Anda di halaman 1dari 8

1.

Etiologi dan Faktor risiko

Anafilaksis dapat dicetuskan oleh berbagai hal. Makanan merupakan pencetus


anafilaksis yang paling sering terjadi pada anak-anak, remaja dan dewasa muda.
Sedangkan obat-obatan dan gigitan serangga merupakan pencetus terjadinya
anafilaksis pada dewasa sedang dan orang tua. Anafilaksis idiopatik juga sering terjadi
pada dewaasa muda dan orang dewasa.

Beberapa pencetus anafilaksis yang spesifik bersifat universal di dunia, namun


ada beberapa pencetus yang dapat menyebabkan anafilaksis di daerah tertentu.
Pencetus yang berupa makanan dapat berbeda-beda tergantung dari kebiasaan makan
setempat, pajanan makanan dan bagaiman mempersiapkan makanan tersebut. Di
Amerika Utara dan beberapa negara di Eropa dan Asia, makanan yang dapat
mencetuskan anafilaksis adalah susu sapi, telur ayam, kacang, kerang dan ikan.
Obat-obatan seperti antimikroba, antivirus dan antijamur merupakan pencetus
umum terjadinya anafilaksis hampir di seluruh dunia namun bervariasi pula di beberapa
negara. Sebagai contoh, penisilin yang diberikan secara intramuskular merupakan
pencetus anafilaksis di negara yang menggunakannya untuk demam rheuma. Obat anti
tuberkulosis (OAT) juga sering menjadi penyebab anafilaksis di beberapa negara.
Anafilaksis dapat dicetuskan oleh agen kemoterapi seperti carboplatin dan doxorubicin
serta agen biologis seperti antibodi monoklonal. Selain itu dapat juga disebabkan oleh
obat-obatan herbal.

2. Patofisiologi

Anafilaksis disebabkan oleh reaksi hipersensitivitas Gell dan Coombs tipe 1.


Reaksi tipe 1 disebut juga reaksi cepat atau reaksi alergi, timbul segera setelah tubuh
terpajan dengan alergen. Pajanan dengan antigen akan mengaktifkan sel Th2 yang
merangsang sel B berkembang menjadi sel plasma yang memproduksi Imunoglobulin
E (IgE) alergen spesifik. IgE mempunyai kecenderungan yang kuat untuk melekat pada
sel Mast dan basofil yang memiliki reseptor untuk fraksi Fc dari IgE (Fce-R1). Pada
pajanan yang kedua dengan alergen akan menimbulkan ikatan silang (cross-linking)
antara antigen dan IgE spesifik yang diikat oleh sel Mast. Ikatan ini akan menimbulkan
influks ion kalsium ke dalam sel dan menyebabkan penurunan kadar adenosin
monofosfat siklik (cAMP) intraselular yang menimbulkan degranulasi sel Mast. Hal ini
akan menyebabkan pengeluaran mediator farmakologis aktif (amin vasoaktif) dari sel
Mast dan Basofil yakni histamin, heparin, leukotrin, ECF (Eosinophil Cemotacting
Factor) dan berbagai sitokin seperti interleukin dan TNF-α.

Gambar 2. Reaksi Hipersensitivitas tipe I

Selain melalui mekanisme imunologi, anafilaksis dapat terjadi melalui


mekanisme non imunologis yakni dengan aktivasi langsung dari sel mast (Gambar 2.3).
Sel Mast dapat diaktifkan dan melepas mediator atas pengaruh PAF (Platelet Activating
Factor), C3a, C5a, PGF2α fosfolipase, kimotripsin dan sengatan serangga. Bahan
seperti adrenalin, β-stimultan, PGE1, PGE2 dan ketoifen menghambat degranulasi,
sedangkan berbagai faktor non imun seperti latihan jasmani, tekanan, trauma, panas
dan dingin dapat pula mengaktifkan dan menyebabkan degranualsi sel Mast.
Pelepasan mediator amin vasoaktif melalui degranulasi sel Mast tersebut dapat
menimbulkan kontraksi otot polos, meningkatkan permeabilitas vaskular dan
vasodilatasi, serta kerusakan jaringan dan anafilaksis. Pelepasan amin vasoaktif ke
dalam sirkulasi darah dapat menyebabkan vasodilatasi luas di seluruh tubuh dan
peningkatan permeabilitas kapiler, sehingga menyebabkan kehilangan plasma dalam
sirkulasi dalam jumlah yang besar. Hal ini dapat menyebabkan pasien jatuh dalam
keadaan syok yang mengancam jiwa karena perfusi dan oksigenasi jaringan menjadi
tidak adekuat.

