Anda di halaman 1dari 8

TIM BANTUAN MEDIS ISCHIADICUS

FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS HALU OLEO
Sekretariat : Gedung kedokteran lt 1 kampus Bumi Tridharma Anduonohu Kendari 93232,
HP:082193107038

LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN CATURWULAN


BADAN PENGURUS TBM ISCHIADICUS
PERIODE 2014-2015

A. Sambutan Ketua Badan Pengurus

Puji syukur kita panjatkan atas kehadirat ALLAH SWT karena berkat

limpahan rahmat dan karunianya kita masih dapat bekarya dan bersama-sama

memajukan TBM kita tercinta dalam keadaan sehat wal’afiat. Salam serta

salawat kami hanturkan untuk Rasulullah saw karena berkat petunjuknya lah

kita masih tetap berada pada jalur terang benderang dan jauh dari kegelapan.

TBM merupakan organisasi yang bergerak dalam bidang kegawatdaruratan

medis dan kepecintaalaman. Nilai persaudaraan merupakan prinsip dalam

organisasi kita tercinta ini.

Badan pengurus periode 2014-2015 merupakan badan pengurus yang

diamanatkan untuk menyukseskan dan mengemban tugas dalam membawa

organisasi ini ke dunia luar. Alhamdulillah tahun ini merupakan tahun

Hubungan Luar dimana TBM Ischiadicus akan berusaha melebarkan sayap

sayapnya dalam kancah daerah, wilayah, dan nasional. Beberapa program

yang coba didesain oleh badan pengurus periode 2014-2015 menitik beratkan

pada program program kerja sama dengan beberapa pihak. Hal ini akan

menunjang beberapa aspek bagi TBM Ischiadicus sendiri, antara lain sumber

pemasukan, media perkenalan, dan kerja sama yang meningkatkan

keterampilan dan pengalaman bagi keanggotaan TBM Ischiadicus. Walaupun

kami berada dalam periode tahun hublu, namun kami tetap memperhatikan

hard skill dan soft skill dasar anggota TBM Ischiadicus dengan mngadakan

berbagai pembelajaran dan pelatihan yang tentu saja dalam kegawatdaruratan

dan kepecintaalaman.
TIM BANTUAN MEDIS ISCHIADICUS
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS HALU OLEO
Sekretariat : Gedung kedokteran lt 1 kampus Bumi Tridharma Anduonohu Kendari 93232,
HP:082193107038

Kami mengajak seluruh anggota TBM Ischiadicus untuk mari

bersama sama kita lebarkan sayap kita untuk membawa TBM Ischiadicus

semakin jaya dan semakin Berjaya di dunia luar.

PERSAUDARAAN DEMI KEMANUSIAAN, JAYALAH TBM!!!


TIM BANTUAN MEDIS ISCHIADICUS
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS HALU OLEO
Sekretariat : Gedung kedokteran lt 1 kampus Bumi Tridharma Anduonohu Kendari 93232,
HP:082193107038

B. Pendahuluan

Assalamualaikum Wr. Wb.


Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT karena berkat rahmat

dan hidayah-Nyalah kami Badan Pengurus mampu merampungkan Laporan

Pertanggung jawaban ini, serta tidak lupa shalawat dan salam kita haturkan

kepada junjungan kita Nabi Besar Muhammad SAW.


Kami selaku Badan Pegurus TBM Ischiadicus menyadari bahwa tidak

mudah untuk menjalankan amanat ini. Kami tetap berusaha dan bekerja keras

serta tetap konsisten untuk kemajuan TBM Ischiadicus walaupun dalam

pelaksanaannya masih terdapat banyak kekurangan didalamnya. Namun,

beberapa program yang telah kami paparkan dalam program kerja berhasil

kami laksanakan.
Caturwulan pertama ini program program kerja TBM Ischiadicus

yang dijabarkan dalam rapat program kerja telah dilaksanakan dan berhasil

dilakukan. Dalam pelaksanaanya kami akui masih banyak kendala kendala

yang diakibatkan oleh berbagai macam faktor, internal maupun eksternal

TBM Ischiadicus sendiri. Kami akan tetap terus berusahan dan bekerja keras

demi melanjutkan program program kami yang belum terealisasikan untuk

pada cawu berikutnya.


