan gangguan kulit yang disebabkan
sengatan sinar ultraviolet. Efek sinar ini memang tak langsung terasa. Jadi sebelum Anda menyesal,
sebaiknya lindungi kulit dengan beberapa langkah mudah ini.

Atur Jadwal
Sebaiknya atur jadwal Anda baik-baik. Usahakan tidak banyak terpapar sinar matahari di luar ruang.
Sinar antara pukul 10-16 berdampak kurang baik bagi kulit.

Gunakan kendaraan yang tertutup jika bepergian pada siang hari. Pilih tempat-tempat pertemuan di
dalam ruang jika akan bertemu teman atau klien pada jam-jam tersebut. Perlu diingat, cuaca
mendung bukan berarti bebas sinar UV. Gunakan perlindungan semaksimal mungkin agar terhindar
dari efek kurang baik.

Payung
Jika paparan sinar matahari siang tidak bisa dihindari, maka langkah selanjutnya adalah
mengurangi risiko. Gunakan payung yang memiliki perlindungan sinar UV jika matahari bersinar
terik. Lindungi kulit wajah dan bagian tubuh lainnya sebisa mungkin. Pilih payung yang menarik
dan ringan agar tidak membuat Anda malas membawanya.

Pakaian dan aksesori


Harus survei lapangan? Pilih pakaian yang bisa menutupi tubuh dari sinar matahari. Kenakan
pakaian berlengan panjang yang bisa melindungi tubuh dari terik yang menyengat. Jangan kenakan
rok atau celana pendek saat akan beraktivitas di luar pada siang hari atau mengendarai motor pada
saat panas terik.

Selain membuat penampilan Anda lebih menarik, penggunaan aksesori juga bisa membantu
melindungi tubuh dari sengatan sinar UV. Topi lebar, kacamata hitam, sampai scarf bisa menambah
perlindungan pada bagian wajah, mata, leher, dan sekitarnya.

Kacamata hitam selain melindungi mata juga efektif mencegah kerutan dini pada mata karena
terlalu sering mengerut pada saat silau dan panas. Gunakan kaus kaki jika menggunakan sepatu
terbuka saat berjalan kaki di panas terik. Malas menggunakan kaus kaki bisa membuat kaki Anda
terdapat “cetakan garis sepatu” karena perbedaan warna kulit akibat sengatan matahari.

Perawatan
Salah satu perlindungan bagi kulit yang efektif adalah krim tabir surya atau sunblock. Pastikan
setidaknya krim yang Anda beli memiliki SPF minimal 15. Gunakan pada bagian wajah dan tubuh.
Perlu diingat, umumnya krim tabir surya untuk bagian wajah tidak sama dengan tubuh. Masing-
masing area memiliki kebutuhan dan sensitivitas yang bervariasi.

Pencegahan selalu lebih baik daripada mengobati. Tak ada salahnya berinvestasi lebih untuk
melindungi kulit dari sinar UV daripada harus memperbaiki kerusakannya di kemudian hari.
6 Kesalahan Berdandan yang Tidak Disadari

Berdandan atau merias wajah adalah salah satu kegiatan wajib wanita supaya penampilannya
maksimal. Namun terkadang banyak kesalahan yang tidak disadari para wanita saat merias
wajahnya. Apa saja?

Salah pilih warna alas bedak


Alas bedak, atau foundation, menjadi dasar dalam merias wajah. Sayangnya tak semua wanita dapat
memilih alas bedak tepat sesuai warna kulitnya. Kesalahan wanita Indonesia yang paling sering
terlihat adalah memilih alas bedak dengan warna terlalu muda.

Akibatnya saat saat selesai berdandan, kulit wajah terlihat bak topeng, sama sekali tidak alami. Ada
baiknya untuk berkonsultasi pada penasihat kecantikan yang ada di pusat perbelanjaan sebelum
memilih warna alas bedak. Mereka juga dengan senang hati akan membantu Anda memilih dan
mencoba warna alas bedak yang paling tepat.

Tak peduli jenis kulit


Memilih kosmetika tak boleh sembarangan. Harus yang sesuai dengan jenis kulit Anda. Bagi yang
berkulit kering, hendaknya memilih kosmetika khusus kulit kering, begitu juga bagi Anda yang
berkulit berminyak. Hal ini bertujuan agar kulit wajah terlihat lebih indah saat wajah selesai dirias.
Tentunya Anda tak mau terlihat jelek seusai merias diri bukan?

Pemakaian lip liner


Lip liner sering jadi alat memanipulasi bentuk bibir. Mereka yang ingin bibirnya terlihat lebih berisi
akan memakai lip liner di luar garis bibir yang sesungguhnya. Begitu pula sebaliknya.

Tetapi bila Anda belum mahir benar memakai lip liner, wajah Anda akan terlihat tidak alami.
Tampilan Anda justru akan terllihat berlebihan. Lebih baik bermain-main dengan warna-warna
lipstik. Ada warna lipstik yang akan memberi kesan bibir lebih tebal, begitu pula sebaliknya. Jangan
lupa untuk mendiskusikannya dulu dengan konsultan kecantikan.

Bentuk alis
Berhati-hatilah ketika membentuk alis sebab alis merupakan hal yang penting dalam merias wajah.
Mencukur alis sampai habis bukan pilihan tepat. Namun membiarkannya tumbuh berantakan juga
bukan pilihan yang baik. Bagi Anda yang tidak terlalu mahir memakai pensil alis, sebaiknya rapikan
saja alis Anda (dengan membuang bulu-bulu halus yang tumbuh di sekitarnya) tanpa mengubah
bentuk. Jika Anda ingin membentuk alis secara berbeda, sebaiknya datangi salon-salon khusus yang
memiliki pelayanan untuk merapikan alis.

Padu-padan eye shadow


Anda mungkin memiliki eye shadow dengan 48 palet warna. Namun bukan berarti Anda harus
mencampur semua warna tersebut di kelopak mata sekaligus. Yang paling mudah, sesuaikan saja
warna eye shadow dengan warna busana Anda. Namun jika ingin tampil lebih alami, warna pastel
seperti peach, atau cokelat muda bisa jadi pilihan.
Salah memilih warna perona pipi
Perona pipi atau blush-on merupakan salah satu kosmetika wajib bagi wanita. Tapi awas jangan
sampai pilih warna. Perona pipi dengan warna yang tidak sesuai akan membuat penampilan Anda
telihat bagai badut. Apalagi jika dipakai terlalu berlebihan.

Anda mungkin juga menyukai