Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Dajjal merupakan tokoh yang sangat penting pada masa akhir zaman nanti.
Bahkan, sebagaimana yang dijelaskan oleh Baginda Nabi Muhammad SAW, ia
termasuk salah satu daripada tanda besar menjelang hari kiamat. Artinya, apabila
Dajjal sudah muncul di hadapan manusia ramai, itu pertanda bahwa kiamat tidak
akan lama lagi terjadi.

Dajjal dalah seorang tokoh kafir yang jahat, ia akan muncul menjelang
Kiamat. Dajjal pembawa fitnah di akhir zaman, menurut hadits Muhammad
bersabda: "Sejak Allah swt menciptakan Nabi Adam a.s. sampai ke hari kiamat
nanti, tidak ada satu ujian pun yang lebih dahsyat daripada Dajjal"

Dajjal adalah benar-benar manusia. Allah mendatangkannya untuk


menguji para hamba-Nya. Allah memberikan pada Dajjal kemampuan
menghidupkan mayit yang sebelumnya ia matikan, menumbuhkan tanaman,
menyuburkan tanah dan kebun, menjadikan api dan dua macam sungai. Kemudian
Dajjal pun akan mengeluarkan berbagai macam perbendaharaan di dalam bumi, ia
akan menurunkan hujan dari langit, dan tanah pun akan tumbuh tanaman. Ini
semua dilakukan atas kuasa dan kehendak Allah. Kemudian setelah itu, Allah
Ta’ala membuat ia tidak bisa berbuat apa-apa. Namun tidak ada yang bisa
membunuh Dajjal dan menghancurkan berbagai urusannya melainkan ‘Isa ‘alaihis
salam. Allah pun akhirnya mengokohkan hati orang beriman.

Nabi Muhammad mengingatkan para pengikutnya untuk membaca dan


menghapal sepuluh ayat pertama dari QS. Al Kahfi sebagai perlindungan dari
Dajjal, dan kalau bisa berlindung di kota Madinah dan Mekkah, karena Dajjal
tidak akan pernah bisa masuk kota tersebut yang dijaga oleh para malaikat.
DAFTAR PUSTAKA

Faris Muhammad. 2013 . https://www.scribd.com/doc/314320645/makalah-


DAJJAL di akses pada tanggal 09 oktober 2016
Anitawati. 2015 . https://warkopmbahlalar.com/pengertian-dan-berita-tenteng-
dajjal/di akses pada tanggal 09 oktober 2016
Wikipedia. https://id.wikipedia.org/wiki/dajal di akses pada tanggal 09 oktober
2016
Hermawan. 2014 https://www.piss-ktb.com/2012/09/1886-makalah-waspada-
fitnah-yang.html di akses pada tanggal 09 oktober 2016
Jufri Ahmad. 2015. https://nettik.net/asl-usul-hingga-terbunuhnya-dajjal/ di akses
pada tanggal 09 oktober 2016

Anda mungkin juga menyukai