Tidak lupa kami mengucapkan banyak terima kasih kepada semua

saudara-saudara kami anggota TBM ischiadicus atas segala bantuan,

dukungan, partisipasi serta kesetiaan untuk selalu bersama sama kami

membangun TBM Ischiadicus. Saran dan kritik sangat kami butuhkan

mengingat kami bukan apa-apa tampa bantuan seluruh saudara saudara kami.
TIM BANTUAN MEDIS ISCHIADICUS
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS HALU OLEO
Sekretariat : Gedung kedokteran lt 1 kampus Bumi Tridharma Anduonohu Kendari 93232,
HP:082193107038

C. Gambaran Umum :

a. Internal
Internal TBM Ischiadicus masih tetap dalam proses

perkembangannya. Mengingat usia TBM Ischiadicus yang hampir

memasuki usia 5 tahun, merupakan usia yang akan tetap berusaha

belajar dan terus belajar untuk berkembang. Karena saat ini posisi kita

sebagai pondasi untuk TBM kedepannya.


Dari segi logistik TBM , kami telah melakukan beberapa

pembenahan baik dalam segi pengadaan obat-obatan, peralatan, dan

proses administrasi medis maupun kegiatan alam terbuka. Pengadaan

obat obatan medis kami dapatkan dari berbagai macam tim medis dan

pemasukan-pemasukan dana. Untuk peralatan penunjang di dapatkan

dari sumbangan anggota TBM sendiri seperti pengadaan nebulizer,

dan insya Allah kami telah mencanangkan pengadaan tabung oksigen.

Untuk sistem administrasi kelengkapan peralatan logistic telah

dibuatkan semacam buku panduan ,penamaan rak obat, dan

penomoran agar memudahkan proses pencarian perlengkapan logistic.


Dari segi Bantuan Medis Ischiadicus, kami telah

menitikberatkan pada anggota anggota TBM yang turun medis telah

sesuai dengan criteria, ini ditandai dengan pengadaan kartu kontrol

untuk mengetahui sudah berapa kali turun medis serta terakhir kali

turun medis. Rekomendasi dari diklat juga merupakan salah satu

pertimbangan proses penurunan tim medis. Namun dalam

perjalanannya berbagai hambatan terjadi berasal dari anggota TBM

sendiri yang pada saat bersamaan tidak bias turun medis.


Dari segi Pendidikan dan latihan, kami tetap focus pada sisi

ini. Mengingat tahun ini merupakan tahun Hubungan luar, skil dan

keterampilan anggota TBM sangat dibutuhkan. Kami telah melakukan


TIM BANTUAN MEDIS ISCHIADICUS
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS HALU OLEO
Sekretariat : Gedung kedokteran lt 1 kampus Bumi Tridharma Anduonohu Kendari 93232,
HP:082193107038

beberapa pendidikan baik itu pada saat pembekalan medis maupun

Ischi day yang diisi oleh senior senior TBM 01 dan 02 yang sebagian

besar sudah dalam status co asisten serta dokter Pembina TBM. Ischi

day yang dahulunya diisi dengan binjas, telah kami kombinasikan

dengan materi-materi medis dengan tema-tema tertentu. Supaya selain

sehat jasmani, sehat juga dalam ilmu pngetahuan. Pelatihan yang

dilakukan dalam bentuk teori serta praktek langsung lapangan. Kami

juga telah berhasil mengadakan buku yang diterbitkan oleh TBM

sendiri.
Dari segi kesekretariatan, kami telah melakukan beberapa

pembenahan dan pengadaan beberapa kelengkapan mabes. Seperti

perubahan karpet mabes, pengadaan gelas, pengharum ruangan,

database anggota, kelengkapan administrasi,serta pengadaan lemari

besi. Struktur badan pengurus, foto struktur juga telah dipajang

dimabes. Ischiadicus Friday juga telah dicanangkan guna pembersihan

mabes tiap minggunya, namun masih terkendala oleh anggota yang

shift.
Dari segi Informasi dan Komunikasi, kami telah

memaksimalkan penyebaran info buat seluruh anggota tbm dari 01

sampai 05 melalui sms dan media social lainnya. Kami juga

mengadakan hp baru dan nomor baru. Namun beberapa kendala

seperti tiba-tiba kehabisan pulsa hp tbm maupun anggota tbm yang

tidak memiliki medsos merupakan kendala yang kami terus berusaha

untuk menanggulanginya.
Dari segi Dana dan Usaha, kami tetap melakukan pencarian

sumber dana untuk cawu ini dengan pengadaan diktat, iuran anggota,

dan pengadaan kartu anggota. Namun untuk saat ini sumber


TIM BANTUAN MEDIS ISCHIADICUS
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS HALU OLEO
Sekretariat : Gedung kedokteran lt 1 kampus Bumi Tridharma Anduonohu Kendari 93232,
HP:082193107038