3. Pemeriksaan Penunjang

Pemeriksaan laboratorium diperlukan karena sangat membantu menentukan


diagnosis, memantau keadaan awal, dan beberapa pemeriksaan digunakan untuk
memonitor hasil pengobatan serta mendeteksi komplikasi lanjut. Hitung eosinofil darah
tepi dapat normal atau meningkat, demikian halnya dengan IgE total sering kali
menunjukkan nilai normal. Pemeriksaan ini berguna untuk prediksi kemungkinan
alergi pada bayi atau anak kecil dari suatu keluarga dengan derajat alergi yang tinggi.
Pemeriksaan lain yang lebih bermakna yaitu IgE spesifik dengan
RAST (radioimmunosorbent test) atau ELISA (Enzym Linked Immunosorbent Assay
test ), namun memerlukan biaya yang mahal.
Pemeriksaan secara invivo dengan uji kulit untuk mencari alergen penyebab
yaitu denganuji cukit (prick test), uji gores (scratch test), dan uji intrakutan atau
intradermal yang tunggal atau berseri (skin end-point titration/ SET). Uji cukit paling
sesuai karena mudah dilakukan dan dapat ditoleransi oleh sebagian penderita termasuk
anak, meskipun uji intradermal (SET) akan lebih ideal. Pemeriksaan lain sperti analisa
gas darah, elektrolit, dan gula darah, tes fungsi hati, tes fungsi ginjal, feses lengkap,
elektrokardiografi, rontgen thorak, dan lain-lain.

4. Penatalaksanaan

Anafilaksis merupakan salah satu kegawatdaruratan di bidang medis. Pendekatan


yang sistematis dalam menangani anafilaksis sangatlah penting. Penanggulangan syok
dimulai dengan tindakan umum yang bertujuan untuk memperbaiki perfusi jaringan,
memperbaiki oksigenasi tubuh, dan mempertahankan suhu tubuh. Tindakan ini tidak
bergantung pada penyebab syok. Diagnosis harus segera ditegakkan sehingga dapat
diberikan pengobatan kausal. Berikut adalah pendekatan sistematis dalam tatalaksana
anafilaksis menurut WAO (Word Allergy Organization), 2011 :

1. Menilai kondisi pasien dengan cepat


2. Jika memungkinkan, menyingkirkan pajanan alergen dari tubuh pasien (melepas
IV line dari obat yang dimasukkan, menghentikan injeksi obat)
3. Menilai Airway, Breathing, Circulation, Status Kesadaran, kondisi kulit dan
mengestimasi berat badan pasien
4. Memanggil bantuan
5. Secara simultan, melakukan injeksi epinefrin 1:1000 secara intramuskular pada
paha bagian mid-anterolateral dengan dosis 0,01 mg/kgBB. (maksimum dosis
dewasa 0,5 mg, anak 0,3 mg). Catat waktu injeksi dan jika perlu bisa diulang dalam
5 – 15 menit. Kebanyakan pasien dapat merespon dengan pemberian 1 – 2 dosis.
6. Posisikan pasien dalam keadaan berbaring dan lakukan elevasi pada tungkai bawah
7. Jika ada indikasi :

 beri oksigen 6-8 lpm dengan masker / oropharingeal tube


 resusitasi cairan guyur NaCl 0,9% 1 – 2 liter
 lakukan CPR

8. Jika pasien sudah stabil, lakukan monitoring tekanan darah, denyut nadi,
respiratory rate dan oksigenasi pasien.

5. Komplikasi
Reaksi anafilaksis dapat menyebabkan terjadinya acute respiratory distress dan
circulatory collapse. Obstruksi pada pada saluran pernapasan bagian atas dapat
disebabkan oleh edema laring dan pharing. Pada saluran pernapasan bagian bawah
disebabkan oleh bronkospasme dengan kontraksi dari otot-otot pernapasan, vasodilatasi
dan peningkatan permeabilitas kapiler. Henti jantung mungkin disebabkan karena
terhentinya pernafasan. Efek langsung dari mediator kimia pada syok anafilaksis
menyebabkan hilangnya cairan intravaskular oleh edema dan vasodilatasi.