pemasukan terbesar kami akui berasal dari devisi operasional bantuan

medis.
Dari segi satuan tugas, kami telah mengadakan seleksi anggota

basicus yang dimana tim ini merupakan tim satuan tugas yang fast

respon dalam penanganan bencana serta panggilan medis oleh instansi

yang telah ada perjanjian MOU dengan TBM Ischiadicus. Namun,

proses launching yang direncanakan dengan simulasi bencana di

gedung baru FK terhambat oleh waktu pelaksanaan.


Dari segi kesejahteraan anggota, kami telah memfokuskan

kepada keluhan keluhan anggota TBM sendiri dengan konseling

pribadi. Bagi calon delegasi dari devisi kesejahteraan anggota telah

mengadakan tabungan bagi yang ingin menabung untuk

pendelegasian.
Beberapa kegiatan dan pelatihan telah diadakan dan telah

diusahakan untuk mencapai hasil semaksimal mungkin. Namun hasil

yang maksimal tidak akan terjadi jika partisipasi anggota TBM

minim dalam tiap kegiatan TBM.


b. Eksternal
Dari sisi eksternal TBM, dimana yang berperan besar dalam

urusan ini serta berkaitan dengan tahun hubungan luar adalah devisi

HUBLU. Kami tetap menjaga hubungan dengan beberapa instansi

terkait seperti BASARNAS, Rumah Sakit Polisi Bayangkara Kendari,

MAHACALA UNHALU, KOJAK serta pihak rektorat dalam

menanggulangi penanganan medis setiap tahunnya bagi mahasiswa

baru.
Tahun ini ada beberapa instansi terkait yang yang menjalani

kerjasama lebih dalam seperti prodia dan radio kampus hijau. Saat ini

ischiadicus dan prodia akan bekerjasama dalam pelaksanaan berbagai

macam seminar dimana sebagian besar keuntungan akan masuk di kas


TIM BANTUAN MEDIS ISCHIADICUS
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS HALU OLEO
Sekretariat : Gedung kedokteran lt 1 kampus Bumi Tridharma Anduonohu Kendari 93232,
HP:082193107038

TBM, namun MOU baru akan dibuat setelah libur natal dan tahun

baru.
AlhamdulilahTBM Ischiadicus sudah mampu untuk on air

berkat adanya MOU dengan pihak radio kampus hijau. Informasi

kesehatan atau INKES merupakan ajang pemberian informasi oleh

anggota TBM dan para dokter kepada khalayak umum tentang

berbagai informasi kesehatan. Ini mampu menaikan rating tentang

TBM Ischiadicus itu sendiri. Program dan kerja sama ini akan berjalan

selama setahun kepengurusan.


Adapun Instansi instansi yang sudah kami adakan pembicaraan

dan masih dalam proses pembuatan MOU antara lain BI, BCA,

PT.GARUDA INDONESIA, PANCA LOGAM, dan KIA.


TIM BANTUAN MEDIS ISCHIADICUS
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS HALU OLEO
Sekretariat : Gedung kedokteran lt 1 kampus Bumi Tridharma Anduonohu Kendari 93232,
HP:082193107038

D. PENUTUP
Demikian laporan pertanggungjawaban ini kami buat dan laporkan.

Kami sadar laporan ini masih jauh dari kesempurnaan, namun kami

mengharapkan laporan ini dapat mewakili dan menggambarkan kinerja kami

serta mengevaluasi kami sebagai, Badan Pengurus TBM ISCHIADICUS

Fakultas Kedokteran Universitas Haluoleo.


Akhir kata, mohon maaf atas segala kekurangan, semoga apa yang

kami lakukan dapat bermanfaat bagi seluruh anggota TBM ISCHIADICUS

dan masyarakat pada umumnya.

PERSAUDARAAN DEMI KEMANUSIAAN, JAYALAH TBM !

Anda mungkin juga menyukai