6. Epidemiologi

Insiden anafilaksis sangat bervariasi, di Amerika Serikat disebutkan bahwa angka


kejadian anafilaksis berat antara 1-3 kasus/10.000 penduduk, paling banyak akibat
penggunaan antibiotik golongan penisilin dengan kematian terbanyak setelah 60 menit
penggunaan obat. Insiden anafilaksis diperkirakan 1-3/10.000 penduduk dengan
mortalitas sebesar 1-3/1 juta penduduk.

Sementara di Indonesia, khususnya di Bali, angka kematian dilaporkan 2 kasus tiap


10.000 total pasien anafilaksis pada tahun 2005 dan mengalami peningkatan 2 kali lipat
pada tahun 2006.

Anafilaksis dapat terjadi pada semua ras di dunia. Beberapa sumber menyebutkan
bahwa anafilaksis lebih sering terjadi pada perempuan, terutama perempuan dewasa
muda dengan insiden lebih tinggi sekitar 35% dan mempunyai risiko kira-kira 20 kali
lipat lebih tinggi dibandingkan laki-laki. Berdasarkan umur, anafilaksis lebih sering
pada anak-anak dan dewasa muda, sedangkan pada orang tua dan bayi anafilaksis
jarang terjadi.

7. Prognosis dan BHP

Prognosis:
Penanganan yang cepat, tepat, dan sesuai dengan pedoman kegawatdaruratan,
reaksi anafilaksis jarang menyebabkan kematian. Namun reaksi anafilaksis tersebut
dapat kambuh kembali akibat paparan antigen spesifik yang sama. Maka dari itu perlu
dilakukan observasi setelah terjadinya serangan anafilaksis untuk mengantisipasi
kerusakan sistem organ yang lebih luas lagi.
Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi prognosis dari reaksi anafilaksis
yang akan menentukan tingkat keparahan dari reaksi tersebut, yaitu umur, tipe alergen,
atopi, penyakit kardiovaskular, penyakit paru obstruktif kronis, asma, keseimbangan
asam basa dan elektrolit, obat-obatan yang dikonsumsi seperti β-blocker dan ACE
Inhibitor, serta interval waktu dari mulai terpajan oleh alergen sampai penanganan
reaksi anafilaksis dengan injeksi adrenalin.

BHP:
Beneficence: Dokter mampu mendiagnosis pasien dengan reaksi anafilaktik dari anamnesis,
pemeriksaan fisik, dan pemeriksaan penunjang lain.

Autonomy: Informed consent diberikan kepada pasien, dan mencakup penjelasan


mengenai penyakit pasien yang berhubungan dengan reaksi imun terhadap obat dan
bagaimana sebaiknya pasien dihindarkan dengan faktor pencetus timbulnya reaksi
anafilaktik.

Nonmaleficence: Dokter mampu menghindarkan pasien dari komplikasi yang dapat


terjadi melalui penatalaksanaan yang adekuat sesuai rekomendasi WAO.

Justice: Dokter memberikan pelayanan kesehatan secara proporsional sesuai dengan


penyakit pasien, dan memperhatikan aspek sosial, ekonomi, serta budaya pasien.
Daftar Pustaka

1. Mescher, A. L.Histologi Dasar Junqueira: Teks & Atlas. Jakarta: ECG, 2011
2. Martini, F. H, Nath, J. L. Fundamental of Anatomy & Physiology 8th Ed.
USA: Pearson, 2009
3. Setiati, Siti dkk. Buku Ajar Ilmu Penyakit Dalam Edisi VI. Jakarta: Universitas
Indonesia. 2014; Bab 43 Kegawatdaruratan Medik, hal 4130.
4. Simons, Estelle. World Allergy Organization Guidelines for the Assessment and
Management of Anaphylaxis. World Allergy Organization Journal, 2011
http://www.waojournal.org/content/4/2/13

5. Mustafa, SS. Anaphylaxis. Medscape, April 8, 2013. Available at:


http://emedicine.medscape.com/article/135065-overview. Cited on 24
November 2015.

Anda mungkin juga menyukai